cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota pontianak,
Kalimantan barat
INDONESIA
Jurnal Manajemen Update
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Arjuna Subject : -
Articles 1,621 Documents
Analisis Pengaruh Debt to Equity Ratio, Price to Book Value, Return On Assets dan Earning Growth Terhadap Price Earning Ratio (PER) Pada Perusahaan yang Terdaftar di JII (Jakarta Islamic Index) Tahun 2010-2014 B31112110, Riszka Aryanti
Jurnal Manajemen Update Vol 5, No 4 (2016): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam penilaian suatu saham, biasanya investor dapat menggunakan analisis melalui analisis fundamental untuk menilai harga suatu saham dengan pendekatan Price Earning Ratio (PER). Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel debt to equity ratio (DER), price to book value (PBV), return on assets (ROA), dan earning growth (EG) terhadap price earning ratio (PER) pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII). Sampel penelitian yang digunakan sebanyak 13 perusahaan pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII). Jenis data yang digunakan adalah data sekunder dari setiap perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index selama lima tahun berturut-turut yaitu dari tahun 2010, 2011, 2012, 2013 dan 2014. Pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Analisis data menggunakan alat analisis uji regresi berganda dan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji linieritas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, dan uji autokorelasi. Pengujian hipotesa berikutnya dilakukan dengan menggunakan uji F dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel debt to equity ratio (DER), dan return on assets (ROA) mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap price earning rasio, sedangkan price to book value (PBV) dan earning growth mempunyai pengaruh negatif signifikan terhadap price earning ratio.   Kata Kunci: Debt To Equity Ratio (DER), Price To Book Value (PBV), Return On Assets (ROA), Earning Growth, Price Earning Rasio (PER).
PENGARUH KEPUTUSAN PENDANAAN, PROFITABILITAS DAN INVESTMENT OPPORTUNITY SET (IOS) TERHADAP RETURN SAHAM B11111078, Eko Darmawan
Jurnal Manajemen Update Vol 4, No 4 (2015): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The objective of this study was to investigate the influence of funding decision,profitability, and opportunity investment set on stock return. Population of thisstudy was public companies registered at Indonesia Stock Exchange with sampleof 16 manufacture companies in period of 2009 to 2013. Data of study wasanalyzed with double linear regression. The findings indicated that profitabilityhad significant and positive influence on stock return whereas funding decisionand funding decision and investment opportunity set demonstrated contradictoryoutcome.Keywords: Funding decision, profitability, investment opportunity set and stockreturn
PENGARUH KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA PONTIANAK B11107088, R. BOBBY ARGA SAPUTRA
Jurnal Manajemen Update Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berjudul Pengaruh Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada Dinas Pemuda Dan Olahraga Kota Pontianak. Adapun permasalahan penelitian ini adalah bagaimana pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja pegawai pada Dinas Pemuda Dan Olahraga Kota Pontianak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja pegawai pada Dinas Pemuda Dan Olahraga Kota Pontianak. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif. Populasi sebanyak 32 orang. Adapun jumlah sample sebanyak 32 orang. Dalam penelitian ini menggunakan analisis kuantitatif dengan menggunakan alat analisis Regresi Linier Multiple,dengan F test dan t test untuk menguji variabel independent terhadap variabel dependen. Tingkat signifikansi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 0.05. Nilai Adjusted R Square yang diperoleh menunjukan nilai sebesar 0,120 yang berarti bahwa pengaruh balas jasa yang adil dan layak (X1), penempatan yang tepat sesuai dengan keahlian (X2), peralatan yang menunjang pelaksanaan pekerjaan (X3), rekan sekerja (X4), lingkungan kerja (X5), perkembangan karir (X6), dapat memberi kontribusi terhadap kinerja pegawai sebesar 12% sedangkan 88% dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara simultan, variabel-variabel dari kepuasan kerja mempunyai pengaruh yang tidak signifikan terhadap kinerja pegawai (Sig F = 0.162 > 0.05). Secara parsial variabel yang mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja (Y) adalah variabel balas jasa yang adil dan layak (X1) yaitu dengan nilai t hitung sebesar -2,809 atau nilai signifikansinya 0,010<0,05. Sedangkan variabel lainnya menunjukan pengaruh yang tidak signifikan terhadap kinerja pegawai (Y) yaitu penempatan yang tepat sesuai dengan keahlian (X2), peralatan yang menunjang pelaksanaan pekerjaan (X3), rekan sekerja (X4), lingkungan kerja (X5), perkembangan karir (X6) yang mempunyai tingkat signifikan > 0,05. Kata Kunci : kepuasan kerja dan kinerja pegawai
