cover
Contact Name
Moh Shidqon
Contact Email
ajid.shidqon@trisakti.ac.id
Phone
+6281574360223
Journal Mail Official
abdikaryasakti@trisakti.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti Jl. Kyai Tapa No.1, RT.6/RW.16, Tomang, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11440
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ekonomi Trisakti
Published by Universitas Trisakti
ISSN : -     EISSN : 23390840     DOI : https://doi.org/10.25105/jet
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonomi Trisakti (JET) has been published by Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis (LPFEB). JET is a journal for publication of undergraduate (S1) and Applied (D4) students, students of the Faculty of Economics and Business (FEB) as well as students outside of FEB and General Affairs. The frequency of JET publications is twice a year, in April and October.
Articles 1,511 Documents
PENGARUH PROFITABILITAS, CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, LEVERAGE, DAN CAPITAL INTENSITY TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK Wisnu Febryanzah Prasetyo; Abubakar Arif
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to analyze the influence of profitability, corporate social responsibility, leverage, dan capital intensity on tax avoidance in manufacturing companies listed on Indonesia Stock Exchange in 2015-2019. The data used are secondary data consist of company’s financial report and sustainability report. This study is a quantitative study with data testing carried out by descriptive statistical analysis, panel data regression model test, classical assumption test and hypothesis test. By using purposive sampling, there are 11 companies that are used based on predefined criteria with a total of 55 samples. The data analysis use multiple linier regression. The results of this study showed that the leverage have significant positive effect on tax avoidance; profitability have significant negative effect on tax avoidance; corporate social responsibility and capital intensity have no significant effect on tax avoidance.
PENGARUH LEVERAGE, KEBIJAKAN DIVIDEN DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP VOLATILITAS HARGA SAHAM nita khairunisa; Nazmel Nazir
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14419

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh leverage, kebijakan dividend dan ukuran perusahaan terhadap volatilitas harga saham. Variabel independent yang digunakan dalam penelitian ini yakni leverage, kebijakan dividend dan ukuran perusahaan. Sedangkan variabel dependent yang digunakan adalah volatilitas harga saham. Data yang digunakan ialah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan yang terdaftar dalam indeks LQ45 di Bursa Efek Indonsia (BEI) periode 2017-2019, sampel penelitian berjumlah 24 perusahaan yang dipilih menggunakan metode purposive sampling. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa leverage dan ukuran perusahaan secara parsial tidak berpengaruh terhadap volatilitas harga saham. Sedangkan kebijakan dividend secara parsial berpengaruh negatif terhadap volatilitas harga saham dan secara simultan atau bersama-sama leverage, kebijakan dividend dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap volatilitas harga saham.
FAKTOR YANG MEMPENGARUHI HARGA SAHAM SUB SEKTOR JASA KONSTRUKSI DAN BANGUNAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015-2019 Ryan Maulana; Mona Adriana
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

In general, the construction and building sector is one of the sectors that supports economic growth in Indonesia. Studies show that the construction sector is in the third position as the main source of Indonesia's economic growth. The growing construction sector made the Indonesian economy in 2017 grow by 5.01% and GDP by 10.38%. In the 2015-2019 period, the government is also aggressively implementing infrastructure development projects in Indonesia. From the existing data, the authors want to see how much influence government policies through macroeconomic variables affect the stock price of the construction sector and is supported by profitability ratios to see the company's performance in the capital market. This study uses the panel data method using the research object of 11 construction companies listed on the Indonesia Stock Exchange in 2015-2019. Through profitability ratio variables and macroeconomic variables. The results showed that simultaneously the variables EPS, ROA, ROE, inflation, interest rates, economic growth and exchange rates had an effect on stock prices. While partially EPS, ROE, economic growth, inflation, interest rates and exchange rates have an effect on stock prices.
FAKTOR-FAKTOR DETERMINAN PENGGUNAAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA USAHA MIKRO DAN KECIL DI JAKARTA Alvis Rizky Pratama; hermi Hermi
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14432

