cover
Contact Name
Christina Sudyasjayanti
Contact Email
christina.sudyasjayanti@ciputra.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
performa@ciputra.ac.id
Editorial Address
CitraLand CBD Boulevard, Made, Kec. Sambikerep, Kota SBY, Jawa Timur 60219
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis
ISSN : -     EISSN : 25274635     DOI : https://doi.org/10.37715/jp
Core Subject : Science,
Jurnal penelitian dalam kajian ilmu manajemen dan start-up business berbasis pemasaran, keuangan, sumber daya manusia, dan entrepreneurship
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 5 (2019)" : 15 Documents clear
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMBENTUK BISNIS KELUARGA BERTUMBUH SECARA BERKELANJUTAN performa performa
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1216

Abstract

Keberlanjutan bisnis keluarga atau yang juga disebut family business sustainability oleh Komisi Lingkungan dan Pembangunan dunia (1987 dalam Oudah et al. 2018) didefinisikan sebagai pemanfaatan keberlangsungan usaha yang telah ada saat ini, dengan tujuan untuk pemenuhan kebutuhan hidup dimasa mendatang tanpa mengorbankan kemampuan genarasi-generasi penerus selanjutnya. Keberlanjutan bisnis keluarga memiliki peran yang sangat penting bagi seorang entrepreneur yang sedang menjalankan family business. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang membentuk bisnis keluarga bertumbuh secara berkelanjutan. Responden dari penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Ciputra yang tergabung dalam komunitas Family Business. Jumlah responden yang digunakan sejumlah 80 responden. Pendekatan penelitian ini dilakukan secara kuantitatif menggunakan metode second order confirmatory factor analysis (CFA). Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dengan berdasar pada kedelapan variabel yang diperkirakan merupakan faktor yang membentuk keberlanjutan bisnis keluarga. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa terdapat tiga faktor yang membentuk bisnis keluarga bertumbuh berkelanjutan yaitu kepemimpinan, nilai bisnis keluarga, dan keharmonisan keluarga. Kata kunci: Usaha Keluarga, Kewirausahaan, Generasi Penerus, Keberlanjutan Bisnis Keluarga.
PENGARUH HARGA, PROMOSI, KUALITAS PRODUK, DAN KUALITAS LAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN BLI MAN performa performa
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1217

Abstract

Latar belakang penelitian berdasarkan atas permasalahan omzet penjualan dan pra-survei yang dilakukan kepada konsumen Bli Man terkait harga, promosi, kualitas produk, kualitas layanan, dan keputusan pembelian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga, promosi, kualitas produk, dan kualitas layanan terhadap keputusan pembelian konsumen Bli Man. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu purposive sampling. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 100 orang. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 50 orang dengan kriteria pernah membeli produk Bli Man minimal satu kali, berusia 15-50 tahun, dan berdomisili di Surabaya. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil terhadap keputusan pembelian konsumen Bli Man. Sedangkan kualitas penelitian menunjukkan bahwa harga, promosi, dan kualitas layanan berpengaruh signifikan produk tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen Bli Man. Kata kunci: harga, promosi, kualitas produk, kualitas layanan, keputusan pembelian.
PERAN WORK ENGAGEMENT TERHADAP HASIL KINERJA YANG BAIK BISNIS MAHASISWA IBM-RC MENGGUNAKAN JD-R MODEL Alfiansyah Yudhiana
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1687

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mempraktikkan kegunaan JD-R model sebagai alat pengukuran keterlibatan mahasiswa dalam engagement tugas dalam bisnis. Adapun latar belakang dari penulisan ini adalah Universitas Ciputra merupakan Universitas yang dikenal sebagai penerap entrepreneurship yang mana diharapkan menciptakan lulusan entrepreneur berkelas dunia. Walaupun penerapan entrepreneurship di Universitas Ciputra sudah baik, namun hal tersebut tidak menutup kemungkinan bahwa setiap bisnis yang sedang didirikan mahasiswa mengalami masalah dalam pengimplementasiannya. Masalah-masalah tersebut meliputi: operasional bisnis tidak mencapai satu tahun, pembagian tugas tidak spesifik, performa individu tidak sesuai target. JD-R Model merupakan teori kembangan Bakker yang ditujukan agar mencari tahu mengenai indikasi apa saja yang dapat membantu karyawan agar dapat engage terhadap pekerjaan yang sudah menjadi kewajibannya. Penelitian ini dilakukan dengan Structural Equation Modeling (SEM) menggunakan AMOS 22 terhadap mahasiswa Universitas Ciputra Angkatan 2016 IBM-RC. Dari penelitian ini, terbukti bahwa mahasiswa Ciputra lebih terpengaruhi Personal Resources agar lebih terlibat dalam pekerjaannya (Work Engagement). Kata kunci: Keterlibatan Kerja Individu, Model JD-R, Kinerja yang Baik, AMOS 22, mahasiswa Universitas Ciputra
PENGARUH DESAIN PRODUK DAN PERSEPSI HARGA TERHADAP MINAT BELI GENERASI Z Miranda Graciela Tanuli
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1688

