cover
Contact Name
Wahyu Karyawan
Contact Email
aves77@gmail.com
Phone
+6285895050381
Journal Mail Official
aves77@gmail.com
Editorial Address
https://unars.ac.id/ojs/index.php/JAP/about/editorialTeam
Location
Kab. situbondo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Abdi Publik
ISSN : -     EISSN : 29875560     DOI : -
Core Subject : Social,
JURNAL ABDI PUBLIK adalah jurnal ilmiah yang didedikasikan untuk mengeksplorasi dan menyebarkan temuan penelitian, praktik terbaik, dan inovasi di bidang pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini menyediakan platform bagi para peneliti, praktisi, dan akademisi untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik dan berkontribusi pada pembangunan masyarakat. Jurnal ini mencakup berbagai topik, termasuk pengembangan masyarakat, pemberdayaan ekonomi, pendidikan, kesehatan, lingkungan, kebijakan publik, dan bidang terkait lainnya. Dengan menerbitkan artikel-artikel berkualitas, jurnal ini berperan dalam memperkaya pemahaman dan mempromosikan pendekatan yang berkelanjutan dalam pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat.
Articles 27 Documents
PEMBERDAYAAN PERPUSTAKAAN KKN TEMATIK DESA TOKELAN Fauzi, Hasan Muchtar
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 3 No 01 (2024): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v3i01.5959

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurangnya kualitas perpustakaan disekolah dasar sehingga tidak dapat menarik minat membaca siswa. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran mengenai pengaruh kualitas perpustakaan terhadap minat baca siswa kelas IV di SDN 3 Tokelan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif deskriptif dengan pendekatan survey, dimana subyek penelitian ini diambil secara acak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan kualitas perpustakaan terhadap minat baca siswa. Hal ini terlihat dari Uji Keberartian Regresi (Uji F) memperoleh nilai sebesar 0,033 kurang dari taraf signifikansi 0,05 sehingga Ho ditolak dan H1 diterima, dimana kondisi ini memiliki arti bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara kualitas perpustakaan terhadap minat baca siswa. Hal ini berarti kualitas perpustakaan dapat memberikan pengaruh positif terhadap minat baca siswa khususnya siswa kelas 5, minat baca berpengaruh karena kualitas perpustakaan juga mempengaruhi minat bacasiswa. Hasil penelitian ini semoga bermanfaat kepada pihak-pihak yang terkait. Kata Kunci: Perpustakaan, Kualitas Perpustakaan, Minat Baca Siswa.
BUDAYA LITERASI DI INDONESIA Giyanto, Giyanto
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 2 No 01 (2024): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v0i01.3922

Abstract

Permasalahan yang dibahas dalam pengabdian ini adalah rendahnya budaya literasi di Indonesia yang sudah ditunjukkan dalam hasil survei yang dilakukan oleh beberapa lembaga baik nasional maupun internasional. Tujuan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan budaya literasi di Indonesia khususnya di lingkungan mahasiswa/ siswa. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah metode presentasi dan ceramah dengan memberikan bimbingan dan sosialisasi serta pemahaman kepada mahasiswa tentang pentingnya budaya literasi bagi masyarakat khususnya bagi generasi muda termasuk mahasiswa maupun pelajar. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan bahwa ada peningkatan pengetahuan dan budaya literasi di kalangan generasi mudah khususnya mahasiswa dan pelajar. Kata Kunci: Budaya, Literasi
PEMBERDAYAAN EKONOMI IBU-IBU MUSLIMAT ALASMALANG MELALUI DISERVIKASI JAGUNG SEBAGAI KRIPIK Fauzi, Hasan Muchtar
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 4 No 01 (2025): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v4i01.6041

