cover
Contact Name
Agus Komarudin
Contact Email
aguskomarudin689@gmail.com
Phone
+6282280186065
Journal Mail Official
aguskomarudin689@gmail.com
Editorial Address
Jl. Ciliwung, Dusun II, Desa Tanjung Kesuma, Kec. Purbolinggo, Lampung Timur, Lampung
Location
Kab. lampung timur,
Lampung
INDONESIA
Edu Akommedia : Jurnal Ilmu Pendidikan
ISSN : -     EISSN : 30464927     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Ilmu Pendidikan yang sedang berkembang pesat setiap tahun nya dari berbagai rumpun ilmu pendidikan untuk meningkatkan dalam pelayanan pengembangan pada bidang penelitian. Dari perseroan perorangan PT Akom Media Informatika yang mempunyai tujuan mempermudah peneliti untuk menerbitkan artikel para peneliti.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 1 (2023)" : 5 Documents clear
PERAN MAHASISWA MAGANG DALAM BIDANG PENDIDIKAN DI SMA MA’ARIF NU 5 PURBOLINGGO Aditya, Wayan Merta
EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol. 1 No. 1 (2023)
Publisher : EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemagangan mahasiswa merupakan salah satu program yang bertujuan untuk memberikan pengalaman kerja kepada mahasiswa. Program ini juga diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran mahasiswa magang dalam bidang pendidikan di SMA Ma’arif NU 5 Purbolinggo. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa magang memiliki peran yang cukup signifikan dalam bidang pendidikan di SMA Ma’arif NU 5 Purbolinggo. Mahasiswa magang berperan dalam membantu proses pembelajaran dan kegiatan ekstrakurikuler. Berdasarkan hasil penelitian, disarankan agar program magang mahasiswa dapat terus dikembangkan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Program magang ini dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengasah keterampilan dan pengetahuannya di bidang pendidikan. Selain itu, program magang ini juga dapat memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan.
PEMBELAJARAN KREATIF UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA SMP ISLAM PURBOLINGGO Pelupessy, Brury Deardo Martin
EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol. 1 No. 1 (2023)
Publisher : EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan merupakan hal yang penting bagi bangsa dan negara. Banyak faktor yangmemengaruhi terbentuknya pendidikan yang baik salah satunya adalah minat belajar padasiswa. Namun kondisi di lapangan menunjukkan bahwa minat belajar pada siswa tergolongrendah. permasalahan ini dapat dikurangi dengan menerapkan pembelajaran kreatif padasiswa. Adapun penelitian yang dilakukan bertujuan untuk a) mendeskripsikanpembelajaran kreatif guna meningkatan minat belajar pada siswa SMP Islam Purbolinggo;b) meningkatkan minat belajar siswa SMP Islam Purbolinggo melalui kegiatan magangUNU Lampung 2022. Metode yang diterapkan pada penelitian ini yaitu deskriptif kualitatifdengan metode pengolahan data yang terdiri atas reduksi data, penyajian data, danpenarikan simpulan. Penelitian ini menyatakan bahwa pembelajaran kreatif yangditerapkan mampu meningkatkan minat belajar pada siswa SMP Islam Purbolinggo. Halini dapat terjadi karena pembelajaran yang diciptakan bersifat unik, baru, dan bervariasi.Hasil dari penelitian ini dapat dijadikan referensi dalam menciptakan pembelajaran kreatifsehingga tujuan dari pembelajaran bisa dicapai lebih maksimal.
