cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Administrasi Perkantoran (JPAP)
ISSN : 23389621     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) mempublikasikan hasil penelitian ilmiah mahasiswa di bidang Pendidikan Administrasi Perkantoran berupa penelitian dasar, perencanaan, perancangan, dan studi pengembangan Pendidikan Administrasi Perkantoran. Ejournal.unesa.ac.id hadir untuk memenuhi kebutuhan akan berbagai macam jurnal tentang ilmu Ekonomi. Dalam situs Jurnal ini anda dapat menemukan berbagai macam jurnal dalam bentuk PDF. Jurnal JPAP terbit secara berkala setiap 4 bulan sekali.
Arjuna Subject : -
Articles 25 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 3 (2013)" : 25 Documents clear
PENERAPAN ARSIP ELEKTRONIK DI BADAN PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN PROVINSI JAWA TIMUR HARIANTO, WAWAN
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK   Penerapan metode pengarsipan secara elektronik dalam sebuah organisasi diperlukan untuk mendukung kegiatan pengarsipan upaya tercapai efektifitas dan efisiensi dalam pengelolaan, serta mampu melestarikan arsip yang memiliki informasi atau nilai penting bagi penggunanya. Jenis penelitian yang dilakukan penulis adalah jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif, menggunakan observasi, wawancara dan studi dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Teknik analisis data yang digunakan penulis adalah domain. Dalam penerapan arsip elektronik, jenis media yang digunakan bermacam-macam seperti CD, DVD, mikrofilm dan media elektronik lainnya. Pengelolaan arsip statis tersebut terdiri dari tiga tahapan yaitu, akuisisi, pendeskripsian umum, dan preservasi. Untuk menunjang kegiatan penerapan dibutuhkan sarana dan prasarana yang baik untuk pengawasan dan pemeliharaan agar tercapai tujuan yang telah direncanakan. Selain itu juga dibutuhkan sistem yang sesuai untuk penerapan yang dilaksanakan dengan didukung oleh personil pengarsipan yang kompeten di bidangnya, serta memiliki keterampilan dan kemampuan yang mendukung penerapan arsip elektronik.   Kata kunci: Arsip elektronik, Metode pengarsipan elektronik   ABSTRACT Implementation of electronic archiving methods within an organization is required to support archiving activities in order to achieve effectiveness and efficiency in archiving management, and to preserve documents or informations that have significant value for its users. Type of this research is descriptive research using qualitative approach. Data collection techniques used by the author are observation, interviews and documentation study. Data analysis techniques used by the author is the domain. Implementation of electronic archiving methods using vary types of media such as CDs, DVDs, microfilm and other electronic media. The static archive management consists of three stages: acquisition, general description and preservation. In order to support the implementation, good facilities and infrastructures are required for supervision and maintenance to achieve the goals planned. It also need a suitable system supported by personnels that competent in their field, and have the skills and abilities which support the implementation of electronic archiving. Keywords: electronic archives, electronic archiving method
PENGARUH PERSON ORGANIZATION FIT TERHADAP MOTIVASI  DAN KINERJA KARYAWAN PADA KARYAWAN PT. BANK PEMBANGUNAN DAERAH JAWA TIMUR (BANK JATIM) CABANG LAMONGAN INTAN PRAMESTI, ANNUR
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK   Konsep hubungan person organization fit dengan motivasi dan kinerja karyawan sangat penting karena berkaitan dengan perannya dalam pencapaian kesuksesan suatu organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara person organization fit dengan motivasi dan kinerja karyawan. Penelitian dilakukan pada karyawan PT. Bank Jatim Cabang Lamongan dengan jumlah subjek penelitian sebanyak 120 responden. Alat pengumpul data berupa kuisioner dan wawancara. Analisis data dilakukan dengan tehnik statistik regresi sederhana dengan bantuan program SPSS versi 17. Berdasarkan hasil analisis regresi sederhana terdapat hubungan yang positif antara person organization fit terhadap motivasi karyawan. Hal ini menunjukkan person organization fit  berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi karyawan, sehingga adanya person organization fit akan meningkatkan motivasi karyawan. Begitu juga dengan hasil analisis