Abstract

ABSTRAK Pemberdayaan ini bertujuan untuk membantu ibu-ibu muslimat memperoleh keterampilan wirausaha di Dusun Karang Polo, Desa Alasmalang, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo. Proses pengabdian ini menggunakan pendekatan Posdaya. Berdasarkan hasil pelatihan ibu muslimat di Dusun Karang Polo, dapat diambil kesimpulan sebagai berikut. Kelompok sasaran program Pemberdayaan Ekonomi adalah ibu-ibu muslimat di RT.003 RW. 005 Dusun Karang Polo. Rata-rata berpendidikan rendah dengan pekerjaan buruh tani. Tujuannya adalah membantu keluarga mereka yang kurang mampu, untuk memulai usaha kecil, meningkatkan perekonomian lokal, mengolah hasil pertanian menjadi usaha kecil yang progresif. Luaran yang diharapkan adalah menjadi seorang ibu rumah tangga yang berjiwa mandiri, menjadi ibu rumah tangga yang dapat membantu mencukupi kebutuhan keluarganya, dan menjadi ibu yang mempunyai kemampuan berwirausaha serta dapat memulai usaha kecil-kecilan. Setelah beberapa kali berlatih membuat keripik jagung, para muslimah siap memulai usahanya dengan memproduksi keripik jagung dalam jumlah besar. Karena animo dan semangat para muslimat dalam mendirikan usaha mikro dan kecil tersebut, maka Tim Pemberdayaan Ekonomi mengadakan diskusi mengenai pendirian usaha mikro. Keripik jagung pertama kali diproduksi, dikemas, dan 35 Jurnal Abdi Publik , Vol 04, N0 01, 2024 dijual atau dipasarkan. kesuksesan penjualan atau pemasaran; Selain di toko kecil, kami juga menjual melalui media online. Pemasaran melalui media online dinilai lebih berhasil dibuktikan dengan peningkatan jumlah pesanan. Usaha mikro/kecil ini dinilai begitu sukses hingga akhirnya Tim Pemberdayaan Ekonomi menyerahkan sepenuhnya kegiatan produksi Keripik Jagung kepada para muslimat. Keyword: Pemberdayaan, Ekonomi, Ibu-Ibu Muslimat
DIVERSIFIKASI ANEKA OLAHAN LELE SEBAGAI ALTERNATIF PENINGKATAN EKONOMI IBU RUMAH TANGGA PASCA COVID-19 Fauzi, Hasan Muhtar
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 2 No 01 (2024): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v2i01.4081

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat berupa diversifikasi aneka olahan lele merupakan usaha alternatif yang dikembangkan oleh Ibu rumah tangga kreatif dengan membentuk kelompok usaha dirumah Bapak Yudis di Dusun Gudang Desa Kapongan Kecamatan Kapongan Kabupaten Situbondo. Pada posisi ini mitra memiliki kendala dalam pengelolaan dan pemasarannya yang di akibatkan dari penurunannya konsumen akibat covid-19 sehingga berdampak pada penghasilan mereka. Tujuan dari pengabdian lele ini adalah untuk mengembangkan usaha pengelolaan lele agar berproduksi lebih baik dan perluasan jaringan pemasaran. Metode pengabdian ini dilakukan dengan memberikan pendampingan pelatihan terkait diversifikasi aneka olahan lele menjadi lele bakar, lele krispi yang dapat bersaing dengan produk lainnya. Juga memeberikan pelatihan (packing), manajemen pemasaran produk secara intensif berbasis teknologi. Hasil kegiatan pengabdian masyarakat ini mitra mampu melakukan pengolahan produk dari bahan dasar ikan lele segar menjadi produk olahan lele bakar lezat dan lele krispi. Produk olahan lele ini telah diproduksi dan diditribusikan oleh mitra serta mampu menjadi nilai tambah dibandingkan dengan penjualan ikan lele tanpa diolah. Kata Kunci: Diversifikasi, Aneka Olahan Lele, Pasca Covid-19
PENGARUSUTAMAAN GENDER DALAM PEMBANGUNAN DILIHAT DARI PERSPEKTIF SOSIOLOGI DI KABUPATEN SITUBONDO Hasanah, Usrotul
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 1 No 01 (2023): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v1i01.3147