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh desain produk dan persepsi harga terhadap minat beli konsumen generasi Z dari salah satu produk merchandise Otaku Go. Latar belakang dari penelitian ini adalah penjualan perusahaan yang tidak kunjung mencapai target. Penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 60 orang dari generasi Z di Surabaya dengan rentang usia 15-25 tahun. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling, dengan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisis data menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa indikator-indikator dan variabel dalam penelitian ini bersifat valid. Variabel desain produk (X1) memiliki pengaruh yang signifikan dan positif terhadap minat beli (Y), sedangkan persepsi harga (X2) tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap minat beli (Y). Kata kunci: Desain Produk, Persepsi Harga, Minat Beli, Generasi Z
PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA PRODUK, DAN KEMASAN PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI KASUS PADA JUS BUAH DEPOT SALMON DI SURABAYA Jovi Vachel; Wirawan ED Radianto
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1689

Abstract

This research is based on the failure of researchers' business namely Carico, Carico is a company engaged in the Food and Baverage industry, Carico is one of the original local brands of Indonesia, which sells authentic Carica fruit juice, Carica fruit can only grow in 2 places in the world. Carica fruit juice with a sweet and fresh taste has many health benefits, such as smooth digestion. However, as the sales process in Carico fluctuated, the researchers wanted to benchmark with similar competitors. Researchers use Salmon Depot Juice as a benchmarking in this study because the Salmon Depot Juice business is much better profit. Jus Depot Salmon was established in 2016 at Ciputra University in Surabaya. Prices offered by Salmon Depot juice range from IDR 10,000 - IDR 20,000. Salmon Depot Juice uses one employee and sells a variety of juice variants. In one day, it can sell 100 to 150 cups with a turnover of Rp 1,000,000 to Rp 2,000,000. Consumers who buy are Ciputra University students. The formulation of the problem in this study is whether the quality, price, and packaging of the product affect the purchasing decision of salmon depot fruit juice products in Surabaya. That is expected to be input for researchers in making improvements and adding insights about purchasing decisions, product quality, product prices and product packaging in running a food and beverage industry business. Researchers used quantitative methods with a population of consumers who bought Salmon Depot juice products in Surabaya with an infinite amount, using 385 people taken from the formula according to (Sugiyono, 2018; 142). The data collection method uses an offline questionnaire using a Likert scale and uses multiple linear regression analysis. The results of this study are the quality, price and product packaging significantly influence purchasing decisions. Keywords: product quality, product prices, product packaging, purchasing decisions.
PENGARUH PERSEPSI HARGA DAN PROMOSI TERHADAP MINAT BELI PRODUK GS CLOTHING Eric Agung Wijoyo; Dewi Mustika Immanuel; Auditia Setiobudi
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1690

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui promosi dan persepsi harga yang dilakukan GS Clothing masih kurang dibandingkan dengan kompetitor. Promosi GS Clothing kurang bervariasi dibandingkan kompetitor lain. Harga GS Clothing yang ditawarkan kurang bervariasi kepada konsumen. Promosi yang dilakukan menggunakan media instagram promosinya kurang bervariasi dibandingkan kompetitor lain. Oleh karena penelitian ini menggunakan analisis linier berganda untuk mengetahui apakah persepsi harga dan promosi berpengaruh terhadap minat beli. Penelitian ini menggunakan progam SPSS versi 23. Jumlah responden pada penelitian sebanyak 96 responden dan berumur 17 hingga 25 tahun. Hasilnya menunjukkan bahwa wanita lebih tertarik kepada produk GS Clothing. Penelitian yang dilakukan ini menggunakan tehnik penelitian purposive sampling. Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa persepsi harga dan promosi berpengaruhi signifikan terhadap minat beli produk GS Clothing. Pada hasil statistik deskripsi persepsi harga dan promosi menunjukkan bahwa variasi produk dan harga yang ditawarkan masih kurang disetujui. Untuk promosi yang dilakukan karena hanya berfokus menggunakan instagram sehingga media penyampaian informasi kepada konsumen masih kurang dan jarang melakukan perbaruan informasi. Kedua hal tersebut dapat mempengaruhi minat beli konsumen Kata Kunci: SPSS, persepsi harga, promosi, minat beli,
PENGARUH ADVERTISING TERHADAP MINAT BELI DENGAN INTERMEDIASI PRODUCT KNOWLEDGE: STUDI EMPIRIS PADA APARTEMEN CIPUTRA WORLD SURABAYA Caroline Pontoh
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1691

