Jurnal Riset Matematika
Jurnal Riset Matematika (JRM) Jurnal Riset Matematika (JRM) menerbitkan artikel penelitian akademik tentang kajian teoritis dan terapan serta berfokus pada Matematika dengan ruang lingkup Algoritma, MATLAB, ARFIMA, Arithmetic Geometric Mean, Aritmatika Modulo konveksi alamiah, Backorder, Bidang Singgung, EOQ , Fuzzy Decision Tree, Himpunan Fuzzy, Jumlah Riemann, kecepatan aliran, Koefisien Fungsi, Konstanta Pegas Graph Hamilton, Konveksi Alamiah, Lapisan Batas, Logika Fuzzy, Metode Beda Hingga Deret Waktu, Metode Dekomposisi Lower-Upper Gauss, Metode Deret Pangkat, Model Inventory, NCP, Norm Cross Product, Persamaan Arus, Persamaan Diferensial Orde Dua Homogen, Premi Bundaran, Profitabilitas, Risiko, Varians, Shortest Path, Sequential Insertion, Sistem Persamaan Diferensial, Tangga Nada Pentatonik, Time Series, Titik Biasa, Titik Ekuilibrium Luas Permukaan, Titik Kesetimbangan Optimasi Multi Objektif, Titik Singular Regular Rumah Sakit, Transformasi Laplace. Jurnal ini diterbitkan oleh UPT Publikasi Unisba. Artikel yang dikirimkan ke jurnal ini akan diproses secara online dan menggunakan double blind review minimal oleh dua orang mitra bebestari.
Articles
120 Documents
Penggunaan Metode Nadir Compromise Programming dalam Menyelesaikan Permasalahan Multi Objektif
Rika Yepti Indriani
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.364
Abstract. Multiobjective problems are an optimization problem that has two or more purpose functions. The nadir compromise programming (NCP) method is one that can be used to solve multi-objective problems. To solve that the problem, the NCP solves the problem be based nadir value from each objective. One of problems that can be solved by NCP method is the optimization of the stock portfolio. With the invest, there are some goals taken into consideration for obtaining the optimal portfolio. For the goal of investing in the optimum stock portfolio selection to be reached, in this study will formulate three objectives considered that is optimized risk, maximizing expected return, and minimizing investment capital. The goal of the study is to figure out the use of the NCP method in the solved multi objective optimization problem with the stock portfolio based to data of closing price from 2015 to 2018. In the research analysed of six shares registered in the Indonesia stock exchange in sector property, real estate and building construction. From the optimization resulted 2 shares were selected with the optimal risk coefficient value of 1, expected return with a maximum of 0.01037969, and minimum of investment capital 390. Abstrak. Permasalahan multi objektif ialah permasalahan optimasi yang memiliki dua atau lebih fungsi tujuan. Metode Nadir Compromise Programming (NCP) merupakan salah satu metode yang dapat digunakan untuk menyelesaikan permasalahan multi objektif. Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, NCP menyelesaikan permasalahan berdasarkan nilai nadir dari masing-masing tujuan yang ada. Salah satu permasalahan yang dapat diselesaikan dengan metode NCP adalah permasalahan optimasi portofolio saham. Dalam berinvestasi, terdapat beberapa tujuan yang dipertimbangkan untuk memperoleh portofolio yang optimal. Agar tujuan dalam berinvestasi tercapai dalam pemilihan portofolio saham yang optimal maka dalam penelitian ini dirumuskan tiga fungsi tujuan yang dipertimbangkan yaitu mengoptimalkan risiko, memaksimalkan expected return, dan meminimalkan modal investasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penggunaan metode NCP dalam menyelesaikan permasalahan optimasi multi objektif pada portofolio saham dari data closing price mulai dari tahun 2015 sampai 2018. Pada penelitian dianalisis 6 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada sektor property, realestate and building construction. Dari hasil optimasi dihasilkan 2 saham terpilih dengan nilai koefisien risiko optimal sebesar 1, expected return maksimal sebesar 0.01037969, dan modal investasi minimal 390.