pengaruh person organization fit terhadap kinerja karyawan, terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara person organization fit terhadap kinerja karyawan. Dengan demikian hipotesis yang menduga bahwa person organization fit mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap motivasi dan kinerja karyawan dapat diterima. Kata kunci : person organization fit, motivasi, kinerja   ABSTRACK   The concept of person organization fit relationship with the motivation and performance of employees is very important because it relates to their role in achieving an organization's success. This study aimed to determine whether there is a positive and significant relationship between person organization fit with the motivation and performance of employees. The study was conducted at PT. Bank of East Java Branch Lamongan by the number of subjects a total of 120 respondents. Data collection tool in the form of questionnaires and interviews. Data analysis was performed with the statistical technique of simple regression with SPSS version 17. Based on the results of a simple regression analysis found a positive relationship between person organization fit on employee motivation. This shows the person organization fit has positive and significant impact on employee motivation, so that a person organization fit will increase employee motivation. So also with the results of the analysis of the influence of person organization fit on employee performance, there is a positive and significant relationship between person organization fit on employee performance. Thus the hypothesis suspect that person organization fit has a positive and significant impact on employee motivation and performance is acceptable.  Keywords: person organization fit, motivation, performance
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG PADA KOMPETENSI DASAR MENGOPERASIKAN PERALATAN PERKANTORAN PADA MESIN KETIK MANUAL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X APK 3 DI SMK PAWIYATAN SURABAYA BUDI PARAMITA, APRILIA
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRACT The purpose of this study was to determine (1) how teachers activities for teaching and learning activities subject to the direct instruction model on the basis of competence Office Equipment Operates on Manual Typewriter. (2) How does the student activity during the follow subjects with direct instruction model on the basis of competence Office Equipment Operates on Manual Typewriter. (3) How is student learning outcomes after following subjects by direct instruction model on the basis of competence Office Equipment Operates on Manual Typewriter. The population in this study was a class X Pawiyatan SMK Surabaya, while the sample in this study was a class X APK 3 which follow subjects manage office equipment amounted to 30 students. The results of this study indicate that the application of an effective model of direct instruction to improve student learning outcomes of class X APK SMK Pawiyatan 3. For the implementation of direct instruction model at each cycle in which the well has increased the ability of teachers to manage both direct instruction and students have been very good also in the learning process.   Keywords: models of direct instruction, learning outcomes   ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana aktivitas guru selama kegiatan belajar mengajar mata pelajaran dengan model pembelajaran langsung pada kompetensi dasar Mengoperasikan Peralatan Perkantoran pada Mesin Ketik Manual, bagaimana aktivitas siswa selama mengikuti mata pelajaran dengan model pembelajaran langsung pada kompetensi dasar Mengoperasikan Peralatan Perkantoran pada Mesin Ketik Manual, bagaimana hasil belajar siswa setelah mengikuti mata pelajaran dengan model pembelajaran langsung pada kompetensi dasar Mengoperasikan Peralatan Perkantoran pada Mesin Ketik Manual. Sasaran dalam penelitian ini adalah kelas X SMK Pawiyatan Surabaya. Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian tindakan yang terdiri dari empat langkah meliputi perencanaan, tindakan, refleksi, dan revisi yang dilaksanakan dalam dua putaran. Data dalam penelitian ini diperoleh dari tes, dokumentar, dan pengamatan. Analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran langsung efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas X APK 3 SMK Pawiyatan. Dimana untuk penerapan model pembelajaran langsung pada tiap siklus mengalami peningkatan yang sangat baik dimana kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran langsung sangat baik dan siswa sudah sangat baik pula dalam proses pembelajaran.   Kata Kunci : Model pembelajaran langsung, hasil belajar
PENERAPAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA DIKLAT MENGELOLA PERALATAN KANTOR DI KELAS X APK-1 SMKN 1 BOJONEGORO JALMAV, MEIRLYN
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The objective of this research is to know teacher activity, student activity and learning result of student in class X grade APK 1 SMK N 1 Bojonegoro academic year 2011/2012, in the application of contextual teaching and learning (CTL) with direct instruction learning, model in office equipment management mattery. Is quality research in classroom action research (PTK) After observe and analyse that mattery, we got the data: the average of teacher activity value in each cycle is increase. In the first cycle the average of teacher activity is 2,07 in the second cycle is 3, however the average of student activity value in each cycle is increase to 2,15 and in the second cycle the average is 3. Classical mastery learning in the first cycle is the 15% and in the second cycle is 84%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas guru, siswa dan hasil belajar siswa kelas X APK 1 SMK N 1 Bojonegoro tahun ajaran 2011/2012 dalam penerapan contextual teaching and learning (CTL) dengan menggunakan model pembelajaran langsung pada mata diklat mengelola peralatan kantor. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK), subjek penelitiannya siswa kelas X APK 1. Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus setelah melakukan penilitian dan menganalisisnya maka di peroleh kesimpulan sebagai berikut: nilai rata-rata aktivitas guru pada tiap siklusnya mengalami peningkatan. Pada siklus I nilai rata-rata aktivitas guru sebesar 2,07 pada siklus II nilai rata-rata sebesar 3.00 sedangkan nilai rata-rata aktivitas siswa di tiap siklusnya mengalami peningkatan, pada siklus I nilai rata-rata aktivitas siswa sebesar 2,15 pada siklus II nilai rata-rata sebesar 3,00. Ketuntasan belajar klasikal pada siklus I sebesar 15% pada siklus II sebesar 84%.   Keyword: contextual teaching and learning (CTL), Model Pembelajaran Langsung.
PENGEMBANGAN MODUL MENGIDENTIFIKASI SARANA DAN PRASARANA ADMINISTRASI PERKANTORAN PADA MATA DIKLAT MEMAHAMI PRINSIP-PRINSIP PENYELENGGARAAN ADMINISTRASI PERKANTORAN UNTUK SISWA SMK NEGERI 2 BUDURAN SIDOARJO MILADIYAH, ANA
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui model modul yang meliputi kesesuaian materi, ketertiban bahasa, dan ilustrasi modul sebelum dan setelah dikembangkan, mengetahui kelayakan modul, dan respon siswa terhadap modul yang telah dikembangkan. Penelitian ini memiliki delapan langkah pengembangan yang telah dimodifikasi, yaitu potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi produk, revisi produk, uji coba produk, revisi produk, dan produksi. Hasil penelitian menunujukkan bahwa model modul sebelum dikembangkan masih terdapat beberapa kekurangan dan modul yang telah dikembangkan menyempurnakan kekurangan modul yang ada pada aspek kesesuaian materi, ketertiban bahasa, dan ilustrasi modul. Modul Mengidentifikasi Sarana dan Prasarana Administrasi Perkantoran dinyatakan sangat layak dengan hasil persentase 89,58%. Dan respon siswa terhadap modul dinyatakan sangat baik dengan persentase 81,9%. Kata kunci:   pengembangan modul, sarana dan prasarana administrasi perkatoran     ABSTRACT The purpose of this research is to knowing about before and after models of module, knowing advisability of module, and students response to the module that have been developed. This research has eight-steps development which has been modified, they are potentials and problems, data collection, product design, product validation, revision of product, product testing, product revision, and production. The result showed that the models of module before developed still has some shortcomings and developed module improve existing module shortages in suitability of the materials, orderly of language, and module illustration of aspects. Identify Facilities And Infrastructure Office Administration module stated very decent with percentage of 89,58%. And students response stated very good at rating of 81,9%. Key words:  development of module, facilities and infrastructure office administration.
