Amal: Jurnal Ekonomi Syariah
Amal: Jurnal Ekonomi Syariah mempublikasi artikel ilmiah hasil penelitian yang memuat kajian seputar Ekonomi Bisnis, Ekonomi Manajemen, Ekonomi Pembangunan, dan Ekonomi Syariah. Amal: Jurnal Ekonomi Syariah dikelola oleh Fakultas Sariah dan Ekonomi Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon. Amal: Jurnal Ekonomi Syariah terbit berkala dua kali setahun. Edisi pertama terbit bulan Juni dan edisi kedua terbit bulan Desember. Amal: Jurnal Ekonomi Syariah diterbitkan melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat LP2M Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon dengan nomor ISSN: 2828-6103
Articles
9 Documents
Search results for
, issue
"Vol. 4 No. 1 (2022)"
:
9 Documents
clear
PENGARUH PROFITABILITAS, PERTUMBUHAN ASSET DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI)
Pelupessy, Fatmah Watty
AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : IAIN Ambon
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (321.577 KB)
|
DOI: 10.33477/eksy.v4i01.3218
ABSTRACT The purpose of scientific writing is to know the effect of Profitability, Asset Growth and Firm Size Of Capital Structure On Manufacturing Company in Indonesia Stock Exchange (BEI) Period 2010-2014. The analysis technique used is a statistical test with multiple regression analysis and hypothesis testing using t test (Partial Test). In the study proved that Profitability and Growth Asset partially positive and significant impact on the capital structure while variable size persahaan negative effect on Capital Structure. From this research, the R2 value of 0.683 indicating that the change amounted to 68.3%, which is caused by the independent variable (Profitability, Asset Growth and size of the company) together will affect the capital structure. While the rest of the larger, ie 31.7% explained by other variables that are not entered in the regression model in this study. Keywords: Profitability, Asset Growth, Company Size and Structure of Capital ABSTRAK Tujuan penulisan ilmiah ini adalah untuk mengetahui pengaruh Profitabilitas, Pertumbuhan Asset dan Ukuran Perusahaan Terhadap Struktur Modal Pada Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2010-2014. Teknik analisis yang digunakan adalah uji statistik dengan metode regresi berganda dan uji hipotesis menggunakan uji t (Uji Parsial). Dalam penelitian terbukti bahwa Profitabilitas dan Pertumbuhan Asset secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Struktur Modal sedangkan variabel Ukuran persahaan berpengaruh negatif terhadap Struktur Modal. Dari penelitian ini diperoleh nilai R2 sebesar 0,683 yang menunjukkan bahwa adanya perubahan sebesar 68.3% yang terjadi disebabkan oleh variabel independen (Profitabilitas, Pertumbuhan Asset dan Ukuran Perusahaan) secara bersama-sama akan berpengaruh terhadap Struktur Modal. Sedangkan sisanya yang lebih besar yaitu 31.7% diterangkan oleh variabel lain yang tidak di masukkan dalam model persamaan regresi pada penelitian ini.Kata Kunci: Profitabilitas, Pertumbuhan Asset, Ukuran Perusahaan dan Struktur Modal
Analisis Jual Beli Dengan Model Technopreneurship Di Masa Pandemi Perspektif Bisnis Islam
Lifmangau, Nurya;
Amin, Darwis
AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : IAIN Ambon
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33477/eksy.v4i01.3223
AbstrakTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jual beli model technopreneurship di masa pandemi dan untuk mengetahui jual beli model technopreneurship di masa pandemi ditinjau dari perspektif bisnis islam.Untuk mengungkapkan persoalan tersebut secara mendalam dan menyeluruh, penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan ada dua jenis yaitu data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari hasil wawancara dengan pedagang pakaian di maluku City Mall Ambon. Dari hasil penelitian bahwa Jual beli dengan model technopreneurship yang dilakukan pada masa pandemi sangat membantu penjual dalam mendagangkan barang yang dijual, karena penjualan model ini cukup efektif dalam meningkatkan pendapatan hasil penjualan. Penjualan model technopreneurship yang digunakan menggunakan media teknologi heandphone dengan memanfaatkan fitur aplikasi-aplikasi sosial media seperti facebook, instagram, dan whatsApp. Dalam Tinjauan perspektif bisnis islam terhadap jual beli dengan model technopreunership bisa tidak sah akadnya dan bisa sah. Tidak sah manakala informasi barang yang diberikan penjual pada saat mempromosikan di sosial media berbeda dengan kenyataan saat suatu barang itu diterima oleh pembeli, sehingga pembeli merasa kecewa. Karena hal ini mengandung unsur penipuan. Akan tetapi, jika informasi barang diberikan penjual sama dengan kenyataan barang yang diterima oleh pembeli, maka akad jual beli belinya menjadi sah. Kata Kunci : Jual Beli, Technopreneurship, Bisnis Islam
