cover
Contact Name
Asrar Aspia Manurung
Contact Email
asraraspiamanurung@gmail.com
Phone
+628116311985
Journal Mail Official
asraraspiamanurung@gmail.com
Editorial Address
Jl. Kapten Muchtar Basri No.3, Glugur Darat II, Kec. Medan Tim., Kota Medan, Sumatera Utara 20238
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian
ISSN : 28087712     EISSN : 28087712     DOI : 2808-7712
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara dengan melibatkan seluruh komponen akademisi yang ada di fakultas Pertanian . Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian ini meliputi aspek sosial ekonomi pertanian sebagai suatu sistem yang komprehensif dan terintegrasi mulai dari kajian subsistem up-stream, subsistem on-farm, subsistem down-stream, dan subsistem penunjang serta dampak interelasinya dengan kebijakan pemerintah, perekonomian internasional dan kapitalisasi sumberdaya lahan, petani, dan masyarakat. Jurnal ini akan terbit setiap 2 kali dalam sebulan, dimulai dari bulan Januari tahun 2023., pada bulan Januari, Maret, Mei, Juli, September, November tahun 2023. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi dan Bisnis [JIMEIS] ini telah terakreditasi Google Scholar. Citasi Analisis: Google Scholar
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 6 (2022)" : 8 Documents clear
Karakteristik Flakes Bekatul Dengan Subtitusi Tepung Kacang Putih (Vigna unguiculata) Dalam Variasi Lama Waktu Pemanggangan Juleha Nasution
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (372.42 KB)

Abstract

Produk sarapan pagi rata-rata terbuat dari tepung terigu. Untuk memenuhi tepung terigu Indonesia melakukan impor dari luar negri. Oleh karena itu pembuatan flakes sebagai menu sarapan dapat digantikan dengan bekatul sebagai variasi menu sarapan dan pemanfaatan limbah beras yang terus meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui formulasi flakes yang tepat, untuk mengetahui lama waktu pemanggangan yang terbaik, dan meningkatkan nilai gizi flakes yang terdapat dipasaran dan memanfaatkan limbah hasil pertanian. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan dua faktorial. Faktor I adalah perbandingan bekatul dengan tepung kacang putih (Vigna unguiculata) (F) yang terdiri 4 taraf yaitu F1= 100:0%, F2= 75:25%, F3= 50:50%, F4= 25:75%. Faktor II adalah lama waktu pemanggangan (W) yang terdiri 4 taraf yaitu W1= 30 menit, W2= 40 menit, W3= 50 menit, W4= 60 menit. Hasil analisa statistik dari masing-masing parameter yaitu : formulasi flakes berbeda sangat nyata (P0,01) terhadap kadar air, kadar abu, lemak, protein, serat, organoleptik rasa, organoleptik aroma, Organoleptik warna dan organoleptik tekstur. Formulasi flakes bekatul memberikan pengaruh tidak nyata (P0,05) pada organoleptik aroma dan ketahanan susu. Lama waktu pemanggangan memberikan pengaruh berbeda sangat nyata (P0,01) terhadap kadar air, kadar abu, lemak, protein, serat, dan organoleptik tekstur. Lama waktu pemanggangan memberikan pengaruh tidak nyata (P0,05) pada karbohidrat, organoleptik rasa, organoleptik warna, organoleptik aroma, dan ketahanan susu. Kata Kunci: Bekatul, Kacang Putih, Formulasi, Lama Waktu Pemanggangan, Karakteristik Flakes
Analisis Perilaku Konsumen Terhadap Pembelian Ikan Guppy (Poecilia reticulata) (Studi Kasus: Jalan Mentawai Kecamata Medan Kota) Rendra Setiawan
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (442.571 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk 1) Menganalisis karakteristik konsumen dalam pembelian ikan guppy. 2.) Menganalisis perilaku konsumen dalam pembelian ikan guppy. Lokasi penelitian diambil secara purposive yaitu dengan sengaja di Jalan Mentawai Kecamatan Medan Kota.Teknik sampling yang digunakan dalam skripsi iniyaituaccidentalsampling. Sampel dalam penelitian ini diambil sebanyak 30 orang. Untuk rumusan masalah yang pertama dan kedua menggunakan metode Analisis Deskriptif. Hasil penelitian diperoleh  sebagai berikut: 1). Karakteristikkonsumen digolongkan menjadi beberapa karakterisitik antara lain: usia, jumlah anggota keluarga, tingkat pendidikan dan tingkat pendapatan. konsumen ikan hias guppy didominasi oleh laki-laki,  Pada penelitian ini rata-rata usia konsumen ikan hias guppy berada pada usia 25 tahun, umumnya jenjang pendidikan formal yang ditempuh oleh konsumen ikan hias guppy berada pada jenjang SMA, rata-rata pendapatan responden perbulannya adalah sebesar Rp.3.000.000.Factor yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam melakukan pembelian ikan hias guppy digolongkan menjadi 2 yaitu: factor pribadi dan factor pisikologi. Nilai skor rata-rata dari masing-masing factor adalah sebagai berikut: ffakto pribadi 4.13 dan factor pisikologi sebesar 3,37 dari nilai diatas dapat disimpulkan bahwa ke 4 faktor tersebut berda pada kreteria setuju  terhadap perilaku konsumen.Kata Kunci: Perilaku Konsumen Ikan Guppy
Penyerapan Kandungan Beberapa Varietas Padi (Oryza Sativa L) Padi Pada Pemupukan Bawah Tanah Kelapa Sawit Usia 8 dan 20 Tahun Juned Suprio Hadi
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (481.416 KB)

