cover
Contact Name
Dr. rer.nat. Muldarisnur
Contact Email
-
Phone
+6282387463421
Journal Mail Official
jfu@sci.unand.ac.id
Editorial Address
Jurusan Fisika, FMIPA, Universitas Andalas ,Kampus Unand Limau Manis Padang 25163
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Fisika Unand
Published by Universitas Andalas
ISSN : 23028491     EISSN : 26862433     DOI : https://doi.org/10.25077/jfu
Makalah yang dapat dipublikasikan dalam jurnal ini adalah makalah dalam bidang Fisika meliputi Fisika Atmosfir, Fisika Bumi, Fisika Intrumentasi, Fisika Material, Fisika Nuklir, Fisika Radiasi, Fisika Komputasi, Fisika Teori, Biofisika, ataupun bidang lain yang masih ada kaitannya dengan ilmu fisika.
Articles 50 Documents
Search results for , issue "Vol 12 No 1 (2023)" : 50 Documents clear
Analisis Sensitivitas Dalam Deteksi Homogenitas ROI Pada Pengukuran Kualitas Citra Pesawat CT-Scan Sari, Merly Dwipurnama; Fitriyani, Dian; Prasetio, Heru
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.158-163.2023

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang analisis sensitivitas dalam deteksi homogenitas ROI pada pengukuran kualitas citra pesawat CT-Scan. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh verifikasi metode baru untuk mengevaluasi homogenitas citra CT-Scan dengan cara mencari nilai CT-Number pada 12 titik (posisi arah jam 1 sampai jam 12) dengan analisis 6 area ROI berupa grafik atau histogram serta membandingkan hasilnya dengan metode pada umumnya yaitu pada hasil citra pesawat CT-Scan di area ROI pada posisi arah jam 12, jam 3, jam 6, jam 9 dan pusat fantom sehingga dapat mengetahui tingkat sensitivitas kedua metode tersebut dalam mendeteksi homogenitasnya. Pengambilan data yaitu data sekunder dari hasil citra fantom air pada CT-Scan sebanyak 30 citra yang diperoleh dari Pusat Riset Teknologi Keselamatan, Metrologi dan Mutu Nuklir-Organisasi Riset Tenaga Nuklir-Badan Riset dan Inovasi Nasional (PRTKMMN-ORTN-BRIN). Hasil pengukuran menunjukkan bahwa nilai keseragaman noise dari 30 data sampel terdapat 21 data sampel memenuhi batas toleransi yaitu ≤ 2 HU. Hasil ini memenuhi standar perka BAPETEN No. 2 Tahun 2018 tentang uji kesesuaian pesawat sinar-X radiologi diagnostik dan intervensional. Perbandingan sensitivitas dalam mendeteksi homogenitas ROI pada pengukuran kualitas citra pesawat CT-Scan menunjukkan bahwa metode ROI pada penelitian ini mampu menghasilkan sensitivitas yang lebih baik dalam mendeteksi homogenitasnya.
Pemetaan Intrusi Air Laut Terhadap Air Tanah Di Pantai Gandoriah Menggunakan Metode Geolistrik Rahmadani, Mela; Afdal, Afdal
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.131-136.2023

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk memetakan intrusi air laut di kawasan wisata pantai Gandoriah, kota Pariaman. Data yang digunakan merupakan data primer hasil pengambilan data di lapangan menggunakan metode geolistrik tahanan jenis konfigurasi Wenner 2 dimensi. Akuisisi data di lapangan menggunakan 3 lintasan yaitu Lintasan 1 dan 2 berada sejajar dengan pantai dan Lintasan 3 tegak lurus dengan pantai. Dari hasil pengukuran nilai tahanan jenis/resisitivitas material bawah permukaan dengan metode geolistrik diduga telah terjadi intrusi air laut di pantai Gandoriah dengan status ringan pada kedalaman 1,25 m-13,4 m. Daerah intrusi air laut berada di bagian Barat Laut daerah penelitian sejauh 120 m dari bibir pantai.
Rancang Bangun Sistem Keamanan Tas Berbasis Mikrokontroller Arduino Uno Afif, Muhammad; Rasyid, Rahmat
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.151-157.2023