PENGARUH NARASI BAHASA DALAM LABEL PRODUK TERHADAP PERSEPSI KONSUMEN
Masniati, Andi
AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : IAIN Ambon
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (307.757 KB)
|
DOI: 10.33477/eksy.v4i01.3219
AbstractThis study aims to explore how a language narrative placed on a product can influence consumer perceptions in their decision making. The strategy in placing language as the selling point of a product is a product that is characteristic of a particular region. The results of research conducted using quantitative methods with samples selected by purposive sampling and processed using regression analysis. The results of the regression test show that there is a correlation between the independent variable knowledge of narrative / label on the dependent variable of perception formed.Keywords: Language, Product Label, Perception, Consumer Behavior AbstrakPenelitian ini bertujuan mendalami bagaiman sebuah narasi Bahasa yang ditempatkan pada suatu produk mampu mempengaruhi persepsi konsumen dalam pengambilan keputusannya. Strategi dalam menempatkan bahsa sebagai nilai jual sebuah produk diantaranya merupakan produk yang berciri khas suatu wilayah tertentu. Hasil penelitian yang dilakukan menggunakan metode kuantitatif dengan sampel yang dipilih secara purposive sampling dan diolah menggunakan analisis regresi. Hasil uji regresi menunjukan bahwa terdapat korelasi antara variabel independen pengetahuan narasi / label terhadap variabel dependen persepsi yang terbentuk.Kata Kunci: Bahasa, Label Produk, Persepsi, Perilaku Konsumen
Peran Corporate Social Responsibility dan Good Corporate Governance Terhadap Kinerja Keuangan Pada Perbankan di Indonesia Periode 2014-2019
Idayanti, Rini;
Hasni, Hasni
AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : IAIN Ambon
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (295.909 KB)
|
DOI: 10.33477/eksy.v4i01.3216
AbstractAssessing the company's financial performance is very important to do to determine the health condition of banks, especially when the economic crisis occurs. Return on Assets (ROA) is one of the ratios for measuring financial performance. Where ROA is defined as the effectiveness of the company in generating profits by utilizing its assets. This study aims to examine the effect of Corporate Social Responsibility (CSR) and Good Corporate Governance (GCG) on financial performance as proxied by Return on Assets (ROA). With a quantitative approach and using panel data regression analysis. The population used in this research is banking listed on the Indonesia Stock Exchange (BEI) 2014-2019, the sample used in this study was selected by purposive judgment sampling, the results of this study indicate that social responsibility (Corporate Social Responsibility) has a significant effect on Return on Assets (ROA) and Return on Equity (ROE). Meanwhile, Good Corporate Governance (GCG) has no significant effect on Return on Assets (ROA) and Return on Equity (ROE).Keyword :Corporate Social Responsibility (CSR), Good Corporate Governance (GCG), Return on Asset (ROA), Return on Equity (ROE). AbstrakMenilai Kinerja Keuangan Perusahaan sangat penting dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan perbankan terutam44a saat krisis ekonomi terjadi, Return on Assets (ROA) merupakan salah satu rasio untuk pengukuran kinerja keuangan. Dimana ROA didefinisikan sebagai efektivitas perusahaan dalam menghasilkan laba dengan memanfaatkan aktiva yang dimiliki. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) dan Good Corporate Governance (GCG) terhadap kinerja keuangan yang diproksikan pada Return on Asset (ROA). Dengan pendekatan kuantitatif dan menggunakan analisis regresi data panel. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2014-2019, sampel yang digunakan dalam penelitian ini dipilih secara purposive judgment sampling, Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tanggung jawab sosial (Corporate Social Responsibility) berpengaruh signifikan terhadap Return on Assets (ROA) dan Return on Equity (ROE). Sedangkan Good Corporate Governance (GCG) tidak berpengaruh signifikan terhadap Return on Assets (ROA) dan Return on Equity (ROE).Kata Kunci : Corporate Social Responsibility (CSR), Good Corporate Governance (GCG), Return on Asset (ROA), Return on Equity (ROE).