Abstract

Justify Text Persepsi gender yang diasosiasikan sebagai perempuan merupakan sebuah tindakan diskriminatif. Ini karena dalam pengertiannya, gender berkaitan dengan jenis kelamin (laki-laki dan perempuan). Pemerintah telah mulai menekankan pentingnya peran perempuan dalam pembangunan, yang ditandai dengan dikeluarkannya berbagai kebijakan tentang Strategi Nasional Percepatan Pengarusutamaan Gender. Hal ini menunjukkan bahwa pemerintah menginginkan untuk mempercepat pelaksanaan kebijakan tersebut pada semua lini pemerintahan, baik di tingkat nasional maupun daerah. Kebijakan pembangunan yang responsif gender dimaksudkan untuk meningkatkan keadilan dan kesetaraan gender dalam pembangunan. Tujuan dari sosialisasi PUG ditujukan untuk pembangunan yang lebih adil dan merata bagi seluruh masyarakat, baik laki-laki maupun perempuan, serta mengurangi kesenjangan antara laki-laki dan perempuan dalam mengakses dan mengontrol sumber daya, berpartisipasi dalam pengambilan keputusan dan proses pembangunan, serta mendapatkan manfaat dari kebijakan dan program pembangunan. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu: pertama, melakukan sosialisasi tentang pengarusutamaan gender, kedua, wawancara, dan ketiga, dengan menyebarkan kuesioner. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah antusiasme perempuan dalam mengikuti kegiatan. Sehingga dari kegiatan pengabdian ini diharapkan perempuan dan laki-laki memiliki akses yang sama kepada sumber daya pembangunan, berpartisipasi yang sama dalam proses pembangunan, mempunyai kontrol yang sama atas sumber daya pembangunan, dan memperoleh manfaat yang sama dari hasil pembangunan.
SOSIALISASI KEBIJAKAN PEMERINTAH KABUPATEN SITUBONDO PADA PEMBANGUNAN UMKM MENUJU SITUBONDO NAIK KELAS Aini, Dini Noor
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 4 No 02 (2025): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v4i02.6916

Abstract

Sosialisasi ini menjelaskan tentang kebijakan pembangunan ekonomi daerah Kabupaten Situbondo dengan fokus pada pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Pembangunan ekonomi daerah merupakan langkah strategis pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan. Sosialisasi ini menggunakan metode dialog interaktif dalam menyampaikan strategi dan kebijakan Pemerintah Kabupaten Situbondo dalam mendorong pertumbuhan UMKM sebagai motor utama perekonomian lokal. Pemerintah Kabupaten Situbondo telah menerapkan berbagai strategi, seperti deklarasi Kabupaten UMKM, digitalisasi UMKM, peningkatan akses permodalan, pelatihan dan pendampingan, hingga penguatan promosi produk lokal. Selain itu, kebijakan daerah yang mendukung, seperti Peraturan Daerah tentang penanggulangan kemiskinan dan pengembangan pasar tradisional, memperkuat upaya pembangunan ekonomi ini. Meskipun terdapat fluktuasi dalam pertumbuhan ekonomi, arah kebijakan yang berfokus pada UMKM dinilai mampu meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat dan mendukung tercapainya visi “Situbondo Naik Kelas”. Kata Kunci: Pembangunan Ekonomi, UMKM, Kebijakan Daerah, Situbondo, Pertumbuhan Ekonomi
PENINGKATAN SISTEM TATA KELOLA ADMINISTRASI DESA DALAM PENYELENGGARAAN PEMERINTAH DESA AMBULU KECAMATAN AMBULU KABUPATEN JEMBER Giyanto, Giyanto
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 4 No 01 (2025): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v4i01.6034

