cover
Contact Name
Rita Dwi Pratiwi
Contact Email
ritadwipratiwi@wdh.ac.id
Phone
+6289529263441
Journal Mail Official
lppm@wdh.ac.id
Editorial Address
STIKes Widya Dharma Husada Tangerang Jl. Pajajaran No.1, Pamulang Bar., Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 15417
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Edu Dharma Journal: Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat
ISSN : 2597890X     EISSN : 26866366     DOI : https://doi.org/10.52031/edj
Core Subject : Health,
Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat is a periodical scientific journal published by the STIKes Widya Dharma Husada Tangerang, with p-ISSN 2597-890X since 2017 and e-ISSN 2686-6366 since 2019. Edu Dharma Journal accepts scientific papers in the form of research reports (original article research papers) with focus and scope including: Nursing Midwifery Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat can be used by health practitioners, health caregivers, teachers, medical students, and people who are interested in Nursing and Midwifery issues. Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat was first published in September 2017 and subsequently published twice a year, in March and September. The Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat is an open access journal. Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat Journal began using the Online Journal System (OJS) in 2017.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat" : 10 Documents clear
STATUS GIZI TERHADAP USIA MENARCHE PADA SELURUH SISWI DI SMP NEGERI 5 PASAR KEMIS KABUPATEN TANGERANG Bambang Mardisentosa; septi nurhasanah; Ayu Pratiwi; Dewi Nur Puspita Sari; Imas Sartika
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.65

Abstract

ASBTRACTThe first menstrual period that usually occurs in the age range of 10-16 years in the middle of puberty before entering the reproductive period. The purpose of the study was to find out the effect of age on nutritional status on all students at SMPN 5 Pasar Kemis, Tangerang Regency. The research method in this study uses Pre-Experimental Desaign (aondesigns) and is carried out in One-Shot Case Study. The population is all student in SMP Negri 5 Pasar Kemis Tangerang Regency as many as 502 respondents. The sampling technique in this study using Slovin formula the instrument used was an observation sheet. The analysis technique above uses Univariate and Bivariate analysis. The results of the study have a significant effect between nutritional status and age of menarche, because of significance value (0,000 < 0,05). So in this case it can be concluded that nutrritional status has a positive effect on the age of menarche in students at SMPN 5 Pasar Kemis, Tangerang Regency. Conclusions and suggestions of the results of the study there is an influence between nutritional status and age of manarche. And advise students to eat healthy foods, not to eat instant food too often.ABSTRAKMenarche merupakan menstruasi pertama yang biasa terjadi dalam rentang usia 10-16 tahun atau pada masa awal remaja di tengah masa pubertas sebelum memasuki masa reproduksi.Tujuan penelitian Untuk mengetahui adanya pengaruh status gizi terhadap usia menerche pada seluruh siswi  di SMP N 5 Pasar Kemis Kabupaten Tangerang. Metode penelitian dalam penelitian ini menggunakan Pre-Experimental Desaign (nondesigns) dan dilakukan secara One-Shot Case Study. populasi adalah seluruh siswi di SMP Negri 5 Pasar Kemis Kabupaten Tangerang sebanyak 502 responden. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini dengan menggunakan rumus slovin. Instrumen yang digunakan berupa lembar observasi. Teknik analisa diatas menggunakan analisa Univariat dan Bivariat. Hasil penelitian ada pengaruh secara signifikan antara status gizi dengan usia menarche, karena nilai signifikansi (0,000<0,05), Jadi dalam kasus ini dapat disimpulkan bahwa status gizi berpengaruh positif terhadap usia menarche pada siswi di SMPN 5 Pasar Kemis Kabupaten Tangerang. Kesimpulan dan saran hasil penelitian ada pengaruh antara status gizi dengan usia menarche. Dan menyarankan siswi untuk makan-makanan yang sehat jangan terlalu sering makan-makanan instan.
ANALISIS FAKTOR KEPATUHAN TERAPI OBAT ANTI TUBERKULOSIS KOMBINASI DOSIS TETAP PADA PENDERITA TUBERKULOSIS DI PUSKESMAS SERPONG 1 KOTA TANGERANG SELATAN Riris Andriati; Ajat Sudrajat
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.60