Implementasi Algoritma Welch-Powell pada Pengaturan Lampu Lalu Lintas Pasteur Bandung
Muammar Yusuf Fakhri;
Erwin Harahap
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.365
Abstract. Traffic queues are a common problem serving various cities in Indonesia. One way to minimize traffic queues is to use traffic lights with appropriate cycle time settings. The existence of traffic lights is very helpful to curb traffic, but there is still a less than optimal use of traffic lights. For example, in the traffic lane in the Pasteur area of Bandung, determining which flow should be green or red first and how long it takes the lights to turn on in each color. One solution to solve this problem is through the point coloring approach of the Graph by implementing the Welch-Powell algorithm and support with Queuing Theory as a representation of the traffic light model. Using the information about the direction of the currents in the Pasteur junction, a graph can be formed and the point coloring is performed using the Welch-Powell algorithm. The results of the implementation of the Welch-Powell algorithm obtained the duration of one new cycle at traffic lights. Furthermore, the results obtained by testing with Queuing Theory where the results obtained that the duration of the new pasteur traffic light is more optimal than one traffic light cycle based on field data. Abstrak. Antrian lalu lintas menjadi permasalahan umum yang dihadapi berbagai kota di Indonesia. Salah satu cara meminimalisir antiran lalu lintas adalah melalui penggunaan lampu lalu lintas dengan pengaturan siklus waktu yang tepat. Keberadaan lampu lalu lintas sangat membantu untuk menertibkan lalu lintas, namun masih ada kasus penggunaan lampu lalu lintas yang kurang optimal. Sebagai contoh pada persimpangan lalu lintas di kawasan Pasteur Bandung, penentuan arus mana yang harus hijau atau merah terlebih dahulu dan berapa lama waktu lampu untuk menyala dalam masing-masing warna. Salah satu solusi untuk mengatasi masalah tersebut adalah melalui pendekatan pewarnaan titik pada Graf dengan mengimplementasikan algoritma Welch-Powell serta dikaitkan dengan Teori Antrian sebagai representasi model lampu lalu lintas. Melalui informasi tentang arah dari arus-arus yang berada dalam Persimpangan Pasteur, dapat dibentuk sebuah graf dan dilakukan pewarnaan titik dengan algoritma Welch-Powell. Hasil dari implementasi algoritma Welch-Powell didapatkan durasi satu siklus baru pada lampu lalu lintas. Selanjutnya dimana diperoleh hasil dilakukan pengujian dengan Teori Antrian dimana diperoleh hasil bahwa durasi lampu lalu lintas pasteur yang baru lebih optimal dibandingkan dengan satu siklus lampu lalu lintas berdasarkan data lapangan.
Penggunaan Regresi Data Panel pada Analisis Indeks Pembangunan Manusia
Limah Olivia Alviani
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.373
Abstract. Human development index is important component to measure the success level in effort to improve the human life quality. This index has three dimensions, they are called the dimensions of health, the dimensions of education, and the dimensions of decent living standards. The health dimension is measured by using life expectancy. The education dimension is measured by using the expected length of schooling and the average length of schooling. Meanwhile, the standard of living is measured using real per capita expenditure in rupiah. This study aims to find the cause that affects the human development index, and the best model is using panel data as a regression method. The results shown that the human development index is influenced by life expectancy, long school expectations, average length of schooling and per capita expenditure. The model used in this study is named fixed effect model with a coefficient of determination of 99.99%, which means that this model is good enough to be used. Abstrak. Indeks pembangunan manusia yaitu salah satu komponen penting untuk mengukur tingkat keberhasilan dalam upaya meningkatkan kualitas hidup manusia. Indeks pembangunan manusia dibangun dengan tiga dimensi yaitu dimensi kesehatan, dimensi pendidikan serta dimensi standar layak hidup. Dimensi kesehatan diukur menggunakan angka harapan hidup. Dimensi pendidikan diukur menggunakan harapan lama sekolah dan rata-rata lama sekolah. Sedangkan dimensi standar layak hidup diukur menggunakan pengeluaran per kapita riil dalam rupiah. Penelitian ini bertujuan untuk mencari faktor yang mempengaruhi indeks pembangunan manusia dan model yang terbaik menggunakan metode regresi data panel. Hasil yang diperoleh yaitu indeks pembangunan manusia dipengaruhi oleh angka harapan hidup, harapan lama sekolah, rata-rata lama sekolah dan pengeluaran per kapita. Model yang digunakan pada penelitian ini yaitu fixed effect model dengan nilai koefisien determinasinya sebesar 99,99% yang berarti model ini baik di gunakan.
