Industrialisasi memberikan perubahan terhadap sektor pendidikan. Perubahan yang terjadi telah menggeser tatanan kehidupan dan pandangan masyarakat. Adanya perubahan dan pergeseran makna dalam pendidikan mendorong sektor pendidikan melakukan peningkatan dalam mencetak generasi penerus bangsa yang memiliki kemampuan dan keterampilan yang handal dengan menyesuaikan perkembangan zaman. Selain itu, pada era revolusi industri 4.0, pada sektor pendidikan memiliki tantangan tersendiri. Dengan adanya tantangan tersebut, diperlukan solusi agar sektor pendidikan dapat meningkatkan sistemnya. Artikel ini berisi penjelasan mengenai tantangan dan solusi pada sektor pendidikan dengan adanya perubahan sosial akibat industrialisasi pada era revolusi industri 4.0.Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang mempunyai maksud untuk memahami apa yang dilakukan oleh subyek peneliti, yakni dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata bahasa baik dengan menggunkan metode wawancara, pengamatan ataupun dokumentasi.Keberadaan industri di tengah masyarakat merupakan suatu perubahan masyarakat menuju ke arah yang lebih maju dari tahapan sebelumnya dan merupakan salah satu penyebab terjadinya perubahan sosial dalam masyarakat. Dengan adanya industrialisasi dan revolusi industri 4.0, memberikan perubahan dan tantangan pada sektor pendidikan.Untuk mengatasi beberapa tantangan dan masalah yang dihadapi sektori pendidikan akibat adanya revolusi industri 4.0, terdapat beberapa solusi, yaitu dengan meningkatkan keterampilan berpikir kritis dan pemecahan masalah, keterampilan komunikasi dan kolaborasi, keterampilan berpiki kreatif dan inovatif, literasi teknologi informasi dan komunikasi, contextual learning skill, dan literasi informasi dan media.