cover
Contact Name
Chairullah Naury
Contact Email
ch.naury@polhas.ac.id
Phone
+6285642270714
Journal Mail Official
imaging@polhas.ac.id
Editorial Address
Publisher: Politeknik Harapan Bangsa Surakarta Address: Jl. Ir. Sutami No. 46, Jebres, Surakarta, Central Java, Indonesia
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING)
ISSN : 27989216     EISSN : 27989216     DOI : https://doi.org/10.52187/img.v2i1
Core Subject : Science,
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) is a scientific journal that contains and disseminates the results of research, in-depth study, and ideas or innovative work in Information Technology and Computer Science. The innovative work of the teachers and lecturers of the development of these sectors can make a positive contribution to the schools and educational institutions the focus of this journal. 1. Computer Science 2. Microcontroller and Robotics 3. Information System 4. Machine Learning 5. Natural Language Processing (NLP) 6. Expert System 7. Medical or Health Information System
Articles 125 Documents
Perancangan Sistem Informasi Data Pembayaran Siswa Kursus Musik di Junos Music Course Karanganyar denta deden asmara
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.56

Abstract

Junos Music Course adalah sebuah instansi yang bergerak di bidang jasa kursus musik di kota karanganyar. Instansi tersebut memiliki banyak siswa yang menggunakan di Junos Music Course. Setiap minggu peserta didik melakukan transaksi pembayaran untuk setiap kali hadir dan dicatat oleh bagian administrasi. Proses transaksi pembayaran di Junos Music Course masih dilakukan dengan mencatat pada buku catatan transaksi pembayaran sehingga menyebabkan masalah antara lain proses pencatatan yang lambat dan proses penghitungan pembayaran yang sering terjadi kesalahan. Selain itu proses pelacakan pembayaran peserta didik juga cenderung lambat karena harus membuka buku catatan. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan membuat sistem informasi pembayaran kursus berbasis web. Batasan masalah pada penelitian ini adalah proses pendataan pembayaran sampai dengan pembuatan laporan pembayaran. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah SDLC (System Development Life Cycle). Pembuatan sistem informasi menggunakan Bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL.
Sistem Informasi Buku Tamu Berbasis Web Menggunakan PHP Framework Laravel dan MySQL Di Kecamatan Jatisrono Wonogiri Amanda Suci Maharani; Nuur Rochman Naafian; Ari Pantjarani
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.57

Abstract

Kantor Kecamatan Jatisrono adalah kantor pelayanan administratif masyarakat di bawah Kabupaten Wonogiri. Kantor ini beralamat di Jalan Raya Jatisrono-Wonogiri. Kecamatan Jatisrono memiliki masalah dalam hal pendataan data keperluan penduduk yang masih dilakukan dengan cara manual yaitu masih menggunakan media buku yaitu buku tamu dalam pendataan penduduk yang datang. Hal tersebut menyebabkan masalah antara lain media yang mudah hilang dan rusak, proses penyimpanan buku yang bertumpuk dan buku tamu yang masih manual ini biasanya menyulitkan admin dalam melacak keperluan penduduk dan siapa saja yang datang. Kantor kecamatan Jatisrono juga kesulitan dalam pelaporan data buku tamu yang diakibatkan data hilang. Sehingga mengakibatkan tidak adanya proses penyusunan laporan keperluan penduduk yang terstruktur. Berdasarkan masalah tersebut penulis berencana merancang dan membuat sistem informasi buku tamu berbasis web. Penulis menggunakan metode SDLC (System Development Life Cycle) model waterfall. Penulis dalam tahap pembuatan aplikasi menggunakan PHP framework laravel dan basis data MySQL. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi sistem informasi buku tamu berbasis web yang dapat digunakan Kecamatan Jatisrono agar efektif, efisien, dan terstruktur.
Perancangan Sistem Informasi Bimbingan Akademik Pada Program Studi Teknik Arsitektur Universitas Sebelas Maret Surakarta sugimin sugimin
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.62

