cover
Contact Name
Doni Abdul Fatah
Contact Email
simantec@trunojoyo.ac.id
Phone
+6285648688506
Journal Mail Official
simantec@trunojoyo.ac.id
Editorial Address
Jurusan Teknik Informatika - Fakultas Teknik - Universitas Trunojoyo Madura Jl. Raya Telang PO BOX 2 Kamal, Bangkalan 69162
Location
Kab. bangkalan,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Simantec
ISSN : 20882130     EISSN : 25024884     DOI : https://doi.org/10.21107/simantec.v8i2
Core Subject : Science,
Jurnal Simantec merupakan Jurnal Ilmiah dibawah naungan Program Studi Manajemen Informatika, Fakultas Teknik Universitas Trunojoyo Madura. Jurnal Simantec diterbitkan pertama kali pada bulan Desember 2009, dan diterbitkan dua kali dalam setahun. Jurnal Simantec berisi artikel-artikel ilmiah yang meliputi bidang-bidang : informatika, Sistem Informasi, Multimedia, Mekatronika, Jaringan serta hasil penelitian lainya yang terkait dengan bidang-bidang tersebut.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 9, No 2 (2021)" : 6 Documents clear
KAJIAN LITERATUR SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMAAN BEASISWA Bagus Fajariyanto; Rima Tri Wahyuningrum
Jurnal Simantec Vol 9, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/simantec.v9i2.9841

Abstract

Beasiswa merupakan bentuk bantuan atau penghargaan, biasanya disalurkan kepada seseorang yang ingin menempuh pendidikan dengan keterbasan ekonomi atau kepada seseorang yang memiliki prestasi. Dibutuhkan sebuah sistem untuk membantu menentukan seseorang yang layak dalam menerima beasiswa. Pada artikel ini telah melakukan kajian beberapa artikel yang membahas topik Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Beasiswa. Berdasarkan artikel-artikel tersebut dengan menggunakan metode yang berbeda untuk membuat sebuah Sistem Pendukung Keputusan harus menyesuaikan dengan kriteria-kriteria yang dibutuhkan serta kebutuhan lain yang ada. Metode yang digunakan pada artikel yaitu SAW, FMADM, RAD, TOPSIS, ANN, Backpropagation, Decision Tree, AHP, VIKOR dan SMARTER. Hasil dari kajian literatur bahwa metode TOPSIS lebih banyak digunakan  karena prosesnya yang objektif, sistematis dan fleksibel dalam program penerimaan beasiswa ini sehingga mendapatkan hasil yang optimal dalam pemilihan penerimaan beasiswa untuk mahasiswa.
DETEKSI KEJANG EPILEPSY DENGAN MENGGUNAKAN PEMILIHAN FITUR INFORMATIOAN GAIN DAN PEMBELAJARAN ENSEMBLE RANDOM FOREST Mulaab Mulaab
Jurnal Simantec Vol 9, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/simantec.v9i2.11084

Abstract

Epilepsi adalah kondisi neurologis kronis yang ditandai dengan kejang yang tidak tidak diketahui penyebanya karena  pelepasan neuron yang abnormal (Seizures inturn). Kejang karena epilepsi akan berbeda dengan  kejang yang disebabkan oleh kelainan pelepasan neuronal dari peristiwa nonepilepsi, seperti kejang psikogenik. EEG merekam fluktuasi tegangan dari beberapa elektroda yang ditempatkan pada kulit kepala subjek selama periode waktu tertentu untuk mendiagnosa kelainan  sindrom afektif dan organik pada manusia. Bagaiman mendeteksi epilepsy berdasarkan ektraksi sinyal EEG untuk proses diagnosa.  Pada penelitan ini telah dilakukan deteksi epilepsy berdasarkan proses seleksi fitur dan pembelajaran ensemble random forest. Berdasarkan hasil percobaan didapatkan akruasi identifikasi kejang epilepsy dengan pemilhian fitur tertentu pada beberapa subjek pasien telah dihasilkan akurasi diatas 0.99
GAME EDUKASI SISTEM TATA SURYA BAGI SISWA SEKOLAH DASAR BERBASIS VIRTUAL REALITY Restu Ilham Firmansyah; Addin Aditya; Meivi Kartikasari
Jurnal Simantec Vol 9, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/simantec.v9i2.9912

Abstract

Penelitian ini diawali dari pesatnya perkembangan teknologi disektor pendidikan. Salah satunya adalah teknologi Virtual reality (VR) yang bisa dimanfaatkan media pembelajaran sekolah dasar termasuk sistem tata surya. VR adalah teknologi yang dapat berinteraksi dengan suatu lingkungan yang disimulasikan oleh komputer. Dengan aplikasi ini siswa akan merasakan pengalaman berada di luar angkasa dan menjelajah ke setiap objek yang ada di dalamnya. Pada penelitian ini menggunakan game engine unity untuk aplikasi berbasis Android dan SDK agar aplikasi dapat digunakan Virtual reality. Metode penelitian yang digunakan dalam laporan ini terbagi dari beberapa tahap yaitu tahap pengumpulan data, tahap perancangan game, tahap pembuatan game, tahap uji coba serta tahap penerapan dan perbaikan. Proses pembuatan game ini menggunakan Unity 3D, blender serta software corel draw untuk pembuatan interface. Dengan ini dapat disimpulkan bahwa telah berhasil dibuat game Edukasi Sistem Tata Surya Berbasis Android Virtual reality.
ANALISA MEDIA PEMBELAJARAN WHATSAPP MENGGUNAKAN USE QUESTIONNAIRE Yadi Yadi
Jurnal Simantec Vol 9, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/simantec.v9i2.9960