Pemodelan Box-Jenkins dan Exponential Smoothing untuk Prediksi Pengunjung Daerah Wisata Sayang Ka’ak Ciamis
Devilia Rahmawati
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.375
Abstract. Tourism is an inseparable part of human life. Various potential tourism objects that have been developed are natural tourism potentials, which are mostly owned by developing countries, including Indonesia. Forecasting foreign tourist arrivals is very important for the government and industry, because forecasting is the basis for effective policy planning, just as a tourist attraction called Wana Wisata Grand Sayang Kaak Ciamis needs an important tool in planning in order to take the right action. This article discusses the formation of models and forecasting the number of tourist visits at Wana Wisata Grand Sayang Ka'ak Ciamis, using the Box Jenkins method and the Double Exponential Smoothing method. The data of visitors to dear ka'ak ciamis tourism area has non-stationary characteristics. The results of the modeling of the two methods show that the Exponential Smoothing method is better (with an error of 7.77%) than the Box-Jenkins (with an error of 9.90%). Forecasting results using the Double Exponential Smoothing method in the 15th to 19th week as many as 192.172, 152, 131, 111 visitors. Abstrak. Pariwisata merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia. Berbagai potensi objek wisata yang dikembangakan adalah potensi wisata alam yang sebagian besar dimiliki oleh negara-negara berkembang termasuk Indonesia. Peramalan kunjungan wisatawan mancanegara sangat penting bagi pemerintah dan industri, karena peramalan menjadi dasar dalam perencanaan kebijakan yang efektif, Seperti halnya objek wisata yang bernama Wana Wisata Grand Sayang Kaak Ciamis membutuhkan alat bantu yang penting dalam suatu perencanaan agar dapat mengambil suatu tindakan yang tepat. Artikel ini membahas tentang pembentukan model dan peramalan jumlah kunjungan wisata pada Wana Wisata Grand Sayang Ka’ak Ciamis, dengan menggunakan metode Box Jenkins dan metode Double Exponential Smoothing. Data pengunjung wana wisata sayang ka’ak ciamis memiliki karakteristik yang non stasioner. Hasil pemodelan kedua metode menunjukan bahwa metode Exponential Smoothing lebih baik (dengan error 7,77%) daripada Box-Jenkins (dengan error 9,90%). Hasil peramalan dengan metode Double Exponential Smoothing pada minggu ke 15 sampai dengan ke 19 sebanyak 192,172, 152, 131, 111 pengunjung.
Analisis Regresi Data Panel Pengaruh PDRB, Indeks Pembangunan Manusia, dan Tingkat Pengangguran Terbuka terhadap Jumlah Kemiskinan di Kabupaten/Kota di Jawa Barat pada Tahun 2013-2020
Sarah Farida Fitria
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.377
Abstract. Economic development in Indonesia is currently facing the problem of poverty. One indicator of the success of the implementation of development that can be used as a benchmark at a macro level is economic growth. Regional economic growth can be reflected in changes in Gross Regional Domestic Product in a region. In this development, humans are used as the main source of wealth in a country. This makes the Human Development Index measure the achievement of human development based on a number of basic components of quality of life. Development is carried out to realize community prosperity through economic development in overcoming various development and social problems such as unemployment. Increasing economic growth means that the production of goods/services produced will increase. The best solution in solving the problem of poverty by analyzing the influence of GRDP, HDI, and TPT on the amount of poverty in the Regency/City of West Java Province in 2013-2020. The Panel Data Regression method is used as an analytical tool in the study, by selecting the Fixed Effect Model, it shows that the GRDP, HDI, and TPT variables have a positive and significant effect on the number of poverty in districts/cities in West Java Province. Abstrak. Pembangunan ekonomi di Indonesia saat ini sedang dihadapkan pada masalah kemiskinan. Salah satu indikator keberhasilan pelaksanaan pembangunan yang dapat dijadikan tolak ukur secara makro adalah pertumbuhan ekonomi. Pertumbuhan ekonomi daerah dapat dicerminkan dari perubahan Produk Domestik Regional Bruto dalam suatu wilayah. Dalam pembangunan tersebut manusia dijadikan sumber kekayaan utama dalam suatu negara. Hal ini menjadikan Indeks Pembangunan Manusia mengukur capaian pembangunan manusia berbasis sejumlah komponen dasar kualitas hidup. Pembangunan dilakukan untuk mewujudkan kemakmuran masyarakat melalui pengembangan perekonomian dalam mengatasi berbagai permasalahan pembangunan dan sosial kemasyarakatan seperti pengangguran. Pertumbuhan ekonomi yang semakin meningkat berarti produksi barang/jasa yang dihasilkan akan meningkat. Solusi terbaik dalam pemecahan masalah kemiskinan dengan menganalisis pengaruh PDRB, IPM, dan TPT terhadap jumlah kemiskinan di Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Barat pada Tahun 2013-2020. Metode Regresi Data Panel digunakan sebagai alat analisis dalam penelitian, dengan memilih Fixed Effect Model menunjukkan variabel PDRB, IPM, dan TPT berpengaruh positif dan signifikan terhadap jumlah kemiskinan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Barat.