Abstract

Telah dibuat sebuah rancang bangun sistem pengaman tas berbasis mikrokontroller Arduino Uno menggunakan sensor PIR (Passive InfraRed), saklar limit switch, dan fingerprint. Sistem ini berfungsi untuk meminimalisir terjadinya pencurian terhadap isi tas. Kondisi tas dinyatakan dalam tiga variabel keadaan yaitu pendeteksian sidik jari, keadaan resleting tas, dan deteksi infrared. Arduino Uno komponen yang berfungsi sebagai pengolah data utama sistem, lalu buzzer yang digunakan sebagai output dari sistem. Hasil pengujian menunjukkan sistem berfungsi sesuai dengan diagram alir yang dibuat. Fingerprint dapat mendeteksi sidik jari yang yang sebelumnya telah di input, saklar limit switch dapat menentukan tas dalam keadaan terbuka atau tidak, kemudian sensor PIR (Passive InfraRed) dapat mendeteksi pancaran infrared dari manusia. Pengujian terhadap alat telah dilakukan sebanyak 20 kali dan alat dapat dikatakan berhasil.
Rancang Bangun Sistem Peringatan Posisi Tubuh, Jarak Pandang, dan Durasi Kerja Di Depan Komputer Anggraini, Mita; Wildian, Wildian
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.49-55.2023

Abstract

Bekerja di depan komputer dalam waktu lama dapat menyebabkan gangguan kesehatan, baik fisik (mata dan punggung) maupun mental (stress dan kejenuhan). Alat yang dapat memberi peringatan terhadap posisi tubuh, jarak pandang, dan durasi kerja di depan komputer diperlukan agar risiko terjadinya gangguan kesehatan tersebut dapat diminimalisir. Pada penelitian ini telah dibuat sistem untuk mendeteksi jarak mata ke layar komputer menggunakan sensor jarak VL53L0X dan program untuk menghasilkan peringatan terhadap batas durasi kerja menggunakan perangkat-lunak Arduino IDE. Sensor MPU6050 digunakan untuk mendeteksi sudut tegak punggung. Modul DFPlayer Mini digunakan untuk memutar rekaman suara peringatan dan mengeluarkannya melalui speaker. Sumber tegangan yang digunakan untuk menjalankan sistem adalah Li-Po battery 3.7 V yang dapat diisi ulang melalui  port charger dengan USB-mikro. Speaker akan mengeluarkan suara “perhatian, jarak mata terlalu dekat” ketika sensor mendeteksi jarak di bawah 40 cm dan mengeluarkan suara “waktunya istirahat” ketika durasi kerja telah mencapai 20 menit. Dua puluh detik kemudian speaker mengeluarkan suara peringatan “waktu istirahat telah selesai” dan pengguna dapat melanjutkan pekerjaannya. Speaker juga akan mengeluarkan suara “perbaiki posisi tegak punggung” apabila sudut tegak punggung di bawah 80°.
Pendugaan Instrusi Air Laut Terhadap Air Tanah Dangkal di Pantai Kecamatan Pariaman Utara Kota Pariaman Yusra, Rahmah Dina; Afdal, Afdal
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.35-41.2023

Abstract

Telah dilakukan penelitian di Pantai Kecamatan Pariaman Utara, Sumatera Barat menggunakan metode geolistrik Konfigurasi Wenner 2 Dimensi untuk mengetahui posisi serta kedalaman instrusi air laut di Pantai Ampalu dan Pantai Balai Naras, Kecamatan Pariaman Utara, Sumatera Barat. Penelitian dilakukan pada empat lintasan dengan panjang lintasan masing-masing 100 meter, dua lintasan sejajar garis pantai dan dua lintasan tegak lurus terhadap garis pantai. Pengolahan data menggunakan software RES2DINV versi demo sehingga didapatkan penampang lintang resistivitas. Pada penelitian ini juga diukur nilai konduktivitas listrik dan pH untuk pembanding dengan hasil penampang resistivitas. Hasil penelitian menunjukkan Lintasan 1 memiliki rentang nilai resistivitas 172-45.584 Ωm yang diperkirakan berupa pasir berkerikil dan pasir lempung. Lintasan 2 memiliki rentang resistivitas 47,4- 200.809 Ωm yang diperkirakan pasir kerikil dan pasir lempung. Lintasan 3 memiliki rentang resistivitas 58,7-37.984 Ωm yang diperkirakan berupa pasir kerikil, gamping dan granit. Lintasan 4 memiliki rentang resistivitas 0,984-3.825 Ωm yang diperkirakan berupa pasir kerikil mengandung air asin dan pasir kerikil. Lintasan 1, 2 dan 3 belum menunjukan indikasi instrusi air laut dikarenakan nilai resistivitas yang besar menandakan bahwa sedikitnya air yang bersalinitas pada material batuan. Lintasan 4 menunjukkan instrusi pada jarak 125 m dari pantai pada kedalaman 4-5 meter dengan nilai resistivtas 0,984-3,20 Ωm yang diperkirakan berupa pasir kerikil mengandung air asin. Hal ini juga didukung dengan nilai konduktivitas listrik sampel melebihi 200 µmho/cm dan pH sampel menurun yaitu 271 µmho/cm dan pH 6,78. 
Pendugaan Kedalaman Erosi Melalui Analisis Nilai Suseptibilitas Magnetik Tanah Di Salah Satu Daerah Lereng Nagari Bukik Limbuku Sitompul, Elizabeth Giovanni; Budiman, Arif
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.56-62.2023

