cover
Contact Name
Asrar Aspia Manurung
Contact Email
asraraspia@umsu.ac.id
Phone
+628116311985
Journal Mail Official
asraraspia@umsu.ac.id
Editorial Address
Jalan Kapten Muchtar Basri No.3, Glugur Darat II, Kec. Medan Tim., Kota Medan, Sumatera Utara 20238
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Agama Islam
ISSN : 28080149     EISSN : 28080149     DOI : -
Core Subject : Religion, Education,
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Agama Islam [JIMPAI] adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) dengan melibatkan seluruh komponen akademisi yang ada di Fakultas Agama Islam. JIMPAI adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan dan menyebarluaskan hasil penelitian, studi mendalam, pemikiran kreatif, inovatif atau karya-karya dalam Pendidikan, Pendidikan Agama, Bahasa Arab, Pendidikan Anak Usia Dini, dan Manajemen Pendidikan Islam. Jurnal ini akan terbit setiap 2 kali dalam sebulan, dimulai dari bulan Januari tahun 2023. JIMPAI telah memiliki ISSN Online (2808-0149) dan diterbitkan 6 kali dalam setahun pada bulan Januari, Maret, Mei, Juli, September, November.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 6 (2022)" : 6 Documents clear
Dampak Model Pembelajaran Problem Posing Terhadap Minat Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Fiqih Di Mts Pab 1 Helvetia Restika R
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Agama Islam [JIMPAI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1092.039 KB)

Abstract

Penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh penggunaan model pembelajaran problem posing terhadapn minat belajar siswa di MTs PAB 1 Helvetia. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, dengan menggunakan desain quasi eksperimen. Populasi penelitian ini diambil dari siswa kelas VIII E yang berjumlah 30 orang siswa sebagai populasi dan sampel. Penelitian ini dilakukan menggunakan beberapa teknik pengumpulan data yaitu;, tes, dan observasi. Sedangkan teknik analisis datanya adalah analisis kuantitatif dengan uji hipotesis. Setelah data terkumpul lalu dihitung dengan menggunakan teknik korelasi product moment dengan memperoleh hasil sebagai berikut: dari hasil koefisien product moment dengan tabel nilai “r” product moment pada taraf 5% dan 1% diperoleh bahwa = 0,484 lebih besar dari pada baik itu dari taraf signifikan 5% (0,361) dan 1% (0,463) dengan formulasi bandingan yaitu 0,484 ≥ 0,361 dan 0,463, Maka (Ha ) diterima. dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh positif antara penggunaan metode problem posing terhadap minatl belajar siswa di MTs PAB 1 Helvetia
Strategi Meningkatkan Kemampuan Kognitif Anak Usia Dini Melalui Seni Musik Di Paud Az-Zahra Mabar Kecamatan Medan Deli Kota Medan Siti Zubaidah Fitria Nasution
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Agama Islam [JIMPAI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (379.493 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kamampuan kognitif anak melalui seni musik di PAUD Az-Zahra, Mabar kecamatan Medan Deli. Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian tindakan kelas (PTK) dengan jumlah 15 anak yang merupakan anak murid dari PAUD Az-Zahra Mabar Kecamatan Medan Deli Kota Medan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik hasil karya anak. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi dan penugasan. Kemudian untuk mengelolah data digunakan data kualitatif dan data kuantitatif. Hasil observasi pada tahap pra siklus menunjukkan bahwa sedikit sekali anak yang berkriteria berkembang sesuia harapan dan berkembang sangat baik. Hasil analisis pada pra siklus persentase secara keseluruhan hanya mencapai 25%. Setelah adanya tindakan siklus I persentase kognitif anak dengan kriteria berkembang sesuai harapan dan berkembang sangat baik secara keseluruhan meningkat menjadi 35%, selanjutnya pada siklus II terjadi peningkatan secara keseluruhan dengan persentase peningkatan rata-rata mencapai 56,66%, selanjutnya pada siklus III terjadi peningkatan secara keseluruhan sehingga hasil rata-rata pada siklus III adalah 73,33% yang menjadi isyarat bahwa penelitian ini telah berhasil dengan standart minimal keberhasilan secara keseluruhan adalah 70%. 
Dampak Pembiayaan Murabahah Terhadap Kesejahteraan Nasabah Muslim Pada PT. Btpn Syariah Kcp Deli Tua Kota Medan Ade Fauziah Sinurat
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Agama Islam [JIMPAI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (581.745 KB)