Abstract

Abstrak Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini mengambil tema Peningkatan sistem tata kelola admininstrasi desa dalam penyelenggaraan pemerintahan desa. Permasalahan yang dikaji adalah terkait kurangnya pemahaman perangkat desa tentang bagaimana mengelola data yang baik. Kurangnya perangkat desa yang profesional dalam bidang pengadministrasian dapat membuat desa menjadi desa tertinggal. Padahal kesuksesan pemerintah pusat dalam menjalankan sistem pemerintahan tidak terlepas dari peran pemerintah daerah, dan juga pemerintah desa, karena desa merupakan bagian penting dalam pemerintahan negara. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalitas perangkat desa dalam mengelola administrasi desa. Metode pendekatan yang digunakan adalah metode presentasi dan pendampingan perangkat desa Ambulu. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang di hadiri oleh Kepala Desa, Sekertaris Desa, BPD, dan perangkat Desa Ambulu cukup baik hal ini dapat dilihat dari hasil pre tes dan pos tes dalam kegiatan. Kata Kunci: Tata Kelola Pemerintahan, Administrasi Desa, Pemerintah Desa
LIVE STREAMING: SUARA PENYANDANG DISABILITAS DAN PARTISIPASI POLITIK PADA PEMILU 2024 Susanto, Hari
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 2 No 01 (2024): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v2i01.3924

Abstract

Ciri khas negara demokrasi adalah dengan diadakannya pemilihan umum (General Election) yang akan memilih pemilihan presiden, gubernur dan bupati beserta wakil-wakilnya, juga memilih DPR dari tingkat pusat maupun daerah. Pelaksanaan pemilu di Indonesia dilaksanakan tiap lima tahun sekali, berasaskan langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil, hal mana sudah ditetapkan pada pasal 22E UUD 1945, selanjutnya mengenai hak pilih yang wajib dilindungi dan diakui keberadaannya termuat Pasal 27 pasal 28E UUD NRI. Warganegara penyandang disabilitas dan difabel mempunyai hak memilih atau hak politik pada pemilu, ini didukung Pasal 43 UU Nomor 39 Tahun 1999 tentang HAM, UU Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas, dan ketentuan teknis yang diatur dalam UU No 7 tahun 2017 Bab IV Pasal 198 tentang hak memilih saat pemilu. Penyandang disabilitas adalah setiap orang yang mengalami keterbatasan fisik, intelektual, mental, dan/atau sensorik dalam jangka waktu lama yang dalam berinteraksi dengan lingkungan. Dari seluruh peraturan yang ada, baik pada tingkat konstitusi dan UU yang bersifat sektoral mengenai hak politik, tidak ada satupun ketentuan yang bersifat diskriminatif. Pemenuhan hak-hak politik penyandang disabilitas dengan dilibatkannya pada kegiatan pendidikan politik dalam bentuk penyuluhan berupa Live Streaming melalui acara Lintas Kediri Sore Ini: Cerita Kata dengan tema Suara Disabilitas dalam Pemilu 2024, diselenggarakan oleh RRI Kediri, pada Hari Senin, 08 Mei 2023 pukul 15.00 hingga pk.16.15. Hasil yang dicapai adalah para penyandang disabilitas akan mengetahui hak suara beserta kewajibannya sehingga bisa berpartisipasi dalam pemilu guna memilih pemimpin dan wakil rakyat yang sesuai dengan harapannya. Kata Kunci: Suara Disabilitas, Partisipasi Politik
PENGEMBANGAN SOSIALISASI PEMILU GUNA MENINGKATKAN PERAN SERTA MAHASISWA DATANG KE TPS PADA PEMILU 2024 Fauzi, Hasan Muchtar; Zain, Muh Hamdi; Basuki, Eddy
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 4 No 01 (2025): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v4i01.6042