Abstract

ABSTRACTBackground: According to WHO in the 2018 Global Tuberculosis Report, TB is one of the 10 leading causes of death in the world.In 2017, it is estimated that there are 10 million new cases (incidence) of TB worldwide which are equivalent to 133 cases per 100,000 population, including 5.8 million men, 3.2 million women, and 1 million are children. In 2018 in the Serpong 1 Puskesmas there was a case finding rate (CNR) including the third highest of all puskesmas in South Tangerang. The Serpong 1 Puskesmas had a reasonably good TB case screening system in South Tangerang.. Objective: to analyze adherence factors of Anti-Tuberculodid Drug Therapy (OAT) Fixed Dose Combination (KDT) in patients with pulmonary tuberculosis in Serpong 1 Health Center, South Tangerang City in 2019. Method: Cross sectional design with a sample of 47 respondents. Samples were pulmonary TB patients who were undergoing TB treatment. The sampling technique uses total sampling. Analysis by chi-square test. Results: Based on univariate analysis of respondents in the productive age group as many as 46 (97.9%).Based on bivaric analysis found that there is a relationship with knowledge, side effects of AOT, infrequent residence, the role of PMO and the role of health with adherence to Anti-Tuberculodid Drug Therapy (OAT) Fixed Dose Combination (KDT) with a P value <0.05.While there is no relationship between age, gender, education and employment status with adherence to Anti-Tuberculodid Drug Therapy (OAT) Fixed Dose Combination (KDT) with a value of P> 0.05 Conclusion: Knowledge factors, side effects of OAT, distance traveled, the role of PMO and the role of officers have a relationship with compliance with pulmonary TB patient treatment. Whereas the unrelated patient characteristic factors are age, sex, education level, employment status.ABSTRAKLatar belakang: Menurut WHO dalam Global Tuberculosis Report  2018,  TB  merupakan  salah  satu  penyakit dari  10  penyebab  kematian  di dunia.Pada  tahun  2017,  diperkirakan  terdapat  10  juta  kasus baru  (insidensi)  TB  di  seluruh  dunia  yang  setara  dengan  133  kasus  per 100.000 penduduk, diantaranya 5,8 juta laki-laki, 3,2 juta wanita dan 1 juta adalah anak-anak.Pada tahun 2018 di Puskesmas Serpong 1 didapatkan angka penemuan kasus (CNR) termasuk ke tiga tertinggi dari seluruh puskesmas di Tangerang Selatan.Puskesmas Serpong 1 tersebut memiliki sistem penjaringan kasus TB  yang cukup baik di Tangerang Selatan.  Tujuan:Untuk menganalisa Faktor kepatuhan Terapi Obat Anti Tuberkulodid (OAT) Kombinasi Dosis Tetap (KDT)  pada pasien dengan  tuberkulosis  paru  di Puskesmas Serpong 1 Kota Tangerang Selatan tahun 2019. Metode:Desain cross sectional (potong lintang) dengan sampel 47 responden. Sampel adalah pasien TB paru  yang sedang menjalani pengobatan TB. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Analisis dengan uji chi-square. Hasil:Berdasarkan analisis univariat responden berada dikelompok umur produkttif sebanyak 46 (97,9%),sedangkan berdasarkan analisis bivarat didapatkan ada hubungan dengan pengetahuan, efek samping AOT, jarang tempat tinggal , peran PMO dan peran kesehatan  dengan kepatuhan Terapi Obat Anti Tuberkulodid (OAT) Kombinasi Dosis Tetap (KDT)  dengan nilai P < 0,05.Sedangkan tidak ada hubungan antara usia, jenis kelamin, pendidikan dan status pekerjaaan dengan kepatuhan Terapi Obat Anti Tuberkulodid (OAT) Kombinasi Dosis Tetap (KDT)dengan nilai P > 0,05. Kesimpulan: Faktor pengetahuan,efek samping OAT,jarak tempuh ,peran PMO dan Peran petugas ada hubungan dengan kepatuhan berobat pasien TB paru. Sedangkan faktor karakteristik pasien  yang tidak berhubungan yaitu usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, status pekerjaan.
DUKUNGAN KELUARGA DENGAN TINGKAT STRESS WARGA BINAAN DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN PEREMPUAN TANGERANG Febi Ratnasari; Yulia Fransisca Gandaria; H.Y.G Wibisono; Rina Puspita Sari
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.67

