cover
Contact Name
Dede Kurniadi
Contact Email
dede.kurniadi@sttgarut.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
informatika@sttgarut.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. garut,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Algoritma
ISSN : 14123622     EISSN : 23027339     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Algoritma merupakan media publikasi hasil penelitian dosen maupun mahasiswa dalam kajian bidang Teknologi Informasi, Sistem Informasi, dan Rekayasa Perangkat Lunak.
Arjuna Subject : -
Articles 1,253 Documents
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA) BERBASIS MULTIMEDIA Muhammad Siddiq Permana; Dhami Johar Damiri; , Bunyamin
Jurnal Algoritma Vol 11 No 2 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1721.443 KB) | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-2.254

Abstract

Media pembelajaran secara umum adalah alat bantu proses belajar mengajar. Segala sesuatu yang dapat dipergunakan untuk merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemampuan untuk pembelajar sehingga dapat mendorong proses belajar mengajar.  Pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) sebagai salah satu bidang studi yang banyak menyasari tentang afektif untuk mempelajari alam semesta menjadi salah satu tantangan sendiri bagi guru pengampu untuk mengajarnya. Tuntunan proses pengajaran agar tidak monoton atau bersifat hafalan semata guna mendorong guru IPA untuk terus meningkatkan kreatifitas penggunaan media dalam pembelajaran IPA, sehingga menciptakan proses pembelajaran yang menarik, interaktif dan menyenangkan. Dalam pembelajaran IPA terdapat materi belajar berupa fakta-fakta dan adapula konsep yang bersifat abstrak. Metodologi penelitian pembuatan aplikasi media pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam berbasis multimedia ini menggunakan metodologi pengembangan multimedia Luther – Sutopo (1994) yaitu konsep, perancangan, pengumpulan bahan, pembuatan, pengujian dan distribusi. Pengembangan media menggunakan pendekatan “VISUALS” yaitu Visible (mudah dilihat), Interesting (menarik), Simple (sederhana), Useful (isinya bermanfaat), Accurate (benar bisa dipertanggung jawabkan), Legitimate (masuk akal), dan Structured (tersusun dengan baik).  Berdasarkan kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa aplikasi media pembelajaran IPA dapat digunakan oleh pengajar pada sarana pembelajaran berbasis multimedia. Berdasarkan hasil pengujian Alpha dengan proses pengujian tingkat keberhasilan aplikasi oleh pembuat dan pengujian Beta dengan menggunakan penyebaran kuesioner kepada pengajar sebanyak 4 pengajar dengan hasil prosentase 85% yang dapat disimpulkan media pembelajaran telah memenuhi persyaratan sesuai kebutuhan pengajaran.
PERANCANGAN APLIKASI LAPORAN LABA RUGI MENGGUNAKAN METODE BERORIENTASI OBJEK Vicky Yuzar Rachmat; Eko Retnadi; Rina Kurniawati
Jurnal Algoritma Vol 11 No 2 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1380.697 KB) | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-2.264

Abstract

The purpose of this study was to Designing Applications Income Statement CV. PAHLAWAN TOURS in support of the activities of the processing of financial transactions in the Finance section. With less well in the management and storage of data, resulting in the process of recording transactions that are not done correctly in the accounting. As a means to overcome the above problems, the authors create application programs using the income statement analysis and system development with object oriented methodology models Unified Approach (UA) raised by Ali Bahrami (1999), comprising the steps of Object Oriented Analysis (OOA) and Object Oriented Design (OOD) using Unified Modeling Language (UML) for modeling system requirements. Based on the analysis and design on the application income statement, can produce applications that aim to maximize every working processes and to support the activities of the particular financial transaction.
PENGEMBANGAN APLIKASI PENGENALAN HURUF, ANGKA DAN WARNA UNTUK ANAK USIA DINI BERBASIS ANDROID Nurul Fitriyani; Dewi Tresnawati; Nahdi Hadiyanto
Jurnal Algoritma Vol 11 No 2 (2014): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1103.626 KB) | DOI: 10.33364/algoritma/v.11-2.273

