cover
Contact Name
Moh Shidqon
Contact Email
ajid.shidqon@trisakti.ac.id
Phone
+6281574360223
Journal Mail Official
abdikaryasakti@trisakti.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trisakti Jl. Kyai Tapa No.1, RT.6/RW.16, Tomang, Kec. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11440
Location
Kota adm. jakarta barat,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ekonomi Trisakti
Published by Universitas Trisakti
ISSN : -     EISSN : 23390840     DOI : https://doi.org/10.25105/jet
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonomi Trisakti (JET) has been published by Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis (LPFEB). JET is a journal for publication of undergraduate (S1) and Applied (D4) students, students of the Faculty of Economics and Business (FEB) as well as students outside of FEB and General Affairs. The frequency of JET publications is twice a year, in April and October.
Articles 1,511 Documents
PENGARUH FAKTOR FINANSIAL DAN FAKTOR NON-FINANSIAL TERHADAP FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN SEKTOR PERKEBUNAN Jenny Zahra Tiara Ramadhanty; Abubakar Arif
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14481

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor dari sisi finansial maupun non-finansial yang memengaruhi financial distress. Rasio keuangan yaitu liquidity, leverage, dan activity ialah faktor-faktor finansial pada studi ini. Managerial ownership dan institutional ownership ialah faktor-faktor non-finansial pada studi ini. Sektor perkebunan menjadi objek pada studi ini, dan populasinya ialah perusahaan pada sektor tersebut yang pada tahun 2019-2021 terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Purposive sampling diterapkan sebagai metode penentuan/pemilihan sampel. Sejumlah 75 sampel pada studi ini melibatkan 25 perusahaan sektor perkebunan yang terdaftar di BEI selama tiga (3) tahun (tahun 2019-2021). Data panel diimplementasikan dalam penganalisisan data pada studi ini. Hasil studi ini mengungkapkan bahwa liquidity, leverage, dan activity berpengaruh negatif signifikan terhadap financial distress, sedangkan managerial ownership dan institutional ownership tidak berpengaruh terhadap financial distress.
PENGARUH KINERJA KEUANGAN, KINERJA LINGKUNGAN, SISTEM MANAJEMEN LINGKUNGAN, KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN REPUTASI KAP TERHADAP CARBON EMISSION DISCLOSURE Dewi Fortuna Nur Rohmah; Nazmel Nazir
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14485

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kinerja keuangan, kinerja lingkungan, sistem manajemen lingkungan, kepemilikan manajerial, dan reputasi KAP terhadap carbon emission disclosure. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur, pertambangan dan pertanian yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2016 – 2020. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan tahunan dan laporan keberlanjutan perusahaan. Dengan metode purposive sampling diperoleh 39 sampel perusahaan. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja lingkungan, sistem manajemen lingkungan dan reputasi KAP berpengaruh positif terhadap carbon emission disclosure sedangkan kinerja keuangan, dan kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap carbon emission disclosure.
PENGARUH KINERJA LINGKUNGAN, PENGUNGKAPAN SUSTAINABILITY REPORTING, EARNINGS MANAGEMENT, DAN SENTIMEN INVESTOR TERHADAP RETURN SAHAM Maurizka Shafira; Hermi
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengaruh kinerja lingkungan, pengungkapan sustainability reporting, earnings management, dan sentimen investor terhadap return saham. Peneliti memilih sektor energi, basic material, industri, consumer cyclicals, dan consumer non-cyclicals yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2018-2021 sebagai populasi dalam penelitian. Teknik yang dilakukan dengan metode purposive sampling dengan beberapa kriteria sehingga dihasilkan sampel penelitian sejumlah 25 perusahaan dalam rentang waktu 4 tahun. Hasil penelitian ditemukan bahwa kinerja lingkungan berpengaruh positif terhadap return saham sementara earnings management berpengaruh negatif terhadap return saham. Selain itu, tidak terdapat pengaruh antara sustainability reporting dan sentimen investor terhadap return saham.
PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN SAHAM, AUDIT TENURE, REPUTASI AUDITOR DAN AUDIT FEE TERHADAP AUDIT DELAY Novi Zusraeni; hermi hermi
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14492