Abstract

ABSTRACTLiving life as a prisoner experiencing loss of physical freedom, loss of control over life, loss of family, loss of goods and services, loss of heterosexual relations, lack of stimulation, and psychological disorders that can be a stress that can cause stress. The purpose of this study was to determine the relationship between family support and the stress level of fostered residents in LP Class II A Tangerang District. Quantitative research methods with a cross sectional approach. The population was 4,746 people with a mean of 396 people a month. Slovin formula sample obtained 199. The sampling technique uses purposive sampling. Using the chi square test. Results of the study There was a relationship between family support and the level of stress of fostered residents in LP Class II A Tangerang women with a p value of 0,000 (<alpha = 0.05). The conclusion is that there is a relationship between family support and the stress level of the inmates. Health services in prisons are not only focused on physical health but also mental health so that they can detect problems of mental disorders early in correctional institutions and get comprehensive treatment. ABSTRAKMenjalani kehidupan sebagai narapidana mengalami kehilangan kebebasan fisik, kehilangan kontrol atas hidup, kehilangan keluarga, kehilangan barang dan jasa, kehilangan  hubungan  heteroseksual, kurangnya stimulasi, dan gangguan psikologis yang dapat menjadi tekanan yang dapat menyebabkan stres. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat stres warga binaan di LP Perempuan Kelas II A Kabupaten Tangerang. Metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi sebanyak 4.746 orang dengan rerata dalam sebulan 396 orang. Sampel rumus Slovin didapatkan 199 . Teknik sampling menggunakan purposive sampling. Menggunakan uji chi square. Hasil penelitian Terdapat hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat stres warga binaan di  LP Perempuan Kelas II A  Tangerang dengan p value 0,000 (< alpha= 0,05). Kesimpulan ada hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat stres warga binaan. Pelayanan kesehatan di Lapas tidak hanya fokus pada kesehatan fisik tetapi juga kesehatan mental sehingga dapat mendeteksi dini adanya masalah gangguan mental di lembaga pemasyarakatan dan mendapatkan penanganan yang komprehensif.
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN, PERILAKU DAN SIKAP SISWA DENGAN KEJADIAN HEPATITIS A DI SMPN 20 DEPOK Ratumas Ratih Puspita; Siti Novy Romlah; Rosita Nur Safitri
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.51

Abstract

ABSTRACT There has been an increase in Hepatitis A cases since April 2020, and as for the number of deaths recorded at 2.447. The incident have been spread near North Sulawesi 50 cases, East Java 1.641 cases, North Sumatera 25 cases, Banten 63 cases, West Java 468 cases, South Borneo 62 Cases, South Sumatera 108 cases and the spread in Depok is 262 cases of Hepatitis A. The purpose of this research is to find out the level of knowledge, student behavior and attitude with the Hepatitis A incident at 20 Depok Junior High School year 2020. This methode of research using Cross Sectional which is mean to know if there is a connected between variables. The 136 respondents in this research from class VII, VIII, and IX. The researcher data collection is doing by online distribution. Data analysis using Kenddals-tau Test. The data provided that there is a correlation between the student’s level of knowledge and the occurrence of Hepatitis A (P-Value = 0,000), there is no correlation between student’s behavior with Hepatitis A cases (P-Value = 0,184), and there is no correlation between student’s attitude with Hepatitis A cases (P-Value=0,833). Suggestion, the researcher hope, student’s increase the knowlede about Hepatitis A spread, Coontagious, and Growth of this virus can be happen at School Neighborhood. ABSTRAKTelah terjadi peningkatan kasus Hepatitis A sejak bulan April 2019 hingga saat ini. adapun jumlah korban yang tercatat mencapai sebanyak 2.447 orang. Angka itu tersebar di Sulawesi Utara sebanyak 50 kasus, Jawa Timur 1.641 kasus, Sumatera Utara 25 kasus, Banten 63 kasus, Jawa Barat 468 kasus, Kalimantan Selatan 62 kasus, Sumatera Selatan 108 Kasus dan di Kota Depok sendiri terdapat 262 kasus yang ada di Indonesia. Tujuan: Penelitian ini dibuat untuk mengetahui adakah hubungan tingkat pengetahuan, perilaku dan sikap siswa dengan kejadian Hepatitis A di SMPN 20 Depok. Metode: Penelitian ini menggunakan metode cross sectional yang dimana bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan anatar variabel. Responden dalam penelitian ini berjumlah 136 responden yang terdiri dari siswa kelas VII,VIII dan IX. Pengumpulan data dilakukan dengan cara penyebaran kuesioner online. Analisis data menggunakan uji Kenddals-tau. Data yang dihasilkan bahwa ada hubungan antara tingkat pengetahuan siswa dengan kejadian Hepatitis A (p-value = 0,000), tidak ada hubungan perilaku siswa dengan kejadian Hepatitis A (p-value = 0,184), tidak ada hubungan sikap siswa dengan kejadian Hepatitis A (p-value = 0,833). Saran: Diharapkan siswa dapat meningkatkan pengetahuan mengenai penyebaran, penularan, pertumbuhan Virus Hepatitis A yang sering terjadi di lingkungan sekolah.
HUMAN IMMUNODEFICIENCY VIRUS (HIV) PADA BAYI BARU LAHIR DITINJAU DARI BERBAGAI LITERATUR Siti Novy Romlah; Ratumas Ratih Puspita; Indri Fitri Hasanah
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.61

