cover
Contact Name
Ferly Amri
Contact Email
ferlyamri@unsri.ac.id
Phone
+6285664661664
Journal Mail Official
ferlyamri@unsri.ac.id
Editorial Address
Jalan Raya Palembang - Prabumulih KM.32 Kampus Universitas Sriwijaya Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Universitas Sriwijaya
Location
Kab. ogan ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
JPSriwijaya
Published by Universitas Sriwijaya
ISSN : 2621525X     EISSN : 26140144     DOI : 10.37061
Jurnal Pengabdian Sriwijaya ini mempublikasikan semua hasil kegiatan pengabdian dosen Universitas Sriwijaya di masyarakat yang dituangkan dalam bentuk jurnal. Pada awalnya Jurnal Pengabdian Sriwijaya ini terbit 2 kali dalam setahun, namun karena besarnya animo penulis untuk mempublikasikan tulisannya di Jurnal Pengabdian Sriwijaya, maka dilakukan peningkatan terbitan Jurnal Pengabdian Sriwijaya menjadi 4 kali dalam setahun yaitu pada bulan Maret, Juni, September dan Desember. Ruang lingkup jurnal mencakup bidang-bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 1 (2014)" : 5 Documents clear
PENINGKATAN PRODUKSI TERNAK SAPI DENGAN TEKNOLOGI AMONIA FERMENTASI (AMOFER) JERAMI PADI DI DESA TANJUNG PERING KECAMATAN INDRALAYA UTARA KABUPATEN OGAN ILIR SUMATERA SELATAN Riswandi Riswandi
Jurnal Pengabdian Sriwijaya Vol 2, No 1 (2014)
Publisher : Lembaga Pengabdian pada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37061/jps.v2i1.1555

Abstract

Kegiatan Pengabdian  kepada Masyarakat ini dilaksanakan di Desa Tanjung Pering Kecamatan Idralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir (OI) Sumatera Selatan. Tujuan dari kegiatan ini adalah mengupayakan kelompok peternak  di Desa Tanjung Pering dapat  memanfaatkan  jerami amoniasi  sebagai  salah satu sumber alternatif bahan pakan tambahan, sehingga efisiensi pakan dapat ditingkatkan. Bahan yang digunakan adalah  jerami padi, molases, urea dan probiotik (EM-4) yang diolah melalui proses fermentasi dan pemberiannya dapat mencapai 4-5% dari Bobot Badan. Karakteristik peserta menunjukkan bahwa  peserta  sangat antusias dan berpartisipasi aktif  tidak hanya dalam bentuk kehadiran waktu penyuluhan dan pelatihan, tetapi aktif berkomunikasi atau berdialog mengenai teknik budidaya ternak sapi dan  cara pengolahan jerami padi  molases dan urea yang difermentasi dengan probiotik (EM-4). Dari kedaan ini terlihat bahwa petani peternak telah mulai memahami peran penting pemanfaatan teknik pengolahan jerami padi, molases dan urea yang difermentasi dengan probiotik (EM-4).  Dengan ditemukannya inovasi tersebut diharapkan dapat meningkatkan efisiensi  pakan dan kebutuhan zat makanan serta dapat meningkatkan produktivitas ternak sapi  dan pada akhirnya akan berdampak terhadap peningkatan pendapatan masyarakat, terutama dalam menyediakan sumber protein hewani guna memenuhi kebutuhan gizi masyarakat pada umumnya. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah  minat dan motivasi  peternak Desa Tanjung Pering dalam pemanfaatan jerami padi  sebagai pakan alternatif untuk ternak sapi  cukup tinggi,. dengan teknologi amonia-fermentasi dapat meningkatkan produktivitas ternak karena dapat meningkatkan pertambahan bobot badan dan memperbaiki reproduksi.
PELATIHAN PENGUNAAN ALAT- ALAT LABORATORIUM UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN PRAKTIKUM IPA-BIOLOGI BAGI GURU SMP DI KECAMATAN INDRALAYA UTARA, KABUPATEN OGAN ILIR Doni Setiawan
Jurnal Pengabdian Sriwijaya Vol 2, No 1 (2014)
Publisher : Lembaga Pengabdian pada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37061/jps.v2i1.1556

