cover
Contact Name
Nora Hilmia Primasari
Contact Email
nora.hilmia@budiluhur.ac.id
Phone
+6281325708573
Journal Mail Official
jak@budiluhur.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Ciledug, Petukangan Utara, Jakarta Selatan 12260
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Akuntansi dan Keuangan
ISSN : 22527141     EISSN : 26225875     DOI : http://dx.doi.org/10.36080
Core Subject : Social,
akuntansi keuangan, akuntansi sektor publik, akuntansi manajemen, akuntansi keperilakuan, pengauditan, perpajakan, sistem informasi akuntansi
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 1 (2015)" : 5 Documents clear
PENGARUH KECERDASAN INTELEKTUAL, KECERDASAN EMOSIONAL, PENGALAMAN AUDITOR, DAN DUE PROFESIONAL CARE TERHADAP KUALITAS AUDIT (Studi Empiris Pada Auditor Kantor Akuntan Publik di Wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Selatan) Arif Rahman Hakim; Amilia Yunizar Esfandari
Jurnal Akuntansi dan Keuangan Vol 4, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (251.505 KB) | DOI: 10.36080/jak.v4i1.393

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional, pengalaman auditor dan due professional care terhadap kualitas audit. Populasi dalam penelitian ini adalah auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik di wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Selatan. Sampel dipilih dengan metode convenience sampling. Data diperoleh dengan membagikan kuisioner secara langsung kepada auditor sebanyak 65 dan 60 kuisioner yang kembali dan dapat diolah. Analisis data menggunakan metode regresi linear berganda dengan program SPSS (Statistical Product And Service Solution) versi 19 dengan pengujian menggunakan uji instrument penelitian, uji asumsi klasik, uji signifikan parsial (uji t), dan uji signifikan simultan (uji f). Hasil penelitian secara parsial yang dilakukan menunjukkan kecerdasan intelektual berpengarush signifikan terhadap kualitas audit. Sedangkan kecerdasan emosional, pengalaman auditor dan due professional care secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit.
PENGARUH WORKING CAPITAL TURNOVER (WCTO), TOTAL ASSETSTURNOVER (TATO), OPERATING PROFIT MARGIN (OPM), RETURN ON ASSETS (ROA) DAN NET PROFIT MARGIN (NPM) TERHADAP PERUBAHAN LABA (Studi Empiris pada Perusahaan Sub Sektor Property & Real Estate yang terdafta Yola Nuriainika; Anissa Amalia Mulya; Prita Andini
Jurnal Akuntansi dan Keuangan Vol 4, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (230.834 KB) | DOI: 10.36080/jak.v4i1.369

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh working capital turnover (WCTO),total asset turnover (TATO), operating profit margin (OPM), return on asset (ROA) dan net profit margin(NPM) terhadap perubahan laba pada perusahaan sub sektor property& real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 46 perusahaan sub sektor property & real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia .Dan dipilih sebanyak 26 perusahaan sub sektor property & real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sebagai sampel melalui purposive sampling. Alat analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis korelasi, analisis koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel working capital turnover (WCTO) tidak berpengaruh signifikan terhadap perubahan laba, dan total assets turnover (TATO), operating profit margin (OPM), net profit margin (NPM) berpengaruh signifikan negatif sedangkan return on assets (ROA) berpengaruh signifikan positif terhadap perubahan laba. Secara simultan variabel working capital turnover (WCTO), total assets turnover (TATO), operating profit margin (OPM), return on assets (ROA) dan net profit margin (NPM) berpengaruh signifikan terhadap perubahan laba sebesar 54,3%.
ANALISIS PENGARUH OPINI AUDIT, UKURAN KANTOR AKUNTAN PUBLIK (KAP), UKURAN PERUSAHAAN KLIEN, DAN KEPEMILIKAN MANAJERIAL TERHADAP AUDITOR SWITCHING (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Subsektor Makanan dan Minuman, Farmasi, Rokok yang Terdaftar di Bu Mareti Effendi; Sri Rahayu
Jurnal Akuntansi dan Keuangan Vol 4, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (203.655 KB) | DOI: 10.36080/jak.v4i1.395

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor–faktor yang mempengaruhi auditor switching. Faktor-faktor tersebut adalah opini audit, ukuran KAP, ukuran perusahaan klien dan kepemilikan manajerial. Penelitian sebelumnya terdiri dari : (1) Andri Prastiwi (2009), (2) Ni Wayan Ari Juliantari (2013), (3) I Made Agus Setiawan (2014). Populasi pada penelitian ini adalah perusahaan manufaktur subsektor makanan dan minuman, farmasi dan rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2009-2013. Total sampel dalam penelitian ini adalah 11 perusahaan menggunakan metode purposive sampling. Analisis data menggunakan regresi logistik dengan bantuan SPSS 19. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran KAP berpengaruh secara signifikan terhadap auditor switching. Sedangkan, opini audit, ukuran perusahaan klien dan kepemilikan manajerial tidak berpengaruh secara siginifikan terhadap auditor switching.
PENGARUH DEBT TO EQUITY RATIO (DER), DEBT TO TOTAL ASSET (DTA), DIVIDEN TUNAI, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Perusahaan Manufaktur Sektor Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2014) I Gusti Made Andrie Kayobi; Desy Anggraeni
Jurnal Akuntansi dan Keuangan Vol 4, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (423.946 KB) | DOI: 10.36080/jak.v4i1.396

Abstract

Penelitian ini bertujuan untu menguji Pengaruh Debt To Equity Ratio (DER), Debt To Total Asset (DTA), Dividen Tunai dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2014. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 13 perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi di BEI tahun 2011-2014. Teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive Sampling. Penelitian ini menggunakan software IBM SPSS Statistic v.20.0. dengan regresi berganda dan menunjukkan bahwa secara simultan terdapat pengaruh sigifikansi antara Debt to Equity Ratio (DER), Debt to Total Asset (DTA), Dividen Tunai dan Ukuran Perusahaan terhadap Nilai perusahaan sebesar 28,1 %  sedangkan 71,9 % dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Sementara berdasarkan hasil pengujian secara parsial menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara Dividen Tunai yang diproksikan Dividend Payout Ratio (DPR) dan Debt to Total Asset (DTA) terhadap Nilai Perusahaan, sedangkan Debt To Equity Ratio (DER) dan Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan.
PENGARUH KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, RETURN ON ASSETS (ROA) DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2011-2013 Widya Novita Sari; Puspita Rani
Jurnal Akuntansi dan Keuangan Vol 4, No 1 (2015)
Publisher : Universitas Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36080/jak.v4i1.392

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh Kepemilikan Institusional, Kepemilikan Manajerial, Return On Assets (ROA) dan Ukuran Perusahaan Terhadap Pengungkapan Corporate Social Responsibility (CSR) pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2013. Penelitian ini menggunakan 36 sampel perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil pengujian menunjukkan: (1) Kepemilikan Institusional berpengaruh negatif terhadap pengungkapan corporate social responsibility, (2) Kepemilikan Manajerial tidak berpengaruh secara signifikan terhadap pengungkapan Corporate Social Responsibility (3) Return On Assets berpengaruh positif terhadap pengungkapan corporate social responsibility, dan (4) Ukuran Positif berpengaruh positif terhadap pengungkapan corporate social responsibility.

Page 1 of 1 | Total Record : 5