cover
Contact Name
Siti Khairani
Contact Email
siti_kh@mdp.ac.id
Phone
+628117888600
Journal Mail Official
siti_kh@mdp.ac.id
Editorial Address
Jl Rajawali No 14 Palembang siti_kh@mdp.ac.id nur.rachmat@mdp.ac.id
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
ISSN : 2715100X     EISSN : 27973727     DOI : https://doi.org/10.35957/prima.v3i2.2486
Core Subject : Economy,
Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi (PRIMA) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Multi Data Palembang secara reguler dua kali dalam setahun (Desember dan Mei). PRIMA mendorong mahasiswa atau akademisi untuk mempublikasikan hasil penelitian empiris dan critical review mengenai isu-isu dalam bidang Akuntansi Keuangan, Auditing, Akuntansi Syariah, Akuntansi Manajemen, Akuntansi Sektor Publik, Pajak, Sistem Informasi Akuntansi, dan Capital Market Accounting.
Articles 80 Documents
Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Manajemen Laba Dengan Kualitas Auditor Sebagai Variabel Intervening (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2019) Vivian Johan; Anton Arisman
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 3 No 1 (2021): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi (PRIMA)
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (112.861 KB) | DOI: 10.35957/prima.v3i1.1750

Abstract

Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui mengenai pengaruh good corporate governance terhadapmanajemen laba dengan kualitas auditor sebagai variabel intervening. Penelitian ini menggunakan 31 perusahaanmanufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling dariperiode 2017 sampai 2019. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dengan jumlah sampel yangdigunakan sebanyak 93 data. Data penelitian ini dianalisis dengan menggunakan metode metode analisis regresiberganda sebagai metode analisis statistik dan analisis jalur untuk menguji variabel intervening. dalam model penelitian.Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dewan komisaris berpengaruh terhadap manajemen laba, komite auditberpengaruh terhadap manajemen laba, lalu Dewan komisaris dan komite audit berpengaruh terhadap manajemen labadengan kualitas auditor sebagai variabel intervening. Hasil dari analisis jalur menemukan bahwa hanya kualitas auditortidak berpengaruh terhadap manajemen laba.
Pengaruh Independensi, Time Budget Pressure, Dan Besaran Fee Audit Terhadap Kualitas Audit SebagaiImbas Pandemi Covid-19 Pada Kap Yang Terdaftar Di Palembang Christania Aris; Cherrya Dhia Wenny
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 3 No 2 (2022): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (286.882 KB) | DOI: 10.35957/prima.v3i2.2486

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh independensi, time budget pressure, dan besaran fee audit terhadap kualitas audit sebagai imbas pandemi covid-19. Populasi dalam penelitian ini yaitu auditor yang bekerja di KAP Palembang, dengan sampel sebanyak 34 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Independensi, Time Budget Pressure, dan besaran Fee Audit berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kualitas Audit. Secara simultan Independensi, Time Budget Pressure, dan Besaran Fee Audit berpengaruh terhadap Kualitas Audit
Efektifitas Penerapan Antrian E-Ticket Dan Pelayanan Fiskus Terhadap Kepuasan Wajib Pajak Orang Pribadi (Studi Pada KPP Pratama Palembang IlirTimur) Okta Rifaldo; Icha Fajriana
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 3 No 2 (2022): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (155.148 KB) | DOI: 10.35957/prima.v3i2.2487

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah pengaruh efektifitas penerapan antrian e-ticket, pelayanan fiskus dan kepuasan wajib pajak orang pribadi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang terdaftar di KPP Pratama Palembang Ilir Timur dan sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus Slovin, sehingga didapat jumlah sampel sebanyak 100 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan antrian e-ticket dan pelayanan fiskus memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kepuasan wajib pajak orang pribadi, sedangkan penerapan e-ticket tidak berpengaruh terhadap kepuasan wajib pajak orang pribadi
Pengaruh Stabilitas Keuangan, Kondisi Industri, Dan Tekanan Eksternal Terhadap Kecurangan Laporan Keuangan Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2018-2020 Rizky Josafat Jonathan’s; Trisnadi Wijaya
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 3 No 2 (2022): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (289.245 KB) | DOI: 10.35957/prima.v3i2.2488

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh stabilitas keuangan, kondisi industri, dan tekanan eksternal terhadap kecurangan laporan keuangan. Pemilihan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh 100 sampel. Data yang digunakan merupakan laporan keuangan yang dipublikasikan melalui www.idx.co.id dan website resmi perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa stabilitas keuangan, dan tekanan eksternal tidak berpengaruh secara parsial, sedangkan kondisi industri berpengaruh secara parsial. Kemudian stabilitas keuangan, kondisi industri, dan tekanan eksternal berpengaruh secara simultan
Pengaruh Ukuran Perusahaan, Abnormal Audit Fee, Dan Audit Tenure Terhadap Kualitas Audit (Studi Pada Perusahaan Property dan Real Estate yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2018-2020) Shafira Shafira; Usniawati Keristin
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 3 No 2 (2022): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (165.705 KB) | DOI: 10.35957/prima.v3i2.2489