Implementasi Algoritma Cheapest Insertion Heuristic dalam Menentukan Rute Pengiriman Barang
Farid Risqullah Fargiana
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.483
Abstract. The online trading system has become a common thing for today's society. Freight forwarding companies, whose job is to deliver goods from sellers to buyers, have an important role in online trading. One of the freight-forwarding companies is SiCepat Express Baleendah. The delivery route used by SiCepat Express Baleendah is not organized so it is often inefficient. This problem in Mathematics is known as the Traveling Salesman Problem and can be solved using the Cheapest Insertion Heuristic (CIH) Algorithm. Hence, it is necessary to know how to determine the route of delivery of goods using the CIH Algorithm, also, the comparison of results and efficiency between the routes obtained from the application of the CIH Algorithm and the routes used by SiCepat Express Baleendah. From the research, it was found that the total distance for shipping goods obtained using the CIH Algorithm with Python was 3,757 km, while the route from SiCepat Express Baleendah was 4.840 km. The application of the CIH Algorithm with Python is proven to provide a route with a total distance of 22.38% smaller than the total distance traveled by the route used by SiCepat Express Baleendah. Abstrak. Sistem jual beli secara online sudah menjadi hal yang umum bagi kalangan masyarakat saat ini. Perusahaan pengirim barang, yang bertugas untuk mengirimkan barang dari penjual ke pembeli, memiliki peran penting dalam jual-beli online. Salah satu perusahaan pengiriman barang adalah SiCepat Express Baleendah. Rute pengiriman barang yang digunakan oleh SiCepat Express Baleendah tidak terorganisir sehingga seringkali tidak efisien. Permasalahan tersebut dalam Ilmu Matematika dikenal sebagai Travelling Salesman Problem dan dapat diselesaikan dengan Algoritma Cheapest Insertion Heuristic (CIH). Berdasarkan hal tersebut perlu diketahui cara menentukan rute pengiriman barang menggunakan Algoritma CIH serta perbandingan hasil dan efisiensi antara rute yang diperoleh dari penerapan Algoritma CIH dengan rute yang digunakan SiCepat Express Baleendah. Dari penelitian didapatkan total jarak tempuh pengiriman barang yang diperoleh menggunakan Algoritma CIH dengan Python adalah sebesar 3,757 km, sedangkan hasil yang digunakan oleh SiCepat Express Baleendah adalah sebesar 4,840 km. Penerapan Algoritma CIH dengan Python terbukti memberikan rute dengan total jarak tempuh 22,38% lebih kecil dibandingkan total jarak tempuh rute yang digunakan oleh SiCepat Express Baleendah.