Abstract

Penelitian dilaksanakan di Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) kebun Aek Pancur  Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang. Penelitian ini dilakukan pada  bulan Mei 2018 sampai selesai. Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui serapan hara mikro beberapa varietas padi sawah (Oryza sativa L.) dibawah tegakan kelapa sawit  umur 8 dan 20 tahun. Penelitian dilakukan dengan menggunakan Rancang Petak Terpisah (RPT) dengan dua faktor yang diteliti yaitu : Faktor umur tanaman kelapa sawit terdiri dari : U1 = 8 Tahun, U2 = 20 Tahun dan Faktor penggunaan beberapa varietas terdiri dari : V1 = Ramos, V2 = Inpara 2, V3 = Inpari 4 dan V4= Ciherang, pengamatan yang di amati adalah Analisis unsur hara Cu pada jerami padi, Analisis unsur hara Fe pada jerami padi, Analisis unsur hara B pada jerami padi, Analisis unsur hara Zn pada jerami padi. Hasil penelitian menunjukkan analisis unsur hara B dan Zn pada jerami padi berpengaruh pada beberapa Varietas padi sawah dan dimana yang ter baik pada varietas Chierang, sedangkan pada umur tanaman kelapa sawit hanya berpengaruh  pada serapan unsur hara Zn terbaik pada umur 8 tahun serta tidak berpengaruh terhadap interaksi perlakuan yang di berikan.Kata Kunci: Padi, Kelapa Sawit, Oriza Sativa
Analisis Pendapatan Petani Desa Sidodadi Ramunia Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang Terhadap Usahatani Cabai Merah Dan Semangka Sandi Mustafa
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (581.315 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh faktor-faktor produksi terhadap pendapatan petani, berapa besar pendapatan petani yang menanam cabai merah dan semangka dan apakah usahatani cabai merah dan semangka layak diusahakan di Desa Sidodadi Ramunia Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang. Terdapat beberapa pengaruh faktor-faktor produksi terhadap pendapatan pada usahatani cabai merah dan semangka yaitu luas lahan, pupuk, bibit, obat-obatan, tenaga kerja dan pengalaman bertani. Metode peneltian yang dilakukan dalam penelitian adalah metode deskriptif dengan mengganmbarkan fenomena-fenomena yang ada dilapangan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa hasil analisis secara simultan (serempak) produksi cabai merah dan mentimun di pengaruhi oleh luas lahan, pupuk, bibit, obat-obatan, tenaga kerja dan pengalaman usahatani sebesar  93,9 %. Secara persial luas  lahan, pupuk, bibit dan pengalaman usahatani berpengaruh  secara  nyata  terhadap  produksi. sedangkan obat-obatan dan tenaga kerja  tidak berpengaruh nyata. Pendapatan bersih yang di dapatkan rata-rata Rp 38.400.225/musim tanam dengan rata-rata luas lahan 4943,75 m2, sehingga   dapat disimpulkan usaha tani ini  menguntungkan. Kelayakan usaha tani cabai merah dan semangka di peroleh R/C sebesar 5,56, nilai B/C Ratio diperoleh sebesar 4,56, rata-rata total produksi sebanyak 1.359 Kg dan rata-rata penerimaan senilai 46.809.800. usahatani cabai merah dan semangka layak berdasarkan uji kriteria R/C dan B/C.Kata Kunci: Usahatani, Kelayakan
Uji Efektivitas Sebagian Pestisida Nabati Guna Mengen-dalikan Hama Gudang (Sitophilus oryzae) Pada Beberapa Varietas Beras di Laboratorium Jurahmah Pitri