Abstract

Judul penelitian ini adalah Pengaruh Pembiayaan Murabahah Terhadap Kesejahteraan Nasabah. Tempat yang menjadi objek penelitian adalah di BTPN Syariah KCP Deli Tua. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bahwa pembiayaan murabahah yang diberikan BTPN Syariah dapat mempengaruhi kesejahteraan nasabah atau tidak. Serta untuk mengetahui seberapa besarkah keberhasilan pembiayaan murabahah dalam mensejahterakan nasabah. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode analisis kuantitatif dengan menggunakan SPSS Versi 16. Hasil penelitian menujukan sumbangan efektif pembiayaan murabahah terhadap kesejahteraan nasabah adalah 0,31%. Hasil uji t memperoleh nilai t hitung = 1,237 dan t tabel = 1,677 dengan nilai sig = 0,000. Jadi nilai t hitung t tabel, artinya pada penelitian ini tidak ada pengaruh pembiayaan murabahah terhadap kesejahteraan nasabah. Sehingga dapat diambil kesimpulan H0 yaitu pembiayaan murabahah tidak dapat mempengaruhi kesejahteraan nasabah diterima dan Ha yaitu pembiayaan murabahah dapat mempengaruhi kesejahteraan nasabah ditolak.
Efektivitas Penggunaan Information Search Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Akidah Akhlak Di Sekolah Mts.S YPII Kotarih Ris Sugiarty
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Agama Islam [JIMPAI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1021.898 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah utuk melihat pengaruh Strategi Information Search terhadap hasil belajar siswa di MTs.S YPII Kotarih. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, dengan menggunakan metode eksperimen. Sampel penelitian ini diambil dari siswa kelas VIII A yang berjumlah 31 orang. Penelitian ini dilakukan dengan beberapa teknik pengumpulan data beberapa teknik pengumpulan data yaitu: tes, dan lembar observasi. Sedangkan teknik analisis datanya adalah analisis kuantitatif dengan menggunakan teknik korelasi product moment dengan memperoleh hasil sebagai berikut: dari hasil koefisien product moment dengan tabel nilai “r” product moment pada taraf 5% dan 1% diperoleh bahwa
Penggunaan Media Puzzle Dalam Peningkatan Kualitas Hafalan Al-Qur’an Di Rumah Tahfiz Bunayya Mulioerjo Kecamatan Sunggal Desi Purnama Sari
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Agama Islam [JIMPAI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (519.21 KB)

Abstract

Latar belakang dalam penelitian ini adalah bagaimana penggunaan media Puzzle dalam meningkatkan kualitas hafalan Al-Qur’an di Rumah tahfiz Bunayya Mulioerjo Kecamatan Sunggal, yang berlokasi dijalan Medan-Binjai desa Mulioerjo Kecamatan Sunggal, Rumah tahfiz ini memiliki program tahfizul Al-Qur’an yang mampu memberikan kualitas terhadap hafalan Qur’an dengan media Puzzle. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses perencanaan, pelaksanaan, evaluasi serta hasil dari penggunaan media Puzzle dalam meningkatkan kualitas hafalan Al-Qur’an di Rumah tahfiz Bunayya Kecamatan Sunggal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif, karena penelitian dipaparkan secara analisis deskriptif dengan melakukan pengamatan dan wawancara secara langsung kelapangan. Hasil penelitian ini diperoleh melalui beberapa tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi penggunaan media Puzzle dalam meningkatkan kualitas hafalan santri. dalam tahap perencanaan sudah tersusun baik, dibuktikan dengan adanya persiapan guru sebelum melakukan pembelajaran dalam penggunaan media Puzzle. Pada tahap pelaksanaan penggunaan media Puzzle dapat terlaksana dengan baik mampu mencapai kualitas hafalan setiap siswa dengan diukur melalui hasil evaluasi yang telah dilakukan melalui tes quiz dalam menyusun media Puzzle.
Strategi Meningkatkan Minat Belajar Melalui Media Grafis Pada Kelompok B Di Ra Daaru Al-Athfal Kota Tanjungbalai Sabrina Fayza Hayya
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Agama Islam [JIMPAI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (325.456 KB)

Abstract

Penelitian ini dibuat karena ditemukan fenomena bahwa anak-anak kurang memperhatikan pelajaran. Anak-anak suka bermain ketika belajar. Anak-anak sering mengganggu teman saat belajar Rumusan masalah yang diteliti adalah Bagaimana minat anak dengan menerapkan model pembelajaran media grafis pada anak Kelompok B di RA Daaru Al-Athfal Kota Tanjungbalai? Apakah dengan menerapkan model pembelajaran media grafis ada peningkatan minat anak di Kelompok B di RA Daaru Al-Athfal Kota Tanjungbalai? Apakah media pembelajaran sudah memadai?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana minat anak dengan menerapkan model pembelajaran media grafis pada anak Kelompok B di RA Daaru Al-Athfal Kota Tanjungbalai. Untuk mengetahui apakah dengan menerapkan model pembelajaran media grafis ada peningkatan Minat anak di Kelompok B di RA Daaru Al-Athfal Kota Tanjungbalai. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian tindakan kelas (PTK), peneliti ini tidak dilakukan sendiri namun bekerja sama dengan guru.Penelitian ini dilakukan dari mulai perencanaan pelaksanaan tindakan,observasi dan refleksi. Dari hasil penelitian dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa upaya meningkatkan minat belajar melalui media grafis di RA Daaru Al-Athfal Kota Tanjungbalai dapat ditingkatkan. Peningkatan ini dapat dilihat dari adanya peningkatan rata-rata dari tahap pra siklus, siklus 1, siklus 2 dan siklus 3. Berdasarkan ketentuan keberhasilan minimal anak adalah BSH maka dapat dirataratakan peningkatan keberhasilan pada anak yaitu pada pra siklus sebesar 22,22%, selanjutnya siklus 1 rata-ratanya adalah 47,22%, siklus 2 rata-ratanya adalah 68.89% dan siklus 3 rata-ratanya adalah 88,89%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat dinyatakan bahwa penelitian yang telah dilakukan dengan media grafis dapat meningkatkan minat belajar di RA Daaru Al-Athfal Kota Tanjungbalai.

Page 1 of 1 | Total Record : 6