Taksiran Matriks Teknologi untuk Menentukan Sektor Unggulan di Suatu Wilayah Menggunakan Metode RAS
Hana Mumtaz;
Icih Sukarsih
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.485
Abstract. The economy of a region consists of various interrelated sectors. The linkages between sectors can be analyzed to determine which sectors have a high contribution rate to the economy of a region or are referred to as leading sectors. Determination of the leading sector for a particular year can be done through input-output analysis. The input-output tables used to analyze the leading sectors are not published every year, so the input-output tables for a particular year are sometimes obtained through the estimation method. There is technical coefficient matrix in the input-output table which states the total input ratio for a sector to the total output of other sectors. This study aims to estimate the technical coefficient matrix in Tegal Regency in 2020 using the RAS method. The estimation is based on the input-output table of Tegal Regency in 2016. The results of the technical coefficient matrix estimation are used to create a multiplier matrix which then analyzed to determine the leading sectors by calculating the dispersion power index and the sensitivity index of each sector. Based on analysis, it was found that the manufacturing sector and the construction sector are the leading sectors in the Tegal Regency area in 2020. Abstrak. Perekonomian suatu wilayah terdiri dari berbagai sektor yang saling terkait. Keterkaitan antar sektor dapat dianalisis untuk menentukan sektor yang memiliki tingkat kontribusi tinggi dalam perekonomian suatu wilayah atau disebut sebagai sektor unggulan. Penentuan sektor unggulan untuk tahun tertentu dapat dilakukan melalui analisis input-output. Tabel input-output yang digunakan untuk menganalisis sektor unggulan tidak dipublikasikan setiap tahun, sehingga tabel input-ouput pada tahun tertentu terkadang diperoleh melalui metode penaksiran. Dalam suatu tabel input-output terdapat matriks teknologi yang menyatakan rasio jumlah output suatu sektor yang diperlukan sebagai input untuk menghasilkan satu unit output pada sektor lain. Penelitian ini bertujuan untuk menaksir matriks teknologi di Kabupaten Tegal tahun 2020 menggunakan metode RAS. Penaksiran tersebut didasarkan pada tabel input-output Kabupaten Tegal tahun 2016. Hasil taksiran matriks teknologi digunakan untuk membuat matriks pengganda yang selanjutnya dianalisis untuk menentukan sektor unggulan dengan menghitung indeks daya penyebaran dan indeks derajat kepekaan setiap sektor. Berdasarkan hasil analisis diperoleh bahwa sektor industri pengolahan dan sektor konstruksi merupakan sektor unggulan wilayah Kabupaten Tegal pada tahun 2020.
Implementasi Pemilihan Siswa Berprestasi Menggunakan Metode Preferences Selection Index
Rahadatul Aisyi
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.487
Abstract. Multiple Criteria Decision Making (MCDM) is an operational approach for selecting the best alternative by involving several criteria among many potential alternatives. One of MCDM problem is the selection of exemplary students which must be done properly and objectively. One of the methods to use is the preferences selection index (PSI). The PSI concept does not require weight importance of the criteria, which makes PSI is well constructed in its algorithm. The results showed the recommendation for 5 best alternatives for exemplary students at SMPN X with the highest preference scores 0.98949, 0.97755, 0.97659, 0.975165, and 0.97229. Abstrak. Multiple Criteria Decision Making (MCDM) adalah pendekatan operasi yang dapat digunakan dalam proses pengambilan keputusan pemilihan alternatif terbaik dengan melibatkan beberapa kriteria di antara sejumlah alternatif yang berpotensi. Salah satu masalah MCDM adalah dalam pemilihan siswa berprestasi yang harus dilakukan dengan tepat serta objektif. Hal tersebut agar siswa yang terpilih sesuai dengan proporsi kemampuan yang dimiliki sehingga dapat memberikan kontribusi dan tercapainya tujuan yang optimal. Salah satu metode yang digunakan ialah preferences selection index (PSI). Konsep PSI tidak membedakan bobot kepentingan kriteria sehingga PSI terkontruksi dengan baik dalam algoritmanya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perolehan alternatif terbaik siswa berprestasi SMPN X direkomendasikan sebanyak lima orang siswa dengan nilai preferensi tertinggi 0.98949, 0.97755, 0.97659, 0.975165, dan 0.97229.
Analisis Faktor yang Mempengaruhi Kesadaran Penduduk dalam Vaksin Covid-19 Menggunakan Metode Multivariate Adaptive Regression Spline
Ninda Rizkya Shafana;
Gani Gunawan
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.488
Abstract. The purpose of this study was to find out what factors influence public awareness of the Covid-19 vaccine in Sumedang Regency. Sumedang Regency was chosen as the research location because it is one of the areas in West Java with the highest immunization rate. This attracted the attention of researchers, prompting them to conduct a study using the Multivariate Adaptive Regression Spline (MARS) method to determine the elements that influence vaccination awareness of the local population. This study uses secondary data from the population of Sumedang Regency who has carried out the Covid-19 vaccine on September 28, 2021. Before performing the MARS analysis, the researcher used normality, heteroscedasticity, and autocorrelation tests to validate the assumptions of the regression model. The findings reveal that categories, doses, types of vaccines, and age variables are predictor variables that affect public awareness of the Covid-19 vaccine. Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi kesadaran penduduk dalam melakukan vaksin Covid-19 di Kabupaten Sumedang. Peneliti memilih Kabupaten Sumedang sebagai lokasi penelitian, dimana kabupaten ini merupakan salah satu kabupaten di Jawa Barat yang memiliki tingkat vaksinasi tertinggi. Hal ini menarik perhatian peneliti untuk melakukan penelitian dalam mengetahui faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kesadaran penduduk setempat untuk melakukan vaksinasi dengan metode Multivariate Adaptive Regression Spline (MARS). Penelitian ini menggunakan data sekunder penduduk Kabupaten Sumedang yang telah melakukan vaksin Covid-19 pada tanggal 28 September 2021. Sebelum dilakukan analisis menggunakan metode MARS, peneliti melakukan pengujian asumsi model regresi terlebih dahulu melalui uji normalitas, uji hetesrokedastisitas, serta uji autokorelasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel prediktor yang berpengaruh terhadap kesadaran penduduk dalam melakukan vaksin Covid-19 adalah variabel kategori, dosis, jenis vaksin, dan variabel usia.
