cover
Contact Name
Adib Pakarbudi
Contact Email
adib@itats.ac.id
Phone
+6285103886639
Journal Mail Official
snestik@itats.ac.id
Editorial Address
Gedung A lt. 1 Fakultas Teknik Elektro dan Teknologi Informasi Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya Jl. Arief Rachman Hakim 100, Surabaya Jawa Timur, 60117
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK)
ISSN : 27755126     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.31284/p.snestik
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) merupakan media publikasi atas makalah yang telah dikirimkan pada kegiatan seminar. Prosiding ini diterbitkan secara daring (media online) oleh Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya setiap tahun mengiringi waktu kegiatan seminar. Adapun pengelola media publikasi ini ialah Fakultas Teknik Elektro dan Teknologi Informasi, ITATS.
Articles 76 Documents
Search results for , issue "2024: SNESTIK IV" : 76 Documents clear
Penentuan Tata Letak Obat pada Apotek Prima Anugerah Menggunakan Metode FP-Growth Putri, Anggi Yhurinda Perdana; Hafidz, Fahri; Utami, Ruli; Meilani, Budanis Dwi
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.5911

Abstract

Apotek Prima Anugerah merupakan salah satu jenis usaha perdagangan dalam bidang kesehatan yang menjual beragam jenis obat dan alat kesehatan. Apotek Prima Anugerah hanya menempatkan tata letak obat tidak berdasarkan pola pembelian konsumen. Hal ini membuat pegawai apotek kesulitan dalam mencari obat yang akan dibeli oleh konsumen. Peningkatan pelayanan pada apotek Prima Anugerah dapat dilakukan dengan melakukan penempatan tata letak obat yang sesuai dengan pembelian konsumen. Pada penelitian ini peneliti menganalisa algoritma FP-Growth dalam menemukan aturan asosiasi dari pola belanja konsumen yang nantinya akan digunakan sebagai acuan dalam menentukan tata letak obat berdasarkan pola pembelian konsumen. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun aplikasi tata letak obat dan menentukan tata letak obat berdasarkan pola pembelian konsumen di Apotek Prima Anugerah. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data pada bulan juni 2022 dengan total transaksi 500 penjualan obat. Untuk mengidentifikasi tujuan pada penelitian ini peneliti melakukan proses perhitungan menggunakan metode FP-Growth dengan nilai minimum support 3%, 6%, 9%, 12%, 15% yang menghasilkan 2 aturan asosiasi untuk dijadikan sebagai acuan dalam menentukan tata letak obat. Dengan menggunakan metode algoritmaFP-Growth pihak apotek Prima Anugerah dapat mengetahui obat yang sering dibeli oleh konsumen, sehingga pihak apotek biasa mengambil keputusan dalam penyediaan stok obat di apotek Pirma Anugerah.
Implementasi Model Prototype pada Sistem Penjualan di Distro Garage Store Berbasis Web Prabiantissa, Citra Nurina; Rachman, Andy; Jani, Vincentius Depaulo
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.5805

Abstract

Penggunaan teknologi merupakan suatu metode atau  pilihan untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan terkini yang  belum tersistematisasi, seperti  pelaporan keuangan, yang terjadi dalam operasional usaha kecil dan menengah (UKM). Penggunaan sistem penjualan dibutuhkan oleh Distro Garage Store  di Kota Boron, NTT karena pengelolaan transaksi penjualan masih menggunakan proses manual yang dicatat dalam pembukuan dengan Microsoft excel. Hal ini membuat waktu pengelolaan menjadi tidak efisien dan tidak sistematis, serta pembukuan dapat hilang sewaktu-waktu. Pembuatan sistem menggunakan model prototype, dimulai dengan mengumpulkan kebutuhan sistem, melibatkan pengembang sistem dan pengguna, melakukan desain, customer evaluation, development, dan melakukan uji aplikasi. Dari hasil penelitian, sistem diuji dengan menggunakan ISO-9126-3  untuk faktor functionality sebesar 88.8% dan usability sebesar 87.2%. Sistem juga sudah diuji melalui pembagian kuisioner kepada pemilik Distro yang terdiri dari 3 orang karyawan dan 1 admin menggunakan System Usability Scale (SUS) dan mendapatkan nilai 83.5%.
Penerapan Feedback Control untuk Kestabilan Level Air pada Modul MPS-PA Azizah, Tiffany Putri; Utomo, Eko Budi; Gamar, Farida; Darojah, Zaqiatud
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.5568