Abstract

ABSTRACTBackground. According to the report of the Ministry of Health of the Republic of Indonesia (2013), from 1 January 2013 to September 2013 HIV incidence reached 20,413 people. The highest incidence of HIV occurs in the age group of 25–49 years with a percentage of 73.4%. Risk sexual behavior in heterosexuals is the highest risk factor. which is 45.6% for HIV and 78.4% for AIDS. Research Objectives To find out HIV disease in newborns. Research methods. This study uses the literature method by taking from various sources of books and journals. Research result. HIV from the mother to the fetus she conceives starts during pregnancy, and can also be transmitted during labor. Suggestion. It is hoped that health workers can prevent HIV transmission to pregnant women to their babies.ABSTRAKLatar Belakang. Laporan Kemenkes RI (2013), pada 1 Januari 2013 sampai September 2013  HIV terjadi mencapai 20.413 orang. HIV tertinggi terjadi pada kelompok usia 25–49 tahun yaitu sebesar 73,4%. Faktor resiko tertinggi yaitu perilaku seksual berisiko pada heteroseksual yaitu sebesar 45,6% untuk HIV dan 78,4% untuk AIDS. Tujuan Penelitian ini yaitu untuk mengetahui penyakit HIV pada bayi baru lahir. Metode Penelitian yang digunakan yaitu metode literatur  dengan mengambil dari berbagai sumber buku, dan jurnal. Hasil Penelitian. HIV dari ibu ke janin yang dikandungnya dimulai saat kehamilan, dan dapat juga tertular saat persalinan. Saran. Dihararapkan tenaga kesehatan dapat mencegah penularan HIV pada ibu hamil ke bayinya.
ANALISIS PENGARUH LATIHAN RENTANG GERAK TERHADAP PENINGKATAN KEKUATAN OTOT DAN AKTIFITAS PERAWATAN DIRI PASIEN STROKE DI RSUD KOTA DEPOK Liza Puspa Dewi; Maria Astrid; Sudibyo Supardi
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.52

