Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

PENGARUH KOMUNIKASI ORGANISASI DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT BANK OCBC NISP, Tbk PEMATANGSIANTAR juliana, Juliana; Lie, Darwin; efendi, Efendi; Thressa, Stefi Inggrid
JURNAL MANAJEMEN MAKER STIE SULTAN AGUNG Vol 2 No 1 (2016): JUNI 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37403/maker.v2i1.32

Abstract

Penelitian ini menggunakan desain penelitian lapangan dan kepustakaan. Populasi pada penelitian ini ialah karyawan PT Bank OCBC NISP, Tbk Pematangsiantar yang berjumlah 30 orang. Sedangkan teknik pengambilan sampel adalah dengan metode sampling jenuh. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara, dokumentasi dan observasi. Teknik analisis yang digunakan metode deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif dengan regresi linier berganda, koefisien korelasi dan determinasi, dan pengujian hipotesis.Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) Komunikasi organisasi sudah baik, budaya organisasi sudah kuat dan kinerja karyawan sudah baik 2) Hasil analisis regresi Ŷ = 10,536 + 0,232X1 + 0,178X2 artinya komunikasi organisasi dan budaya organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja 3) Nilai r = 0,764 artinya terdapat hubungan yang kuat dan positif antara komunikasi organisasi, budaya organisasi dan kinerja karyawan. Baik tidaknya kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh komunikasi organisasi dan budaya organisasi sebesar 58,4% 4) Hipotesis H0 ditolak, artinya komunikasi organisasi dan budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Adapun saran dari penelitian ini bahwa PT Bank OCBC NISP, Tbk Pematangsiantar untuk meningkatkan kualitas komunikasi organisasi maka perlu dilakukan penyempurnaan untuk menu yang ditampilkan pada media komunikasi eksternal. Kemudian untuk budaya organisasi perlu dilakukan pelatihantentang penerimaan pemberian yang dapat menimbulkan resiko bagi karyawan dan perusahaan. Selain itu untuk menghasilkan kinerja karyawan yang lebih baik, maka perlu pemberian sanksi yang lebih tegas bagi karyawan yang melanggar peraturan.
PENGARUH KOMUNIKASI DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR PELAYANAN KEKAYAAN NEGARA DAN LELANG (KPKNL) PEMATANGSIANTAR Pakpahan, Grace Endang; Lie, Darwin; Butarbutar, Marisi; Thressa, Stefi Inggrid
JURNAL MANAJEMEN MAKER STIE SULTAN AGUNG Vol 2 No 2 (2016): DESEMBER 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37403/maker.v2i2.44

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahui gambaran komunikasi, budaya organisasi dan kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar. 2. Untuk mengetahui pengaruh komunikasi dan budaya organisasi terhadap kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantarbaiksecarasimultanmaupunparsial. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Komunikasi sudahbaik, budaya organisasi sangat kuat dan kinerja pegawai juga baik. 2. Hasil analisis regresi adalah Ŷ = 36,437 + 0,624X1 + 0,552X2, artinya komunikasi dan budaya organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai 3. Hasil analisis koefisien korelasi diperoleh nilai r = 0,733, artinya terdapat hubungan yang kuat dan positif antara komunikasi, budaya organisasi dengan kinerja pegawai. Baik tidaknya kinerja pegawai sebesar 53,7 % dapat dijelaskan oleh komunikasi dan budaya organisasi. 4. Hasil uji hipotesis menyatakan H0 ditolak, artinya komunikasi dan budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar baik secara simultan dan parsial.
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN DISIPLIN TERHADAP KINERJA GURU PADA SMK SWASTA HKBP PEMATANGSIANTAR Ginting, Eva Sari; Lie, Darwin; Butarbutar, Marisi; Thressa, Stefi Inggrid
JURNAL MANAJEMEN MAKER STIE SULTAN AGUNG Vol 2 No 2 (2016): DESEMBER 2016
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37403/maker.v2i2.50