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (534.602 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui tingkat efektifitas beberapa pestisida nabati dalam mengendalikan hama kutu beras (sitophilus oryzae) dan untuk mengetahui jenis varietas beras apa yang paling tahan terhadap serangan hama kutu beras ini. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap fakrotial ( RAL faktorial) dengan 2 faktor,  faktor pertama dengan beberapa jenis  pestisida nabati yaitu: P0= Kontrol ( Tanpa Perlakuan) P1= Ekstrak Pandan Wangi, P2= Ekstrak Daun Sirsak, P3= Ekstrak Bawang Putih dengan dosis yang sama pada setiap pestisida yaitu 7,5 gram/sampel dan faktor kedua dengan penggunaan beberapa varietas beras yaitu: V1= IR64, V2= IR42, V3= Infari dan V4= Log Green dengan dosis yang sama pada setiap perlakuan yaitu: 300 gram/sampel. Terdapat  16 kombinasi perlakuan yang di ulang sebanyak 3 kali yang  menghasilkan 48 satuan plot/sampel percobaan, jumlah sampel per ulangan 16 sampel dengan semuanya merupakan sampel pengamatan. Parameter yang di ukur adalah Mortalitas hama, Gejala kematian hama secara visual, varietas beras yang tahan terhadap hama sitophilus dan beras yang mengalami kerusakan paling tinggi akibat serangan hama sitophilus. Data hasil pengamatan yang di analisis menggunakan analisis of varians (ANOVA) dan dilanjutkan dengan uji beda rataan menurut Duncan (DMRT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi beberapa pestisida nabati dan beberapa varietas beras berpengaruh nyata terhadap parameter Seperti:  mortalitas hama, beras yang tahan terhadap serangan hama s. oryzae yaitu varietas IR64. serta beras yang mengalami kerusakan paling tinggi terdapat pada perlakuan Log grein.Kata Kunci: Mortalitas Hama, Varietas Tahan, Kerusakan Beras, Hama Sitophilus
Peningkatan Pendapatan Usaha Tani Padi Sawah Desa Amplas Kecamatan Percut Seituan Kabupaten Deli Serdang Dalam Peranan Kelompok Tani Mekar Silvia Lailani
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (535.682 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui Peran kelompok tani dalam Peningkatan Pendapatan Petani Padi Sawah di Desa Amplas Kecamatan Percut Sei Tuan. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kualitatif. Lokasi penelitian di Desa Amplas Kecamatan Percut Seituan Kabupaten Deli Serdang. Metode Pengambilan Sampel yaitu metode sensus dimana seluruh anggota populasi dijadikan sampel yang berjumlah 57 orang. Pengumpulan data yaitu terdiri data sekunder dan data primer. Metode analisis data yaitu Kualitatif Deskritif dan menggunakan SPSS 20, untuk uji data yaitu uji valid dan uji reliabilitas. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kelompok tani mekar di Desa Amplas Kecamatan Percut Sei Tuan berperan dalam peningkatan pendapatan petani padi sawah dengan 3 kategori yaitu sebagai kelas belajar, sebagai wahana kerjasama dan sebagai unit produksi.Kata Kunci: Peran Kelompok Tani, Kelompok Tani, Pendapatan Usahatani Padi Sawah
Ekstraksi Minyak Atsiri Dari Daun Eucalyptus grandis Menggunakan Isolat Enzim Selulase Muhammad Yunus Salam
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (474.712 KB)

