cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Prosiding Universitas PGRI Palembang
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject :
Arjuna Subject : -
Articles 36 Documents
Search results for , issue "PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14" : 36 Documents clear
Profesionalisme Guru Bahasa Tahrun Tahrun
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAKGuru, termasuk guru bahasa, pada berbagai tingkat satuan pendidikan merupakan pendidik profesional. Sebagai pendidik profesional, guru dituntut untuk memiliki empat kompentensi, yaitu kompetensi kepribadian, pedagogik, sosial dan profesional. Secara formal, kedudukan guru sebagai pendidik profesional dilegalkan melalui sertifikat pendidik profesional yang dikeluarkan oleh penyelenggara pendidikan yang ditunjuk oleh pemerintah. Ada dua sisi yang ingin diraih melalui pemberian sertifikat pendidik profesional tersebut, yaitu kesejahteraan guru dan peningkatan kualitas pendidikan. Dilihat dari sisi kesejahteraan, guru yang sudah mendapatkan sertifikat pendidik profesional mengalami peningkatan kesejahtaraan. Akan tetapi, dalam tataran praktis, kepemilikan sertifikat pendidik profesional belum dapat menjamin peningkatan prestasi hasil belajar siswa secara signifikan. Hal ini memerlukan perhatian secara sungguh-sungguh untuk memaknai profesionalisme guru dalammelaksanakan tugas utamanya.Kata Kunci: pendidik profesional, kompetensi kepribadian, kompetensi pedagogik, kompetensi sosial dan kompetensi profesional 
Peningkatan Kemampuan Komunikasi Matematis Mahasiswa pada Mata Kuliah Metode Numerik Melalui Pembelajaran Berbasis MatLab Novita Sari; Tanzimah Tanzimah; Putri Fitriasari
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahuipeningkatan kemampuan komunikasi matematis (KKM)mahasiswa pada mata kuliah Metode Numerik melaluipembelajaran berbasis MatLab (PBM). Permasalahan padapenelitian ini didasari oleh kurang optimalnya pembelajaranpada mata kuliah Metode Numerik karena minimnyapenggunaan komputer, sehingga mahasiswa harusmenyelesaikan persamaan matematika menggunakan kalkulator.Untuk itu, diperlukan bantuan software komputer dalampenyelesaiannya. Dalam menggunakan software komputerdiperlukan kemampuan menerjemahkan bahasa matematika kebahasa komputer secara jelas dan tepat. Selain itu, kemampuandalam mengomunikasikan hasil perhitungan yang telah didapatjuga penting agar dimengerti oleh pembaca. Kemampuan inidisebut kemampuan komunikasi matematis (KKM). Penelitianini menggunakan metode penelitian quasi-experimental dengandesain nonequivalent pre-test and post-test control-group. Subjekpenelitian ini adalah mahasiswa program studi pendidikanmatematika Universitas PGRI Palembang sebanyak 54 orangyang terbagi menjadi dua kelas, yaitu kelas eksperimen dan kelaskontrol. Data dalam penelitian ini ada dua jenis, yaitu datakuantitatif dan data kualitatif. Data kuantitatif diperoleh melaluianalisis terhadap skor KAM dan KKM mahasiswa saat pretesdan postes. Data kualitatif diperoleh dari hasil wawancarakesulitan mahasiswa untuk mendukung kelengkapan datakuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa peningkatankemampuan komunikasi matematis mahasiswa yang mendapatPBM lebih baik daripada mahasiswa yang mendapatpembelajaran konvensional.Keywords—kemampuan komunikasi matematis; metodenumerik; MatLab
Deskripsi Hasil Belajar Matematika Menggunakan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia (PMRI) ditinjau dari Gender Allen Marga Retta
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk medeskripsikan bagaimana hasil belajar matematika siswa setelah menggunakan lembar aktiivitas siswa (LAS) berbasis pendekatan matematika realistik indonesia (PMRI) pada siswa Sekolah Dasar (SD) ditinjau dari gender. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas II SD 117 Palembang yang berjumlah 22 siswa perempuan dan 12 siswa laki-laki. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui angket, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Setelah menggunakan pendekatan PMRI hasil belajar matematika siswaperempuan lebih tinggi daripada siswa laki-laki yaitu nilai rata-rata siswa perempuan sebesar 71,59 sedangkan nilai rata-rata siswa laki-laki sebesar58,75. Berdasarkan rata-rata angket tentang pemahaman konsep perkalianternyata terdapat 86% siswa perempuan lebiih memahami dibanding dengan nilai-rata-rata siswa laki-laki yang mendapat 68%.Kata kunci: PMRI, Hasil Belajar, Gender
Characterization Ni Nanocatalyst on Si (100) Substrate By Sputtering Growth Methods Patricia Lubis; Altje Latununuwe; Toto Winata
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstractCharacterization Ni metal nanocatalyst had been analyzed on Si (100) substrate with Sputtering Growth Methods. The sputtering conditions used were 4x10-1 torr in pressure; 1500C in temperature; 77.3 sccm in Ar gas flow; and 90,30,20 minutes in time depositions. After growth deposition, metal nanocatalysts were annealed in temperature 6000C for 30 minutes. Characterizations of Ni metal nanocatalysts were used Scanning Electron Microscopy (SEM) and Energy Dispersive Analysis X-Ray (EDAX) and we found the tendency of smallest structure with decrease of time deposition.Keywords: nanocatalyst, sputtering, anneal.