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah:1. Untuk mengetahui gambaran gaya kepemimpinan, disiplin, dan kinerja guru pada SMK swasta HKBP Pematangsiantar. 2.Pengaruh gaya kepemimpinan dan disiplin terhadap kinerja guru pada SMK swasta HKBP Pematangsiantar baik secara simultan maupun parsial.Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Para guru sudah setuju dengan gaya kepemimpinan yang diterapkan oleh kepala sekolah, disiplin kerja dan kinerja guru sudah baik. 2. Hasil analisis regresi Ŷ = 9,814 + 0,460X1 + 0,407X2, artinya terdapat pengaruh positif antara gaya kepemimpinan (X1) dan disiplin (X2) terhadap kinerja guru (Y). 3. Hasil analisis korelasi diperoleh nilai r = 0,773 artinya terdapat hubungan yang kuat dan positif antara gaya kepemimpinan dan disiplin dengan kinerja guru. Baik tidaknya kinerja guru dapat dijelaskan oleh gaya kepemimpinan serta disiplin kerja dapat sebesar 59,8%. 4. Hipotesis H0 ditolak, artinya gaya kepemimpinan dan disiplin berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru pada SMK Swasta HKBP Pematangsiantar baik secara simultan maupun parsial.
PENGARUH CITRA IMAGE (BRAND IMAGE) DAN KUALITAS TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA PT. FASTFOOD INDONESIA TBK. (KFC) CABANG PEMATANGSIANTAR Putriani, Ade Devi; Lie, Darwin; Butarbutar, Marisi; Thressa, Stefi Inggrid
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 3 No. 2 (2015): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (123.25 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v3i2.48

Abstract

Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan dan kepustakaan. Populasi yang digunakan adalah sebanyak 58 responden yaitu warga Perumahan Karangsari Permai RT 001 Kec. Siantar Martoba Kel. Tambun Nabolon Pematangsiantar. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisa yang digunakan ialah regresi linier berganda, koefisien korelasi dan determenasi serta pengujian hipotesis dengan uji t dan uji F. Kesimpulan hasil penelitian:1. Konsumen setuju dengan citra merek, kualitas produk sudah baik dan konsumen setuju dengan keputusan pembelian.2. Hasil analisis regresi Ŷ= 2,990+ 0,134X1+ 0,467X2artinya citra merek (brand image) dan kualitas produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian pada PT. Fast Food Indonesia Tbk (KFC) Cabang Pematangsiantar. 3. Hasil analisis korelasi diperoleh nilai r = 0,540 artinya terdapat hubungan yang sedang dan positif antara citra merek (brand image), kualitas produk dan keputusan pembelian pada PT. Fast Food Indonesia Tbk (KFC) Cabang Pematangsiantar. Tinggi rendahnya keputusan pembelian dapat dijelaskan oleh citra merek (brand image) dan kualitas produk sebesar 54%. 4.Hipotesis penelitian H0 ditolak, artinya citra merek (brand image) dan kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada PT. Fast Food Indonesia Tbk (KFC) Cabang Pematangsiantar baik secara simultan maupun parsial. Adapun saran dari hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa PT. Fast Food Indonesia Tbk (KFC) Cabang Pematangsiantar untuk mempengaruhi keputusan pembelian konsumen, maka perlu adanya perbaikan, agar karyawanlebih meningkatkan pelayanan dan bersikap lebih aktif dalam mengenalkan produk terbaru KFC, harus memberikan apresiasi yang lebih agar kualitas yang diberikan menjadi maksimal, memeriksa kembali kebersihan produk, mencari informasi tentang keinginan konsumen.
PENGARUH KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA (K3) DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA TERMINAL BAHAN BAKAR MINYAK (TBBM) PT. PERTAMINA (PERSERO) PEMATANGSIANTAR Putra, Kemas Ardian; Lie, Darwin; Butarbutar, Marisi; Thressa, Stefi Inggrid
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 3 No. 2 (2015): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.377 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v3i2.50