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak dari adanya struktur kepemilikan saham, audit tenure, reputasi auditor, dan audit fee terhadap audit delay pada perusahaan sektor industrial yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017 – 2021. Data sekunder penelitian ini berasal dari laporan keuangan tahunan perusahaan pada situs BEI. Sebanyak 150 sampel dari 30 perusahaan sektor industrial yang terdaftar di BEI 2017-2021 diolah dari populasi. Purposive sampling dengan analisis regresi linier bergandadigunakan sebagai metodologi sampel. SPSS versi 28 adalah perangkat lunak analisis yang digunakan dalam penelitian ini. Menurut hasil analisis regresi linier berganda yang digunakan terdapat hasil dua hasil tidak berdampak terhadap audit delay yaitu struktur kepemilikan saham dan audit fee, sedangkan audit tenure memiliki dampak positif terhadap audit delay, reputasi auditor memiliki dampak negatif terhadap audit delay.
PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK, SANKSI PERPAJAKAN, DAN E-FILING TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI DI KPP KELAPA GADING JAKARTA Sherin Meilita; Hotman Tohir Pohan
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14494

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji kembali pengaruh kesadaran wajib pajak, perpajakan, dan E-filing terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan kuesioner. Kuesioner dibagikan kepada wajib pajak orang pribadi di KPP Kelapa Gading, Jakarta. Jumlah wajib pajak orang pribadi dalam penelitian ini adalah 150 wajib pajak. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kesadaran wajib pajak berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi. Hal ini dikarenakan kesadaran wajib pajak merupakan faktor internal dari teori atribusi seperti dukungan yang muncul dalam diri individu dalam berperilaku patuh.
PENGARUH FRAUDULENT FINANCIAL STATEMENT DENGAN PERSPEKTIF FRAUD HEXAGON THEORY TERHADAP REAL EARNINGS MANAGEMENT DENGAN SITUASI PANDEMI COVID-19 SEBAGAI VARIABEL MODERASI Armetha Rizqia Sari; Vinola Herawaty
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14497

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh fraudulent financial statement dengan perspektif fraud hexagon theory yang meliputi stimulus/pressure, capability, opportunity, rationalization, arrogance, dan collusion terhadap real earnings management dengan situasi pandemi covid-19 sebagai variabel moderasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa data dari laporan keuangan dan laporan tahunan perusahaan sub sektor barang konsumen non-primer yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2019 yaitu tahun sebelum pandemi dan tahun 2020 yaitu tahun dimulainya pandemi covid19 di Indonesia. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari komponen fraud hexagon theory hanya financial stability dan opportunity yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap real earnings management, sedangkan capability, rationalization, arrogance, dan collusion tidak memiliki pengaruh terhadap real earnings management. Serta diperoleh bahwa situasi pandemi covid-19 tidak memperkuat pengaruh fraud hexagon theory yang meliputi stimulus/pressure, capability, opportunity, rationalization, arrogance, dan collusion terhadap real earnings management.
PENGARUH ROTASI AUDIT, FEE AUDIT, JUMLAH PARTNER, DAN REPUTASI KAP TERHADAP KUALITAS AUDIT DENGAN KOMITE AUDIT SEBAGAI VARIABE MODERASI David Hatigoran Silaban; Sekar Mayangsari
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14499

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan mengidentifikasi seberapa besar pengaruh faktor-faktor dari rotasi audit, fee audit, jumlah partner, dan reputasi KAP terhadap kualitas audit dengan komite audit sebagai pemoderasi pada perusahaan perbankan di Bursa Efek pada periode 2018-2020. Peneliti menggunakan data sekunder yang diambil dari laporan keuangan perusahaan, dimana data perusahaan yang digunakan adalah data perusahaan perbankan sebanyak 46 perusahaan yang dipilih dengan menggunakan metode purpose sampling. Selain itu, peneliti menggunakan metode discretionary accrual untuk pengumpulan data kualitas audit. Uji Normalitas, Autokorelasi, Heteroskedastisitas, Multikolinearitas, uji Koefisien Determinasi, Statistik T, serta Statistik F merupakan uji yang digunakan guna menganalisis data. Hasil akhir penelitian ini menemukan bahwa terdapat korelasi positif yang signifikan antara rotasi audit dan fee audit terhadap kualitas audit yang dihasilkan. Disamping itu, penelitian ini menemukan bahwa komite audit yang berperan sebagai pemoderasi menunjukan hasil yang memperkuat pengaruh bagi faktor-faktor seperti rotasi audit, fee audit, jumlah partner, reputasi KAP terhadap kualitas audit yang dihasilkan. 
PENGARUH KEPEMILIKAN MAYORITAS, PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN, DAN UMUR PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (PERUSAHAAN YANG MEMENANGKAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY AWARDS (ICSRA) 2021) Caroline La Viola; Sekar Mayangsari
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14500