Abstract

Telah dilakukan penelitian mengenai pendugaan kedalaman erosi dan aliran air permukaan pada sebuah lereng di Nagari Bukik Limbuku melalui analisis nilai suseptibilitas magnetik tanah. Sampel tanah diambil dari dua lokasi yaitu daerah lereng dan daerah acuan yang berjarak 200 m dari daerah lereng. Pada daerah lereng sampel diambil pada lokasi seluas 3000 m2 yang terdiri dari 40 titik dengan variasi kedalaman pada masing-masing titik yaitu 10, 20, 30, 40, dan 50 cm, sedangkan pada daerah acuan sampel diambil pada satu titik dengan variasi kedalaman yaitu 10, 20, 30, 40, 50, 60, 70, 80, 90 dan 100 cm. Pengukuran suseptibilitas magnetik sampel menggunakan Magnetic Suseptibility Meter dengan frekuensi rendah. Hasil pengukuran menunjukkan bahwa nilai suseptibilitas magnetik sampel bervariasi dari 211,3×10-8 m3kg-1 sampai dengan 340,5×10-8 m3kg-1untuk daerah lereng dan dari 602,2×10-8 m3kg-1 sampai 711,4×10-8 m3kg-1 untuk daerah acuan. Hasil analisis nilai suseptibilitas magnetik sampel menunjukan bahwa keseluruhan daerah lereng telah mengalami erosi dengan kedalaman erosi lebih 50 cm dan aliran air permukaan pada daerah lereng berawal dari bagian kiri atas menuju ke selatan melewati bagian tengah lalu bergerak ke arah barat.
Identifikasi Potensi Air Tanah Menggunakan Metode Geolistrik Resistivitas Konfigurasi Schlumberger 1 Dimensi di PT. Allied Indo Coal Jaya, Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto Arfahmina, Annisa; Afdal, Afdal
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.42-48.2023

Abstract

Telah dilakukan penelitian Kawasan penambangan batu bara di PT. Allied Indo Coal  Jaya, Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto untuk mengetahui potensi air tanah menggunakan metode geolistrik resistivitas 1 Dimensi Konfigurasi Schlumberger. Pengambilan data dilakukan pada 2 lintasan dengan panjang masing-masing lintasan yaitu 200 m, jarak elektroda arus terpendek 1,5 m dan jarak elektroda potensial terpendek 0,5 m dengan jumlah titik data yaitu 30 titik. Pengolahan data hasil  pengukuran geolistrik menggunakan software IP2WIN versi lite. Hasil penelitian pada Lintasan 1 menunjukkan bahwa akuifer dangkal berada pada kedalaman 2,93 – 6,19 meter dengan nilai resistivitas 46 Ωm dan pada Lintasan 2 akuifer tertekan ditemukan pada kedalaman 23,4 – 64,8 meter dengan nilai resistivtas 71,2 Ωm. Pengeboran disarankan pada Lintasan 2 mulai dari kedalaman 23,4 meter hingga 62 meter yang berada pada lapisan batu pasir.
Prototipe Penanggulangan Emisi Karbon Dioksida Menggunakan Alga Ceratophyllum Demersum Berbasis Sensor MQ-135 Juanda, Muhammad Tri; Harmadi, Harmadi
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.88-94.2023

