Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL AIR INDONESIA

IDENTIFIKASI TEKNOLOGI PENCEGAHAN PEMBENTUKAN BIOFILM DI PERMUKAAN SENSOR YANG DIGUNAKAN PADA TEKNOLOGI ONLIMO Robbani, Muhammad Haqqiyuddin; Wahjono, Heru Dwi
Jurnal Air Indonesia Vol. 10 No. 1 (2018): Jurnal Air Indonesia
Publisher : Center for Environmental Technology

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (524.21 KB) | DOI: 10.29122/jai.v10i1.3774

Abstract

Salah satu permasalahan yang timbul selama proses penerapan teknologi online monitoring (Onlimo) adalah munculnya biofilm pada permukaan sensor multiprobe yang digunakan. Kehadiran biofilm ini dapat mengganggu performa sensor dalam melakukan pembacaan. Oleh karena itu diperlukan suatu kajian mendalam terkait metode dan teknologi yang dapat digunakan untuk mencegah munculnya biofilm pada permukaan sensor. Tulisan ini disusun berdasarkan kajian literatur dan hasil riset yang dilakukan oleh berbagai universitas dan lembaga penelitian baik diluar maupun dalam negeri, baik dalam skala laboratorium, bench, ataupun pilot-plant. Penggalian literatur meliputi proses pembentukan biofilm, identifikasi teknologi pencegahan pembentukan biofilm secara konvensional, serta identifikasi teknologi pencegahan pembentukan biofilm terkini. Tulisan ini diharapkan dapat menjadi informasi dan bahan rujukan dalam memilih teknologi yang tepat untuk diaplikasikan.Kata kunci: biofilm, pemantauan online, sensor, teknologi pencegahan