cover
Contact Name
Khairunnisa Harahap
Contact Email
jurnal.jakpi@unimed.ac.id
Phone
+6281362373994
Journal Mail Official
jurnal.jakpi@unimed.ac.id
Editorial Address
Jl. willem iskandar pasar 5, Medan Estate
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JAKPI
ISSN : 23017481     EISSN : 27765474     DOI : https://doi.org/10.24114/jakpi
Core Subject : Economy, Social,
Jurnal Akuntansi, Keuangan & perpajakan Indonesia (JAKPI) di kelola oleh Jurusan Akuntansi Universitas Negeri Medan yang di terbitkan dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan April dan September. Jurnal ini adalah media publikasi ilmiah yang di terbitkan secara on line dengan mempublikasikan hasil-hasil penelitian baik dalam bentuk riset kuantitatif maupun kualitatif dan kajian teori oleh para akademisi, praktisi, mahasiswa, dan pihak-pihak yang berkepentingan. Adapun cakupan dari jurnal pada bidang akuntansi keuangan, perpajakan, akuntansi syariah, sistem informasi akuntansi, dan auditing
Articles 96 Documents
ANALISA PERBANDINGAN TRANSAKSI DENGAN MENGGUNAKAN UANG ELEKTRONIK (E-MONEY) DAN DENGAN MENGGUNAKAN KARTU KREDIT ( STUDI KASUS PADA BANK BUMN ) PERIODE 2010-2015 AKHMAD AKBAR
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 6, No 2 (2018): Jakpi Vol 06 No 02 Edisi September 2018
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v6i2.14008

Abstract

Pesatnya perkembangan teknologi dan informasi juga menciptakan kemajuan di bidang perekonomian khususnya sistem pembayaran yang akhirnya memunculkan inovasi dalam bidang instrumen pembayaran berupa uang elektronik (e-moeny) dan kartu kredit. Uang elektronik adalah alat pembayaran yang diterbitkan atas dasar nilai uang yang disetor terlebih dahulu oleh pemegang kepada penerbit. Kartu kredit adalah alat pembayaran dengan menggunakan kartu yang dapat digunakan untuk melakukan pembayaran atas kewajiban yang timbul dari suatu kegiatan ekonomi dan transaksi, adapun permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini antara lain: yaitu tentang analisa perbandingan jumlah transaksi dengan menggunakan uang elektronik (e-money) dan menggunakan kartu kredit studi kasus bannk Bumn (periode 2010 sampai dengan 2015)Penelitian ini menggunakan pendekatan metode penelitian kuantitatif, yaitu penelitian ilmiah yang sistematis terhadap bagian-bagian dan fenomena serta hubungan-hubungannya. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah data sekunder dan primer. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode studi pustaka, metode yang digunakan penelitian komparatif yaitu penelitian yang membandingkan dua gejala atau lebih.Hasil analisis menunjukkan bahwa tingkat signifikansi 5% didapatkan kesimpulan bahwa ke dua kartu E-money dan kartu kredit memiliki perbedaan di segi jumlah transaksi dan Jadi dengan tingkat signifikansi 5% didapatkan kesimpulan bahwa ke dua kartu E-money dan kartu kredit memiliki perbedaan di segi jumlah volume penggunaanya.Kata Kunci : Penggunaan uang elektronik (e-money), Pengunaan kartu kredit, Volume atau kartu yang beredar, Value, transaksi, dan Perbandingan atau Komperatif
FAKTOR PENENTU KEBIJAKAN HUTANG PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2016 - 2018 Jumaidi AW; Nuri Angelina Saragih2; Azizul Kholis
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 9, No 1 (2021): Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia (JAKPI)
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v9i1.25709