Abstract

Kemajuan teknologi informasi telah melahirkan budaya penggunaan smartphone dalam sehari-hari Contohnya adalah penggunaan aplikasi mobile pada smartphone android sebagai media dalam menyampaikan materi terhadap peserta didik ataupun sebagai alat peraga [1]. Pendidikan dasar anak usia dini seperti pengenalan dasar mengenai huruf, angka dan warna diperlukan untuk pertumbuhan dan perkembangan anak selanjutnya [10]. Sebelumnya Juliana [8] dan Anggraeni [2] melakukan perancangan aplikasi pengenalan huruf, angka dan warna. Namun belum terdapat fitur dua bahasa yaitu bahasa indonesia dan bahasa inggris, maka dalam penelitian ini akan mengembangkan aplikasi tersebut menjadi aplikasi yang menarik dan mudah serta menambahkan fitur dua bahasa. Metode penelitian dalam pengembangan aplikasi pengenalan huruf, angka dan warna ini menggunakan metode Pengembangan Multimedia versi Luther-Sutopo dan untuk pengujian aplikasi menggunakan metode pengujian Black Box dan pengujian beta terhadap kepuasan pengguna. Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi pengenalan huruf, angka dan warna untuk anak usia dini berbasis android yang memiliki fitur dua bahasa yaitu bahasa indonesia dan bahasa inggris untuk melengkapi dari penelitian sebelumnya.
RANCANG BANGUN OPEN ACCESS JOURNAL MENGGUNAKAN METODE OBJECT ORIENTED DENGAN PENDEKATAN UML-BASED WEB ENGINEERING Ade Sutedi; Cepy Slamet; Dhami Johar Damiri
Jurnal Algoritma Vol 12 No 1 (2015): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (911.642 KB) | DOI: 10.33364/algoritma/v.12-1.6

Abstract

Open Access (OA) literature is digital, online, free of charge, and free of copyright and licensing restrictions. Open Access Journal is one of the Open Access (OA Gold) used in the process of publication of journals through the Internet. Open Access Journal allows users to maximize the process of publishing that are peer-reviewed. Peer-review process conducted by the Authors, Editors, and Reviewers journals become a registered user on the Open Access Journal. Open Access models are used to simplify the process of publication of journals that are closed and takes a long time and reduce storage space for publications. With Open Access, users such as author, editor, or reviewer can make the process of writing and editing the journal on the media that can be accessed anywhere and anytime. To model of Open Access use web applications development approach is UML - based Web Engineering (UWE). UWE UML provides a graphical notation that depicts the elements of the model, which supports the generation method of semi - automatic, and the process of web development life cycle.
RANCANG BANGUN APLIKASI PENGOLAHAN SURAT IZIN PERCERAIAN BAGI PEGAWAI NEGERI PADA KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA DI POLRES GARUT Aas Sumiati; , Bunyamin
Jurnal Algoritma Vol 12 No 1 (2015): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (609.347 KB) | DOI: 10.33364/algoritma/v.12-1.13

Abstract

Kepolisian Resor adalah pelaksana tugas dan wewenang Polri diwilayah kabupaten/kota, khususnya Bagian Sumber daya yang bertugas melaksanakan pembinaan administrasi personel, bantuan dan penerapan hukum serta memberikan pelayanan mengenai kebutuhan personel khususnya dalam hal pembuatan surat. Mengingat banyaknya surat yang dibuat untuk memenuhi kelengkapan izin perceraian bagi pegawai negeri pada Polri di Polres Garut menyebabkan rendahnya pelayanan tehadap pegawai negeri pada Polri yang akan mengajukan permohonan izin perceraian. Sistem pengolahan surat izin perceraian yang sedang berjalan kurang epektif dan memakan banyak waktu. Hal ini dikarenakan dari sistem yang selama ini digunakan masih bersifat manual dengan memasukan data satu persatu kedalam blangko surat. Dengan sistem yang manual maka proses untuk memperoleh informasi tidak dapat diperoleh dengan cepat dan tepat waktu. Solusi yang diharapkan mampu mengatasi permasalahan tersebut yaitu dengan menerapkan sebuah aplikasi pengolahan surat izin perceraian. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian tugas akhir  ini yaitu Traditional System Development Metodology (Waterfall) yang dikemukakan oleh Sandra Donalson Dewitz (1996) dengan dibantu oleh beberapa pemodelan  sistem seperti : Block Diagram , Flowmap, DFD dan  ERD.       Aplikasi pengolahan surat izin perceraian yang dirancang ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan terhadap pegawai negeri pada Polri di Polres Garut dalam hal pelayanan pembuatan surat izin perceraian, dan mempercepat dalam perekapan data.
PENGEMBANGAN APLIKASI DAFTAR KELUHAN PELANGGAN INTERNET DI PT. RAHAJASA MEDIA INTERNET (CABANG GARUT) , Rohimah; Asep Deddy Supriatna
Jurnal Algoritma Vol 12 No 1 (2015): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (709.011 KB) | DOI: 10.33364/algoritma/v.12-1.21

