cover
Contact Name
LIRA MUFTI AZZAHRI ISNAENI
Contact Email
liramuftiazzahri.isnaeni@gmail.com
Phone
+6285271651482
Journal Mail Official
liramuftiazzahri.isnaeni@gmail.com
Editorial Address
Jalan Mutiara Nomor 2 Bangkinang Kota Kabupaten Kampar Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
PLENARY HEALTH : Jurnal Kesehatan Paripurna
ISSN : -     EISSN : 30323266     DOI : https://doi.org/10.37985/plenaryhealth.v2i1.1005
Core Subject : Health, Science,
Plenary Health: Plenary Health Journal Is a journal that publishes the results of health research that is integrated with the health sector. This journal is useful for health workers in health offices, health centers, hospitals, health students, health teaching staff. Plenary Health: Plenary Health Journal accepts manuscripts in the form of research results in both Indonesian and English. Manuscripts accepted are manuscripts that have never been published before. We hope that our article is useful for the world of health sciences.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 1 No. 1 (2024)" : 5 Documents clear
FAKTOR PENYABAB KEJADIAN ANAK DISENTRI Kantona, Erix; Hamidi, M. Nizar Syarif; Isnaeni, Lira Mufti Azzahri
Plenary Health : Jurnal Kesehatan Paripurna Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : LPPI Yayasan Almahmudi bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/plenaryhealth.v1i1.31

Abstract

Disentri pada anak balita merupakan masalah serius karena manifestasinya cukup parah akibat komplikasi yang dapat menyebabkan kematian. Disentri lebih dominan pada balita karena daya tahan tubuhnya yang masih lemah, sehingga balita sangat rentan terhadap penyebaran bakteri penyebab disentri. Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kejadian disentri pada anak antara lain pengetahuan ibu, pemberian ASI eksklusif dan status gizi balita. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian disentri pada balita di Desa Siabu Wilayah Kerja Puskesmas Salo. Desain penelitian adalah Case Control dengan pendekatan retrospektif. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh balita yang mengalami disentri, sedangkan populasi kontrol adalah seluruh balita yang datang berobat ke Puskesmas Salo. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling dengan 25 kasus dan 25 kontrol. Alat pengumpulan data berupa kuesioner, KMS dan checklist. Pengolahan data yang digunakan adalah Analisis Univariat dan Analisis Bivariat. Hasil uji statistik Hasil uji statistik diperoleh P value = 0,002 (P<0,05) artinya ada hubungan antara pengetahuan ibu dengan kejadian disentri. Hasil uji statistik didapatkan nilai P = 0,199 (P>0,05) artinya tidak ada hubungan antara pemberian ASI eksklusif dengan kejadian disentri. Hasil uji statistik diperoleh nilai P = 0,017 (P<0,05) artinya ada hubungan antara status gizi balita dengan kejadian disentri. Hasil penelitian diharapkan kepada orang tua untuk memberikan gizi seimbang, meningkatkan pengetahuan tentang disentri dan pencegahannya sehingga dapat meminimalisir kejadian disentri pada balita.
ASUHAN KEBIDANAN PADA BAYI BARU LAHIR DI PMB N Fitriani Nababan; Endang Mayasari
Plenary Health : Jurnal Kesehatan Paripurna Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : LPPI Yayasan Almahmudi bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/plenaryhealth.v1i1.318

Abstract

Bayi baru lahir adalah bayi yang lahir dari usia kehamilan 37 – 42 minggu dengan berat lahir 2500 – 4000 gram. Dalam masa tersebut terjadi perubahan yang sangat besar dari kehidupan yang awalnya di dalam rahim serba bergantung pada ibu menjadi di luar rahim yang harus hidup secara mandiri. Memberikan Asuhan Kebidanan dengan menggunakan pendekatan manajemen kebidanan pada Bayi Baru Lahir di PMB Nurwati di Wilayah Kerja Puskesmas Air Tiris Tahun 2022. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif observasional dengan pendekatan studi kasus yang bertujuan untuk mengetahui asuhan kebidanan. Penelitian ini melakukan pengkajian dan pengumpulan data dasar merupakan tahap awal dari manajemen kebidanan yang menggunakan SOAP dengan pola piker Varney yaitu pengkajian data subjektif, pengkajian data objektif, assesment dan kemudian penatalaksanaan yang sesuai dengan permasalahan yang dikeluhkan Bayi Ny. I yaitu Bayi Baru Lahir Normal. Data yang dikumpulkan peneliti melalui pemeriksaan langsung pada bayi baru lahir dengan orang tua nya maupun keluarga terdekatnya. Berdasarkan asuhan yang diberikan pada Bayi Ny. I telah dilakukan asuhan selama 8 hari. Asuhan kebidanan yang dilakukan yaitu pencegahan kehilangan panas, pembersihan jalan nafas, memotong dan merawat tali pusat, memberikan IMD, melakukan pemeriksaan fisik, pemberian injeksi vitamin K, pemberian salep mata, rawat gabung, memandikan bayi, membedong bayi, dan memberikan imunisasi HB0, memberitahu tentang tanda – tanda bahaya, menjaga kehangatan bayi, mengajari cara menyusui yang baik dan benar.
HUBUNGAN EFIKASI DIRI DAN DUKUNGAN TEMAN SEBAYA DENGAN TINGKAT ANSIETAS DALAM MENYUSUN SKRIPSI MAHASISWA S1 KEPERAWATAN SEMESTER VIII UNIVERSITAS PAHLAWAN TUANKU TAMBUSAI Attala Rania Insyra; Nur Afrinis; Erlinawati Erlinawati
Plenary Health : Jurnal Kesehatan Paripurna Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : LPPI Yayasan Almahmudi bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/plenaryhealth.v1i1.319