PENGARUH BAURAN PEMASARAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN ROKOK SAMPOERNA PADA PT. H.M. SAMPOERNA DI PONTIANAK B31108009, M. NUR ASIKIN
Jurnal Manajemen Update Vol 3, No 4 (2014): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Setiap konsumen pada dasarnya memiliki persepsi yang berbeda terhadap suatu produk atau jasa. Guna memenuhi segala kebutuhan konsumen dalam mengambil banyak macam keputusan pembelian setiap hari. Dalam aktifitas membeli tersebut, konsumen harus memutuskan mengenai apa saja yang akan di belinya, dimana mereka membeli, bagaimana dan berapa banyak mereka membeli serta mengapa mereka membeli. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi konsumen terhadap bauran pemasaran rokok SAMPOERNA. Metode penulisan dalam skripsi ini adalah metode survey dan alat analisanya adalah dengan metode kualitatif. Penelitian menyimpulkan sebagai berikut: 1) Terdapat pengaruh yang signifikan secara simultan antara produk, harga, distribusi dan promosi terhadap kepuasan pelanggan. Sedangkan secara parsial sebagai berikut: a) Terdapat pengaruh yang signifikan secara parsial (t) antara produk terhadap kepuasan pelanggan, b) Tidak terdapat pengaruh yang signifikan secara parsial (t) antara harga terhadap kepuasan pelanggan, c) Terdapat pengaruh yang signifikan secara parsial (t) antara distribusi terhadap kepuasan pelanggan dan d) Tidak terdapat pengaruh yang signifikan secara parsial (t) antara promosi terhadap kepuasan pelanggan dan 2) Faktor dominan yang berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan pelanggan adalah variabel produk dan distribusi karena dari hasil uji hipotesis dua variabel tersebut berpengaruh sedangkan variabel produk, promosi tidak berpengaruh.   Kata Kunci: Bauran Pemasaran, Kepuasan Pelanggan  
ANALISIS PENGARUH PERILAKU KEPEMIMPINAN TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI BANK KALBAR KANTOR PUSAT PONTIANAK MAYASARI B31109060, RISKI NINA
Jurnal Manajemen Update Vol 4, No 2 (2015): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Perilaku Kepemimpinan terhadap Kepuasan Kerja pegawai Bank Kalbar kantor Pusat Pontianak. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yaitu dengan menggunakan data observasi, wawancara, dan kuesionar. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda, uji validitas dan realibilitas serta uji asumsi klasik dengan menyebarkan kuesioner sebanyak 55 pegawai Bank Kalbar kantor Pusat Pontianak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku kepemimpinan dan kepuasan kerja bersama-sama memberikan pengaruh yang signifikan pada pegawai Bank Kalbar kantor Pusat Pontianak dengan nilai signifikansi F sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05
ANALISIS HUBUNGAN LOYALITAS TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR KESYAHBANDARAN DAN OTORITAS PELABUHAN KLAS II PONTIANAK B31107136, Rinche Feberanty
Jurnal Manajemen Update Vol 2, No 1 (2013): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study discusses the relationship of loyalty to employee performance Kesyahbandaran Office and the Port Authority of Class II Pontianak. Employee loyalty has a very important role for the development of an organization. Besides the engine driving productivity, loyalty also can improve work performance and employee commitment to always provide the best for the organization and a strong loyalty has a major impact on work performance (performance) employees. The research method used is descriptive. The population in this study amounted to 147 people. The sample amounted to 60 people. The sample in this study was determined using the method of proportional stratified random sampling or stratified random sampling in proportion using the formula Slovin. Questionnaire instrument is used as a means of collecting data. The results of multiple linear regression analysis showed that employee loyalty is a significant effect on employee performance. Loyalty has a positive and significant impact on employee performance. Keywords: Transformational Leadership, Organizational Culture, Employee Performance.