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemilikan institusional terhadap kebijakan hutang, pengaruh ukuran perusahaan terhadap kebijakan hutang, pengaruh profitabilitas terhadap kebijakan hutang, pengaruh pertumbuhan penjualan terhadap kebijakan hutang, dan pengaruh kepemilikan institusional, ukuran perusahaan, profitabilitas dan pertumbuhan penjualan secara bersamaan terhadap kebijakan hutang pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016 – 2018. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2016 – 2018. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling. Berdasarkan kriteria yang telah ditentukan, diperoleh sampel sebanyak 34 perusahaan, dengan tiga tahun pengamatan sehingga data observasi berjumlah 102 pengamatan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji hipotesis, dan koefisien determinasi (R2). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kepemilikan institusional berpengaruh negatif signifikan terhadap kebijakan hutang dengan nilai T-hitung -2.803 > nilai T-tabel sebesar -1,98472 dengan tingkat signifikansi 0,006 < 0,05, ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap kebijakan hutang dengan nilai T-hitung sebesar -0,621 < nilai T-tabel sebesar -1,98742 dengan tingkat signifikansi 0,536 > 0,05, profitabilitas berpengaruh negatif signifikan terhadap kebijakan hutang dengan nilai T-hitung sebesar -6,709 > nilai T-tabel sebesar 1,98742 dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05, pertumbuhan penjualan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebijakan hutang dengan nilai T-hitung sebesar 2,922 > nilai T-tabel sebesar 1,98742 dengan tingkat signifikansi 0,004 < 0,05, dan kepemilikan institusional, ukuran perusahaan, profitabilitas, dan pertumbuhan penjualan secara bersamaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kebijakan hutang dengan nilai F-hitung 14,241 > F-tabel 2,47 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Kesimpulan penelitian ini adalah kepemilikan institusional, profitabilitas dan pertumbuhan penjualan secara parsial maupun simultan berpengaruh terhadap kebijakan hutang, namun ukuran perusahaan tidak berpengaruh secara parsial terhadap kebijakan hutang. Hal ini berarti beberapa faktor – faktor tersebut mampu mempengaruhi kebijakan hutang pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.Kata Kunci: kebijakan, hutang,profitabilitas,
Pengaruh Pengungkapan Sustainability Report terhadap Profitabilitas Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2009-2012 adevia hutagalung; khairunnisa harahap
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 3, No 1 (2016): Jakpi Vol 03 No 01 Edisi April 2016
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v3i1.7427

Abstract

The problems discussed in this research is whether the disclosure of Sustainability Report, had the effect of both partial and simultaneous to that company profitability is measured by Return on Assets (ROA) and Return on Equity (ROE). The purpose of this study was to determine whether there is an influence Disclosure Sustainability Report, had the effect of partially divided into three elements, which are the disclosure of economic, environmental, and social and simultaneously to Profitability in Manufacturing companies listed in Indonesia Stock Exchange in the period 2009 - 2012. The population in this study is a manufacturing company that is listed on the Indonesia Stock Exchange in the period 2009-2012. And for continuing research, empirically taking samples with a purposive sampling method and also the company that publishes Sustainability Report on the company's website. The data of this study are secondary data, by collecting the required information from the company, that is financial statements from www.idx.co.id and Sustainability reports from the company's website. Data analysis techniques used in this research is to use multiple regression analysis using SPSS 20. The test results indicate that the variable does not affect the economic performance and significant to the company's ROA and ROE. Environmental performance variable has no effect and no significant effect on ROA but positive and significant effect on ROE company. Social performance variables and significant negative effect on ROA and has no effect and no significant effect on ROE company. The conclusion is the only social variables has effect on ROA and environmental variables has efect on ROE
PENGARUH KOMITE AUDIT, REPUTASI KAP, DAN LEVERAGE TERHADAP INTEGRITAS LAPORAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015- 2017 GORA M.O SAGALA; Jumiadi A.W
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 8, No 2 (2020): Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia (JAKPI)
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v8i2.20743