Teknik Psikodrama dalam Mengembangkan Kontrol Diri Siswa Syska Purnama Sari
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract: This research is motivated by the phenomenon of juvenile delinquency. Teenagers often do not have good self-control. If self-control skills are developed early on, adolescents are expected to be able to control themselves from deviant behavior that can damage theirlives in the future. The purpose of this research is to know the general description of self- control of fourth-grade students of SD Negeri 1 Lubuk Ngin and to test the effectiveness of psychodrama in developing student self-control. The research is done using quasi- experimental method. The research subject is the fourth grader of SD Negeri 1 Lubuk Ngin. The results showed that Psikodrama technique is effective in developing self-control fourth- grade students SD Negeri 1 Lubuk Ngin.Keywords: Self Control, Psychodrama
Membangun Nilai-Nilai Karakter Bangsa melaui Cerita Rakyat dalam Pembelajaran Bahasa Tahrun Tahrun
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu warisan nenek moyang bangsa yang keberadaannya masih tetap terjaga dengan baik adalah cerita rakyat. Cerita rakyat ini merupakan salah satu bagian dari budaya masyarakat dimana cerita-cerita rakyat itu tumbuh dan berkembang serta terjaganya eksistensi cerita itu. Cerita-cerita itu banyak mengandung nilai-nilai karakter bangsa yang sangat penting untuk dimiliki oleh generasi pemenerus, yaitu para peserta didik. Beberapa nilai karakter bangsa yang dapat diambil dari cerita-cerita rakyat itu, misalnya cerita rakyat Bawang Merah dan Bawang Putuh, Keong Mas dan Timun Mas adalah masalah kejujuran, kerja keras, tekun, tanggung jawab, disiplin, mandiri, kreatif, religius dan sebagainya. Nilai-nilai tersebut sangatlah penting untuk ditanamkan kepada generasi penerus sejak dini baik di sekolah maupun di rumah. Dalam tataran formal, nilai-nilai karakter bangsa yang terdapat di dalam cerita-cerita rakyat dapat diajarkan melalui mata pelajaran bahasa Indonesia atau bahasa asing, misalnya bahasa Inggris di berbagai tingkatan dengan menggunakan model atau metode pembelajaran yang sesuai dengan tingkatan atau jenjang pendidikan. Penekanan penggunaan cerita-cerita rakyat sebagai materi atau wahana pembelajaran karakter bukan hanya pada hal-hal yang berkaitan dengan cerita itu sendiri tetapi juga pada proses unsur psikologis bagaimana peserta didik dapat merasakan, menyelami, dan terbawa dalam suasana cerita sehingga nilai-nilai yang terkandung di dalam cerita itu dapat terinternalisasi ata masuk dalam jiwanya sehingga dapat terimplementasi dalam kehidupannya. Selanjutnya, untuk mengimplementasikan nilai-nilai dimaksud perlu didukung oleh perilaku seluruh komunitas sekolah, termasuk guru sebagai pendidik.Kata Kunci: pendidikan karakter, nilai-nilai karakter bangsa, cerita rakyat , dan pembelajaran bahasa
PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATERI PERSAMAAN GARIS LURUS BERBASIS PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK INDONESIA (PMRI) Novita Sari
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPersamaan garis lurus (PGL) merupakan salah satu materimatematika yang sering diajarkan langsung pada pengenalansimbol/notasi dan grafik tanpa mengaitkan manfaatnya dalamkehidupan sehari-hari. Padahal kurikulum yang berlaku sekarangmenuntut suatu pembelajaran yang dimulai dari pengamatanpermasalahan konkret, kemudian ke semi konkret, dan akhirnyaabstraksi permasalahan. Oleh karena itu, diperlukan bahan ajar PGLyang membantu terwujudnya pembelajaran tersebut dan pendekatanPMRI merupakan pendekatan yang dipilih sebagai basispengembangannya karena adanya kesesuaian prinsip dankarakteristik dengan pembelajaran yang diharapkan. Penelitian inibertujuan untuk menghasilkan bahan ajar materi PGL yang mengacupada tiga prinsip dan lima karakteristik PMRI yang valid dan praktis.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah developmentresearch yang mana pengembangannya melalui tahap formativestudy (self evaluation, expert reviews, one-to-one, small group, danfield test). Pengumpulan data dilakukan melalui walk through,dokumentasi, dan tes. Uji coba penelitian ini dilakukan di kelas VII.1SMP Negeri 7 Palembang yang melibatkan 34 siswa. Hasil penelitianini adalah melalui validasi oleh expert dan uji coba one-to-one,diperoleh hasil bahan ajar materi PGL berbasis PMRI yang valid danmelalui uji coba small group diperoleh bahan ajar materi PGL berbasisPMRI yang praktis, dan memiliki efek potensial.