Abstract

Pemekaran wilayah Kabupaten Ogan Ilir menjadi beberapa kecamatan baru, menyebabkan terjadinya pemekaran di berbagai bidang / sektor, salah satunya di bidang pendidikan yaitu berdirinya sekolah-sekolah negeri yang baru sehingga sarana dan prasarana masih sangat kurang dan minim salah satunya ruang dan fasilitas alat-alat laboratorium IPA yang menyebabkan pelaksanaan proses pembelajaran sains IPA khususnya biologi belum terlalu dapat dioptimalkan dan hal ini dapat mempengaruhi pemahaman siswa dalam proses pembelajaran IPA. Oleh karena itulah Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini dilakukan bertujuan mengoptimalkan potensi guru IPA sehingga dapat meningkatkan pemahaman, motivasi, kreatifitas guru dalam merancang, membuat dan menggunakan media pembelajaran yang ada di sekitar kita. Metode pelaksanaan kegiatan yang digunakan adalah ceramah, diskusi, demonstrasi dan praktek langsung di Laboratorium Zoologi dan botani Jurusan Biologi, FMIPA Unsri, yang telah dilaksanakan selama 6 jam waktu efektif dengan jumlah peserta 13 Guru IPA dari berbagai SMP Negeri di Kecamatan Inderalaya Utara. Metode evaluasi yang digunakan yaitu melalui sharing  dan penilaian langsung melalui diskusi Antusiasme peserta dalam mengikuti pemberian materi dan praktikum, banyak tidaknya pertanyaan yang diajukan, melalui pre test dan post test, dan Nilai Kuantitatif feed back (umpan-balik) akhir melalui pengisian angket/ kuesioner peserta. Hasil yang diperoleh berdasarkan umpan balik yang diberikan peserta menunjukkan bahwa seratus persen (100%) atau semua peserta pelatihan mendapatkan hasil yang positif dan antusiasme yang luar biasa selama mengikuti kegiatan pelatihan. Penerapan transfer ilmu dari pelatihan PPM ini mempunyai pengaruh positif terhadap motivasi guru guna meningkatkan motivasi belajar siswa untuk mempelajari pelajaran IPA khususnya Biologi, hal ini ditunjukkan bahwa seratus persen (100%) ingin menerapkan hasil yang mereka dapatkan ke sekolahnya masing-masing.
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM MENJAGA KEBERSIHAN SUNGAI MELALUI PENGGUNAAN TEMPAT SAMPAH TERAPUNG ( FLOATING TRASH CAN ) DI DESA TANJUNG SETEKO KECAMATAN INDRALAYA KABUPATEN OGAN ILIR Nukmal Hakim
Jurnal Pengabdian Sriwijaya Vol 2, No 1 (2014)
Publisher : Lembaga Pengabdian pada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37061/jps.v2i1.1553

Abstract

Empowerment have keeping the River Health  by using the Float Trash Can in Tanjung Seteko Village Indralaya sub distric Ogany Ilir Regency.  Provide alternative solutions that could be applied in order to overcome the bad habits people taking out the trash into the river. Maintenance of order and cleanliness of the river tributaries in the village of Tanjung Seteko Indralaya District . This activities are expected to provide tangible benefits to the target audience , as: 1 ) . Society has a floating trash . 2 ) . Society will be protected from various diseases caused by waste dumped into the river . The Community Service activities consciousness will arise to always maintain the cleanliness of the river , Trash Floating  is one of the main of the solution in addressing the problems of waste in the water , floating trash can is a design environment technology in the form of floating garbage which is applied through simple methods and technologies to optimize the role of communities around the river in South Indralaya to get used to dispose of waste in place and eliminate bad habits not to throw garbage into the river.
SOSIALISASI PENGGUNAAN FUROSHIKI UNTUK MENGURANGI SAMPAH KANTONG PLASTIK DALAM GAYA HIDUP MODERN Vieronica Varbi Sununianti
Jurnal Pengabdian Sriwijaya Vol 2, No 1 (2014)
Publisher : Lembaga Pengabdian pada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37061/jps.v2i1.1557