Abstract

AbstrakPermasalahan dalam penelitian ini adalah karena banyaknya skandal manipulasi laporan keuangan sehingga membuat tingkat kepercayaan masyrakat berkurang terhadap laporan keuangan yang disajikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Komite Audit, Reputasi KAP, dan Leverage terhadap Integritas Laporan Keuangan yang terdaftar di BEI. Populasi penelitian ini adalah perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI Periode 2015-2017. Dari 143 perusahaan yang terdaftar, dipilih 31 perusahaan sampel dengan menggunakan metode porposive sampling. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, dengan mengunduh laporan keuangan dari situs www.idx.co.id. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, uji asumsi klasik dan analisis regresi berganda.  Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Komite Audit, Reputasi KAP dan Leverage berpengaruh secara simultan terhadap integritas laporan keuangan. Hasil ini menunjukkan bahwa Komite Audit, Reputasi KAP dan Leverage merupakan faktor-faktor yang harus diperhatikan perusahaan dalam meningkatkan integritas laporan keuangan. Sementara secara parsial Reputasi KAP dan Leverage berpengaruh secara signifikan terhadap integritas Laporan Keuangan dan Komite Audit tidak berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan.  Kesimpulan dari penelitian ini adalah secara parsial hanya variabel komite audit yang tidak berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan. Secara simultan variabel Komite Audit, Reputasi KAP, dan Leverage berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan. Kata kunci: Integritas Laporan Keuangan, Komite Audit, Reputasi KAP, Leverage
PENGARUH SIZE, FREE CASH FLOW, DISCRETIONARY EXPENSE RATIO, ROA, TOBINS Q, LEVERAGE RATIO, TERHADAP STICKY COST BEHAVIOR PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2015 dumaris sidabutar; khairunnisa harahap; akmal huda nasution
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 6, No 01 (2018): Jakpi Vol 06 No 01 Edisi April 2018
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v6i01.11162

Abstract

The problem in this research is that sticky cost behavior can bring adverse effects for companies where the higher level of sticky cost behavior in the company then the company will more difficult to achieve profit. This study aims to determine the indication of Sticky cost behavior in manufacturing companies listed on the IDX period 2013-2015 and to see whether the behavior of sticky cost is influenced by Size, Free Cash Flow, Discretionary Expense Ratio, Return on Assets, Tobins'Q, and Leverage.The population used in this study are all manufacturing companies listed on the BEI in 2013-2015. Of the 143 listed companies, 89 sample companies were selected using purposive sampling method. The data used in this study is secondary data, by downloading financial statements (Financial Report) from the website www.idx.co.id. Hypothesis test in this study using ABJ model which is a modification of multiple linear regression model introduced by Anderson, Balakhrisman, Janakiraman (2003).The result of hypothesis testing shows that there is indication of sticky cost behavior at manufacturing company in BEI. simultaneously show that. Size, Free Cash Flow, Discretionary Expense Ratio, Return on Assets, Tobins'Q, and Leverage influence sticky cost behavior. only partially Tobins'Q has effect Gradually Sticky cost behavior. This means that the higher tobins'Q indicates the company is less able to manage the cost properly so that the cost of Sticky increased. while Size, Free Cash Flow, Discretionary Expense Ratio, Return onAsset, and Leverage have no effect on Sticky cost behavior. This means that if Size, Free Cash Flow, Discretionary Expense Ratio, Return on Asset, and Leverage increase then the company is able to adjust the cost well in accordance with the movement of sales resulting in sticky costs can be overcome in other words sticky cost will be lower.The conclusion of this research is that there are indications of sticky cost behavior on manufacturing companies in BEI and Size, Free Cash Flow, Discretionary Expense Ratio, Return on Assets, Tobins'Q, and Leverage simultaneously affect the behavior of sticky cost.
Reaksi Pasar Modal Terhadap Aksi Penolakan Mahasiswa Terkait Rancangan Kitan Undang-Undang Hukum Pidana (Event Study Pada Bursa Efek Indonesia) Santy Aji Sitohang; Wie She Wudjud
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 8, No 1 (2020): Jakpi Vol :8 No.1 2020
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v8i1.19025

