Dari waktu ke waktu kondisi dunia perbankan di Indonesia telah mengalami banyak perubahan. Dikarenakan berkembangan aktivitas perekonomian masyarakat menyebabkan semakin dibutuhkannya sebuah institusi yang berfungsi untuk mengelola keuangan. Peran Perbankan Nasional dalam membangun Ekonomi merupakan salah satu sektor yang penting dan berperan aktif dalam pembangunan nasional. Pada masa kemerdekaan perbankan yang ada di Indonesia semakin berkembangan maju. Dengan didirikannya lembaga perbankan diantaranya, NV. Nederlandsch Indische Spaar En Deposito Bank, Bank Negara Indonesia, dan lain sebagainya. Perbankan memberikan kontribusi penting terhadap perekonomian di Indonesia. Sebagaimana dengan fungsi perbankan adalah sebagai penghimpun, penyalur dan pelayan jasa dalam lalu lintas pembayaran dan peredaran uang di masyarakat, dan tujuan perbankan guna menunjang peningkatan pembangunan nasional untuk meningkatkan pemerataan, pertumbuhan ekonomi dan stabilitas nasional ke arah peningkatan kesejahteraan masyarakat. Namun disisi lain kredit perbankan tidak selalu memberikan kontribusi yang positif terhadap perekonomian suatu negara. Berdasarkan peran yang diberikan perbankan, terbagi menjadi 3 macam diantaranya adalah Bank Sentral, Bank Umum dan Bank Perkreditan Rakyat. Perkembangan perbankan diketahui melalui pertumbuhan aset yang dimilikinya. Selama tahun 2011 hingga 2016 bulan Maret, aset yang ada pada bank umum maupun bank Perkreditan Rakyat mengalami kenaikan tiap tahunnya. Apabila diamati secara statistik, jumlah lembaga keuangan di Indonesia mengalami penurunan dari tahun 2013-2014, jumlah Bank Umum dan BPR mengalami penurunan rata-rata sebesar 1%. Hal ini diimbangi dengan jumlah bank kantor cabang yang semakin meningkat. Dalam hal tersebut memberikan arti bahwasanya walaupun jumlah pemain dalam industri semakin berkurang, namun bank yang ada semakin besar. Ditandari dengan jumlah kantor cabang yang semakin banyak dan menyebar. Dana yang dihimpun juga semakin meningkat, dengan rata-rata peningkatan tahunan. Hal ini juga diimbangi dengan penyaluran dana yang semakin meningkat setiap tahunnya. Mengidentifikasi bahwa semakin banyak masyarakat yang memanfaatkan jasa lembaga keuangan untuk menyimpan uangnya, serta menunjukkan bahwa peran lembaga keuangan semakin meningkat dari tahun ke tahun.