Abstract

Ansietas merupakan keadaan yang tidak menyenangkan yang timbul pada diri seseorang dengan berbagai gejala, tingkatan ansietasi tergantung pada respon individu itu sendiri dalam mengatasinya. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan antara efikasi diri dan dukungan teman sebaya dengan tingkat ansietas dalam menyusun skripsi mahasiswa S1 Keperawatan semester VIII Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan rancangan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Program Studi S1 Keperawatan semester VIII Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai sebanyak 174 mahasiswa dengan teknik Total Sampling. Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner melalui google from. Analisa data menggunakan analisa univariat dan bivariat dengan chi square. Hasil penelitian didapatkan bahwa sebanyak 118 mahasiswa (67,8%) memiliki efikasi diri yang tinggi, sebanyak 156 mahasiswa (89,7%) memperoleh dukungan teman sebaya yang baik, dan sebanyak 114 mahasiswa (65,5%) mengalami ansietas sedang. Tidak terdapat hubungan antara efikasi diri (p-value: 0,395), dan dukungan teman sebaya (p-value: 0,277) dengan tingkat ansietas dalam menyusun skripsi pada mahasiswa S1 Keperawatan semester VIII Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Diharapkan bagi mahasiswa Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai dapat memberikan informasi dan mengidentifikasi hubungan efikasi diri dan dukungan teman sebaya dengan ansietas dalam menghadapi skripsi.
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMBERIAN VAKSIN COVID-19 DI DESA PULAU GADANG WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS PULAU GADANG Anissa Nur Azmi; Yenny Syafitri; Putri Eka Sudiarti
Plenary Health : Jurnal Kesehatan Paripurna Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : LPPI Yayasan Almahmudi bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/plenaryhealth.v1i1.321

Abstract

COVID-19 mempengaruhi hampir 90% aspek yaitu politik, kesenjangan ekonomi, kesenjangan sosial, pertahanan dan keamanan, menurunkan kesejahteraan masyarakat dan berdampak juga pada gangguan psikologis. Selain itu sebanyak 95% pada pasien positif COVID-19 meninggal karena penyakit bawaannya. Terdapat faktor yang dapat mengurangi COVID-19 salah satunya yaitu dengan pemberian vaksin COVID-19. Tujuan penelitian ini mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pemberian vaksin COVID-19 di desa Pulau Gadang wilayah kerja UPT. Puskesmas Pulau Gadang. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 27 Juli s/d 10 Agustus 2022 di desa Pulau Gadang. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross sectional. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah adalah seluruh masyarakat usia 18-59 desa Pulau Gadang yang berjumlah 1.319 jiwa dengan menggunakan teknik cluster sampling dengan jumlah sampel 132 orang. Alat pengumpulan data yaitu berupa kuesioner pengolahan data yang digunakan adalah analisa univariat dan analisa bivariat. Hasil penelitian didapatkan ada hubungan pengetahuan, sikap, pekerjaan, minat, dengan pemberian vaksin COVID-19 di desa Pulau Gadang wilayah kerja UPT. Puskesmas Pulau Gadang. Diharapkan penelitian ini dapat menjadi acuan bagi tenaga kesehatan dalam memberikan penyuluhan tentang pentingnya melakukan vaksin COVID-19 yang baik agar dapat meningkatkan angka cakupan vaksin COVID-19.
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN PANTANGAN MAKANAN DENGAN KEJADIAN KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) PADA IBU HAMIL DI DESA ALAM PANJANG WILAYAH KERJA UPT BLUD PUSKESMAS RUMBIO TAHUN 2022 Nurhasanah Nurhasanah; Besti verawati; Elvira harmia
Plenary Health : Jurnal Kesehatan Paripurna Vol. 1 No. 1 (2024)
Publisher : LPPI Yayasan Almahmudi bin Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/plenaryhealth.v1i1.322

Abstract

Ibu hamil menjadi salah satu kelompok yang paling rentan dalam hal masalah gizi. Kekurangan Energi Kronik (KEK) yaitu dapat mempengaruhi kesehatan ibu serta pertumbuhan dan perkembangan janin. Jika Lingkar Lengan Atas (LILA) ibu hamil kurang dari 23,5 cm, maka ia tergolong KEK. Hasil Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKJIP) Dinas Kesehatan Provinsi Riau, terdapat ibu hamil yang menderita Kekurangan Energi Kronis (KEK) pada tahun 2020 sebesar 12.245 dan pada tahun 2021 yaitu sebesar 10.576. Tujuan penelian untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan pantangan makanan dengan kejadian Kekurangan Energi Kronik (KEK) pada ibu hamil di Desa Alam Panjang Wilayah kerja UPT BLUD Puskesmas Rumbio. Jenis penelitian ini kuantitatif dengan desain cross Sectional. Populasi pada penelitian ini 85 orang. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 4 – 20 Agustus 2022, Hasil uji Chi Square yaitu menunjukan terdapat hubungan signifikan (p=0.016) pengetahuan dengan kejadian KEK pada ibu hamil, terdapat hubungan signifikan (p=0.005) antara pantangan makanan dengan kejadian KEK pada ibu hamil. Ada hubungan pengetahuan dan pantangan makanan dengan kejadian KEK pada ibu hamil. Disarankan kepada tenaga kesehatan lebih banyak lagi diadakan kegiatan atau program seperti penyuluhan gizi mengenai KEK, serta cara pencegahannya dengan cara memberikan PMT kepada ibu hamil yang KEK atau mengadakan program deteksi dini untuk calon ibu.

Page 1 of 1 | Total Record : 5