Abstract

Abstrak: Mahasiswa menggelar demonstrasi untuk memprotes sejumlah undang-undang yang dinilai kontroversial. Aksi demonstrasi ini memberikan sentimen negatif terhadap kondisi pasar modal yang ditandai keluarnya dana asing dari bursa saham dan kinerja pasar modal berada di zona merah. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana reaksi pasar modal sebelum dan sesudah terjadinya aksi demontrasi mahasiswa. Reaksi pasar modal diukur dari aliran modal asing (net sell atau net buy), Indeks Harga Saham Gabungan dan Indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia. Jenis penelitian ini adalah event study dengan periode pengamatan selama 21 hari perdagangan yaitu 10 hari perdagangan sebelum peristiwa, 1 hari perdagangan pada saat peristiwa dan 10 hari perdagangan setelah peristiwa. Metode analisis data yaitu uji statistik deskriptif, uji normalitas dan uji Paired Sample t-test. Hasil penelitian menunjukan : (1) Tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada Aliran Modal Asing di Bursa Efek Indonesia baik sebelum dan sesudah aksi demonstrasi mahasiswa (2) Terdapat perbedaan yang signifikan pada Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia sebelum dan sesudah aksi demonstrai mahasiswa (3) Terdapat perbedaan yang signifikan pada Indeks LQ45 di Bursa Efek Indonesia  sebelum dan sesudah aksi demonstrasi mahasiswa.Kata Kunci : Aliran Modal Asing, Indeks Harga Saham Gabungan, Indeks LQ45
Analisis Pengaruh Non Financial Measures Disclosure, Corporate Governance Dan Kualitas Audit Terhadap PerformanceMelalui Cost Of Equity Perusahaan Chandra Situmeang; Esna Muriana Hutabarat
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 5, No 02 (2017): volume 5 no. 02 September 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v5i02.9161

Abstract

Abstract: This study aims to determine the effect of non-financial measures of disclosures, corporate governance and the quality of audits of performances through the company’s cost of equity, at a manufacturing company in Indonesia Stock Exchange 2014 Performance period is the achievement of the company. The cost of equity is the rate of return expected by investors. This study uses three variables, namely nonfinancial measures disclosure, corporate governance, quality audit. The population of this research is all manufacturing companies listed in Indonesia Stock Exchange in 2014. The source of this research is secondary data obtained by downloading the annual financial statements in www.idx.co.id sites, the stock price data at the site www.yahoofinance.com, and the SBI interest rate of sites www.bi.go.id the methods used to analyze the data is statistical path analysis. The result showed that the analysis of the influence of non-financial measures of disclosure, corporate governance, and audit quality is not partial effect on the performance and cost of equity of the company. Meaning broad Disclosure NFM, increase the portion of independent commissioner, and the increase of audit quality has not been able to convicethe investors about the prospect the company. Conviction about the company prospect is the important thing to reduce cost of equity and the decreasing of cost of equity will increase the company performance.
Analisis Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental terhadap Harga Saham pada Bank - Bank Plat Merah tahun 2008-2018 Firnanda Novita R; Maureen Inesella LT; David Kaluge
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 7, No 2 (2019): September
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v7i2.18152

Abstract

Abstrak :Pasar modal sebagai sarana investor dalam menjual dan membeli saham (stock) dan obligasi (bond), dimana perusahaan itu memiliki tujuan bahwa hasil penjualan saham itu bisa dimanfaatkan untuk memperkuat dana perusahaan. Penilaian harga saham secara akurat bisa meminimalkan resiko sekaligus membantu investor mendapatkan keuntungan, mengingat investasi saham di pasar modal merupakan jenis investasi yang beresiko tinggi meskipun menjanjikan keuntungan relatif besar.Faktor-faktor fundamental yang diwakili oleh kinerja keuangan menjadi sumber informasi sebagai bahan pertimbangan dalam keputusan investor.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh faktor-faktor fundamental secara parsial dan simultan terhadap harga saham pada Bank - Bank Plat Merah pada tahun 2008-2018.Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah faktor-faktor fundamental yang diwakili kinerja keuangan sebagai variabel independen dan harga saham sebagai variabel dependen. Kinerja keuangan diukur dengan Earning per Share (X1), Price Earning Ratio (X2), Price to Book Value (X3), Return to Equity (X4) dan Debt to Equity Ratio (X5) serta harga saham (Y). Metode penelitian yangdigunakan adalah model data panel. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data pooling, yang merupakan kombinasi antara data cross section dan data time series yang diambil dari laporan keuangan tahunan bank-bank plat merah yaitu Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BNI dan Bank BTN serta data harga saham yang diambil dari Bursa Efek Indonesia. Pengujian data dilakukan dengan menggunakan analisis statistik yaitu analisis data panel, uji t dan uji F. Uji t digunakan untuk mengguji pengaruh variabel independen secara parsial terhadap variabel dependen. Uji F digunakan untuk menguji pengaruh variabel independen secara bersama-sama terhadap variabel dependen.Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel independen, faktor-faktor fundamental yang diwakili kinerja keuangan secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Faktor - faktor fundamental yang diwakili oleh variabel EPS, PBV, ROE, dan DER berpengaruh signifikan secara parsial terhadap harga saham, sedangkan variabel PER tidak berpengaruh signifikan secara parsial terhadap harga saham pada Bank-Bank Plat Merah pada tahun 2008-2018.  Kata kunci :Faktor-Faktor Fundamental, Kinerja Keuangan, Harga Saham
PERATAAN LABA DAN PENGARUHNYA TERHADAP RETURN SAHAM Hendra Agustinus Marbun
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 5, No 01 (2017): Jakpi Vol 05 No 01 Edisi April 2017
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v5i01.7942