STRATEGI PENGELOLAAN KELAS YANG EFEKTIF DALAM MENINGKATKAN DISIPLIN BELAJAR SISWA KELAS VI SD NEGERI 1 TAMAN ASRI Rohmah, Feni Kurnia
EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol. 1 No. 1 (2023)
Publisher : EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini mendeskripsikan tentang strategi guru kelas yang efektif dalam meningkatkan sikap disiplin siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif fenomenologi dengan subjek penelitian adalah guru kelas SDN 1 Taman Asri sebanyak tiga orang. Data dikumpulkan melalui observasi dan wawancara serta dianalisis dengan cara pengklasifikasian data, reduksi data, menyajian dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan strategi pengelolaan kelas yang efektif dilakukan guru dalam menumbuhkan sikap disiplin siswa tercermin dari pengoptimalan pengelolaan kelas, pengaturan tempat duduk yang hetrogen, memainkan intonasi suara saat pembelajaran, dan kehadiran siswa masuk kelas dengan tepat waktu. Penelitian memberikan kesimpulan bahwa sikap disiplin siswadapat ditumbuhkan dengan strategi guru dalam pengelolaan kelas yang efektif.
PENGARUH LIBUR SEMESTER TERHADAP MOTIVASI KEGIATAN BELAJAR SISWA Nadya, Putri Bella
EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol. 1 No. 1 (2023)
Publisher : EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Manajemen kurikulum yang baik sangatlah penting demi keberhasilan dan keberlangsungan suatu lembaga pendidikan. Salah satu unsur pendorong tercapainya tujuan pendidikan adalah motivasi belajar. Maka penerapan libur semester pada suatu lembaga pendidikan akan memberikan dampak terhadap motivasi belajar anak atas keberhasil mereka mencapai tujuan dari proses pendidikan. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif kualitatif, dimana data dikumpulkan bukan berupa angka-angka melainkan data tersebut berupa naskah wawancara, catatan lapangan dan gambar- gambar yang diperoleh selama penelitian. Tehnik pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Ananlisis data yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah model interaktif yang terdiri dari tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil yang diperoleh dari penelitian terkait dengan dampak libur semester dengan motivasi belajar.
PERAN ORANG TUA DALAM MENGHILANGKAN RASA CANGGUNG ANAK USIA DINI DI DESA TAMBAH SUBUR RT. 01 RW. 01 WAY BUNGUR LAMPUNG TIMUR Oktavia, Cindy
EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN Vol. 1 No. 1 (2023)
Publisher : EDU AKOMMEDIA : JURNAL ILMU PENDIDIKAN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan yang ada di desa tambah subur yaitu dua anak pemalu berusia 5-6 tahun. Rasa malu dianggap sebagai perilaku yang wajar oleh sebagian orang tua.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan ciri-ciri anak pemalu, peranannyaorang tua dalam menghadapi anak yang pemalu serta faktor pendukung dan penghambat dalam mengatasi hal tersebut orang tua anak itu pemalu. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus kualitatif deskriptif, yaitu penelitian dilakukan secara intensif, mendalam dan berusaha mendapatkan informasi yang selengkap-lengkapnya mengenai hal tersebutperan orang tua dalam mengatasi anak pemalu. Sumber data dikumpulkan dari peristiwa, kegiatan atau perilaku sebagai sumber data yang berkaitan dengan tujuan penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian yang dilakukan peneliti, karakteristik anak yang menjadi subjek penelitian memenuhi karakter anak penakut yaitu anak kurang berani berbicara, lebih suka bermain sendiri, anak kurang terbuka, tidak berani menatap saat diajak berbicara, tidak mampu menjawab pertanyaan, peran orang tua yang dapat dikatakan cukup baik melihat persentase mencapai 70%, faktor pendukung dan hambatan yang datang dari luar dan dalam diri anak pemalu.Kata Kunci : Remaja, Agama, Kesehatan mental. Analisis data dilakukan melalui tahap reduksi data, display data, dan verifikasi serta penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data dilakukan dengan menggunakan metode triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Orang tua merupakan kunci utama dalam menghilangkan rasa canggung pada anak. Orang tua memiliki peranan dalam lingkungan keluarga, dan tidak dapat diberikan di lembaga pendidikan. (2) Orang tua harus mencari sumber letak dimana anak merasa canggung. (3) Kembangkan terus kelebihan dan keistimewaan anak pada teman barunya agar anak tidak merasa canggung dalam bersosialisasi.

Page 1 of 1 | Total Record : 5