Abstract

The task of the Academic Supervisor is to develop student achievement, assist in lecture activities and provide consultation on both academic and non-academic issues. The problem faced by Academic Supervisor Lecturers at the Architectural Engineering Study Program, Sebelas Maret University Surakarta (UNS) is to arrange the schedule of academic guidance. This has an impact on academic guidance activities being irregular so that student progress can be monitored. In order to improve the quality of students both in terms of hard skills and soft skills, academic guidance activities must run regularly. Based on the description of the problem, the authors formulate the problem to be solved in this study is "How to design an academic guidance information system in the UNS Architectural Engineering Study Program". The author determines that the problem in this research is the design of an academic guidance information system only for the scope of the UNS Architectural Engineering Study Program. The method used to design an academic guidance information system uses the System Development Life Cycle (SDLC) with the Waterfall model. The academic guidance information system is designed using the PHP Native programming language. As a data storage media the author uses a MySQL database. With the design of this online academic guidance information system, it is hoped that student development can be monitored so that student quality improvements can be realized.
Sistem Informasi Seleksi Calon Karyawan Berbasis Web Di Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Spinning Sritex Tarizma Tasya An Khohinoor; Chairullah Naury; Ari Pantjarani
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.76

Abstract

Human Resource (HR) Learning LPK Spinning membutuhkan kemajuan teknologi dalam kegiatan seleksi data calon karyawan. Seleksi calon karyawan di LPK Spinning Sritex masih dengan cara manual yaitu pelamar membawa surat lamaran kemudian diserahkan kepada HR Learning LPK Spinning untuk didata pada buku besar dan dimasukkan ke dalam Microsoft Excel. Dalam proses penyeleksian data calon karyawan yang ada saat ini membutuhkan waktu yang lama dan kurang efektif sehingga terjadi penumpukan arsip lamaran kerja. Oleh karena itu HR Learning membutuhkan sistem informasi berbasis web agar data-data dapat tersimpan dengan aman dan tertata dengan baik. Metode yang digunakan untuk pengembangan sistem seleksi calon karyawan menggunakan System Development Life Cycle (SDLC) dengan model waterfall. Dalam pembuatannya menggunakan pemrograman PHP dan basis data MySQL sebagai media penyimpanan data. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang sistem informasi seleksi calon karyawan berbasis web untuk mempermudah proses pendataan calon karyawan, merekap data seleksi, pembuatan laporan data calon karyawan, dan laporan penerimaan seleksi calon karyawan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah merancang sistem informasi seleksi calon karyawan yang diharapkan dapat memudahkan proses seleksi calon karyawan sehingga menghemat waktu dan tenaga, dalam proses pengambilan keputusan akan lebih cepat, serta tidak terjadi penumpukan berkas lamaran karena data akan aman tersimpan dalam database.
Perancangan Sistem Informasi Pendataan Hasil Survei Lokasi Pelanggan di PDAM Sragen fahrisa yuni puspita
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.77

Abstract

ABSTRACTPDAM Sragen city is one of the regional drinking water companies that conducts a customer site survey process for the initial process of installing water pipes. The agency has problems in terms of the data collection process that is still being carried out by writing in a notebook brought by the field survey officer. This causes several problems, including data that is easily lost and damaged because the storage media still uses notebooks. In addition, the absence of preparing a customer location survey report is a problem that must be resolved by the agency. Based on these problems, the formulation of the problem that the author discusses is how to design and create an information system for collecting data on customer location survey results. In this study, the author limited the problem only to the process of collecting the results of field surveys of potential customers in PDAM Sragen city. Enter data on the information system is user data, customer data and survey data. The data output in the information system is a data report on the results of a field survey. The information system that the author designed is web-based using PHP programming language and MySQL databases. The purpose of this study is to design and create an information system for collecting data on field survey results at PDAM Sragen city and be able to produce an information system that can help the administration in managing data on field survey resultsKeywords: Information Systems, survey, PHP, MySQL
Sistem Informasi Tes Departemen Calon Karyawan Di Lembaga Pelatihan Kerja ( LPK ) Weaving Sritex Berbasis Web Mufida Khoirinisa; Kresno Ario Tri Wibowo; Eka Budhi Santosa
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.78