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji, menganalisis dan mencari bukti empiris dari pengaruh penggunaan teknologi informasi, ukuran perusahaan, pendidikan pemilik (pengelola), usia pemilik (pengelola), dan pelatihan pemilik (pengelola) terhadap penggunaan sistem informasi akuntansi. Populasi penelitian ini merupakan pemilik (pengelola) dari usaha mikro dan kecil dibidang food and beverage yang ada di Jakarta karena dengan adanya sistem informasi akuntansi, pemilik (pengelola) bisa mengetahui arah perkembangan dari usaha mikro dan kecil itu sendiri. Sampel penelitian dipilih dengan menggunakan metode snowball sampling dan diukur dengan rumus Lemeshow sehingga diperoleh sampel sebanyak seratus (100) responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan teknologi informasi dan pelatihan pemilik (pengelola) berpengaruh positif dan signifikan terhadap penggunaan sistem informasi akuntansi. Sedangkan untuk variabel ukuran perusahaan, pendidikan pemilik (pengelola), dan usia pemilik (pengelola) tidak berpengaruh terhadap penggunaan sistem informasi akuntansi.
DETERMINASI PENYERAPAN TENAGA KERJA DI PROVINSI JAWA TENGAH PERIODE 2015-2020 Kartiko Dhian Pramono; Firdayetti
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14436

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui pengaruh UMR, PDRB, dan Jumlah Usaha Mikro Kecil terhadap Penyerapan Tenaga Kerja di Provinsi Jawa Tengah tahun 2015-2020. Data sekunder yang didapat dari Badan Pusat Statistik merupakan data yang dipakai dalam penelitian ini. Untuk alat analisis data yang diperlukan untuk menganalisis pengaruh faktor tersebut menggunakan regresi data panel. Hasil penelitian menentukan bahwa model yang paling baik dalam penelitian ini adalah Fixed Effect Model dimana UMR berpengaruh Positif dan signifikan terhadap Penyerapan Tenaga Kerja di Provinsi Jawa Tengah sedangkan variabel PDRB memiliki pengaruh Positif dan signifikan serta Jumlah Usaha Mikro Kecil memiliki pengaruh Positif dan tidak signifikan terhadap Penyerapan Tenaga Kerja di Provinsi Jawa Tengah.
PENGARUH CASH HOLDING, BONUS PLAN, DAN PROFITABILITAS TERHADAP INCOME SMOOTHING DENGAN KUALITAS AUDIT SEBAGAI VARIABEL MODERASI: Indonesia Oktavinawati Oktavinawati; Vinola Herawaty
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to examine the effect of cash holding, bonus plan, and profitability on income smoothing with audit quality as a moderating variable..This study uses a sample of manufacturing companies in the basic industry and chemical sectors listed on Indonesia Stock Exchange from 2018 – 2021. The number of manufacturing companies in the basic industry and chemical sectors that were sampled in this study were 28 companies with 4 (four) years of observation. The technique used in data collection is purposive sampling method. The method used in analyzing this research is logistic regression analysis. The results of this study indicate that cash holding has a positive effect on income smoothing. The bonus plan has no positive effect on income smoothing. Profitability does not have a positive effect on income smoothing. Audit quality is able to weaken the effect of cash holding on income smoothing. Audit quality is not able to weaken the effect of the bonus plan on income smoothing. Audit quality is not able to weaken the effect of profitability on income smoothing.
PENGARUH RISK PERCEPTION DAN HERDING TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN INVESTASI Cherishta Agusta; Harti Budi Yanti
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14443

Abstract

Data dari PT KSEI menunjukkan Provinsi DKI Jakarta memiliki SID 14,08% dan aset 85,12% di Pulau Jawa yang menjadikan DKI Jakarta sebagai provinsi yang memiliki sebagian besar investasi di Pulau Jawa. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki pengaruh risk perception dan herding terhadap pengambilan keputusan investasi di masyarakat DKI Jakarta. Penelitian ini merupakan kuantitatif dengan responden yang berdomisili di DKI Jakarta, berusia minimal 20 tahun, dan melakukan investasi. Data yang digunakanadalah data primer yang diambil dari jawaban responden di google form. Sebanyak 50 sampel digunakan untuk penelitian ini. Pengolahan data tersebut dibantu oleh software SPSS 25. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa risk perception berpengaruh positif terhadap pengambilan keputusan investasi, sedangkan herding tidak berpengaruh terhadap pengambilan keputusan investasi. Artinya investor di DKI Jakarta yang berusia 20 tahun ke atas cenderung sudah mengetahui risiko yang akan dihadapi dalam berinvestasi dan sudah cukup mengetahui informasi produk investasi yang akan dibelinya.
PENGARUH INDEPENDENSI, OBJEKTIVITAS, PEMAHAMAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN ETIKA PROFESI TERHADAP KINERJA AUDITOR Intan Wahyudi; Titik Aryati
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14451