Analisis Kendali Mutu Ekspor Buah Manggis dengan Menggunakan Statistical Quality Control (SQC) pada Eksportir PT. X
Friska Anzalni Julian
Jurnal Riset Matematika Volume 1, No.2, Desember 2021, Jurnal Riset Matematika (JRM)
Publisher : UPT Publikasi Ilmiah Unisba
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.29313/jrm.v1i2.489
Abstract. Mangosteen fruit export is one of the fresh fruit export commodities from the agricultural sector which contributes to the country's foreign exchange. The increase in the country's foreign exchange is influenced by the increasing volume of mangosteen exports, so there needs to be special handling related to the quality of the mangosteen fruit to be exported. Analysis of the quality control of mangosteen exports can be done using Statistical Quality Control (SQC). Quality control analysis using SQC begins with forming a flowchart to review the flow and processes that will be carried out, then to make it easier to show and understand the data, check sheets and histograms are arranged. Based on the results of the analysis using the control chart p which shows that the damage that occurs is still outside the control limits at several intervals with an upper control limit of 0.068. The Pareto diagram shows that the most dominant damage was found in the size mismatch of the mangosteen fruit, which was 8197.5kg or 90.152% of the damage. Based on the scatter diagram, it is known that there is a very strong relationship, indicated by a correlation of 0.934 between the size discrepancy and the damage that occurs, while the discrepancy in the maturity level of the mangosteen shows a low correlation with a correlation of 0.305. This means that the size discrepancy has a very strong impact and the maturity level discrepancy has a low impact on the damage that occurs. In addition, by using a causal diagram, it is known that the factors that cause damage to the mangosteen fruit are caused by environmental factors and human factors. Abstrak. Ekspor buah manggis menjadi salah satu komoditas ekspor buah segar dari sektor pertanian yang memiliki kontribusi terhadap devisa negara. Peningkatan devisa negara dipengaruhi oleh meningkatnya volume ekspor buah manggis, sehingga perlu adanya penanganan khusus terkait mutu buah manggis yang akan di ekspor. Analisis kendali mutu ekspor buah manggis dapat dilakukan dengan menggunakan Statistical Quality Control (SQC). Analisis kendali mutu dengan menggunakan SQC diawali dengan membentuk flowchart untuk meninjau alur dan proses yang akan dilakukan, selanjutnya untuk memudahkan dalam menunjukkan dan memahami data disusun check sheet dan histogram. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan peta kendali yang menunjukkan bahwa kerusakan yang terjadi masih diluar batas kendali dibeberapa interval dengan batas kendali atas sebesar 0,068. Diagram pareto menunjukkan kerusakan yang paling dominan terdapat pada ketidaksesuaian ukuran buah manggis yaitu sebanyak 8197.5kg atau 90,152% dari kerusakan yang terjadi. Berdasarkan diagram sebar diketahui terdapat hubungan yang sangat kuat ditunjukkan oleh korelasi sebesar 0.934 antara ketidaksesuaian ukuran terhadap kerusakan yang terjadi, sedangkan ketidaksesuaian tingkat kematangan buah manggis menunjukkan hubungan yang rendah dengan korelasi sebesar 0.305. Hal tersebut berarti ketidaksesuaian ukuran memberikan dampak yang sangat kuat dan ketidaksesuaian tingkat kematangan memberikan dampak yang rendah terhadap kerusakan yang terjadi. Selain itu, dengan menggunakan diagram sebab-akibat diketahui faktor penyebab kerusakan yang terjadi pada buah manggis disebabkan oleh faktor lingkungan dan faktor manusia.