Abstract

Pembelajaran dengan pemanfaatan teknologi semakin mempermudah dalam proses pembelajaran yang dipergunakan tanpa harus berada di ruang kelas dengan bertatap muka salah satu media yang dipergunakan dalam sarana pembelajaran yakni aplikasi Whatsapp dengan berbagai fitur yang dimiliki mempermudahkan interaksi antara mahasiswa dan dosen dalam berkomunikasi untuk mengetahui media yang dipergunakan membantu dalam proses pembelajaran perlu dilakukan analisa agar aplikasi yang dipergunakan sesuai dengan tujuan proses pembelajaran dengan melihat beberapa aspek seperti kebergunaan, kemudahan dalam pengoperasian, kemudahan dalam penggunaan dan kepuasan, tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar user merasakan kemudahan dan kepuasan dalam menggunakan aplikasi Whatsapp sebagai sarana pendukung proses pembelajaran, metode yang dipergunakan dalam penelitian kuantitatif deskriptif dengan pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan pendekatan use questionnaire. Hasil dari penelitian berdasarkan aspek use questionnaire mahasiswa dan dosen dalam menggunakan aplikasi whatsapp untuk proses pembelajaran dengan persentase skor Usefulness 69.3%, ease of use 71,42%, ease of learning 80.11% dan satisfaction 73.61%.
APLIKASI PENERJEMAH SEBAGAI MEDIA KOMUNIKASI BAGI PENYANDANG DISABILITAS MENGGUNAKAN KOMBINASI METODE SKIN DETECTION-ANFIS, KNN DAN TTS Fifin Ayu Mufarroha
Jurnal Simantec Vol 9, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/simantec.v9i2.10745

Abstract

Bahasa isyarat merupakan media komunikasi yang digunakan penyandang disabilitas dalam bertukar pesan.  Bahasa isyarat berupa gerakan tangan dimana setiap gerakan memiliki pola dan arti yang berbeda. Bahasa isyarat hanya dapat dipahami oleh para penyandang disabilitas dan volunteer, sedangkan jumlah volunteer menjadi semakin sedikit. Dalam memahami pola dan arti dari gerakan tangan tersebut dibangun aplikasi penerjemah bahasa isyarat. Tujuan dari penelitian ini adalah membantu penyandang disabilitas secara leluasa berinteraksi dengan masyarakat umum. Aplikasi menerjemahkan gerakan tangan pengguna menjadi hasil pengenalan berupa teks dan suara. Langkah – langkah yang diterapkan dalam pembangunan diantaranya menangkap gerakan tangan menggunakan webcam, pengenalan, dan terjemahan suara. Pada tahap pengenalan, terdapat beberapa sub proses yakni melakukan segmentasi hasil tangkapan gambar dengan menerapkan skin detection sebagai metode untuk mendapatkan objek tangan dan metode ANFIS sebagai penentuan grup gerakan tangan. Sub proses lainnya, melakukan proses klasifikasi menggunakan metode K-NN dengan masukan berupa fitur area yang menghasilkan teks alfabet. TTS diterapkan  untuk menciptakan suara pada aplikasi. Metode ini mengolah teks hasil klasifikasi dengan mengkomparasikan fonem teks dan file wav untuk medapatkan suara terjamahan. Aplikasi secara real time dapat menerjemahkan gerakan tangan dari webcam menjadi teks dan suara.
REKOMENDASI KESEHATAN JANIN DENGAN PENERAPAN ALGORITMA C5.0 MENGGUNAKAN CLASSIFYING CARDIOTOCOGRAPHY DATASET Muhamad Rian Santoso; Purnawarman Musa
Jurnal Simantec Vol 9, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/simantec.v9i2.10730

Abstract

Memiliki buah hati yang sehat tidak luput dari faktor kesehatan sang ibu dan kondisi janin di dalam rahim, sehingga butuh analisa terhadap kesehatan janin pada setiap ibu hamil.  Penelitian ini mengusulkan Algoritma C5.0 memanfaatkan dataset Cardiotocography terkait kondisi janin. Dataset Cardiotocography terdiri dari 2.126 record dengan, dimana setiap record memiliki 22 kolom atribut dan terdapat 3 kelas klasifikasi, yaitu; normal, suspect, dan pathological. Dengan menghitung entropy,  information gain,  split information, dan gain ratio, serta menggunakan confusion matrix sebagai perbandingan akurasi dari data yang diteliti. Kelompok record dibagi menjadi data training dan data testing dengan variasi 60%, 70%, 80%, dan 90% untuk data training dan dengan 40%, 30%, 20%, 10% untuk data testing. Hasil dari rekomendari pada variasi pembagian 90% data training dan  10% data testing menghasilkan akurasi sebesar 93,40% dengan jumlah aturan sebanyak 257. Sedangkan variasi 80% data training dan  20% data testing menghasilkan akurasi sebesar 91,29% dengan jumlah aturan sebanyak 239. Pada variasi 70% data training dan  30% data testing menghasilkan akurasi sebesar 88,23% dengan jumlah aturan sebanyak 220. Dan variasi pembagian terkecil 60% data training dan  40% data testing menghasilkan akurasi sebesar 88,12% dengan jumlah aturan sebanyak 204. Berdasarkan variasi tersebut, maka dapat disimpulkan semakin besarnya data training akan menyebabkan akurasi menjadi semakin baik dengan jumlah aturan-aturan yang dapat berguna untuk dijadikan sebagai sistem penunjang keputusan.

Page 1 of 1 | Total Record : 6