cover
Contact Name
Aksal Mursalat
Contact Email
jurnalsainsagribisnis@gmail.com
Phone
+6285242487550
Journal Mail Official
jurnalsainsagribisnis@gmail.com
Editorial Address
Jl. Angkatan 45 No. 1 A Lautang Salo
Location
Kab. sidenreng rappang,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Sains Agribisnis
ISSN : 27984893     EISSN : 27984893     DOI : -
Jurnal Sains Agribisnis (Journal Of Science Agribusiness) adalah jurnal ilmiah berkala bidang agribisnis pertanian di Indonesia. Jurnal agribisnis pertanian diterbitkan oleh Program Studi Agribisnis Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun yaitu setiap bulan Juni dan Desember, Jurnal ini merupakan media penyebarluasan informasi hasil pemikiran dan penelitian dari dosen, peneliti, dan praktis yang berminat untuk kemajuan agribisnis pertanian. Lingkup artikel dalam jurnal ini memfokuskan pada kajian agribisnis pertanian secara luas dari pendekatan makro meliputi aspek sosial ekonomi pertanian sebagai suatu sistem yang komprehensif dan terintegrasi mulai dari kajian subsistem up-stream, subsistem on-farm, subsistem down stream, dan subsistem penunjang serta dampak interelasinya dengan kebijakan pemerintah, perekonomian internasional, dan kapitalisasi sumberdaya lahan, petani dan masyarakat. Adapun dari pendekatan mikro meliputi kajian persoalan-persoalan dalam pengembangan usaha di bidang agribisnis (finansial, kebijakan usaha, dan aspek teknis fungsional).
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 1 (2023)" : 5 Documents clear
ANALISIS PENGAMBILAN KEPUTUSAN PETANI DALAM ALIH FUNGSI LAHAN USAHATANI KAKAO MENJADI USAHATANI KARET Firdaus, Amrul; Sahlan, Sahlan; Fattah, Muh Arifin
Jurnal Sains Agribisnis Vol 3 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jsa.v3i1.819

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor pendorong alih fungsih lahan usahatani kakao menjadi usahatani karet Di Desa Tamatto, Kecamatan Ujung loe, Kabupaten Bulukumba ditinjau dari aspek ekonomi dan Untuk mengetahui faktor pendorong alih fungsih lahan usahatani kakao menjadi usahatani karet Di Desa Tamatto, Kecamatan Ujung loe, Kabupaten Bulukumba ditinjau dari aspek sosial. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh petani kakao yang melakukan alih fungsi lahan yang berjumlah 150 orang penelitian ini menggunakan 10% dari populasi, dengan mengambil sampel secara sengaja (purposive sampling) yaitu 15 orang petani Di Desa Tamatto, Kecamatan Ujungloe, Kabupaten Bulukumba yang mengalihfungsikan lahannya dari usahatani kakao menjadi usahatani karet dengan kriteria petani melakukan alihfungsi lahan dan lahannya telah memproduksi karet. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa petani mengalihfungsika lahan usahatani kakao menjadi usahatani karet di Desa Tamatto, Kecamatan Ujungloe Kabupaten Bulukumba berdasarkan dua aspek yaitu aspek ekonomi dan aspek sosial. Dari Aspek ekonomi terdiri dari beberapa faktor yaitu biaya perawatan lahan, hama dan penyakit, hasil produksi, pola penggunaan lahan. Sedangkan dari aspek sosial terdiri dari faktor penanganan panen dan pasca panen, budaya, kemauan untuk maju dan pemenuhan kebutuhan sekunder.
ANALISIS KELAYAKAN USAHATANI KAKAO (THEOBROM CACAO) DENGAN METODE SAMBUNG PUCUK DI DESA TARENGGE KECAMATAN WOTU KABUPATEN LUWU TIMUR .M, Noval Alamsyah; Fattah, Muh Arifin; Anwar, Andi Rahayu
Jurnal Sains Agribisnis Vol 3 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jsa.v3i1.854

