Windarta, Jaka
Unknown Affiliation

Published : 12 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

ANALISIS PELEPASAN BEBAN (LOAD SHEDDING) MENGGUNAKAN UNDER FREQUENCY RELAY PADA PEMBANGKITAN TANJUNG JATI B JEPARA Karo, Tio Vanny Br; Windarta, Jaka; Facta, Mochammad
Transient: Jurnal Ilmiah Teknik Elektro TRANSIENT, VOL. 7, NO. 1, MARET 2018
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (973.271 KB) | DOI: 10.14710/transient.7.1.138-144

Abstract

Adanya perubahan beban secara tiba-tiba akan mengakibatkan perubahan kestabilaan pada sistem. Salah satunya adalah perubahan kestabilan frekuensi sistem. Frekuensi akan naik apabila pembangkit menghasilkan daya yang lebih besar dari pada permintaan beban dan sebaliknya frekuensi akan turun bila pembangkit menghasilkan daya yang lebih kecil dibandingkan dengan permintaan beban. Apabila penurunan frekuensi tidak segera ditanggulangi makan akan menyebabkan sistem tersebut mengalami pemadaman total (black out). Salah satu tindakan yang harus dilakukan untuk menanggulangi turunnya frekuensi adalah dengan melakukan pelepasan beban (load shedding) yang diharapkan dapat memulihkan frekuensi dengan cepat dan jumlah beban yang dilepaskan seminimal mungkin. Pada Penelitian ini dibuat simulasi pelepasan beban pada Pembangkitan Tanjung Jati B Jepara dan pada daerah Jepara, Kuduss, Sayung, Jekulo, Pati dan Rembang . Simulasi ini digunakan untuk menganalisis frekuensi dan tegangan sistem akibat gangguan  yang diberikan pada sistem yaitu gangguan skenario beban 30%, skenario  beban 50%, skenario beban 70% dan skenario beban 100%. Dari hasil simulasi menggunakan software ETAP 12.6.0 menunjukkan bahwa pada skenario beban 30%, 50% dan 70% tidak dilakukan pelepasan beban karena perubahan frekuensi tidak mencapai frekuensi setting sebesar 98%. Sedangkan ketika dilakukan skenario beban 100% dilakukan pelepasan beban sebesar 90 MVA dan dapat mengembalikan frekuensi menjadi normal pada detik ke-48,2.
Analisis Teknis dan Ekonomis Pembangkit Listrik Tenaga Surya Off-grid Menggunakan Software PVSyst untuk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Coffeeshop Remote Area Windarta, Jaka; Handoko, Susatyo; Irfani, Khilmi Nafadinanto; Masfuha, Sunan Muqtasida; Itsnareno, Candra Halim
TEKNIK Vol 42, No. 3 (2021): December 2021
Publisher : Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14710/teknik.v42i3.40242

Abstract

Distribusi listrik dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) belum tentu mencapai daerah daerah terpencil, sehingga daerah tersebut memerlukan sumber listrik alternatif seperti Pembangkit listrik Tenaga Surya (PLTS). Penelitian kali ini memiliki tujuan untuk merancang dan menganalisis PLTS Off-grid skala kecil dengan studi kasus UMKM Coffeeshop ditinjau dari analisis teknis dan ekonomi. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan melakukan perbandingan dengan menggunakan desain 2 merk panel surya kapasitas 720Wp dan 2 merk baterai kapasitas 160Ah menggunakan software PVSyst 7.0. Dari hasil simulasi didapatkan jumlah energi tersuplai paling banyak pada variasi 3 sebesar 674,51 kWh/tahun. Selain itu dilakukan analisis ekonomi dengan tujuan untuk membandingkan sisi ekonomis PLTS dengan alternatif sumber listrik lain seperti genset dan penggunaan baterai dengan charging dari PLN. Berdasarkan simulasi software RetScreen, nilai Net Present Value (NPV) pada semua variasi diperoleh nilai negatif ( < 0 ), akan tetapi penggunaan PLTS off-grid adalah yang paling menguntungkan jika dibandingkan dengan penggunaan genset atau sumber listrik baterai dengan pengisian daya dari  PLN.