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan mengunakan teknik analisis deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif yang terdiri dari analisis regresi linier berganda, analisis korelasi dan koefisien determinan. Populasi pada pada penelitian ini adalah seluruh karyawan Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) PT. Pertamina (Persero) Pematangsiantar, berjumlah 53 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) Karyawan setuju dengan penerapan kesehatan dan keselamatan kerja, kepuasan kerja dan kinerja karyawan sudah tinggi. 2) Hasil analisis regresi adalah Ŷ = 4,434 + 0,312X1 + 0,636X2 berarti kesehatan dan keselamatan kerja serta kepuasan kerja berpengaruh positif terhadap kinerja. 3) hasil analisis korelasi diperoleh nilai r = 0,771 artinya terdapat hubungan yang kuat dan positif antara kesehatan dan keselamatan kerja dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) PT. Pertamina (Persero) Pematangsiantar. Tinggi rendahnya kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh kesehatan dan keselamatan kerja serta kepuasan kerja dapat sebesar 59,5%. 4) Hipotesis H0 ditolak, artinya kesehatan dan keselamatan kerja dan kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) PT. Pertamina (Persero) Pematangsiantar. Adapun saran dari hasil penelitian ini adalah perusahaan agar melengkapi alat perlindungan diri karyawan, pemberian tanda peringatan dan bahaya pada area kerja, kelengkapan alat pelindung kerja, ketersedian klinik di area kerja. Perusahaan lebih memperhatikan dan lebih dekat kepada karyawan dan memberikan kesempatan kepada karyawan berinovasi dalam bekerja dan menimbulkan kreativitas karyawan sehingga kinerja karyawan lebih meningkat.
PENGARUH KOMUNIKASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CAFÉ KOPI MASSA KOKTONG LIM MING PEMATANGSIANTAR Sihombing, Friska Purnamasari; Lie, Darwin; Butarbutar, Marisi; Thressa, Stefi Inggrid
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 4 No. 2 (2016): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (125.384 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v4i2.69

Abstract

Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana pengaruh komunikasi dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada Café Kopi Massa Koktong LIM MING Pematangsiantar secara simultan maupun parsial. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan desain penelitian lapangan dan kepustakaan. Adapun populasi yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah sebanyak 30 responden yaitu karyawan pada Café Kopi Massa Koktong LIM MING Pematangsiantar. Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan ialah regresi linier berganda, koefisien korelasi dan determinasi serta pengujian hipotesis dengan uji F dan uji t.Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Komunikasi dan disiplin kerja sudah baik serta kinerja karyawan cukupbaik.2. Hasil analisis regresi adalah Ŷ = 16,059 + 0,202X1 + 0,346X2, artinya komunikasidan disiplin kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. 3. Hasil analisis korelasi diperoleh nilai r =0,778artinya hubungan komunikasi, disiplin kerja dengan kinerja karyawankuat dan positif. Tinggi rendahnya kinerja karyawan dapat dijelaskan oleh komunikasi dan disiplin kerja sebesar60,6%.4. Hipotesis penelitian H0 ditolak, artinya komunikasi dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Café Kopi Massa Koktong LIM MING Pematangsiantar secara simultan maupun parsial.Adapun saran dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan komunikasi, sebaiknya manajer menerapkan komunikasi informal kepada karyawan dan menyediakan kotak saran untuk pelanggan. Untuk meningkatkan disiplin kerja, sebaiknya manajer menyediakan mesin absen finger scan dan membuat SOP (Standart Operational Procedure) yang baik. Untuk meningkatkan kinerja karyawan, sebaiknya manajer memberikan pelatihan kepada karyawan.
PENGARUH KEMAMPUAN INTELEKTUAL DAN ETOS KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR PELAYANAN KEKAYAAN NEGARA DAN LELANG PEMATANGSIANTAR Samosir, Remalia; Lie, Darwin; Butarbutar, Marisi; Thressa, Stefi Inggrid
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 4 No. 2 (2016): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (121.512 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v4i2.71