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pendapatan usahatani kakao dan tingkat kelayakan usahatani kakao di Desa Tarengge Kecamatan Wotu Kabupaten Luwu Timur. Penelitian dilaksanakan dari bulan Juli sampai bulan September 2022. Populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 170 orang petani kakao. Pengambilan sampel menggunakan motode acak sederhana (Simple Random Sampling), diambil 25 orang dari total atau 15% dari total populasi. Hasil penelitian ini menunjukkan rata-rata pendapatan petani kakao sebesar Rp 8.264.203 dan layak di usahakan dengan nilai R/C ratio sebesar 7.295.111 Ini menunjukkan bahwa usahatani kakao yang ada disana layak diusahakan.
ANALISIS FLUKTUASI DAN TREND HARGA KOMODITAS TELUR AYAM RAS DI KABUPATEN BULUKUMBA amalia, Risqa; Mardiyanti, Mardiyanti; Nadir, Nadir
Jurnal Sains Agribisnis Vol 3 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jsa.v3i1.855

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengenalisis fluktuasi harga telur ayam ras dan untuk menganalisis trend harga komoditas telur ayam ras di kabupaten bulukumba. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis linear sederhana yaitu hubungan secara linear satu variable indevenden (X) dengan variable dependen (Y). Hasil penelitiaan ini menunjukkan bahwa Fluktuasi harga komoditas telur ayam ras di Kabupaten Bulukumba tahun 2017 sampai dengan tahun 2022 menunjukkan fluktuasi tinggi terjadi pada tahun 2019 disebabakan karena terjadinya penurunan produksi telur ayam ras dikarenakan ayam petelur yang memasuki masa aktif dini yang mengakibatkan ayam petelur mengalami penurunan produksi sebesar 20 – 25% dari kondisi normal, sehingga membuta harga telur ayam ras melambung tinggi karena kurangnya produk dan banyaknya permintaan konsumen.Trend harga komoditas telur ayam ras di Kabupaten Bulukumba dari bulan Juli tahun 2017 sampai dengan bulan Juli tahun 2022 rata-rata setiap bulan mengalami kenaikan sebesar Rp 2,54 per kilogram dengan koefisien determinan sebesar R2 = 0,0003 yang artinya hubungan antara variabel x dan y sebesar 0,03%.
PERAN PEMUDA TANI DALAM PENGEMBANGAN PERTANIAN ORGANIK (STUDI KASUS PETANI PADI DI KELURAHAN PAMMANA KECAMATAN PAMMANA KABUPATEN WAJO) Fakhri, Alwan; Halil, Abdul; Rumallang, Ardi
Jurnal Sains Agribisnis Vol 3 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jsa.v3i1.857

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran pemuda tani dalam pengembangan pertanian organik (studi kasus petani padi di kelurahan pammana kecamatan pammana kabupaten wajo). Sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah sebanyak 25 orang pemuda tani. Jenis data digunakan dalam penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder. Sementara analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dan skala likert. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran pemuda tani dalam pengembangan pertanian organik di kelurahan pammana kecamatan pammana kabupaten wajo. Peran pemuda tani dalam pengembangan pertanian organik lebih menekankan pada budidaya pertanian organik dalam meningkatkan kesadaran pemuda tani dan petani terhadap pentingnya pertanian organik padi masuk dalam kategori tinggi dengan jumlah rata-rata 81,46%. Kata kunci: Pemuda Tani, Peran, Pertanian Organik.
PERAN PEMUDA DALAM PENGEMBANGAN AGRIBISNIS SUBSISTEM USAHATANI KOPI DI DESA KENDENAN KECAMATAN BARAKA KABUPATEN ENREKANG Raufun, Muhamad; Nurdin, Nurdin; Akbar, Akbar
Jurnal Sains Agribisnis Vol 3 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55678/jsa.v3i1.882

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran pemuda dalam pengembangan agribisnis subsistem usahatani kopi di Desa Kendenan Kecamatan Baraka Kabupaten Enrekang. Penentuan informan dalam penelitian ini dilakukan dengan cara purposive sampling. Data yang diperoleh dari hasil penelitian diolah dengan menggunakan analisis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemuda tani dalam menjalankan usahatani tanaman kopi, berperan pada kegiatan persiapan lahan, persiapan benih, penanaman, pemeliharaan, panen dan pasca panen.

Page 1 of 1 | Total Record : 5