Abstract

Tes Departemen Weaving merupakan teknikal tes yang bertujuan untuk mengukur kemampuan calon karyawan di bagian teknik pertenunan. Tes tersebut antara lain tes jalan cepat, sambung benang, pasang benang pakan, Reaching/cucuk, praktik keahlian, interview user. Tes tersebut akan dilakukan di LPK Weaving, Dalam pengolahan data tes Departemen Weaving masih manual menggunakan Microsoft excel di mulai dari pendataan peserta tes Departemen yang melakukan input berkas dari masing-masing calon karyawan dan melakukan input nilai dari hasil tes tersebut. Selain itu karyawan LPK Weaving harus membuat laporan hasil tes Departemen kepada HR (Human Resources) Sritex untuk diproses lebih lanjut. Namun dalam pengerjaannya masih memakan waktu yang lama dan data yang dihasilkan juga tidak efisien.Berdasarkan uraian dari latar belakang, maka dapat dirumuskan masalah yang akan diselesaikan dalam penelitian ini adalah ”Bagaimana merancang dan membuat sistem informasi tes Departemen calon karyawan di LPK Weaving berbasis Web”. Untuk pengembangan sistem menggunakan metode Software Development Life Cycle (SDLC) dengan model Waterfall. Untuk Bahasa pemrograman menggunakan PHP dengan framework Codeigniter dan basis data MYSQL. Sistem Informasi bertujuan untuk memudahkan dalam pengelolaan data informasi.
Sistem Informasi Agenda Tamu Kelurahan Jebres Surakarta Ratna Monita Sari; Kresno Ario Wibowo; Nuur Rochman Naafian
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.79

Abstract

ABSTRACT Buku Agenda merupakan aktivitas pelayanan yang berperan dalam rangka pencapaian mutu dan kelancaran kegiatan pelayanan masyarakat di Kelurahan Jebres. Buku Agenda menjadi sangat penting karena sebagai bentuk pengagendaan keperluan masyarakat dan pencarian data masyarakat.Kelurahan Jebres Surakarta adalah sebuah Kelurahan yang berada di Kecamatan Jebres Surakarta. Instansi tersebut memiliki masalah dalam hal Buku Agenda dimana masih menggunakan media buku dalam pencatatan data keperluan masyarakat. Hal tersebut tentu saja menyebabkan masalah, antara lain dalam proses pengolahan data yang lambat, kerusakan data akibat  data arsip berupa media kertas, dapat dimanipulasi dan mudah untuk dirusak. Proses menulis buku agenda masih dilakukan dengan menggunakan media kertas. Tidak adanya penyusunan buku agenda bulanan juga menyebabkan petugas administrasi kesulitan melihat pencatatan agenda, pencarian data yang rawan terjadinya kesalahan dalam penulisan.Hal tersebut tentu saja berdampak buruk bagi perkembangan instansi. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat Sistem Informasi Agenda Tamu di Kelurahan Jebres Surakarta.  Penulis menggunakan metode SDLC (System Development Life Cycle) dalam proses pengembangan sistem dan bahasa pemrograman PHP serta menggunakan basis data MySQL. Sistem yang penulis rancang diharapkan dapat menghasilkan aplikasi yang dapat mencatat data masyarakat yang masuk sesuai dengan keperluan masyarakat di Kelurahan Jebres Surakarta dan dapat diakses melalui web agar proses administrasi dapat berjalan efektif dan efisien. 
Sistem Informasi Pengolahan Data Laporan Pengeluaran Mobil Berbasis Web Di Grab Wilayah Operasi Bandar Udara Adi Soemarmo Berliana Wahyu Febriyanti
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.81

Abstract

Sistem Informasi Pengolahan Data Laporan Pengeluaran Mobil Berbasis Web Di Grab Wilayah Operasi Bandar Udara Adi Soemarmo dibuat untuk membantu menyelesaikan masalah yang ada pada laporan pengeluaran mobil Grab karena metode sebelumnya masih menggunakan WhatsApp. Sistem informasi dirancang menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan basis data MySQL. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat sistem informasi pengolahan data laporan pengeluaran mobil Grab agar admin mudah mengakses dan mencari riwayat data laporan dengan mudah.  Penulis memilih sistem informasi berbasis web agar admin mudah mengakses dan mencari riwayat data laporan dengan mudah. Penulis menggunakan model SDLC (System Development Life Cycle) atau yang juga dikenal dengan model waterfall dalam pengembangan perangkat lunak.
Sistem Informasi Arsip Pengambilan Paket Pada Shopee Express Kartasura Denisa Teyfulati; Chairullah Naury; Nuur Rochman Naafian
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.86