Abstract

This study aims to examine the influence of profitability, debt, dividend and company size factors on the company practice of income smoothing and to test whether there is a difference of stock returns between profit companies with non-profit smoothing. The object of this research is a public company on BEI listed as group Liquid 45 (LQ45). This study used logistic regression and difference test statistic model to test the difference between the profit smoothing and not the revenue smoothing of stock returns. The conclusions in this study: Profitability, debt, dividend, and firm size factors do not significantly affect earnings smoothing. And, there is no significant difference between stock returns between the income smoothing actors and non-income smoothing actors. The results of this study are consistent with research conducted by Juniarti and Carolina (2007), Li Jung Tseng and Chien Wan Lai (2007), and Zulfa and Anugerah (2007)
PENGARUH UKURAN KAP, UKURAN PERUSAHAAN DAN UMUR PERUSAHAAN TERHADAP AUDIT REPORT LAG PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2016-2018 Nisha Marina; Nia Ramadhani; Muhammad Ridha Habibi
JAKPI - Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia Vol 9, No 1 (2021): Jurnal Akuntansi, Keuangan & Perpajakan Indonesia (JAKPI)
Publisher : Universitas Negeri Medan (UNIMED)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jakpi.v9i1.25730

Abstract

ABSTRAKKetepatan waktu dalam penyampaian laporan keuangan sangat penting bagi pihak-pihak yang berkepentingan atas laporan keuangan. Ketepatan waktu berarti tersedianya informasi bagi pembuat keputusan pada waktu yang tepat sehingga dapat mempengaruhi keputusan yang akan dibuat. Secara umum, semakin lawas suatu informasi maka semakin kurang berguna informasi tersebut. Ketepatan waktu atas laporan keuangan menjadi sangat penting bagi tiap perusahaan, terutama perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran KAP, Ukuran Perusahaan dan Umur Perusahaan terhadap Audit Report Lag pada perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2016-2018. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2016-2018 sebanyak 165 perusahaan. Sampel penelitian sebanyak 189 perusahaan dengan metode purposive sampling, dengan jenis penelitian kuantitatif. Data yang digunakan merupakan data sekunder yaitu laporan keuangan perusahaan yang diperoleh dari www.idx.co.id. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, koefisien determinasi, dan uji t-statistik. Hasil penelitian secara parsial menunjukkan bahwa ukuran KAP tidak berpengaruh terhadap audit report lag dengan nilai sig 0.646, ini menunjukkan bahwa perusahaan yang diaudit oleh KAP Big Four tidak menjamin bahwa proses audit akan berlangsung cepat. Ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap audit report lag dengan nilai sig 0.290, ini menunjukkan bahwa besar atau kecilnya perusahaan tidak berpengaruh terhadap panjang atau pendeknya proses penyelesaian audit. Dan umur perusahaan berpengaruh terhadap audit report lag dengan nilai sig 0.005, ini menunjukkan bahwa bahwa perusahaan yang lebih tua cenderung memiliki penyelesaian audit yang lebih cepat.Kata Kunci : Audit Report Lag, Ukuran KAP, Ukuran Perusahaan, Umur Perusahaan

Page 3 of 10 | Total Record : 96