Abstract

Seiring berkembangnya teknologi informasi di Indonesia telah berkembang dengan pesat dan merambah keberbagai bidang, terutama di bidang industri telekomunikasi, salah satu pemanfaatannya adalah dalam penyimpanan informas, dalam pengolahan data. PT. Rahajasa Media Internet (Cabang Garut) merupakan suatu instansi yang bergerak dibidang penyedia layanan internetdalam pengolahan data yang masih menggunakan sistem konvensional yaitu melakukan pencatatan, baik itu pencatatan dan pembuatan laporan data keluhan pelanggan internet, karena sistem konvensional tersebut menyebabkan kinerja divisi administrator menjadi kurang efektif dan efisien, sehingga dibutuhkan sebuah perangkat lunak untuk pengelolaan data. Tujuan pembangunan aplikasi daftar keluhan pelanggan internet di PT. Rahajasa Media Internet (Cabang Garut) yaitu untuk mempermudah pencatatan dan pembuatan laporan untuk divisi administrator, serta memudahkan manajer untuk menerima dan melihat laporan daftar keluhan pelanggan. Terbangunnya aplikasi daftar keluhanpelanggan internet ini yang akan menunjang salah satu pekerjaan administrator dalam pengelolaan daftar keluhan pelanggan internet. Proses analisis pada tugas akhir ini menggunakan pendekatan berorientasi objek dengan Unified Approach (UA) yang terdiri dari tahapan-tahapan sebagai berikut: identifikasi aktor, use case diagram, activity diagram, sequence diagram, dan class diagram. Berdasarkan hasil analisis ini, akhirnya dapat ditarik kesimpulan bahwa pengembangan aplikasi daftar keluhan pelanggan internet ini telah mengakomodasi aktifitasnya yaitu mempermudah divisi teknisi dalam mengelelo data keluhan pelanggan.
PENGEMBANGAN PERANGKAT LUNAK PENGELOLAAN DATA ANGKUTAN UDARA DI BANDARA RADIN INTEN II LAMPUNG Agus Mulyana; Asep Deddy Supriatna
Jurnal Algoritma Vol 12 No 1 (2015): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (918.163 KB) | DOI: 10.33364/algoritma/v.12-1.31

Abstract

Bandara Raden Inten II Lampung merupakan suatu instansi yang bergerak dibidang transfortasi dan perhubungan udara, yang masih menggunakan sistem pencatatan dengan Microsoft Excel yaitu melakukan pencatatan, baik itu pencatatan dan perhitungan data angkutan udara ke dalam sebuah buku, karena sistem yang berjalan tersebut menyebabkan kinerja pendataan data angkutan di bandara menjadi kurang efektif dan efisien, sehingga dibutuhkan sebuah perangkat lunak untuk pengelolaan data angkutan udara. Penelitian menggunakan perancangan metode waterfall karangan dari Sandra Donalsun Dewitz. antara pengguna dan analis menjadi lebih baik, juga dapat menghemat waktu dan biaya. Alat bantu yang digunakan untuk menganalisis terdiri dari PPDSH (People Procedur Data Software Hardware) dan IPOSC (Input Prosedur Output Storage Control), dengan bahasa pemograman yang dipakai PHP menggunakan database MySQL. Perancangan perangkat lunak pengelolaan data angkutan udara di Bandara Raden Inten II Lampung dibuat agar mempermudah kelancaran aktivitas operasional Instansi dalam proses pengolahan perhitungan data angkutan udara.
RANCANG BANGUN APLIKASI SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN STOK BARANG DI TOKO WIDARI GARUT Maulana, Kiki Rizky
Jurnal Algoritma Vol 12, No 1 (2015): Jurnal Algoritma
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem adalah Suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama-sama untuk melakukan suatu kegiatan atau untuk menyelesaikan suatu sasaran yang tertentu. Informasi merupakan data yang telah diolah menjadi suatu bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti bagi yang menerimanya. sistem Informasi merupakan Suatu sistem didalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian, mendukung operasi, bersifat manajerial dan kegiatan strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan-laporan yang diperlukan. Toko Widari Garut merupakan salah satu toko pakaian bordir yang berada di kabupaten Garut yang bergerak pada bidang penjualan baju muslim penjualan yang dilakukan secara tunai. Kegiatan pengolahan pencatatan barang masuk, barang keluar dan penjualan menjadi sesuatu yang sangat penting untuk kemajuan toko tersebut. Hampir di setiap harinya, kegiatan pencatatan barang masuk, barang keluar dan penjualan ini dilakukan. namun dalam kegiatan pemrosesan masih ditemukan banyak permasalahan yang timbul. pekerjaan yang dilakukan selama ini hanya menggunakan manual yang dimana penjualan, pencatatan barang masuk,barang keluar masih menggunakan pencatatan dalam sebuah buku, sehingga penumpukan berkas / catatan menjadi hal yang sangat tidak efisien. Dalam mendukung kegiatan sistem penjualan, barang masuk dan barang keluar, dibutuhkan suatu sistem yang lebih terkomputerisasi agar dapat memperlancar serta mempermudah proses penjualan, pencatatan barang masuk dan barang keluar. Metode perancangan sistem yang digunakan dalam Laporan Tugas Akhir ini adalah menggunakan metodologi sekuensial linier pendekatan waterfall, Model ini mengusulkan sebuah pendekatan kepada perkembangan software. Dimodelkan setelah siklus rekayasa konvensional, model sekuensial linier melingkupi aktivitas-aktivitas. Berdasarkan hasil penelitian Tugas Akhir ini, diharapkan dengan adanya Sistem Informasi penjualan, pencatatan barang masuk dan barang ini dapat membantu Toko Widari Garut dalam melakukan transaksi penjualan, pencatatan barang masuk dan barang keluar yang lebih terkomputerisasi, efisien dan akurat.
RANCANG BANGUN APLIKASI HADITS ARBA’IN AN-NAWAWIYAH BERBASIS MULTIMEDIA , Bunyamin; Savitri Banurani
Jurnal Algoritma Vol 12 No 1 (2015): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1229.995 KB) | DOI: 10.33364/algoritma/v.12-1.41