Abstract

Kantong plastik telah menjadi bagian tidak terpisahkan bagi sebagian besar kehidupan masyarakat dunia. Sebagai dampaknya, sampah kantong plastik telah menjadi salah satu masalah serius, tidak hanya bagi alam (darat, laut, dan udara) tetapi juga manusia. Plastik sulit terdegradasi karena terbuat dari penyulingan gas dan minyak bumi (sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui), sehingga membutuhkan ratusan tahun untuk terurai dengan sempurna.  Hal ini berarti, semakin banyak penggunaan kantong plastik, maka semakin cepat pula kita menghabiskan sumber daya alam. Kaum perempuan dan ibu-ibu, dianggap paling banyak mengkonsumsi kantong plastik. Maka, kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dengan kelompok sasaran ibu-ibu PKK di Kelurahan Skajaya, Kecamatan Sukarame, Kota Palembang. Khalayak sasaran di tingkat Kelurahan dengan keaktifan kegiatan PKK-nya dianggap dapat menularkan ilmu dan kebiasaan menggunakan furoshiki baik ke tingkat bawah (tingkat Rukun Warga, Rukun Tetangga, dan Keluarga), maupun ke tingkat atas (tingkat Kecamatan, Kota, Provinsi, dan Nasional), sehingga limbah kantong plastik dapat secara signifikan ditekan penggunaannya. Dampak jangka panjang dari kegiatan pengabdian mengurangi kantong plastik melalui furoshiki ini adalah dapat mendukung kebijakan pemerintah dalam menerapkan UU No. 18 Tahun 2008 tentang pengelolaan sampah. Kegiatan pengabdian ini berusaha mengenalkan Furoshiki dari Jepang atau Boenthelan bahasa Indonesia, yakni alat (kain) untuk membungkus barang. Ukuran boenthelan bervariasi tergantung pada ukuran barang yang akan dibungkus atau dibawa. Teknik membungkus bervariasi, sehingga semakin menambah nilai estetika boenthelan tersebut. Boenthelan ini dapat digunakan untuk membungkus atau membawa barang, seperti buku, kotak, botol, dan sebagainya. Selain itu, dengan menggunakan boenthelan sebagai gaya hidup modern kita pun turut serta melestarikan bumi tercinta.
UPAYA PENINGKATAN HASIL TANAMAN SAYURAN DENGAN PUPUK ORGANIK DI DESA ARISAN JAYA KECAMATAN PEMULUTAN BARAT KABUPATEN OGAN ILIR Renih Hayati
Jurnal Pengabdian Sriwijaya Vol 2, No 1 (2014)
Publisher : Lembaga Pengabdian pada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37061/jps.v2i1.1554

Abstract

Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Pulau Semambu Kecamatan  Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir Propinsi Sumatera Selatan.  Tujuan pengabdian  pada  masyarakat tersebut antara lain 1]. Memberikan informasi pengetahuan tentang teknik pemanfaatan lahan dengan  menggunakan sistem pola tanam ganda, dan 2]. Meningkatkan potensi produksi sayuran di Desa Tanjung Seteko melalui penerapan sistem pola tanam ganda dan meningkatkan pendapatan petani. Sedangkan  manfaat yang diharapkan dari kegiatan ini adalah 1]. Meningkatnya pengetahuan petani khususnya di Desa Pulau Semambu mengenai sistem pola tanam, dan 2]. Petani mau merubah sistem pola tanam yang biasa mereka gunakan, yaitu dari monokultur ke polikultur (pola tanam ganda) sehingga dapat meningkat produksi  baik dari segi kualitas maupun kuantitas dan akhirnya dapat meningkatan pendapatan mereka. Penyuluhan mengenai pola tanam yang tepat diharapkan dapat menambah pengetahuan petani tentang keuntungan dan kerugian dari masing-masing pola tanam sehingga mereka dapat menentukan pola tanam yang akan digunakan. Desa Pulau Semambu merupakan salah satu desa penghasil tanaman sayur-sayuran yang ada di Kecamatan Inderalaya Utara. Tanaman sayuran yang dikembangkan antara lain tanaman bayam, sawi, kangkung, kacang panjang dan timun. Kebanyakan dari mereka menanam secara monokultur, keuntungan yang diperoleh dari pola ini apabila harga tinggi pada saat panen. Tetapi, kerugiaannya bila harga turun serta tingginya serangan  hama penyakit.

Page 1 of 1 | Total Record : 5