ANALISIS KEMAMPUAN REPRESENTASI MAHASISWA PADA MATA KULIAH STATISTIKA DASAR Allen Marga Retta
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan representasi merupakan kemampuan mahasiswa dalam menyalurkan ide-ide matematis dalam menemukan solusi dan menyelesaikan masalah matematika. Melihat akan pentingnya kemampuan representasi harus dimiliki mahasiswa, peneliti melakukan penelitian untuk mengukur kemampuan representasi matematis mahasiswa pada mata kuliah statistika dasar.  Penelitian ini dilakukan kepada mahasiswa FKIP Pendidikan matematika Universitas PGRI Palembang tahun ajaran 2016-2017, hal ini dilakukan karena mahasiswa FKIP Pendidikan Matematika merupakan calon pendidik yang akan bertanggung jawab atas peserta pendidik kedepannya. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pemberian tes representasi dan wawancara. Data dianalisis melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa rata- rata hasil tes kemampuan representasi sebesar 65 yang termasuk dikategori baik. Kemampuan representasi mahasiswa dalam memecahkan masalah statistika ditunjukkan dengan mempresentasikan baik representasi berupa gambar dengan membuat tabel atau grafik, representasi berupa ekspresi matematis dan representasi berupa teks tertulis. Keywords—Kemampuan Representasi Mahasiswa, Statistika Dasar.
Hubungan Motivasi, Agresivitas, Dan Mental Terhadap Prestasi Olahraga Beladiri Taekwondo Pada Atlet Kyoreugi Al Periyadi
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) hubungan antara motivasi dan prestasi olahraga beladiri taekwondo pada atlet kyoreugi. 2) hubungan antara Agresivitas dan prestasi 3) hubungan antara mental terhadap prestasi 4) hubungan antara Motivasi,Agresivitasdan mental terhadap prestasi olahraga beladiri taekwondo pada atlet kyoreugi. Jenis penelitian kuantitatif non eksperimental. Metode yang digunakan adalah korelasional. Populasi seluruh atlet kyoreugi taekwondo pelatda Sumatera Selatan. Sampel 20 atlet diambil dengan teknik Total sampling. Hasil penelitian (1) motivasi sebesar 90,2%. (2) agresivitas sebesar 75,4%. (3) mental sebesar 78,6%. (4) motivasi dan agresivitas sebesar 92,4%. (5) motivasi dan mental sebesar 92,8%. (6) agresivitas dan mental sebesar 83,4%. (7) motivasi, agresivitas dan mentalsebesar 93,4%. Simpulan 1). Kepada pelatih agar lebih memperhatikan faktor psikologis atlet yang berkaitan dengan motivasi, agresivitas dan mental. 2).Kepada atlet kyoreugi, sebaiknya sering berkonsultasi dengan para pelatihnya.Kata Kunci: Motivasi, Agresivitas, Mental, Prestasi, Taekwondo.
MENDORONG AKTUALISASI DIRI SISWA MELALUI PENERAPAN PRINSIP-PRINSIP PEMBELAJARAN BAHASA KOMUNIKATIF Tahrun Tahrun
Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14
Publisher : Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aktualisasi diri merupakan kebutuhan naluriah pada manusia. Kebutuhan akan aktualisasi diri ini merupakan kebutuhan manusia yang paling tinggi tingkatannya dilihat dari teori hirarki kebutuhan. Secara umum, peraihan aktualisasi diri sangat dipengaruhi oleh faktor internal danfactor eksternal. Aktualisasi diri akan berkembang dan berubah seiring dengan pengalaman hidup dan pengalaman belajar seseorang. Makalah ini menyajikan pembahasan pembelajaran bahasa untuk mendorong aktualisasi diri siswa melalui penerapan beberapa pinsip pembelajaran bahasa komunikatif. Penerapan prinsip-prinsip pembelajara bahasa komunikatif dimaksudkan untuk memberikan pengalam belajar yang memungkinkan munculnya beberapakarakter atau sifat-sitat teraktualisasi diri. Pengalaman belajar ini diberikan melalui proses pembelajaran secara menyeluruh dan utuh, yaitu mulai dari pemilihan materi pembelajaran, pengelolaan atau penyampaian materi pembelajaran dan penilaian.Kata-kata Kunci: aktualisasi diri, pembelajaran bahasa dan prinsip-prinsip pembelajaran bahasa 

Page 3 of 4 | Total Record : 36


Filter by Year

0000


Filter By Issues
All Issue PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN PGRI 2017 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosding PPs tanggal 26 November 2016 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan 2011 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 21 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 20 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 19 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 18 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 17 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 16 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 15 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 14 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 13 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 12 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 11 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 10 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 9 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 8 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 7 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 KUMPULAN JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 6 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 PROSIDING DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 5 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 JURNAL DOSEN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG EDISI 4 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 3 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Edisi 2 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Kumpulan Prosiding Edisi 1 Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Jurnal Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Kumpulan Jurnal Dr. Dessy Wardiah M.Pd Kumpulan Prosiding Dr.Nila Kesumawati,M.Si Jurnal Jurnal Dosen Universitas PGRI Palembang More Issue