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh ukuran perusahaan terhadap kualitas audit, (2) Pengaruh abnormal audit fee terhadap kualitas audit, (3) Pengaruh audit tenure terhadap kualitas audit pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di bursa efek Indonesia tahun 2018-2020. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori Agensi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2020. Teknik pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling. Sampel yang digunakan berjumlah 20 perusahaan dari 54 perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, sehingga data penelitian yang dianalisis berjumlah 60 data. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis Statistik Deskriptif. Berdasarkan hasil dari penelitian menunjukkan bahwa variabel Ukuran Perusahaan berpengaruh terhadap Kualitas Audit, sedangkan Abnormal Audit Fee dan Audit Tenure tidak berpengaruh terhadap Kualitas Audit.
Pengaruh Pengetahuan, Pemahaman, Dan Persepsi Kemudahan Terhadap Keberhasilan Penggunaan Sistem Informasi Akuntansi Dan Kinerja Karyawan (Studi Empiris Karyawan Work From Home Selama Pandemi Covid-19 Pada PT. Bangunsukses Niagatama Nusantara) Willy Marantika; Kathryn Sugara
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 3 No 2 (2022): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (125.484 KB) | DOI: 10.35957/prima.v3i2.2490

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu Untuk menguji secara empiris pengaruh pengetahuan karyawan, pemahaman karyawan dan kemudahan penggunaan sistem informasi terhadap keberhasilan penggunaan sistem informasi akuntansi dan kinerja karyawan. Dalam penelitian ini metode yang digunakan yaitu dengan penyebaran kuisioner dengan skala likert, dengan jumlah responden 40 responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan bantuan software SPSS 25. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa uji parsial (uji-t) variabel pengetahuan (X1), variabel Pemahaman (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keberhasilan Penggunaan Sistem Informasi Akuntansi dan Kinerja Karyawan (Y). dan variabel persepsi kemudahan (X3) tidak berpengaruh terhadap Keberhasilan Penggunaan Sistem Informasi Akuntansi dan Kinerja Karyawan (Y). Uji simultan (uji-F) membuktikan bahwa variabel independen yang terdiri dari variabel pengetahuan (X1), Pemahaman (X2), dan persepsi kemudahan (X3) berpengaruh terhadap variabel dependen yang merupakan Keberhasilan Penggunaan Sistem Informasi Akuntansi dan Kinerja Karyawan (Y).
Pengaruh Karakteristik Dewan Komisaris, Ukuran KAP Dan Manajemen Laba Terhadap Integritas Laporan Keuangan (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018 – 2020) Cintia Cintia; Siti Khairani
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 3 No 2 (2022): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (301.902 KB) | DOI: 10.35957/prima.v3i2.2491

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara latar belakang pendidikan dewan komisaris, ukuran kap dan manajemen laba terhadap integritas laporan keuangan. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2020 sebanyak 194 perusahaan. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling sebanyak 49 perusahaan.
Pengaruh Sistem Informasi Akuntansi (SIA) dan Kepuasan Pengguna SIA Terhadap Kinerja Karyawan PT. Putera Raja Sejahtera Sari, Ridina; Arisman, Anton
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 4 No 1 (2023): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35957/prima.v4i1.4303

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem informasi akuntansi dan kepuasan pengguna sistem informasi akuntansi terhadap kinerja karyawan PT. Putera Raja Sejahtera. Penelitian ini di analisis menggunakan SPSS untuk mendapatkan data hasil regresi, korelasi serta pengujian variable secara individu (uji t). Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan sampel jenuh yaitu penggunaan seluruh populasi yang akan ditargetkan berjumlah 62 responden. Data primer yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa kuesioner (google form) serta wawancara dengan karyawan yang menggunakan sistem informasi akuntansi PT Putera Raja Sejahtera. Data sekunder yang digunakan dalam penelitian ini adalah jurnal penelitian terdahalu, struktur organisasi perusahaan dan sebagainya. Hasil penelitian menunjukan bahwa Sistem Informasi Akuntansi dan Kepuasan Pengguna berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan pada PT Putera Raja Sejahtera. Kemudian secara simultan Sistem Informasi Akuntansi dan Kepuasan Pengguna secara bersama-sama berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan pada PT Putera Raja Sejahtera.
Pengaruh Audit Tenure, Profitabilitas, dan Kualitas Audit terhadap Opini Audit Going Concern Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdafatr di BEI 2019-2021 Soneta, Yenny; Wijaya, Trisnadi
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 4 No 1 (2023): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35957/prima.v4i1.4562

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh audit tenure, profitabilitas, dan kualitas audit terhadap opini audit going concern pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Metode penelitian ini menggunakan data sekunder dari laporan keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Pengambilan sampling dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 387 yang terdiri dari 129 perusahaan. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi logistik yang dikelola dengan software SPSS (Statistical Package For Social Science) versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa audit tenure tidak berpengaruh terhadap opini audit going concern, sedangkan profitabilitas berpengaruh terhadap opini audit going concern, dan kualitas audit juga berpengaruh terhadap opini audit going concern.
PENGARUH ROTASI KAP DAN WORKLOAD TERHDAP KUALITAS AUDIT Nurillah, Muhamad Noprizal Melan; Keristin, Usniawati
PUBLIKASI RISETMAHASISWA AKUNTANSI Vol 4 No 1 (2023): Publikasi Riset Mahasiswa Akuntansi
Publisher : Universitas Multi Data Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35957/prima.v4i1.4598

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rotasi kap, workload terhadap kualitas audit pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2020. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2020. Teknik pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling. Sampel yang digunakan berjumlah 48 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier. Berdasarkan hasil dari penelitian uji parsial yang telah diuji menunjukkan bahwa variabel Rotasi KAP tidak berpengaruh terhadap kualitas audit namun pada variabelu workload berpengaruh terhadap kualitas audit.. Dan juga berdasarkan hasil dari penelitian uji simultan yang telah diuji menunjukkan bahwa Rotasi KAP dan workload secara bersamaan berpengaruh terhadap kualitas audit