PENGARUH LIKUIDITAS DAN PERPUTARAN MODAL KERJA TERHADAP NET PROFIT MARGIN PADA PERUSAHAAN ROKOK YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA B11109090, Tri Utami
Jurnal Manajemen Update Vol 3, No 2 (2014): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research is performed to determine the development of the average Current Ratio, Quick Ratio, Working Capital Turnover, Return On Working Capital and Net Profit Margin for the period of 2007 - 2011 and also to determine the effect of the Current Ratio, Quick Ratio, Working Capital Turnover, and Return On Working Capital The Net Profit Margin. Object of the research is that cigarette companies listing on the Indonesia Stock Exchange (the period of 2007-2011). The method used is in the form of descriptive statistical describe and analyze existing data. The analytical method used is multiple linear analysis using SPSS version 16.0. The results of this research indicate that four variables simultaneously very significant effect on The Net Profit Margin. The results of this study indicate that four variables simultaneously very significant effect on The Net Profit Margin with a significant level of α = 0.05. In partial, Current Ratio, Return On Working Capital and Working Capital Turnover is a significant effect on The Net Profit Margin, while the quick ratio variables, no significant effect on The Net Profit Margin.Test results of determination (R2) shows the independent variable is able to explain the variability in The Net Profit Margin of 0.580, which means 58% of the independent variables, while the remaining 42% are all factors that are not included in this research model. Keywords: Current Ratio, Quick Ratio, Working Capital Turnover, Return On Working Capital and Net Profit Margin
PENGARUH KUALITAS PRODUK, CITRA MEREK, DAN KEPERCAYAAN MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPATU OLAHRAGA ADIDAS DI KOTA PONTIANAK admin, FITRI ARUUM CALDEIRA B11111034
Jurnal Manajemen Update Vol 6, No 2 (2017): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisi pengaruh kualitas  produk, citra merek, kepercayaan merek terhadap keputusan pembelian sepatu olahraga merek Adidas di Pontianak. Responden dalam penelitian ini adalah konsumen yang menggunakan dan berperan sebagai pengambil keputusan dalam pembelian sepatu Adidas di Pontianak. Desain penelitian yang digunakan adalah deskripstif dan kausalitas. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan metode purposive sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang menggunakan sepatu Adidas di Pontianak dan sampel yang diambil untuk penelitian ini sebanyak 100 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan program SPSS versi 16.0. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa hanya variabel citra merek yang berpengaruh signifikan dan positif terhadap variabel keputusan pembelian, sedangkan variabel kualitas produk dan kepercayaan merek tidak berpengaruh signifikan terhadap variabel keputusan pembelian. Pengaruh dari kualitas  produk, citra merek, kepercayaan merek terhadap keputusan pembelian adalah sebesar 30,2% sebagaimana yang ditunjukkan oleh nilai R Square sedangkan sisanya 69,8% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dimasukkan dalam model penelitian. Kata kunci : kualitas  produk, citra merek, kepercayaan merek dan keputusan pembelian
` PENGARUH KOMPENSASI DAN PERSON-ORGANIZATION FIT TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI (STUDI TERHADAP GURU PESANTREN DARUL KHAIRAT KOTA PONTIANAK B31109093, Muhammad
Jurnal Manajemen Update Vol 5, No 4 (2016): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini berangkat dari latar belakang mengenai pentingnya Sumber Daya Manusia sebagi salah satu penentu keberhasilan tujuan dalam Organisasi, sedangkan Sumber Daya Manusia yang  unggul tidak dapat terpisah begitu saja secara instan,karena untuk mendapatkan sumber daya manusia yang handal harus dilakukan dengan berbagai macam proses penyeleksian dan pelatihan. Pesantren Darul Khairat Pontianak merupakan salah satu lembaga yang mempunyai tujuan yang jelas. Salah satu program di Pesantren Darul Kairat adalah akan adanya Program bimbingan belajar (Pendidikan belajar mengenai Agama Islam secara menyeluruh). Karena dituntut untuk mempunyai sumber daya yang mengerti dan memahami tentang ajaran agama islam dan pendidikan formal dari keseluruhan Guru (Tenaga Pendidik) di Lembaga tersebut dan diberi aktu mengajar dengan jam yang telah ditentukan. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan data primer dan pengumpulan data menggunakan Quisioner dengan menggunakan Program SPSS 22, metode penelitian yang diambil Deskriftif dan Kuantitatif dengan jumlah Populasi 121 Orang dan Sampel yang diambil sebanyak 93 Orang. Dari hasil penelitian ini, semua responden untuk Variabel Kompensasi (X1) berfrekuensi “Baik” dengan Skor rata-rata 3,93, Variabel Person Organization Fit (X2) berfrekuensi “Baik” dengan skor rata-rata 3,78 dan Variabel Komitmen (Y) berfrekuensi “Baik”) dengan Skor rata-rata 3,89, sedangkan  Pengaruh Kompensasi dan Person Organization Fit terhadap Komitmen Guru Hasil Uji t dari Variabel (X1) menunjukkan signifikan 0,002 < 0,05 dan (X2) menunjukkan signifikan 0,000 < 0,05. Dengan demikian dari hasil Uji f diketahui nilai Sig 0,000 < 0,05, jadi secara simultan (serempak) menunjukkan Variabel (X1)dan (X2) berpengaruh signifikan terhadap Variabe Dependen (Y). Sedangkan Koefisien Determinasi independen (X1) dan (X2) Hanya Mampu menjelaskan variabel dependen (Y) sebesar 53,2% yang artinya kuat hubungan tersebut, dan sisanya 46,8% (100% – 53,2%) dijelaskan oleh variabel lain diluar penelitian ini. Kata Kunci : Kompensasi, Person Organization Fit, Komitmen guru
THE IMPACT OF LEADERSHIP, TRAINING AND EMPLOYEES’ INVOLVEMENT ON EMPLOYEES’ PERFORMANCE: A CASE STUDY OF AYAM PAK USU RESTAURANT (Outlet Jln. Merdeka) PONTIANAK B12111029, ANDY GUNAWAN
Jurnal Manajemen Update Vol 4, No 4 (2015): Jurnal Mahasiswa Manajemen
Publisher : Jurnal Manajemen Update

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of this study is to examine the impact of leadership, training, and employees’ involvement on employees’ performance. Primary data was gathered using questionnaire base on 40employees of Ayam Pak Usu Restaurant at Pontianak, interview with supervisor, and observation. The results of the study revealed that leadership, training, and employees’ involvement have significant impact on employees’ performance simultaneously while in partially shows that only training has significant impact on employees’ performance while leadership and employees’ involvement shows a positive impact but not significant on employees’ performance.     Keywords:   total   quality   management,   leadership,   training,   employees’ involvement, employees’ performance  

Filter by Year

2012 2021


Filter By Issues
All Issue Vol 11, No 4 (2021): JURNAL MAHASISWA MANAJEMEN Vol 10, No 3 (2021): JURNAL MAHASISWA MANAJEMEN Vol 10, No 2 (2021): JURNAL MAHASISWA MANAJEMEN Vol 10, No 1 (2021): JURNAL MAHASISWA MANAJEMEN Vol 9, No 3 (2020): JURNAL MAHASISWA MANAJEMEN Vol 9, No 2 (2020): JURNAL MAHASISWA MANAJEMEN Vol 9, No 1 (2020): JURNAL MAHASISWA MANAJEMEN Vol 8, No 4 (2019): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 8, No 3 (2019): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 8, No 2 (2019): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 8, No 1 (2019): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 7, No 4 (2018): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 7, No 3 (2018): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 7, No 2 (2018): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 7, No 1 (2018): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 6, No 4 (2017): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 6, No 3 (2017): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 6, No 2 (2017): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 6, No 1 (2017): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 5, No 4 (2016): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 5, No 3 (2016): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 5, No 2 (2016): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 5, No 1 (2016): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 4, No 4 (2015): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 4, No 3 (2015): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 4, No 2 (2015): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 4, No 1 (2015): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 3, No 4 (2014): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 3, No 3 (2014): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 3, No 2 (2014): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 3, No 1 (2014): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 2, No 3 (2013): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 2, No 1 (2013): Jurnal Mahasiswa Manajemen Vol 1, No 1 (2012): Jurnal Mahasiswa Manajemen More Issue