Abstract

Penelitian ekstraksi minyak atsiri dari daun Eucalyptus grandis menggunakan isolat enzim Selulase dari bekicot Achatina fulica telah dilakukan untuk mendapatkan metode yang sesuai dengan minyak atsiri yang mudah menguap. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan dua faktorial. Faktor I adalah Temperatur (T) yang terdiri dari 4 perlakuan yaitu T1 = 55 OC, T2 = 60 OC, T3 = 65 OC, T4 =70 OC. Faktor II adalah Konsentrasi Enzim Selulase (K) yang terdiri dari 4 perlakuan yaitu K1 = 1%, K2 = 2%, K3 = 3%, K4 = 4%. Parameter yang diamati yaitu Rendemen, Bobot Jenis, Indeks Bias, dan Aroma. Dari hasil analisis statistik pada setiap parameter : Temperatur memberikan pengaruh yang berbeda sangat nyata (p0,01) terhadap nilai rendemen, bobot jenis, indeks bias dan aroma. Konsentrasi Enzim memberikan pengaruh yang berbeda berbeda sangat nyata (p0,01) terhadap nilai rendemen, bobot jenis, indeks bias dan aroma.Kata Kunci: Daun Eucalyptus Grandis, Enzim Selulase, Inkubator, Gelas Ukur
Strategi Pengembangan Usaha Industri Produk Unggulan Sepatu Bunut Asahan di Bunut, Kecamatan Kisaran Barat, Kabupaten Asahan Sinta Yusditira
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian [JIMTANI] Vol 2, No 6 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (480.444 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui kinerja pengusaha dalam mengembangkan usaha industri produk unggulan sepatu Bunut serta untuk mengetahui strategi yang dapat diterapkan untuk pengembangan usaha indutri produk unggulan sepatu Bunut. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskritif dengan menerapkan analisis deskriptif dengan menggunakan skala likert dan analisis SWOT. Penentuan sampel dengan menggunakan metode sensus yaitu semua populasi dijadikan sebagai sampel maka pengusaha sepatu Bunut sebanyak 40 orang maka seluruhnya dijadikan sampel. Hasil penelitian ini menunjukkan (1) kinerja pengusaha usaha industri sepatu Bunut dengan menggunakan skala likert maka diperoleh total skor rata-rata sebesar 141 dimana berada pada rating scale 121-160 yaitu sangat baik. (2) strategi pengembangan usaha industri sepatu Bunut dalam penerapan analisis SWOT menunjukkan bahwa dimana nilai IFAS sebesar 1,22 dan nilai EFAS 0,79 yang dimana terletak pada kuadran I (growth) atau pertumbuhan. Kondisi ini sangat menguntungkan bagi perusahaan karena kekuatan dan peluang dapat dimanfaatkan sekaligus dan mampu mengatasi masalah kelemahan dan ancaman bagi perusahaan maka startegi pertumbuhan agresif yang perlu diterapkan.Kata Kunci: Strategi , Pengusaha, Kinerja

Page 1 of 1 | Total Record : 8