Abstract

ABSTRACTStroke can cause various disorders such as motor deficits in the form of hemiparesis, hemiplegia, flasidity, and spasticity. This study aims to analyze the effect of motion range exercise on increasing muscle strength and self-care activities of stroke patients. This research was conducted from May to July 2018 in Depok General Hospital with a quasi experiment pre and posttest design on 116 respondents determined by purposive sampling technique. Respondents were divided into two groups, 88 respondents in the intervention group who were given treatment according to hospital standards and Motion Range Exercise (MRE) 4 times a day for 7 days, then evaluated on the fourth and seventh days and the control group of 28 respondents who were given appropriate treatment hospital standards without additional MRE, then evaluated on the seventh day. Wilcoxon test showed an increase in muscle strength 0.74 (22.9%) and self-care activities 0.53 (25.2%), chi square test showed a change in muscle strength 57.7% and Multivariate Logistic Regression test showed an increase in muscle strength towards increasing self-care activities 62.7%. The results showed a significant increase in muscle strength (p = 0,000) and an increase in self-care activities (p = 0,000) before and after the intervention. Significantly there was an increase in muscle strength to increase self-care activity (p = 0.001). MRE intervention can increase 28.9 times muscle strength, thus increasing self-care activities compared to those not given MRE. It can be concluded that MRE has an effect on increasing muscle strength and self-care activities. This study recommends the need for further research and that nurses can apply MRE as nursing interventions to stroke patients ABSTRAKStroke dapat menyebabkan berbagai gangguan fungsional seperti defisit motorik berupa hemiparesis, hemiplegia, flasiditas, dan spastisitas. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh latihan rentang gerak terhadap peningkatan kekuatan otot dan aktifitas perawatan diri pasien stroke. Penelitian ini dilakukan dari bulan Mei sampai Juli 2018 di RSUD Kota Depok dengan quasi experiment pre and posttest design terhadap 116 responden yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Responden dibagi menjadi dua kelompok, yakni 88 responden kelompok intervensi yang diberikan perlakuan sesuai standar rumah sakit dan Latihan Rentang Gerak (LGR) 4 kali sehari selama 7 hari, kemudian dievaluasi pada hari keempat dan hari ketujuh dan kelompok kontrol sebanyak 28 responden yang diberikan perlakuan sesuai standar rumah sakit tanpa tambahan LGR, kemudian dievaluasi pada hari ketujuh. Hasil uji Wilcoxon menunjukkan peningkatan kekuatan otot 0,74 (22,9%) dan aktifitas perawatan diri 0,53 (25,2%), uji chi square menunjukkan perubahan kekuatan otot 57,7% dan uji Regresi Logistik Multivariat menunjukkan peningkatan kekuatan otot terhadap peningkatan aktifitas perawatan diri 62,7%. Hasil penelitian menunjukkan secara peningkatan kekuatan otot yang bermakna (p=0,000) dan peningkatan aktifitas perawatan diri (p=0,000) sebelum dengan sesudah intervensi. Secara bermakna ada peningkatan kekuatan otot terhadap peningkatan aktifitas perawatan diri (p=0,001). Intervensi LGR dapat meningkatkan 28,9 kali kekuatan otot, sehingga meningkatkan aktifitas perawatan diri dibandingkan yang tidak diberikan LGR. Dapat disimpulkan LGR berpengaruh terhadap peningkatan kekuatan otot dan aktifitas perawatan diri. Penelitian ini merekomendasikan perlunya penelitian lebih lanjut dan menggunakan latihan rentang gerak sebagai salah satu intervensi mandiri perawat dalam asuhan keperawatan pada pasien stroke.
PENGARUH PEMBERIAN SEDUHAN CAMELLIA SINENSIS TERHADAP TEKANAN DARAH PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI DI POSBINDU ANYELIR KAMPUNG PAKULONAN KABUPATEN TANGERANG Dewi Fitriani; Heri Setiawan; iif Rifai
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.62