Abstract

Pencemaran udara berupa peningkatan emisi gas karbon dioksida (CO2) dapat menimbulkan turunnya kualitas udara di dalam maupun di luar ruangan yang berpotensi menimbulkan gangguan kesehatan. Tujuan dari penelitian ini dapat menghasilkan prototipe untuk menanggulangi emisi gas CO­2 di dalam suatu ruangan dengan menggunakan alga Ceratophyllum demersum berbasis sensor MQ-135. Prototipe dilengkapi mikrokontroler Arduino Uno R3 sebagai pengolah data masukkan dari sensor MQ-135 dan DS18B20, percobaan pada penelitian ini menggunakan variasi sumber cahaya LED merah, hijau, biru dan cahaya matahari. Hasil dari penelitian menujukkan, selama 1 jam penyinaran untuk masing-masing sumber cahaya buatan dan cahaya matahari, alga Ceratophyllum demersum dapat menyerap banyak emisi CO2 pada penyinaran sumber cahaya LED berwarna merah dan biru. Sensor MQ-135 memiliki persentase kesalahan rata-rata 1,12 % dalam mendeteksi perubahan konsentrasi CO2 dan sensor DS18B20 memiliki persentase kesalahan rata-rata 1,08 % dalam mendeteksi perubahan suhu air. Persentase yang diperoleh mengindikasikan sensor dapat mendeteksi perubahan fisis.
Prototipe Tempat Tidur dengan Sistem Pelindung Buka-Tutup Otomatis dan Notifikasi Via GPS untuk Antisipasi Reruntuhan Akibat Gempabumi Umami, Fadhila; Wildian, Wildian
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.15-21.2023

Abstract

Telah dirancang prototipe tempat tidur dengan sistem pelindung buka-tutup otomatis dan notifikasi via GPS untuk antisipasi reruntuhan akibat gempabumi. Prototipe ini berfungsi untuk melindungi orang dari reruntuhan bangunan dan dapat memberikan peringatan serta mengirimkan notifikasi yang berisi informasi tentang kejadian gempa melalui Telegram ke ponsel keluarga terdekat. Prototipe yang dirancang menggunakan sensor accelerometer MPU6050, motor servo, GPS ublox NEO-6M, buzzer, ESP8266, LED, dan Arduino Uno R3. Pada penelitian ini, besaran akselerasi pada sumbu x, y, dan z dari sensor MPU6050 digunakan untuk mengetahui besarnya percepatan dari gerakan yang dihasilkan oleh objek. Prototipe tempat tidur akan terbuka jika mendeteksi gempa dengan kekuatan ≥ 5 SR. Saat terdeteksi gempa maka buzzer akan berbunyi, LED menyala sesuai dengan kondisi gempa yang terdeteksi, serta terkirimnya notifikasi yang dilengkapi dengan titik koordinat lokasi korban gempa yang dapat diakses melalui Maps. Jarak notifikasi yang dapat diterima oleh pengguna sejauh 22 m. Hasil penelitian ini menunjukkan sistem memiliki keakuratan 80% yang diperoleh melalui 10 data keseluruhan dengan 8 jumlah data berhasil dan 2 data tidak berhasil.
Rancang Bangun Alat Mosquito Killer Menggunakan Buzzer dan Perangkap Lampu Violet Mahendra, Andre; Firmawati, Nini
Jurnal Fisika Unand Vol 12 No 1 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/jfu.12.1.70-76.2023

Abstract

Telah dihasilkan alat mosquito killer menggunakan buzzer dan perangkap lampu violet. Alat mosquito killer bertujuan untuk membasmi nyamuk dengan gelombang ultrasonik. Penelitian ini membuat alat mosquito killer berbentuk tabung berdimensi (7 x 41) cm, bagian atas tabung berisikan LED violet untuk memikat nyamuk mendekati tabung, kemudian kipas 12 volt pada bagian tengah tabung untuk menghisap nyamuk ke dalam tabung. Bagian bawah tabung terdapat jaring halus sebagai keluarnya aliran udara dan tempat nyamuk terperangkap. Sensor ultrasonik SRF05 mendeteksi objek yang masuk ke dalam tabung, secara otomatis buzzer sebagai aktuator menghasilkan suara berupa gelombang ultrasonik selama 20 detik pada setiap variasi frekuensi. Objek penelitian ini adalah nyamuk, ketika nyamuk masuk ke dalam mosquito killer berjumlah 25 ekor didapatkan hasil percobaan sebagai berikut: pada frekuensi (30 – 40) kHz nyamuk yang mati adalah 0%, pada frekuensi 45 kHz nyamuk yang mati adalah 20%, pada frekuensi 50 kHz nyamuk yang mati adalah 100%, pada frekuensi 55 kHz nyamuk yang mati adalah 100% dan pada frekuensi 60 kHz nyamuk yang mati adalah 100%. Kesimpulan penelitian ini adalah frekuensi gelombang ultrasonik minimal dalam membunuh nyamuk adalah 50 kHz dengan lama waktu 20 detik.Â