Abstract

This study aims to determine majority ownership, profitability, company size, and company age on the disclosure of Corporate Social Responsibility in publicly listed companies on the Stock Exchange for the 2018-2021 period and win the 2021 Corporate Social Responsibility Awards (ICSRA). This study used a sample of 20 company premises purposive sampling techniques. The data analysis technique used is the Classical Assumption Test, namely the Error Normality Test, Autocorrelation Test, Multicollinearity Test, and Heteroscedasticity Test, and continued with the Theory Test, namely the Coefficient of Determination Test, F Statistics Test, and T Statistical Test. The results of this study partially show that Majority Ownership and Profitability have a significant effect on the disclosure of Corporate Social Responsibility disclosures, besides Company Size has no significant effect on Corporate Social Responsibility Disclosure and Company Size does not have a significant negative effect on Corporate Social Responsibility disclosure. In addition, the results of this study simultaneously majority ownership, profitability, company size, and company age have a significant effect on the disclosure of Corporate Social Responsibility.
PERAN REPURCHASE INTENTION DALAM MEMEDIASI PENGARUH KEPERCAYAAN KONSUMEN TERHADAP POSITIVE WORD OF MOUTH: STUDI PADA KOSMETIK LOKAL Thrissya Aprilia Riski; Yaneva Anindita Dwi Cahyaningrum; Rr Dyah Astarini
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis kepercayaan konsumen terhadap produk kosmetik lokal akan mempengaruhi niat membeli kembali dan positive WoM intention. Dengan semakin banyaknya merek-merek baru membuat persaingan semakin ketat dan perusahaan berlomba-lomba memberikan yang terbaik untuk dapat dipercaya oleh konsumen. Bagaimana perusahaan dapat menarik konsumen agar konsumen percaya dengan merek tersebut, dengan memberikan kualitas yang baik, aman digunakan dan menyediakan produk yang dibutuhkan dan diinginkan oleh konsumen, maka konsumen akan berniat untuk membeli kembali dan memberikan informasi-informasi yang positif atau merekomendasikan produk ini kepada orang lain. Pengumpulan data menggunakan data primer yang dilakukan dengan menyebarkan kuesioner secara online menggunakan google forms. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling kepada 140 responden yang telah percaya kepada produk kosmetik lokal dan sudah pernah membeli sebelumnya. Analisis (SEM) dengan menggunakan program AMOS dan SmartPLS (SPSS). Hasil pada penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh positif pada brand trust terhadap positive wom intention, terdapat pengaruh positif pada positive wom intention terhadap repurchase intention, terdapat pengaruh positif pada brand trust terhadap repurchase intetion.
ANALISIS PENGARUH PRUDENCE, UKURAN PERUSAHAAN, GROWTH OPPORTUNITIES, DAN DEFAULT RISK TERHADAP EARNINGS RESPONSE COEFFICIENT (ERC) Shinta Aurel oktavia; Harti Budi Yanti
Jurnal Ekonomi Trisakti Vol. 2 No. 2 (2022): Oktober
Publisher : Lembaga Penerbit Fakultas EKonomi dan Bisnis 

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/jet.v2i2.14510

Abstract

Abstrak Penelitian bertujuan mengetahui pengaruh prudence, ukuran perusahaan, growth opportunities, dan default risk terhadap ERC pada perusahaan sektor industri di BEI 2017-2021. Penelitian ini merupakan data sekunder diperoleh dari harga saham dan IHSG pada Yahoo Finance serta laporan keuangan perusahaan yang didapatkan dari BEI. Jumlah sampel yang diolah ialah 31 perusahaan sektor industri yang terdaftar di BEI  2017-2021 sejumlah 155 data. Teknik pengambilan sampel purposive sampling dengan metode analisis regresi linier berganda. Alat analisis yang digunakan pada penelitian ini ialah SPSS versi 28. Hasil penelitian dengan analisis regresi linier berganda yaitu: (1) Prudence memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap ERC, (2) Ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap ERC. (3) Growth Opportunities berpengaruh positif dan signifikan terhadap ERC, (4) Default Risk tidak berpengaruh terhadap ERC.      

Page 8 of 152 | Total Record : 1511