Abstract

ABSTRACTGetting people can be looked at by people over the age of 60 who have access to significant economic, psychological, biological and social dysfunction. The condition of systolic blood preassure 140 mmHg and hypertensive blood preassure great than 90 mmHg is a condition of the prevalence in which the nonliving component is identified, called secondary, because of some disease. The camellia sinensis contains the polifenol and L-Theanins in wich theneurotransmitter serotonin can decrease, as the blood preassure on the artery of the research component purpose to determine if the camellia sinensis could effect bloodpreassure on lansia with the prevalence of hypertension in the post of the village of the tangerang district. Research methpds are pre-experiment with one-grup after-action design. The cheerleading sample was 35 people. A total sampel used in collecting research samples. Research starts in January through to July 2020. Wilcoxson test results. , it was found p-value = 0,000 and alfa = 0,05 for sistolic blood pressure, while for diastolic blood pressure was found p-value = 0,000 and alfa = 0,05 with the average declination of systolic blood pressure 152,73 mmHg, while the average decline of diastolic blood pressure as many as 88,11 mmHg. It can be concluded that there is impact of giving of camelia sinensis steeping to the blood pressure on elderly with hypertension at Anyelir Posbindu, kampung pakulonan, Tangerang regency. The passing of the camellia sinensis blood preasure on the elderly is this inconclusive.ABSTRAKLanjut usia dapat diartikan seseorang dengan usia di atas 60 tahun yang mempunyai ciri-ciri terdapatnya kelemahan fungsi ekonomi, psikologis, biologis dan sosial. Kondisi tekanan darah sistolik lebih besar 140 mmHg Dan ketika tekanan darah diastolik lebih besar dari 90 mmHg merupakan kondisi dari hipertensi yangmana komponen penyebab tidak bisat dikenali, disebut sebagai sekunder, karena menderita penyakit tertentu. Camellia sinensis mengandung polifenol dan L-theanin yang mana neurotransmitter serotonin dapat menurun, dengan demikian  tekanan darah pada arteri dipercaya bisa menurun karena komponen tersebut. Tujuan Riset untuk mengetaui apakah seduhan Camellia Sinensis bisa berpengaruh terhadap tekanan darah kepada lansia dengan hipertensi di posbindu anyelir kampung pakulonan kabupaten tangerang. Metode Riset bersifat Pre-Eksperiment dengan rancangan penelitian satu grup sebelum-sesudah intervensi. Sampel berjumlah 35 orang. Total sampling yang digunakan dalam Pengumpulan sampel riset. Riset dimulai bulan januari sampai dengan bulan juli 2020. Hasil Riset Uji Wilcoxson adalah hasil uji statistik yang digunakan sehingga didapat nilai (P-Value = 0,000) < (α = 0,05) untuk tekanan darah sistolik, sedangkan untuk tekanan darah diastolik di dapatkan hasil (P-Value = 0,000) < (α = 0,05) dengan mean sistolik 152,73 milimeter higrobium, sedangkan mean diastolik sebesar 88,11 milimeter higrobium. Maka dapat Disimpulkan terdapat pengaruh pemberian seduhan camellia sinensis terhadap tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di posbindu anyelir kampung pakulonan kabupaten tangerang. Dari riset ini diharapkan bisa menambah  wawasan serta informasi tentang penggunaan camellia sinensis untuk terapi hipertensi
STUDI LITERATUR FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEJADIAN DEPRESI POST PARTUM Ikada Septi Arimurti; RITA DWI PRATIWI; Amanda Rischa Ramadhina
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.53

Abstract

ABSTRACTBackground Depression is one of the most common mental problems or disorders in society. The world population of people with depression is 322 million. Southeast Asia and the Western Pacific Region are among the regions that have the largest number of people suffering from depression, nearly half of the world's depressed population. In Southeast Asia, the prevalence rate of depression is 27%, Indonesia itself has a depression prevalence of 3.7% or is below India which ranks first with a prevalence rate of 4.5%. The purpose of this research is to identify factors that may affect the incidence of postpartum depression, resulting in immediate postpartum depression depression. The method of writing this literature study USES the study of books and research journals. The Result are connections that affect economic status, husband support, family support, education, work, function, childbirth,hormonal factors, psychosocial background to the incidencee of Postpartum Depression. Conclusion that a study of literature obtained from various literature provides a number of factors that may result in postpartum depression include the age, economic status, husband support, family support, education, work, parity and childbirth performed by the mother. Suggestion that researchers hope to follow is to examine more variables that have never been or rarely examined, such as the length of a marriage, the quality of postpartum sleep, the distance from previous pregnancies, home/home conditions, and previous history of psychological disorders that enable readers to receive references from more recent sources and that readers also get the latest information.ABSTRAKPendahuluan Salah satu gangguan atau pemasalahan kesehatan jiwa yang paling banyak dialami oleh masyarakat didunia adalah depresi. Didunia populasi orang yang mengidap depresi adalah sebanyak 322 juta jiwa. Wilayah Asia Tenggara dan Wilayah Pasifik Barat termasuk wilayah yang memiliki jumlah penduduk mengidap depresi terbanyak, hamper setengah dari jumlah penduduk depresi dunia. Di Asia Tenggara tingkat prevalensi depresi sebesar 27%, Indonesia sendiri memiliki prevalensi depresi sebesar 3,7% atau berada dibawah India yang menempati urutan pertama dengan tingkat prevalensi sebesar 4,5%. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kejadian depresi postpartum, sehingga dapat dilakukan penangan depresi postpartum dengan segera. Metode penulisan studi literatur ini menggunakan cara telaah buku dan jurnal – jurnal penelitian. Hasil terdapat hubungan yang mempengaruhi antara status ekonomi, dukungan suami, dukungan keluarga, pendidikan, pekerjaan, paritas, jenis persalinan, faktor hormonal, latar belakang psikososial dan fisik dengan kejadian Depresi Postpartum Kesimpulan penulisan studi literatur yang didapatkan dari berbagai literatur ada beberapa macam faktor yang dapat mengakibatkan terjadinya depresi postpartum diantaranya adalah usia, status ekonomi, dukungan suami, dukungan keluarga, pendidikan, pekerjaan, paritas dan jenis persalinan yang dilakukan oleh ibu tersebut. Saran yang diharapkan untuk peneliti selanjutnya agar lebih banyak meneliti variabel yang belum pernah atau jarang diteliti, seperti lamanya pernikahan, kualitas tidur ibu postpartum, jarak dari kehamilan sebelumnya, keadaan rumah/ tempat tinggal, dan riwayat gangguan psikologis sebelumnya sehingga para pembaca mendapatkan referensi dari berbagai sumber yang lebih terbaru sehingga para pembaca pun mendapatkan informasi yang terbaru.
PENGARUH SENAM ERGONOMIS TERHADAP TEKANAN DARAH PRALANSIA (45-59 TAHUN) DENGAN HIPERTENSI DI WILAYAH PUSKESMAS PISANGAN Veri Veri; Tuti Amelia
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.63