Abstract

Revolusi Industri 4.0 membuka peluang bagi Indonesia dalam mengembangkan sektor manufaktur dan mencapai visi menjadi 10 ekonomi terbesar di dunia.  Revolusi Industri 4.0 mencakup berbagai teknologi canggih, seperti kecerdasan buatan (AI), Internet of Things (IoT), wearables, robotika canggih, dan 3D printing. Revolusi Industri 4.0 mendukung kontrol yang berkontribusi pada pengembangan sistem otomatisasi, mulai dari modul pembelajaran hingga implementasi pada mesin atau robot yang digunakan pada Industri. Modul MPS-PA merupakan salah satu terapan dari revolusi industri 4.0 di bidang pembelajaran. Modul MPS-PA dapat mengatur berbagai kontrol loop, seperti level, flow, pressure, dan temperature air. Terdapat berbagai metode untuk mengontrol kontrol loop modul MPS-PA. Salah satu metode yang dapat digunakan adalah kontrol feedback. Penelitian ini menerapkan kontrol feedback untuk mengatasi kestabilan ketinggian air pada modul MPS-PA. Kontrol feedback berfungsi untuk memperbaiki antara ketinggian yang diinginkan dengan ketinggian aktual.
Rancang Bangun Alat Pemberi Pakan Ikan Menggunakan Mikrokontroler Pada Kolam Dengan Menjadwalkan Secara Teratur Memakai Energi Panel Surya Mulyono, Arjun Bagus; Tukadi, Tukadi; Suryowinoto, Andy
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.5824

Abstract

In this era, there are many scientific technologies that make human work easier, including for developing businesses in the plantation, agriculture, livestock, and fisheries industries. However, Indonesia's natural resources have not been fully utilized due to several factors, such as a lack of human resources and inadequate technology. Much of the energy in this world has not been used optimally, such as the energy produced from sunlight that shines for about 12 hours a day. This sort of device is often called a solar panel or photovoltaic panel. It is a technological device to convert solar energy into electrical energy. Solar panels contain many solar cells made of semiconductor materials, such as silicon. They work based on photovoltaic effects, in which solar cells absorb sunlight and produce a flow of electrons to yield an electric current. Solar panels have become a popular and environmentally friendly source of renewable energy because they generate electricity without carbon emissions or air pollution. The use of solar panels has grown rapidly in recent years, including providing a voltage source for fish feeders to support the fishing business so that the costs incurred to care for fish are cheaper compared to manual feeding. The results of this project indicated that this fish-feeding system could feed 100 koi seeds twice a day, in the morning and evening at 8:00 WIB and 16:30 WIB. This tool was also equipped with a microcontroller, so that each time the feed opened for about 30 seconds, the pellet grain came out at approximately 100 grams. So, people can provide enough feed of 200 grams per day for 100 koi fish aged 2 months.
Teknik Pembesaran Citra Progresif untuk Klasifikasi Tipe Penyakit Daun Padi pada Jaringan Syaraf Tiruan VGG16 Nugroho, Bayu Adhi
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.5845

Abstract

Tanaman padi merupakan bahan pangan utama di Indonesia. Produksi tanaman padi sangat bergantung pada hasil panen. Maka, sebuah upaya untuk mendukung kuantitas jumlah panen sangat penting. Penyakit – penyakit daun padi telah diketahui dapat menurunkan kuantitas produksi panen. Teknologi kecerdasan buatan untuk melakukan klasifikasi penyakit – penyakit daun padi sangat membantu manusia karena teknologi semacam ini tidak mengenal lelah dan dapat melakukan klasifikasi data dalam jumlah besar dengan cepat. Metode klasifikasi tradisional seperti SVM atau Naive Bayes dapat digunakan, tetapi metode-metode semacam ini memerlukan data pre-processing yang kompleks sebelum dapat digunakan dalam metode tersebut. Metode berbasis Jaringan Syaraf Tiruan (misal: Deep Learning) memiliki keunggulan lebih mudah digunakan dengan data berupa citra. Riset ini menggunakan teknik pembesaran citra progresif dengan arsitektur VGG16. Hasil akhir dari eksperimen yang dilakukan sangat signifikan dengan tingkat akurasi sebesar 96,62 %
Perancangan Website Administrasi Bank Sampah “Bersih Plus” di Kampung ProKlim Kota Depok Nur'Alfienda, Salsya; Frendiana, Viving
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.5915

Abstract

Saat ini, masalah sampah masih menjadi perhatian di Indonesia dengan jumlah timbunan sampah yang terus meningkat. Konsep bank sampah telah muncul sebagai solusi yang efektif, namun penerapannya masih manual di sebagian tempat. Dalam konteks ini, penelitian ini mengusulkan perancangan website administrasi "Bersih Plus" untuk memperbaiki manajemen data bank sampah di Kampung ProKlim Kota Depok. Metode penelitian kualitatif digunakan untuk memahami kebutuhan pengguna. Hasil kunjungan dan pengumpulan data menunjukkan bahwa masyarakat membutuhkan platform administrasi yang memudahkan pendataan nasabah bank sampah. Diharapkan website ini dapat meningkatkan efisiensi manajemen data, mengurangi kesalahan data, dan meningkatkan kepercayaan nasabah. Perancangan website ini diharapkan memberikan solusi efektif dalam manajemen data bank sampah di Kampung ProKlim Kota Depok. Penelitian ini tidak hanya menyajikan desain website, tetapi juga merancang strategi implementasi dan evaluasi keberhasilannya dalam mendukung pengelolaan sampah yang berkelanjutan di masyarakat.
Virtual Power Plant "PJB IQ System" Teknologi Pembangkit Listrik Masa Depan Suryoatmojo, Heri
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.6146