Abstract

Pengabdian ini merupakan program yang harus diselesaikan mahasiswa sebagai salah satu dari persyaratan penyelesaian gelar sarjana. Pada tahun 2024 akan dilaksanakan kegiatan pengabdian dengan tema “Beri Suara Bijaksana dan Berkontribusi Untuk Masa Depan Indonesia” bekerjasama dengan Komite Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Situbondo. Permasalahan yang teridentifikasi adalah kurangnya perhatian warga, penyebabnya adalah kurangnya interaksi dan minimnya penggunaan media sosial oleh warga. Oleh karena itu, rencana kerja yang dilakukan adalah membuat spanduk yang memuat informasi penting terkait pemilu, seperti ajakan mengunjungi TPS, konfirmasi daftar pemilih, tata cara pemungutan suara, lokasi TPS, dan lain-lain. Spanduk tersebut akan ditempatkan di lokasi strategis seperti kantor kepala desa dan pasar tradisional di Kabupaten. Tujuan dari program ini adalah untuk memastikan informasi terkait pemilu terkomunikasi dengan baik kepada warga dan meningkatkan partisipasi pemilih sejalan dengan tujuan KPU. Diharapkan program ini dapat menjadi contoh cara efektif mengkomunikasikan informasi melalui media kepada warga. 77 Jurnal Abdi Publik , Vol 04, N0 01, 2024 Kata Kunci: Kegiatan Pengabdian, Spanduk,Serangan,Pemilih
unars, LIVE STREAMING: SUARA PENYANDANG DISABILITAS DAN PARTISIPASI POLITIK PADA PEMILU 2024 Susanto, Hari
Jurnal Abdi Publik (JAP) Vol 3 No 01 (2024): JURNAL ABDI PUBLIK
Publisher : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/jap.v3i01.5953

Abstract

Abstrak Ciri khas negara demokrasi adalah dengan diadakannya pemilihan umum (General Election) yang akan memilih pemilihan presiden, gubernur dan bupati beserta wakil-wakilnya, juga memilih DPR dari tingkat pusat maupun daerah. Pelaksanaan pemilu di Indonesia dilaksanakan tiap lima tahun sekali, berasaskan langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil, hal mana sudah ditetapkan pada pasal 22E UUD 1945, selanjutnya mengenai hak pilih yang wajib dilindungi dan diakui keberadaannya termuat Pasal 27 pasal 28E UUD NRI. Warganegara penyandang disabilitas dan difabel mempunyai hak memilih atau hak politik pada pemilu, ini didukung Pasal 43 UU Nomor 39 Tahun 1999 tentang HAM, UU Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas, dan ketentuan teknis yang diatur dalam UU No 7 tahun 2017 Bab IV Pasal 198 tentang hak memilih saat pemilu. Penyandang disabilitas adalah setiap orang yang mengalami keterbatasan fisik, intelektual, mental, dan/atau sensorik dalam jangka waktu lama yang dalam berinteraksi dengan lingkungan. Dari seluruh peraturan yang ada, baik pada tingkat konstitusi dan UU yang bersifat sektoral mengenai hak politik, tidak ada satupun ketentuan yang bersifat diskriminatif. Pemenuhan hak-hak politik penyandang disabilitas dengan dilibatkannya pada kegiatan pendidikan politik dalam bentuk penyuluhan berupa Live Streaming melalui acara Lintas Kediri Sore Ini: Cerita Kata dengan tema Suara Disabilitas dalam Pemilu 2024, diselenggarakan oleh RRI Kediri, pada Hari Senin, 08 Mei 2023 pukul 15.00 hingga pk.16.15. Hasil yang dicapai adalah para penyandang disabilitas akan mengetahui hak suara beserta kewajibannya sehingga bisa berpartisipasi dalam pemilu guna memilih pemimpin dan wakil rakyat yang sesuai dengan harapannya. Kata Kunci: Suara Disabilitas, Partisipasi Politik

Page 2 of 3 | Total Record : 27