Abstract

ABSTRACTBased on data from Riskesdas in 2013, the prevalence of hypertension in Indonesia with age 45 to 54 years is 35,6% age group 55 to 64 years old 45,9% age group 65 to 74 year equal to 57,6% and group age above 75 years 63.8% hypertension, uric acid disease, rheumatism, diabetes miletus, is the most common health complaints occur in the elderly that is equal to 32.99%. According to the Ministry of Youth and Sports of the Republic of Indonesia, 2010 in Puspa, 2016 Gymnastics is highly recommended for those entering the age of prism (45 years) and aged elderly (65 years and above). Some of the exercises that can be done by elderly who are tera gymnastics, yoga, gymnastics kagel, and ergonomic gymnastics. The purpose of this study was to determine the effect of ergonomic gymnastics on blood pressure on pralansia with hypertension in Puskesmas Ciputat Timur Area Health Center. This study used the Pre-experimental The analysis in this study used Wilcoxon statistical test. The results of the study using the Wilcoxon test showed Pvalue = 0.000, and a decrease in systolic blood pressure during the week of 17.36 mmHg and diastolic 11.17 mmHg. So the conclusion is ergonomic gymnastics affect the decrease in blood pressure in pralansia with hypertension. This research is expected to be a consideration for Puskesmas Ciputat Timur Pusangan to make ergonomic gymnastics as hypertension control program. ABSTRAKBerdasarkan Riskesdas tahun 2013, kejadian hipertensi di Indonesia dengan umur 45 hingga 54 tahun yaitu 35,6% kelompok usia 55 hingga 64 tahun yaitu 45,9% kelompok usia 65 hingga 74 tahun sebesar 57,6% dan kelompok usia diatas 75 tahun yaitu 63,8% hipertensi, penyakit asam urat, rematik, diabetes miletus, merupakan keluhan kesehatan yang paling tertinggi terjadi pada lansia yaitu sebesar 32,99%. Puspa, 2016 Senam untuk mereka yang berusia pralansia (45th) dan usia lansia (> 65th). Diantaranya senam lansia yaitu senam kagel, dan senam ergonomis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh senam ergonomis terhadap tekanan darah pada pralansia dengan hipertensi di Wilayah Puskesmas Pisangan Ciputat Timur. Desain Penelitian Pra-eksperimental One Group Pretest Posttest. Teknik sampling nya Purposive dengan jumlah sampel 34 responden. Pemberian intervensi selama seminggu sejumlah 3x intervensi. Analisa yang dipakai uji statistik Wilcoxon. Penelitian yang digunakan uji Wilcoxon menunjukkan Pvalue = 0,000, dan terjadi penurunan tekanan darah sistolik selama seminggu yaitu 17,36 mmHg dan diastolik 11,17 mmHg. Kesimpulannya senam ergonomis berpengaruh dalam penurunan tekanan darah pralansia dengan hipertensi. Penelitian ini menjadi pertimbangan Puskesmas Pisangan Ciputat Timur untuk menjadwalkan senam ergonomis sebagai program pengendalian hipertensi..
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU DAN PENERAPAN PENDIDIKAN AGAMA DENGAN KEJADIAN TEMPERTANTRUM PADA ANAK PRA SEKOLAH DI RW 002 DESA BOJONG SEMPU PARUNG BOGOR Uswatun Hasanah; RITA DWI PRATIWI; Farida Farida
Edu Dharma Journal :Jurnal penelitian dan pengabdian masyarakat Vol 4, No 2 (2020): Edu Dharma Journal: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Dharma Husada Tangerang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52031/edj.v4i2.59