Abstract

Penelitian ini bermaksud agar mengetahui adanya pengaruh independensi, objektivitas, pemahaman good corporate governance dan etika profesi terhadap kinerja auditor. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Metode pengambilan populasi menggunakan metode convenience sampling dengan kriteria auditor minimal 1 (satu) tahun bekerja pada kantor akuntan publik. Populasi yang digunakan adalah auditor pada kantor akuntan publik di wilayah DKI Jakarta yang terdaftar pada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berjumlah 10 Kantor Akuntan Publik dengan jumlah 83 responden. Sumber data yang dipergunakan pada penelitian adalah data primer. Data diperoleh dari penyebaran kuesioner secara langsung kepada responden. Teknik analisis data yang digunakan ialah regresi linier berganda dengan menggunakan SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa independensi, objektivitas, pemahaman good corporate governance dan etika profesi berpengaruh positif terhadap kinerja auditor.
ANALISIS EMPIRIS PERGANTIAN AUDITOR DI PERUSAHAAN INDUSTRI BARANG KONSUMEN PRIMER YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Rizal Gading Baskara; Hermi
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14471

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pergantian manajemen, opini audit, profitabilitas, biaya audit, dan leverage terhadap aktivitas pergantian auditor. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan Industri Konsumen Primer yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015 - 2019. Data yang digunakan adalah data sekunder yang bersumber dari laporan keuangan publikasi Bursa Efek Indonesia. Metode untuk menentukan sampel menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang diperoleh sebesar 219 sampel didapat dari 46 perusahaan Industri Barang Konsumen Primer. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi logistik. Alasan pemilihan topik ini berdasarkan ketertarikan penulis terhadap lingkup audit di perusahaan industri konsumen dan bagaimana pentingnya perusahaan menjaga independensi auditor demi keberlangsungan industri konsumen primer di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pergantian manajemen dan biaya audit memiliki pengaruh positif terhadap pergantian auditor dan leverage memiliki pengaruh negatif terhadap pergantian auditor. Sementara itu, opini audit dan profitabilitas tidak memiliki pengaruh terhadap aktivitas pergantian auditor. Hal ini membuktikan masih terjadinya inkonsistensi terhadap pengujian auditor switching, sehingga masih diperlukan penelitian lebih lanjut terhadap topik ini.
PENGARUH DIVERSIFIKASI GENDER, KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN GREEN BANKING TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PERBANKAN Andre Andika Simanungkalit; Sekar Mayangsari
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14472

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengaruh diversifikasi gender dewan komisaris, kepemilikan manajerial dan green banking terhadap nilai perusahaan perbankan dengan ukuran perusahaan sebagai variabel moderasi. Periode yang digunakan dalam penelitian ini adalah 4 tahun yaitu mulai tahun 2018 – 2021. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah diversifikasi gender dewan komisaris, kepemilikan manajerial dan green banking. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah nilai perusahaan. Variabel moderasi yang digunakan adalah ukuran perusahaan. Variabel kontrol yang digunakan adalah leverage. Sampel yang diambil sebanyak 168 sampel dan menggunakan metode purposive sampling. Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan perbankan yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan dan laporan tahunan yang diakses melalui website Bursa Efek Indonesia (BEI) dan website resmi perusahaan perbankan. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi data panel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel diversifikasi gender dewan komisaris dan kepemilikan manajerial memiliki pengaruh negatif terhadap nilai perusahaan, sementara green banking tidak memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan. Ukuran perusahaan tidak terbukti memoderasi pengaruh variabel diversifikasi gender dewan komisaris, kepemilikan manajerial, dan green banking terhadap nilai perusahaan.

Page 7 of 152 | Total Record : 1511