Abstract

ABSTRACT Sistem informasi arsip pengambilan arsip pengambilan paket adalah perkembangan teknologi informasi saat ini semakin cepat memasuki berbagai bidang, sehingga kini semakin banyak perusahaan yang berusaha meningkatkan usahanya terutama dalam bidang bisnis yang sangat berkaitan erat dengan teknologi informasi.Shopee express kartasura adalah sebuah perusahaan cabang yang berada di Kecamatan Kartasura. Instansi tersebut memiliki masalah dalam hal Buku Arsip dimana masih menggunakan media buku dalam pencatatan data pengambila paket di kantor. Hal tersebut tentu saja menyebabkan masalah, antara lain dalam proses pengolahan data yang lambat, kerusakan data akibat  data arsip berupa media kertas, dapat dimanipulasi dan mudah untuk dirusak. Proses menulis buku arsip masih dilakukan dengan menggunakan media kertas.Hal tersebut tentu saja berdampak buruk bagi keberlangsungan kegiatan di kantor tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah membuat Sistem Informasi Arsip Pengambilan Paket Pada Shopee Express Kartasura.  Penulis menggunakan metode SDLC (System Development Life Cycle) dalam proses pengembangan sistem dan bahasa pemrograman PHP serta menggunakan basis data MySQL. Sistem yang penulis rancang diharapkan dapat untuk memudahkan pimpinan dan karyawan untuk mengakses data, melakukan identifikasi, menjadi penyimpanan data dari aplikasi atau situs web dan memudahkan untuk melakukan update data atau informasi terbaru meski jaraknya sangat jauh.
Sistem Informasi Pengajuan Pinjaman Berbasis Web Di Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah BMT ASM Tasikmadu Karanganyar Esa Rifatul Muth Mainnah Aziz; Ari Pantjarani; Mursid Dwi Hastomo
Indonesian Journal of Information Technology and Computing (IMAGING) Vol 3, No 1 (2023)
Publisher : Politeknik Harapan Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52187/img.v3i1.89

Abstract

ABSTRAKKoperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah BMT ASM Tasikmadu Karanganyar perlu adanya kemajuan teknologi dalam proses pengajuan pinjaman. Proses  pengajuan pinjaman, pengolahan data hingga penyusunan laporan masih dilakukan secara manual.  Anggota harus datang langsung ke koperasi untuk melakukan  pengisian formulir pengajuan pinjaman yang diberikan oleh pihak koperasi serta mengumpulkan dokumen fisik sebagai syarat dalam proses pengajuan pinjaman.  Dokumen fisik membuat berkas menjadi menumpuk dan memakan banyak waktu serta tempat  sehingga hal tersebut dapat menghambat jalannya proses pelayanan pengajuan pinjaman. Oleh karena itu KSPPS BMT ASM Tasikmadu membutuhkan sistem informasi yang berbasis web agar data dapat tersimpan secara aman dan terstruktur di dalam database. Metode yang digunakan untuk pengembangan sistem menggunakan System Development Life Cycle (SDLC) dengan model waterfall. menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL.Tujuan dari penelitian ini yaitu merancang sistem informasi pengajuan pinjaman berbasis web untuk memudahkan proses pengajuan pinjaman anggota, melakukan pendataan pengajuan pinjaman dan pembuatan laporan hasil pengajuan pinjaman. Sistem informasi ini bisa diakses oleh anggota, manager, dan admin. Dengan dibuatnya sistem informasi ini diharapkan dapat membantu dalam proses pengajuan pinjaman oleh anggota dan  meningkatkan kinerja koperasi dalam pendataan pengajuan pinjaman agar lebih efektif dan efisien

Page 4 of 13 | Total Record : 125