Pengaruh Lingkungan Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pada Café Pelangi Perspektif Manajemen Bisnis Syariah
Putri, Sarasidya Tritono;
Holle, Mohammad Hanafi
AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : IAIN Ambon
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.33477/eksy.v4i01.3224
AbstrakPenelitian ini dilakukan dengan tujuan menganalisis: (1) pengaruh lingkungan terhadap keputusan pembelian konsumen Cafe Pelangi (2) kondisi sekitar terhadap keputusan pembelian konsumen Cafe Pelangi perspektif Manajemen Bisnis Syariah. Pada penelitian ini peneliti menggunakan metode kuantitatif, data primer yang digunakan yaitu data yang disebarkan melalui kuesioner kepada 30 responden yang sesuai dengan karakteristik yang ditentukan. Populasi pada penelitian ini adalah konsumen Cafe Pelangi yang sudah berkunjung minimal 1 kali dan tidak diketahui berapa banyak jumlah konsumen Cafe Pelangi Kota Ambon. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik sampling insedental yaitu teknik penentuan sampel berdasarkan kebetulan. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu analisis regresi linear sederhana. Dari hasil pengolahan data yang dilakukan mendapat kesimpulan bahwa dari uji t (parsial), bahwa variabel kondisi sekitar (X) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (Y) dengan nilai Sig sebesar (0,011 < 0,05), sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh kondisi sekitar (X) terhadap keputusan pembelian (Y). Koefisien determinasi nilai adjuster R square sebesar 0,183 hal ini mengandung arti bahwa pengaruh variabel kondisi sekitar (X) dapat menjelaskan variabel keputusan pembelian sebesar 18,3% dan sisanya 81,7% dipengaruhi oleh variabel lainnya yang tidak diteliti dalam penelitian ini.Kata Kunci : Kondisi Sekitar, Keputusan Pembelian Konsumen Cafe Pelangi
Analisis Kinerja Keuangan pada Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta: Pendekatan Value for Money dan Rasio Keuangan
Yaman, Afdhal
AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : IAIN Ambon
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (370.914 KB)
|
DOI: 10.33477/eksy.v4i01.3220
AbstractPKU Muhammadiyah Yogyakarta Hospital is one of the public service agencies in terms of health services located in the city of Yogyakarta. Although the main goal of the PKU Muhammadiyah Yogyakarta hospital is to provide health services to the community and is non-profit, this does not mean that the hospital does not have financial goals at all. This depends on the condition and the amount of hospital operating expenses. If the hospital's financial management does not run well, the need for the carrying capacity of health services will be disrupted. Finance is one of the factors that influence the development of health services. The purpose of this study was to determine the financial performance of PKU Muhammadiyah Yogyakarta Hospital assessed using the value for money approach and financial ratios. Sources of data used in this study using secondary data obtained from the financial statements of PKU Muhammadiyah Yogyakarta hospital and related literature. The research method used is descriptive-analytical. The financial performance assessment was carried out using the value for money calculation method and the hospital's financial ratio analysis on the 2012-2013 financial statements. The results of this study indicate that in terms of the concept of value for money including economic ratios, efficiency ratios, and effectiveness ratios, the overall performance of PKU Muhammadiyah Yogyakarta Hospital is classified as good. The hospital's performance is also in good condition because it can increase net profit from the activities it operates.Keywords: Financial Performance, Value for Money, Financial Ratio AbstrakRumah sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta merupakan salah satu badan layanan umum dalam hal jasa kesehatan yang terletak di kota Yogyakarta. Meskipun tujuan utama rumah sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta adalah memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat dan bersifat non-profit, ini tidak berarti bahwa rumah sakit sama sekali tidak memiliki tujuan keuangan. Hal ini tergantung pada kondisi dan besarnya belanja operasional rumah sakit. Apabila pengelolaan keuangan rumah sakit tidak berjalan dengan baik, maka kebutuhan akan daya dukung pelayanan kesehatan akan terganggu. Kenyataannya, keuangan menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi perkembangan pelayanan kesehatan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui kinerja keuangan rumah sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta dinilai dengan menggunakan pendekatan value for money dan rasio keuangan. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan rumah sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta dan literatur-literatur yang berhubungan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analitis. Penilaian kinerja keuangan dilakukan dengan metode perhitungan value for money dan analisis rasio keuangan rumah sakit atas laporan keuangan tahun 2012-2013. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa ditinjau dari konsep value for money meliputi rasio ekonomi, rasio efisiensi, dan rasio efektivitas secara keseluruhan kinerja RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta tergolong baik. Kinerja rumah sakit juga dalam keadaan baik karena mampu meningkatkan laba bersih dari kegiatan-kegiatan yang dioperasikannya.Kata Kunci: Kinerja Keuangan, Value for Money, Rasio Keuangan
DIVERGENSI CONTROL & CASH FLOW RIGHTS: MENGIDENTIFIKASI TRANSAKSI AFILIASI YANG BERSIFAT OPURTUNISTIK
Malawat, Fadli Fendi
AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : IAIN Ambon
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (324.888 KB)
|
DOI: 10.33477/eksy.v4i01.3221
Abstrak:Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan divergensi pemisahan control right dan cash flow right dalam mekanisme kepemilikan piramida terhadap besaran transaksi afiliasi yang bersifat opurtunistik. Teknik analisis regresi digunakan untuk menguji hipotesis yang dikembangkan dalam penelitian, perusahaan manufakur yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) selama 2014-2016 menjadi populasi dalam penelitian ini. Lebih lanjut teknik pengambilan sampel dilakukan menggunakan teknik random sampling. Hasil penelitian menunjukan terdapat motivasi yang kuat dari pemegang saham mayoritas untuk mengendalikan perusahaan melalui mekanisme divergensi control & cash flow rights dalam menentukan kebijakan dan arah perusahaan untuk kepentingan pribadi dengan memanfaatkan keuntungan dari transaksi afiliasi antar perusahaan.