Abstract

Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana pengaruh kemampuan intelektual dan etos kerja terhadap kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan desain penelitian kepustakaan dan lapangan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Sumber data adalah data primer dan data sekunder. Populasi pada penelitian ini adalah pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar yang berjumlah 30 orang, dan sampel yang digunakan adalah keseluruhan dari populasi. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda, koefisien korelasi, koefisien determinasi, dan pengujian hipotesis dengan uji F dan uji t. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: 1.Kemampuan intelektual sudah tinggi, etos kerja sangat tinggi dan kinerja pegawai sangat baik. 2. Hasil analisis regresi adalah Ŷ = 38,572 + 0,631X1 + 0,390X2, artinya kemampuan intelektual dan etos kerja berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai. 3. Hasil analisis koefisien korelasi diperoleh nilai r = 0,725, artinya terdapat hubungan yang kuat dan positif antara kemampuan intelektual, etos kerja dengan kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar. Baik tidaknya kinerja pegawai sebesar 52,6% dapat dijelaskan oleh kemampuan intelektual dan etos kerja. 4. Hasil uji hipotesis menyatakan H0 ditolak, artinya kemampuan intelektual dan etos kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Pematangsiantar baik secara simultan maupun parsial. Adapun saran dari hasil penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan intelektual pegawai, instansi sebaiknya memberikan peluang untuk pendidikan lebih lanjut dan memberikan pelatihan secara rutin agar pegawai mahir dalam menyelesaikan tugasnya. Untuk meningkatkan etos kerja pegawai, instansi sebaiknya meningkatkan etos kerja bagi pegawainya agar tercipta semangat kerja yang tinggi sehingga pegawai dapat memfungsikan etos kerja yang ada dalam dirinya untuk peningkatan kualitas hasil kerjanya. Sedangkan untuk mengoptimalkan kinerja pegawai, instansi sebaiknya memberikan kesempatan kepada pegawai untuk berinovasi sehingga menimbulkan kreativitas dalam bekerja.
PENGARUH KOMUNIKASI ORGANISASI DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR DINAS SOSIAL DAN TENAGA KERJA KOTA PEMATANGSIANTAR Lestari, Surayani; Lie, Darwin; Butarbutar, Marisi; Thressa, Stefi Inggrid
SULTANIST: Jurnal Manajemen dan Keuangan Vol. 4 No. 2 (2016): Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung Pematangsiantar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (121.783 KB) | DOI: 10.37403/sultanist.v4i2.72

Abstract

Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah bagaimana pengaruh komunikasi organisasi dan motivasi terhadap kinerja pegawai pada Kantor Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Pematangsiantar baik secara simultan maupun parsial. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan desain penelitian lapangan dan kepustakaan. Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Populasi yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah sebanyak 38 responden yaitu pegawai pada Kantor Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Pematangsiantar. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan ialah regresi linier berganda, koefisien korelasi dan determinasi serta pengujian hipotesis dengan uji F dan uji t.Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: 1. Komunikasi organisasi yang diterapkan sudah setuju dan pegawai sangat setuju dengan motivasi yang diberikan serta kinerja pegawai sudah sangat baik.2. Hasil analisis regresi adalah Ŷ = 54,905 + 0,805X1 + 0,902X2, artinya komunikasi organisasi dan motivasi berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai. 3. Hasil analisis korelasi diperoleh nilai r =0,841artinya hubungan komunikasi organisasi, motivasi dengan kinerja pegawai sangat kuat dan positif. Tinggi rendahnya kinerja pegawai dapat dijelaskan oleh komunikasi organisasi dan motivasi sebesar 70,6%.4. Hipotesis penelitian H0 ditolak, artinya komunikasi organisasi dan motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Kantor Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kota Pematangsiantar baik secara simultan maupun parsial.Adapun saran dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan komunikasi organisasi,diperlukan sikap peduli pimpinan terhadap masalah pegawai, dan pegawai lebih mempererat hubungan komunikasi dengan rekan kerja. Dalam meningkatkan motivasi, perlu dilakukan pemberian apresiasikepada para pegawai yang berprestasi, dan mendukung pegawai untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan kerja. Dalam meningkatkan kinerja, pegawailebih telitidalam melaksanakan pekerjaan dan meningkatkan rasa tanggungjawabnya terhadap pekerjaan.