Abstract

Evaluasi Tingkat Kelayakan Sistem Informasi Akademik Perguruan Tinggi dengan Framework ISO/IEC 27001:2013 Anas, Andi Sofyan; Tajuddin, Muhammad; Adil, Ahmat; Hammad, Rifqi
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.5859

Abstract

One university that has made use of information technology to provide high-quality services for students and the academic community as a whole is X University. Information Technology and Communication Center (PUSTIK), which is in charge of carrying out the creation, management, service, and upkeep of information and communication technology security, is in charge of overseeing this information technology service. Information security should be able to be maintained by effective IT governance. As a result, it's critical to assess information system security, particularly that of academic information systems. The ISO/IEC 27001:2013 standard is cited in Indeks Keamanan Informasi (KAMI), which is used in this information system security evaluation to assess the maturity level of information security. An assessment of five areas The Information Security Risk Management category receives the lowest score of 10 out of a possible 72 according to the KAMI Index. With a total score of 166, the KAMI Index dashboard results indicate that each area of information security maturity is at levels I and I+. This indicates that the ISO 27001:2013 standard's level of implementation completeness falls into the insufficient category.
Perancangan Alat Ukur Berat Badan dan Tinggi Badan dengan Menerapkan Metode Fuzzy Logic Berbasis Arduino Nugraha, Moch Adhyansyah; Haryanti, Tining; Tantri, Ashr Hafiizh
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.5893

Abstract

ABSTRAK Untuk mengukur tinggi dan berat badan, orang pada umumnya masih dilakukan secara manual. Pengukuran tinggi dan berat badan manual dilakukan dengan menggunakan alat yang sudah umum digunakan, biasanya untuk mengukur tinggi menggunakan pita pengukur atau penggaris, sedangkan untuk mengukur berat badan menggunakan timbangan. Sehingga, sebagian besar orang jarang melakukan pengukuran dan mengetahui seberapa tinggi dan berat badannya karena membutuhkan waktu yang cukup banyak. Dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi terkini, muncul gagasan untuk menciptakan alat yang dapat mengukur tinggi dan berat badan manusia secara bersamaan serta mengetahui apakah tubuh manusia ideal berdasarkan klasifikasi nilai Indeks Massa Tubuh (IMT). Indeks Massa Tubuh (IMT) adalah indikator sederhana tentang hubungan antara tinggi dan berat badan. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang alat yang dapat mengukur tinggi dan berat badan manusia secara bersamaan dengan tampilan digital. Hasil uji menunjukkan bahwa alat ini bekerja sesuai dengan desain, yaitu ketika seseorang naik ke alat ini, maka alat akan langsung mengukur tinggi dan berat badan, menghitung Indeks Massa Tubuh, dan hasilnya akan ditampilkan pada layar LCD. Untuk pengukuran, sensor ultrasonik digunakan untuk mengukur tinggi, dan pengukuran berat badan menggunakan sel beban dengan batas pengukuran tinggi 20 m dan berat badan 100 kg.Kata Kunci: IMT, Fuzzy Logic, Arduino
Ransomware: Evolution, Classification, Attack Phase, Detection and Prevention Mubarak, Ahmad Sainuri; Insirat, Mutahira Nur; Lutfiya, Muhajira Nurul
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2024: SNESTIK IV
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/p.snestik.2024.5588

Abstract

The modern cybercrime namely ransomware has grown exponentially over the past few years. Ransomware is a type of malware that is the result of sophisticated efforts to infiltrate modern computer systems. Most of these threats are aimed at directly or indirectly making money from victims by demanding a ransom in exchange for a description key. Governments and large corporations are investing heavily to combat cyber threats to their critical infrastructure. Ransomware first appeared in 1980, at that time one had to pay by mail. Ransomware is considered to be malware that has spread widely since 1989 and has caused global financial losses for both individuals and large organizations. Every year losses due to ransomware continue to increase. Therefore, data protection from ransomware is very necessary. Currently, ransomware originators request payment via bitcoin or cryptocurrency. This research provides an overview of ransomware, its evolution, classification, attack phases, detection, prevention, description of research limitations, and finally provides conclusions.