KEWIRAUSAHAAN: ANALISIS PENGARUH COVID TERHADAP KEGIATAN USAHA
Marasabessy, Andi Ismail;
Nafis, Raihan Wishal
AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : IAIN Ambon
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (245.993 KB)
|
DOI: 10.33477/eksy.v4i01.3217
AbstractThis study aims to determine the impact of covid-19 on the business sector in Ambon city. This research was conducted with a descriptive qualitative approach. The research object was carried out in the city of Ambon. Data collection techniques used observation techniques and semi-structured interviews. The results show that covid-19 has an impact on the economy in Ambon city, but the increase in cases of covid-19 does not affect economic activity in Ambon city, this is evidenced by the business sector of shops and cafes that started operations and can develop during the pandemic period to date. Other results show that many of the café and tavern sector businesses survived during the pandemic.Keyword: Covid-19, Pandemic, Business Activity AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak dari covid-19 terhadap sektor usaha di kota Ambon. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Objek penelitian dilakukan di kota Ambon. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan wawancara semi terstruktur. Hasil penelitian menunjukan bahwa covid-19 berdampak terhadap perekonomian di kota Ambon, namun peningkatan kasus covid-19 tidak mempengaruhi kegiatan perekonomian di kota Ambon, hal ini dibuktikan dengan sektor usaha kedai dan café yang memulai operasi dan dapat berkembang selama masa pandemi sampai saat ini. Hasil lain menunjukan bahwa banyak usaha sektor café dan kedai tetap bertahan sampai saat ini selama masa pandemi.Kata Kunci: Covid-19, Pandemi, Kegiatan Usaha
PENGGUNAAN AKAD AS-SALAM DALAM JUAL BELI ONLINE SISTEM DROPSHIPPING DI IAIN AMBON
Lamusara, Dina Mahudia;
Thalhah, Thalhah;
Relubun, Dety Aryani;
Kurnia, Rosna
AMAL: Jurnal Ekonomi Syariah Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : IAIN Ambon
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (332.708 KB)
|
DOI: 10.33477/eksy.v4i01.3222
ABSTRAK Tujuan Penelitian ini adalah bagaimana mekanisme penggunaan akad as-salam oleh mahasiswa Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam IAIN Ambon sebagai dropshipper. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode penelitian lapangan, yang datanya diperoleh penulis dari hasil observasi lapangan dan wawancara yang dilakukan pada dropshipper mahasiswa Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam IAIN Ambon. Selain itu, penelitian ini juga di dukung oleh penelitian kepustakanan yang datanya diperoleh penulis dengan mengutip beberapa sumber dan beberapa teori serta buku-buku yang berkaitan akad as-salam dalam jual beli online sistem dropshipping.Hasil penelitian menunjukan bahwa, Mekanisme akad as-salam dalam jual beli online dengan menggunakan sistem dropshipping yaitu dropshipper mempromosikan barang dari supplier melalui media sosial kepada pembeli. Pembeli yang ingin memesan barang akan menghubungi dropshipper dan kemudian memberikan uang sesuai dengan harga barang yang dipesan, ada pula yang memberikan uang muka terlebih dahulu dan ketika barang yang dipesan datang pembeli segera melunasinya. Akad as-salam dalam jual beli online dengan menggunakan sistem dropshipping yang dilakukan oleh dropshipper mahasiswa Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam IAIN Ambon belum sepenuhnya sesuai dengan syariat Islam, hal ini disebabkan bahwa masih ada unsur gharar dalam transaksi akad as-salam dalam jual beli online sistem dropshipping tersebut karena masih ada pembeli yang kadang-kadang menerima barang tidak sesuai dengan pesanan.Kata Kunci: Akad As-salam, Jual Beli Online, Dropshipping.