Abstract

ABSTRACTTempertantrum can be interpreted in a language that is easily tempered. Tempertantrum behavior is followed by behavior such as crying loudly, rolling on the floor, screaming, throwing, hitting, kicking and various other activities. The cause of tempertrums is the obstruction of the desire to get something, the inability of children to express themselves, parenting parents and various other factors that can cause temperament. The purpose of this study was to determine the relationship between mother's level of knowledge and application of religious education with tempertantrum events in preschool children in Bojong Sempu Parung Village, Bogor. Research Methods The type of research used is quantitative research with analytic descriptive research plans with cross-sectional approach. In this study the tool used in this study is a closed questionnaire sheet, to determine the relationship between independent and dependent variables. The sampling technique uses the Total Sampling sample technique but is calculated using the two proportion lemeshow formula using software. The sample in this study amounted to 53 respondents. Research Results Statistical test results using the Chi Square test obtained p-value = 0.002 <a = 0.05 for the Mother's Knowledge Level and obtained p-value = 0.012 <a 0.05 for Religious Education. Then it can be concluded that there is a relationship between the level of mother's knowledge and religious education with the occurrence of tempertantrum in preschool children in Bojong Sempu Parung Village Bogor. From this research it is hoped that it can expand information about tempertantrum with other causes or factors.ABSTRAKSecara bahasa Tempertantrum dapat diartikan dengan perilaku yang mudah marah. Perilaku tempertantrum diikuti oleh tingkah laku seperti menangis dengan keras, berguling dilantai, menjerit, melempar , memukul, menendang dan berbagai kegiatan lainnya. Penyebab dari tempertantrum adalah terhalangnya keinginan untuk mendapatkan sesuatu, ketidakmampuan anak untuk mengungkapkan diri, pola asuh orang tua dan berbagai macam faktor lain yang dapat menyebabkan tempertanrum.Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu dan penerapan pendidikan agama dengan kejadian tempertantrum pada anak prasekolah Di Desa Bojong Sempu Parung Bogor. Metode Penelitian Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian kuantitatif dengan rencana penelitian dekskriptif analitik dengan pendekatan Cross-Sectional.Pada penelitian ini alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar kuesioner tertutup, untuk mengetahui hubungan antara variabel independen dan dependen. Tekhnik pengambilan sample menggunakan tekhnik sampel Total Sampling namun dihitung dengan rumus lemshow uji dua proporsi menggunakan software. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 53 responden. Hasil Penelitian Hasil uji statistik dengan menggunakan uji Chi Squarediperoleh nilai p-value = 0.002 < a = 0.05 untuk Tingkat Pengetahuan Ibu dan diperoleh nilai p-value = 0.012 < a 0.05 untuk Pendidikan Agama. Maka dapat di simpulkan bahwa ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu dan penerapan pendidikan agama dengan kejadian tempertantrum pada anak prasekolah di Desa Bojong Sempu Parung Bogor. Dari penelitian ini diharapkan dapat memperluas informasi tentang tempertantrum dengan penyebab atau faktor lainnya

Page 1 of 1 | Total Record : 10


Filter by Year

2020 2020