cover
Contact Name
Limpat Akbar Yudanto
Contact Email
perspektif.akuntansi@adm.uksw.edu
Phone
+62298-311881
Journal Mail Official
perspektif.akuntansi@adm.uksw.edu
Editorial Address
Jl. Diponegoro No. 52-60, Salatiga Jawa Tengah - 50711
Location
Kota salatiga,
Jawa tengah
INDONESIA
Perspektif Akuntansi
ISSN : 26230194     EISSN : 26230186     DOI : https://doi.org/10.24246/persi.v3i3
Perspektif Akuntansi merupakan media publikasi di bidang akuntansi yang diterbitkan oleh Center for Accounting Development and Research (CARD), Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universias Kristen Satya Wacana. Misi Perspektif Akuntansi adalah memfasilitasi hasil-hasil studi yang dilandaskan pada pemikiran kritis, independen, dan integratif. Perspektif Akuntansi berorentasi pada hasil studi baik dalam kepentingan kontribusi empiris maupun teoretis dengan melibatkan berbagai paradigma ilmiah. Perspektif Akuntansi juga merupakan jurnal ilmiah di bidang akuntansi yang menjunjung tinggi norma moral, integritas keilmuan dan keilmiahan, serta kejujuran baik editor, reviewer, maupun penulis, sebagai dasar dalam proses pengelolaan editorial, maupun proses pelaksanaan publikasi artikel. Proses editorial Perspektif Akuntansi didasarkan pada tahapan peer blind review dengan tujuan untuk mencapai interigras keilmuan dan keilmiahan, serta menjunjung tinggi kejujuran, terutama dalam kerangka ilmiah. Oleh karena itu, Perspektif Akuntansi menetapkan panduan Etika Publikasi yang terdiri dari etika publikasi untuk editor, reviewer, juga penulis dalam setiap tahapan proses publikasi. Etika Publikasi ini merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dalam keseluruhan proses publikasi artikel. Dengan demikian Perspektif Akuntansi secara konsisten berkomitmen untuk menjaga etika publikasi dalam pemenuhan publikasi ilmiah yang berkualitas. Focus and Scope Area pembahasan Perpektif Akuntansi secara luas meliputi, tetapi tidak terbatas pada: Pelaporan Keuangan dan Pengungkapan Auditing dan Akuntabilitas Akuntansi Manajemen Akuntansi Sektor Publik Pengembangan Standar Akuntansi Isu Sosial dan Lingkungan Perpajakan Sistem Informasi Akuntansi Pendidikan Akuntansi Profesi Akuntan Pengaruh Akuntansi pada Organisasi dan Individu.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 3 (2020)" : 5 Documents clear
Survei Kecurangan Akademik Pada Mahasiswa Program Studi Akuntansi Septian Bayu Kristanto; Angeline Angeline; Subagyo Subagyo
Perspektif Akuntansi Vol 3 No 3 (2020)
Publisher : Center for Accounting Development and Research (CARD) Program Studi Akuntansi – Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (344.723 KB) | DOI: 10.24246/persi.v3i3.p179-196

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh antara keserakahan, kesempatan, kebutuhan, pengungkapan dan whistleblower terhadap kecurangan akademik pada mahasiswa Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Kristen Krida Wacana (FEB UKRIDA). Responden dalam penelitian ini sebanyak 147 mahasiswa. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat pengaruh positif signifikan antara variabel keserakahan, kesempatan, dan pengungkapan terhadap kecurangan akademik mahasiswa Program Studi Akuntansi FEB UKRIDA. Selain itu, variabel kebutuhan berpengaruh positif tidak signifikan terhadap kecurangan akademik pada mahasiswa Program Studi Akuntansi FEB UKRIDA. Sedangkan variabel whistleblower berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap kecurangan akademik pada mahasiswa Program Studi Akuntansi FEB UKRIDA.
Pengaruh Pajak Terhadap Kesejahteraan Masyarakat Shandy Jannifer Matitaputty; Agung Sugiarto; Agnes Arie Mientarry Christy; Paulina Rini Hastuti
Perspektif Akuntansi Vol 3 No 3 (2020)
Publisher : Center for Accounting Development and Research (CARD) Program Studi Akuntansi – Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24246/persi.v3i3.p253-269