PENGARUH TATA RUANG KANTOR TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN (STUDI PADA KARYAWAN FRONT OFFICE DI SELURUH KANTOR UNIT BINAAN PT. BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO) TBK. CABANG JEMURSARI SURABAYA) HADI PANCOROWATI, MUTIARA
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRACT   This research aims to analyze whether office layout effects on the productivity of front office employee in whole unit office PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Jemursari Surabaya branch. This type of research is a quantitative research, with the sample of 90 employees of customer service and teller. This research use  simple linear regression for data analysis method with the help of SPSS 16.0 software for windows. Based on the results of the research revealed that the office layout has significantly and positive effect on the productivity of front office employee in whole unit office PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Jemursari Surabaya branch. Office layout contributed as much as 45,3% on employee productivity front office while the remaining 54,7% is influenced by other factors. Keywords:  office layout, employee productivity.     ABSTRAK   Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah tata ruang kantor berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan front office di seluruh kantor unit binaan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Cabang Jemursari Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif, dengan sampel 90 karyawan customer service dan teller. Metode pengolahan data menggunakan analisis regresi linier sederhana dengan bantuan software SPSS 16.0 for windows. Berdasarkan hasil penelitian dinyatakan bahwa tata ruang kantor berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan front office di seluruh kantor unit binaan PT. BRI (Persero) Tbk. Cabang Jemursari Surabaya. Tata ruang kantor memberi kontribusi sebesar 45,3% terhadap produktivitas kerja karyawan front office sedangkan sisanya sebesar 54,7% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. Kata kunci: tata ruang kantor, produktivitas kerja karyawan.
MANAJEMEN KEARSIPAN DI BADAN PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN PROVINSI JAWA TIMUR AMALIA, RIRIN
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRACT     Every company of governmental goodness and also private sector is not quit of activity of correspondence yielding a[n archives. archives as activity evidence and record information need to be managed better. This research aim to to study execution of special archives management dynamic archival, descriptive Research type qualitative, technique analyse domain with technique intake of data use observation, documentation and interview. Result of from research is execution of archives management have worked well is but burdened by at human resource at energy of arsiparis which not yet is skillful.    Keyword : Archival Management     ABSTRAK Setiap perusahaan baik pemerintah maupun swasta tidak terlepas dari kegiatan    korespondensi yang menghasilkan suatu arsip. arsip sebagai bukti kegiatan dan merekam informasi perlu untuk dikelola dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pelaksanaan manajemen kearsipan khusus pada arsip dinamis. Jenis penelitian kualitatif deskriptif, teknik analisis domain dengan teknik pengambilan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian adalah pelaksanaan manajemen kearsipan telah berjalan baik namun terkendala pada sumber daya manusia pada tenaga arsiparis yang belum terampil.    Kata kunci : Manajemen Kearsipan
PEMANFAATAN E-MAIL DALAM KORESPONDENSI SEBAGAI PERWUJUDAN PAPERLESS OFFICE DI PT TELKOM ROZALIN K, STEVANI
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRACT Utilization of e-mail in correspondence can realize the paperless office. It is known by reducing paper use after utilization of e-mail in the correspondence. This research is a qualitative descriptive study. Informants in this study was the secretary of the Executive General Manager (EGM) and the Executive Deputy General Manager (DEGM) and 14 informants as employees of Divisi Telkom Timur. In this research, collection data techniques are in-depth interviews, observation, documentation and questionnaires. Analyzed using taxonomy and percentage on the questionnaire. The results showed that PT Telkom has implemented the utilization of e-mail in the internal and external correspondence as the embodiment of a paperless office by Nota Dinas Elektronik and Mail which contained in the internal portal PT Telkom. This is supported by the responses of 14 employees who have understand and use e-mail and also contribute to realization of the paperless office.    Keywords : utilization of e-mail, correspondence, paperless office  
STUDI TENTANG EFEKTIVITAS SISTEM PELAYANAN SIRKULASI PERPUSTAKAAN DI KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KOTA MOJOKERTO CHOLILAH, YENTA
