cover
Contact Name
Zidnal Falah
Contact Email
jusindo.jsi@gmail.com
Phone
+6285322218207
Journal Mail Official
muhammadzidnal31@gmail.com
Editorial Address
Greenland Sendang Residence Blok H1, Sendang, Kec. Sumber, Cirebon, Jawa Barat 45611
Location
Kab. cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO)
Published by Publikasi Indonesia
ISSN : 27753077     EISSN : 27750892     DOI : 10.36418
Core Subject : Health,
Ruang lingkup dan fokus penelitian terkait bidang kajian dengan penekanan pada pendekatan, yang meliputi: Kesehatan Masyarakat, Kesehatan dan Keselamatan Kerja (Kesehatan Kerja; Hyperkes), Kebijakan Kesehatan (dan Analis Kesehatan), Ilmu Gizi, Epidemiologi, Teknik Kesehatan Lingkungan, Promosi Kesehatan, Asuransi Jiwa dan Ilmu Kesehatan, Kesehatan Lingkungan, Ilmu Olah Raga, Ilmu Keperawatan, Kebidanan, Administrasi Rumah Sakit, Entomologi (Kesehatan, Fitopatologi), Ilmu Biomedis, Ergonomi, Fisiologi Kerja, Fisioterapi, Analis Medis, Fisiologi (Olahraga ), Reproduksi (Biologi dan Kesehatan), Akupunktur, Rehabilitasi Medis.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 2 (2019): Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO)" : 5 Documents clear
Gambaran Hasil Pemeriksaan Zat Keton di Urin Menggunakan Metode Gerhardt dan Carik Celup pada Wanita Hamil Akhmad Khairul
Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO) Vol. 1 No. 2 (2019): Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO)
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (244.338 KB) | DOI: 10.36418/jsi.v1i2.7

Abstract

Kekurangan hormon insulin menyebabkan hanya sebagian kecil dari glukosa yang di ubah menjadi glikogen. Penggunaan lemak sebagai sumber energi akan menyebabkan terbentuknya benda keton. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui zat keton di urin pada wanita hamil di RS PATRIA IKKT JAKARTA BARAT. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan populasi yaitu semua pasien wanita hamil di RS PATRIA IKKT JAKARTA BARAT dengan pemeriksaan keton urin metode Gerhardt dengan metode Carik Celup. Hasil: metode Carik Clup pada pemeriksaan keton urin, didapatkan hasil sebanyak 2 sampel (6,6%) positif terdapat keton dalam urin pada wanita hamil. Sebesar 100% negatif keton dalam urin menggunakan metode Gerhardt.
Identifikasi Kristal Kalsium Oksalat Urin dari Konsumen Air Minum Kemasan Isi Ulang dan Air Sumur Gali Devi Arisandi
Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO) Vol. 1 No. 2 (2019): Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO)
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (282.448 KB) | DOI: 10.36418/jsi.v1i2.11

Abstract

Di Indonesia berbagai macam air yang dikonsumsi oleh masyarakat, diantaranya adalah air sumur gali dan air isi ulang. Komposisi mineral air minum yang bersumber dari air permukaan (dataran tinggi/rendah) didominasi unsur kalsium dan magnesium. Hal ini harus diwaspadai karena diduga mengakibatkan hipereksresi kalsium urin dan supersaturasi (kristalisasi kalsium oksalat) yang merupakan proses awal terjadinya batu saluran kemih. Tujuan penelitian untuk mengidentifikasi Kristal Kalsium Oksalat yang terkandung dalam urin dari konsumen air kemasan isi ulang dan air sumur gali dengan sampel sebanyak 45 sampel. Data yang diperoleh diolah dan disajikan dalam persentase. Pemeriksaan sedimen urin salah satu jenis pemeriksaan rutin, yaitu suatu jenis pemeriksaan yang menggunakan metode mikroskopik menggunakan instrumen Mikroskop dalam pemeriksaanya. Data diambil berdasarkan data primer pemeriksaan Kristal Kalsium Oksalat yang terkandung dalam urin dari konsumen air sumur gali dan air kemasan isi ulang di Kelurahan Kedoya Utara Rt 001/08 Blok II Kecamatan Kebon Jeruk Kota Jakarta Barat. Berdasarkan penelitian tersebut didapatkan hasil sampel urin orang yang mengkonsumsi air minum isi ulang positif kristal urin Kalsium Oksalat berjumlah 7 orang, sedangkan negatif Kalsium Oksalat berjumlah 19 orang. Dari sampel urin orang yang mengkonsumsi air sumur gali yang berjumlah 19 orang tidak di dapatkan kristal urin Kalsium Oksalat.
Identifikasi Telur Cacing pada Anak Lu’lu’ul Mardiah
Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO) Vol. 1 No. 2 (2019): Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO)
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.548 KB) | DOI: 10.36418/jsi.v1i2.23

