Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

SISTEM INFORMASI JASA PANGKAS RAMBUT BEBASIS WEB PADA BARBERSHOP BJ DI BANDAR LAMPUNG Ramadhan, Jefri; Susianto, Didi
Jurnal ONESISMIK Vol 1 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (653.797 KB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi hasil pengamatan peneliti bahwa sistem informasi jasa pangkas rambut sangat diperlukan untuk mempercepat pekerjaan pelanggan dalam mendapatkan informasi dan pemesanan pangkas rambut datang kerumah, penggunaan sistem ini memungkinkan para pelanggan yang dengan mudah mendapatkan informasi atau memotong rambut tanpa harus datang ke Barbershop BJ. Permasalahan peneliti ini adalah memberikan informasi ke pelanggan tanpa harus datang ke Barbershop BJ dan membangun sistem pemesanan jasa pangkas rambut datang kerumah dengan menggunakan teknologi komputer dan menerapkan model Extreme Programming dalam pembuatan sistem informasi jasa pangkas rambut pada Barbershop BJ di Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan pengembangan model Extreme Programming dimulai dari mendengarkan pelanggan, membangun sistem dan menguji sistem tersebut dan memakai UML sebagai alur pembuatan sistem. Berdasarkan simpulan hasil penelitian ini,: sistem informasi jasa pangkas rambut pada Barbershop BJ berguna untuk mempermudah dalam hal masalah informasi dan pemesanan jasa pangkas rambut tanpa pelanggan harus datang ke Barbershop BJ dan bisa membuat sistem yang baik yang mempermudah kinerja pada Barbershop BJ di Bandar Lampung
Penerapan Asas Ultimum Remedium dalam Penegakan Hukum  Tindak Pidana Cukai sebagai Upaya Pengembalian Kerugian Negara Ramadhan, Jefri; Chandra, Tofik Yanuar; Ismed, Mohamad
CENDEKIA : Jurnal Penelitian dan Pengkajian Ilmiah Vol. 1 No. 9 (2024): CENDEKIA : Jurnal Penelitian Dan Pengkajian Ilmiah, September 2024
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/ygjg6e80

Abstract

Pembahasan mengenai penerapan asas ultimum remedium dalam penegakan hukum  tindak pidana cukai sebagai upaya pengembalian kerugian negara. Metode pendekatan yang dipergunakan dalam penelitian hukum ini adalah metode pendekatan yuridis normatif yang  didukung  dengan  yuridis empiris dengan merinci uraian  yaitu suatu penelitian yang secara deduktif dimulai analisa terhadap pasal-pasal dalam peraturan perundang-undangan yang mengatur terhadap permasalahan. Penerapan asas Ultimum Remedium dalam upaya pengembalian kerugian negara dalam tindak pidana cukai bahwa salah satu dari subyek hukum atau obyek hukum bersifat ilegal, maka pelanggaran yang dilakukannya tersebut adalah suatu bentuk tindak pidana. Disamping sifat dari subyek hukum atau obyek hukumnya, suatu perbuatan yang dapat dipidana berdasarkan Undang–Undang Cukai apabila memenuhi kriteria antara lain dirumuskan secara tegas dan jelas sebagai pelanggaran, secara nyata menimbulkan kerugian Negara, dan merupakan perbuatan yang berulang, atau kerugian Negara yang ditimbulkan tidak dapat diperbaiki.