Abstract

The purpose of this research is to find out the effect of advertising on product knowledge at Ciputra World Surabaya Apartment, to find out the effect of product knowledge on purchase intention at Ciputra World Surabaya Apartment, and to find out the effect of advertising on purchase intention with product knowledge as an intermediary variable of Ciputra World Apartment Surabaya. The data collection of this research used a questionnaire that was distributed to respondents with the total sample of 40 respondents. Respondents in this research are those who domicile in West Surabaya, have income over Rp. 15,000,000 and have seen advertisement or visited the marketing office of Ciputra World Surabaya Apartment. This research uses Partial Least Square (PLS) data analysis method. The results of this research indicate that advertising affect product knowledge, product knowledge affect purchase intention and advertising affect purchase intention with product knowledge as an intermediary variable. Keyword: advertising, product knowledge, purchase intention, bounded rationality
PENGARUH TRUST DAN PERCEIVED VALUE TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN BOXIFY.ID Bianca Wangsahardja
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1692

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari trust dan perceived value terhadap minat beli konsumen Boxify.id. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif serta jenis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data primer yang diperoleh secara langsung dari responden dengan cara membagikan kuesioner secara online melalui google form dengan skala likert 1-5. Populasi dari penelitian ini adalah siswa-siswi kelas 11 SMA St.Louis 1 Surabaya dan SMA Santa Maria Surabaya yang berjumlah 662 siswa. Menggunakan rumus slovin diperoleh sample 246 siswa. Responden dalam penelitian ini yaitu 246 siswa yang diperoleh dari siswi-siswi kelas 11 SMA St.Louis 1 Surabaya dan SMA Santa Maria Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode analisis data regresi linear berganda yang diolah menggunakan SPSS dan dianalisis untuk ditarik kesimpulannya. Hasil dari penelitian ini yaitu variabel trust dan perceived value berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap variabel minat beli. Hasil dari penelitian ini yaitu memberikan temuan baru kepada masyarakat yaitu sebaiknya lebih memperluas variabel lain selain trust dan perceived value seperti variabel harga, bauran pemasaran, celebrity endorsement, dan lain-lain sehingga pembaca dapat lebih menguasai media social marketing melalui Instagram bisnis mereka agar dapat digunakan sebagai media penelitian. Kata kunci: Trust, Perceived value, Minat beli, Instagram.
PENGARUH KOMPENSASI DAN PEMBERDAYAAN KARYAWAN TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN Desak Putu Ayu Kirana Dewi
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1693

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh kompensasi dan pemberdayaan karyawan terhadap kepuasan kerja karyawan PT. Sigma Tirta Utama Mandiri. Guna mengumpulkan data, peneliti menyebarkan kuesioner secara offline kepada 40 karyawan PT. Sigma Tirta Utama Mandiri bagian tenaga kerja lapangan. Adapun teknik pengambilan sampel yang dilakukan dengan metode total population sampling yang melibatkan seluruh anggota populasi. Analisis regresi berganda dilakukan dalam penelitian ini dan menghasilkan perhitungan yang menyatakan bahwa kompensasi dan pemberdayaan karyawan berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan. Adapun makna signifikan dari penelitian ini dimana semakin tinggi kompensasi yang diperoleh oleh karyawan dan semakin karyawan diberdayakan maka semakin tinggi tingkat kepuasan kerja mereka. Kata kunci: kompensasi, pemberdayaan karyawan, kepuasan kerja karyawan.
ANALISIS FAKTOR FAKTOR PREFERENSI KONSUMEN DALAM KEPUTUSAN PEMBELIAN BOOTH BOCA Nadya Ayu Wahyudi
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 4 No. 5 (2019)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v4i5.1694

Abstract

Industri manufaktur memegang peranan penting dalam perkembangan ekonomi di Indonesia. BOCA Booth Kayu adalah satu usaha yang bergerak dalam bidang manufaktur. Penelitian yang membahas tentang usaha BOCA ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor preferensi konsumen yang membentuk keputusan pembelian booth BOCA. Pendekatan penelitian dilakukan secara kuantitatif dengan metode analisis faktor konfirmatori atau CFA yang diolah dengan bantuan software SmartPLS 3.0. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 83 responden yang pernah membeli atau menyewa produk BOCA Booth Kayu. Metode pengumpulan data menggunakan kuisioner berdasarkan indikator dari lima variabel yang diperkirakan menentukan keputusan pembelian. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat lima faktor yang menjadi faktor pembentuk keputusan pembelian booth BOCA. Kata kunci: Keputusan Pembelian, Preferensi Konsumen, Price, Tangible, Quality of Service, Brand, Quality of Products.

Page 1 of 2 | Total Record : 15