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRACT   In generally is known that the circulation service is a library services that have a major influence on the image of the library, because the library circulation service is a type of service that is directly related to service users. The purpose of this study is to determine how much the effectiveness system library circulation services at the office of the city library Mojokerto. This research is a qualitative descriptive study. The data used in this study are primary and secondary data. Primary data obtained from questionnaires, and interviews. Secondary data obtained from observational data and documentation in Mojokerto city library. From the results of the questionnaire to library visitors who serve as research respondents, shows that the average respondent gave a good answer from any statements provided in the questionnaire. And also with direct interviews conducted by researchers at the circulation service officer. Officers provide information about the activities of the library circulation services, from interviews conclude library circulation service activities went smoothly although still apply manual system at the circulation service activities. Results of research conducted by researcher observation, documentation, questionnaires, and interviews indicate that the effectiveness of library circulation service system in Mojokerto town library office running smoothly.   Keywords: library, the effectiveness of the service system, and library circulation   ABSTRAK   Secara umum diketahui bahwa pelayaan sirkulasi adalah salah satu bentuk pelayanan perpustakaan yang mempunyai pengaruh besar terhadap baik buruknya citra perpustakaan, karena pelayanan sirkulasi perpustakaan merupakan jenis pelayanan yang berhubungan langsung dengan pengguna jasa pelayanan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar efektivitas sistem pelayanan sirkulasi perpustakaan di kantor perpustakaan kota Mojokerto. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari hasil angket, dan wawancara. Data sekunder diperoleh dari data observasi dan dokumentasi di perpustakaan kota Mojokerto.   Dari hasil penyebaran angket kepada pengunjung perpustakaan yang dijadikan sebagai responden peneliti, terlihat bahwa rata-rata responden memberikan jawaban yang baik dari setiap pernyataan yang disediakan dalam angket. Begitu juga dengan wawancara langsung yang dilakukan peneliti kepada petugas bagian pelayanan sirkulasi. Petugas memberikan informasi tentang berlangsungnya kegiatan pelayanan sirkulasi perpustakaan, dari hasil wawancara peneliti menyimpulkan kegiatan pelayanan sirkulasi perpustakaan berjalan lancar meskipun masih menerapkan sistem manual pada kegiatan pelayanan sirkulasinya. Hasil penelitian yang dilakukan melalui pengamatan peneliti, dokumentasi, penyebaran angket, dan wawancara langsung menunjukkan bahwa sistem pelayanan sirkulasi perpustakaan kota Mojokerto berjalan efektif.    Kata kunci : perpustakaan, efektivitas sistem pelayanan, dan sirkulasi perpustakaan
PENGEMBANGAN MODUL MEMELIHARA STANDAR PENAMPILAN PRIBADI PADA MATA DIKLAT MENERAPKAN PRINSIP-PRINSIP KERJASAMA DENGAN KOLEGA DAN PELANGGAN UNTUK SISWA SMK NEGERI 2 BUDURAN SIDOARJO OKTAVIA YUDHATAMI, DITA
Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP) Vol 1, No 3 (2013)
Publisher : Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK   Pembelajaran menggunakan modul merupakan pendekatan pembelajaran mandiri yang berfokuskan penguasaan kompetensi dari bahan kajian yang dipelajari peserta didik dengan waktu  tertentu sesuai dengan potensi dan kondisinya. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang menggunakan model pengembangan yang mengacu pada 4-D Thiagarajan. Teknik pengumpulan data meliputi lembar validasi yang diberikan kepada dosen ahli dan guru mata diklat di SMK serta angket respon siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modul memelihara standar penampilan pribadi jika dilihat dari kelayakan modul dinyatakan sangat baik dengan persentase 90,09%. Sedangkan hasil respon siswa terhadap modul dinyatakan sangat baik dengan persentase 87,72% sehingga modul yang dikembangkan baik/layak digunakan pada proses belajar mengajar.   Kata Kunci: Modul, Pembelajaran Menggunakan Modul, Metode Penelitian Pengembangan                                  ABSTRACT   Learning by module is self learning approach focused on mastering competence of material learned by students within specific time appropriate with it potential and condition. This research was developmental research using development model according to 4-D Thiagarajan. Data collecting technique involved validation sheet given to expert lecturers and teacher of training subject in Vocational School and student response questionnaire. Result of this research shows that preserving standard of personal appearance module viewed from it properness stated very good with percentage was 90.09%. Result of student response toward the module stated very good with percentage was 87.72% therefore the module developed was good/proper to be used at teaching and learning process.   Keywords: module, learning by module, developmental research method                     

Page 1 of 3 | Total Record : 25