Abstract

Pengelolaan pajak diharapkan ikut mengurangi angka kemiskinan suatu negara. Kontraprestasi atas pembayaran pajak bersifat tidak langsung sehingga Wajib Pajak tidak akan mendapatkan timbal balik secara individual melainkan secara kolektif dengan penduduk lainnya. Hal ini menjadikan perlunya tinjauan akademis terkait pengaruh pajak terhadap kesejahteaan masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh pajak terhadap kesejahteraan masyarakat. Data yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Tengah. Pengaruh pajak terhadap kesejahteran dilihat melalui analisa regresi. Perkembangan penerimaan pajak tahun 2010 hingga 2019 menunjukkan trend positif. Jumlah penduduk miskin selalu mengalami penurunan walaupun di bawah 5% per tahun. Nilai pendapatan per kapita terus mengalami peningkatan dengan rata-rata pertumbuhan 8% per tahun. Penerimaan pajak memiliki hubungan negatif yang tergolong kuat terhadap jumlah penduduk miskin dan memiliki hubungan negatif yang tergolong sangat kuat terhadap prosentase jumlah penduduk miskin. Pertumbuhan penerimaan pajak memiliki memiliki hubungan negatif, yang tergolong lemah terhadap laju pertumbuhan jumlah penduduk miskin. Pajak memiliki pengaruh positif terhadap pendapatan per kapita penduduk. Penerimaan pajak memiliki hubungan positif yang sangat kuat terhadap pendapatan per kapita. Pemerintah disarankan untuk meningkatkan kesadaran pajak masyarakat baik melalui sosialisasi ataupun pembinaan lainnya
Analisis Kinerja Keuangan Pada Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar Randi Tangdialla; Luther P. Tangdialla; Dwi Natalia; Ade Lisa Matasik
Perspektif Akuntansi Vol 3 No 3 (2020)
Publisher : Center for Accounting Development and Research (CARD) Program Studi Akuntansi – Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (416.592 KB) | DOI: 10.24246/persi.v3i3.p197-215

Abstract

This study aims to measure and analyze the financial performance of the Municipal Waterworks of Makassar City based on regulation Minister of Home Affairs Indonesia Number 47 of 1999. The data of this study uses secondary data, namely the financial statements from the Municipal Waterworks of the Makassar City in 2015-2017. The method used in this research is quantitative descriptive method. The results show that the measurement of the financial performance of the Municipal Waterworks of Makassar City based on 10 indicators set by the regulation Minister of Home Affairs Indonesia Number 47 of 1999 in 2015 has a financial aspect performance value of 66.67 in the category of "Good", in 2016 it has a performance value of 83 financial aspects 31 in the "Very Good" category and in 2017 it had a performance value of 81.67 in the financial aspect in the "Very Good" category. Therefore, it can show the average value of the performance of the financial aspects of PDAM Makassar City shows a “Very Good” performance with an average value of 77.22.
Penerapan Akuntansi Lingkungan Terhadap Pengelolaan Limbah Pabrik Pakan Ternak PT Universal Agri Bisnisindo Billy Josiah Aruan
Perspektif Akuntansi Vol 3 No 3 (2020)
Publisher : Center for Accounting Development and Research (CARD) Program Studi Akuntansi – Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1021.287 KB) | DOI: 10.24246/persi.v3i3.p217-252

Abstract

This research aims to determine the implementation of environmental accounting in animal feed mills to the management of waste at UAB animal feed mill. The method used in this research is qualitative method with an interpretive paradigm and ethnometodology approach. The technique of data analysis used at the time of data collection in the form of interviews, observation, and documentation to key informants and supporting informants. Result of this research are that UAB animal feed mill has prevented the problem of waste properly. Have an IPAL machine that serves to reduce the occurrence of waste that comes out of the production process. UAB animal feed mill has implemented environmental accounting by indetifying costs, recognizing costs, measuring costs, presenting costs, and disclosing costs which are the steps of accounting treatment for the management of factory waste. This company indetifies costs and recognizes environmental costs incurred as operating costs using the accrual basis method. Measurement using monetary units, by determining the amount of costs to be paid. This company presents environmental costs together with costs related to waste management. The presentation and disclosure are carried out together as sub-operational costs in the account of general and administrative costs. Keywords: Enviromental accounting, Animal feed mill , waste management, UAB animal feed mill
Pengaruh Kepemilikan Manajerial Terhadap Kebijakan Pembagian Dividen Perbankan dengan Pemoderasi Tanggungjawab Sosial Perusahaan Nur Anita Chandra Putri; Kurnia Dewi Anggrahini
Perspektif Akuntansi Vol 3 No 3 (2020)
Publisher : Center for Accounting Development and Research (CARD) Program Studi Akuntansi – Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Kristen Satya Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (319.478 KB) | DOI: 10.24246/persi.v3i3.p271-284

Abstract

investasi merupakan salah satu alternatif untuk dapat mendapatkan keuntungan dari nilai yang ditanamkan. Untuk dapat memberikan daya tarik masyarakat untuk melakukan investasi, maka suatu perusahaan harus dapat memperhitungkan dividen yang diberikan agar masyarakat semakin tertarik untuk melakukan investasi pada perusahaan tanpa terkecuali perusahaan sektor perbankan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kebijakan dividen. Penelitian ini menguji dampak kepemilikan manajerial terhadap kebijakan dividen dengan tanggungjawab sosial sebagai pemoderasi. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor perbankan konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2015-2019. Sampel penelitian berjumlah 8 perusahaan dengan metode purposive sampling. Data penelitian ini dianalisis dengan analisis linier berganda dengan menggunakan alat bantu IBM SPSS. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa 1) kepemilikan manajerial berpengaruh secara signifikan terhadap kebijakan dividen, 2) tanggungjawab sosial perusahaan tidak memoderasi pengaruh kepemilikan manajerial terhadap kebijakan dividen. Kata kunci: kepemilikan manajerial, kebijakan dividen, tanggungjawab sosial perusahaan

Page 1 of 1 | Total Record : 5