Abstract

Penyakit infeksi kecacingan merupakan salah satu penyakit yang masih banyak terjadi di masyarakat namun kurang mendapatkan perhatian (neglected diseases). Penyakit yang termasuk dalam kelompok neglected diseases memang tidak menyebabkan wabah yang muncul dengan tiba-tiba ataupun menyebabkan banyak korban, tetapi merupakan penyakit yang secara perlahan menggerogoti kesehatan manusia, menyebabkan kecacatan tetap, penurunan intelegensia anak dan pada akhirnya dapat pula menyebabkan kematian. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidak telur cacing pada anak di RT.05 RW.04, Kelurahan Pisangan Jaya, Sepatan, Tangerang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan sampel adalah anak usia 4 sampai 10 tahun. Sampel tinja di periksa secara langsung dengan menggunakan eosin 2% dengan metode natif. Dari hasil penelitian didapatkan pada 30 anak – anak yang diperiksa, 1 anak (3,3%) positif terdapat telur cacing pada fesesnya yaitu telur cacing Ascaris lumbricoides yang tidak di buahi, sedangkan 29 anak (96,7%) negative terdapat telur cacing pada fesesnya.
Pengaruh Penundaan Pemeriksaan Leukosit Urine Secara Mikroskopis Munajir Humair
Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO) Vol. 1 No. 2 (2019): Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO)
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (247.443 KB) | DOI: 10.36418/jsi.v1i2.24

Abstract

Pemeriksaan urin dilakukan paling lambat 2 jam dari waktu urin dikemihkan. Penundaan pemeriksaan urine akan sangat berpengaruh terhadap jumlah leukosit dalam sedimen urin Leukosit dalam urin umumnya berupa segmen, dalam urin asam leukosit biasanya mengerut, pada urin leukosit akan mengembang dan cenderung mengelompok. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penundaan pemeriksaan leukosit dari 0 menit, 120 menit, dan 180 menitpada urine dengan metode pemeriksaan mikroskopis dengan populasi sampel sebanyak 31 Mahasiswa regular Analis Kesehatan STIKes Kesosi Jakarta Barat. Penentuan distribusi dan normalitas data dilakukan dengan uji kolmogorov smirnov. Dilakukan ujiKruskal-Wallis karena data yang didapat berdistribusi tidak normal. Tingkat kepercayaan yang digunakan adalah 95%, sehingga tingkat presisi atau batas ketidakakuratan sebesar (α)=5%=0,05. Kesimpulan dari penelitian ini terhadap pemeriksaan sedimen urin dengan waktu 0 menit, 120 menitdan 180 menit Uji Kruskall-wallis H1 ditolak H0 diterima. Hasil uji Kruskall-Wallis nilai p value >dari nilai α yaitu p=0.021 > 0.05, maka dapat disimpulkan H1 ditolak karena tidak dapat perbedaan.
Pemeriksaan Kadar Hemoglobin Menggunakan Alat Automatic Hematology Analyzer pada Driver Ojek Online Siska Nurviantika Haricenu
Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO) Vol. 1 No. 2 (2019): Jurnal Sehat Indonesia (JUSINDO)
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (184.878 KB) | DOI: 10.36418/jsi.v1i2.25

Abstract

Driver ojek online dapat bekerja kira-kira sampai 10 jam perhari dengan terus-menerus terpapar asap kendaraan bermotor yang mengandung zat-zat kimia yang dapat mengganggu keseimbangan metabolisme dalam tubuh manusia, antara lain Karbonmonoksida (CO), dan timbal (Pb). Kadar Pb dalam darah yang tinggi dapat mengakibatkan menurunnya kadar Hb darah. Paparan gas karbon monoksida (CO) yaitu bercampurnya hemoglobin dengan gas karbon monoksida (CO) dalam darah menjadi karboksihemoglobin (COHb) yang menyebabkan terhambatnya aliran oksigen dalam darah yang akan menyebabkan keracunan dalam darah. Untuk mengetahui gambaran kadar hemoglobin dan pada driver ojek online di kawasan Grogol Jakarta Barat. Metode penelitian ini adalah Populasi pada penelitian ini adalah para driver ojek online di Kawasan Grogol Jakarta Barat pada tanggal 31 Mei 2018 – 25 Juni 2018. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah dengan quota sampling. Instrumen penelitian menggunakan lembar Informed Consent, alat Auto Hematology Analyzer. Hasil penelitian menunjukan bahwa para driver ojek online sebagian besar memiliki kebiasaan merokok, yaitu sebanyak 20 orang (67%) dan sebanyak 12 orang (33%) tidak merokok, responden memiliki rentang usia 18 - 23 tahun terdapat 4 orang (13%), usia 24 – 29 tahun terdapat 10 orang (34%), 30 – 35 tahun terdapat 7 orang (23%), dan 36 – 40 tahun terdapat 9 orang (30%), hasil penelitian terhadap kadar hemoglobin bahwa terdapat 8 orang (27%) kadar hemoglobinnya di bawah batas normal yaitu kurang dari 13.0 g/dL, dan 22 orang (73%) kadar hemoglobinnya dalam batas normal antara 13.0 g/dL – 16.0 g/dL.

Page 1 of 1 | Total Record : 5