Abstract

Muhil Dhofir (2001:4) dalam Terjemah Hadits Arba’in An-Nawawiyah menjelaskan bahwa kitab ini adalah kumpulan dari 42 hadits yang memfokuskan pada hadits-hadits yang berkenaan dengan masalah ushuluddin (aqidah dan masalah yang prinsip dalam agama), yang dikarang oleh Imam An-Nawawi dan sebagian besar di ambil dari shahih Bukhari dan Muslim. Solusi yang diharapkan mampu mengatasi permasalahan tersebut yaitu dengan menerapkan sebuah aplikasi multimedia interaktif. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian tugas akhir Metode Pengembangan Multimedia versi Luther Sutopo untuk pengembangan aplikasi perangkat lunak (Iwan Binanto, 2010 : 259). Aplikasi Hadits Arba’in An-Nawawiyah yang dirancang ini di harapkan dapat meningkatkan perhatian dan mempermudah pemahaman masyarakat dalam mempelajarinya.
PENGEMBANGAN APLIKASI PENGENALAN DASAR BAHASA ISYARAT SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID Yulia Nuriyanti; Dewi Tresnawati
Jurnal Algoritma Vol 12 No 1 (2015): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (671.553 KB) | DOI: 10.33364/algoritma/v.12-1.52

Abstract

Dalam berinteraksi sosial manusia selalu menggunakan bahasa untuk berkomunikasi. Bahasa merupakan salah satu dari pengenalan dasar didalam belajar. Terdapat beragam bahasa yang dapat digunakan, salah satunya adalah bahasa isyarat. Bahasa isyarat merupakan salah satu media komunikasi yang dilakukan oleh teman, orangtua dan orang sekitar dengan penyandang tunarungu. Penyandang tunarungu adalah orang yang mengalami kehilangan fungsi pendengaran, baik sebagian maupun seluruhnya yang berdampak kompleks dalam kehidupannya. Bila diperhatikan penyandang tunarungu secara fisik terlihat seperti orang normal biasanya,  tetapi bila diajak berkomunikasi baru terlihat bahwa orang tersebut mengalami gangguan pendengaran. Penyandang tunarungu harus diberikan pendidikan khusus mengenai cara berkomunikasi yang dapat mereka gunakan sebagai media komunikasi. Metode penelitian dalam merancnag aplikasi pengenalan dasar bahasa isyarat ini menggunakan metode Pengembangan Multimedia versi Luther-Sutopo dan untuk pengujian aplikasi menggunakan metode pengujian Black Box dan pengujian beta terhadap kepuasan pengguna. Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi pengenalan dasar bahasa isyarat berbasis android.

Page 11 of 126 | Total Record : 1253