Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

Manajemen Risiko Pembiayaan Murabahah Bil Wakalah Nufus, Zahrotun; Musfiroh, Mila Fursiana Salma
Jurnal Akuntansi, Manajemen dan Perbankan Syariah Vol 4 No 6 (2024): Desember 2024
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/jamasy.v4i6.8765

Abstract

Tujuan - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui identifikasi, pengukuran, pemantauan, dan pengendalian manajemen risiko pada pembiayaan murabahah bil wakalah di KSPPS BMT Bina Umat Mandiri Cabang Ketanggungan. Metode – Penelitian dilakukan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dan teknik pengambilan sampel purposive sampling dengan menunjuk manager, account officer, customer service, dan nasabah yang selanjutnya dijadikan sebagai informan dalam penelitian ini. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Untuk menguji keabsahan datanya menggunakan trianggulasi sumber. Selanjutnya dianalisis secara deskriptif kualitatif dengan pola pikir induktif. Adapun langkah-langkahnya menggunakan model teori Miles and Huberman. Hasil - Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa identifikasi risiko pada pembiayaan murabahah bil wakalah yang dilakukan oleh KSPPS BMT Bina Umat Mandiri menggunakan prinsip 5C dan BI Checking, namun lebih mengutamakan 2 C yaitu character dan colateral. Pengukuran risiko dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif dengan melakukan pengelompokan untuk nasabah yang mengalami kelancaran hingga macet. Pemantauan risiko dilakukan pada saat awal kunjungan dan sesudah pencairan pembiayaan akan tetapi belum dilakukan secara maksimal. Pengendalian risiko dilakukan dengan memberikan pembiayaan sesuai dengan kebutuhan nasabah dan kapasitas nasabah. Implikasi - Penelitian ini menggunakan data karyawan dan nasabah KSPPS BMT Bina Umat Mandiri Cabang Ketanggungan, Brebes, Jawa Tengah. Orisinalitas - Artikel ini melihat implementasi manajemen risiko pada pembiayaan murabahah bil wakalah yang diterapkan di KSPPS BMT Bina Utama Mandiri Cabang Ketanggungan.
Implementasi Kebijakan Restrukturisasi Pembiayaan UMKM Terdampak Covid-19 Musfiroh, Mila Fursiana Salma; Stiawati, Astatik
Journal of Economics, Management, and Business Vol 2 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/magna.v2i2.5395

Abstract

Tujuan - Penelitian ini untuk mengetahui implementasi kebijakan restrukturisasi pembiayaan UMKM terdampak covid-19 di BSI KC Purwokerto dan menganalisis kebijakan restrukturisasi pembiayaan UMKM menggunakan POJK No. 11/POJK.03/2020. Metode – Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dimana penulis menggali data dan langsung terjun ke lapangan guna meneliti tentang Implementasi Kebijakan Restrukturisasi Pembiayaan UMKM terdampak Covid-19 dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi partisipatif, wawancara terstruktur, dan dokumentasi. Selanjutnya data yang terkumpul diuji keabsahan datanya menggunakan trianggulasi sumber dan dianalisis dengan tahapan reduksi data, display data, dan verivikasi/penarikan kesimpulan. Hasil - Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebijakan restrukturisasi pembiayaan UMKM terdampak covid-19 yang dilakukan pada BSI KC Purwokerto sudah sangat baik yakni dengan melakukan rescheduling (perpanjangan waktu) dan reconditioning (persyaratan ulang). kedua teknik ini sangat membantu atau mempermudah nasabah yang mengalami masalah dalam melakukan angsuran dan teknik ini sepenuhnya menguntungkan antara nasabah dan bank. Kebijakan ini sejalan dengan POJK No. 11/POJK.03/2020 tentang stimulus perekonomian nasional sebagai kebijakan Countercyclical dampak penyebaran Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) dan sudah sangat membantu meringankan beban nasabah pembiayaan umkm yang terdampak Covid-19 untuk terus survive dikala dan pasca pandemic. Implikasi – Penelitian ini menggunakan data UMKM yang menjadi nasabah pembiayaan di BSI KC Purwokerto. Orisinalitas – Penelitian ini melihat dampak kebijakan restrukturisasi pembiayaan UMKM terdampak covid-19 mempengaruhi perkembangan perekonomian nasabah UMKM di BSI KC Purwokerto.
Faktor Determinant Turnover Intention dengan Komitmen Organisasi sebagai Variabel Pemediasi Safaah, Fida Yuyun Nur; Musfiroh, Mila Fursiana Salma; Hinawati, Titik
Journal of Economics, Management, and Business Vol 4 No 1 (2025): Januari 2025
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32699/magna.v4i1.7894

Abstract

Tujuan - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel stres kerja dan kepuasan kerja terhadap keinginan berpindah (turnover intention) melalui komitmen organisasi sebagai pemediasi. Metode – Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan LKMS BTM Surya Amanah Temanggung sebanyak 30 karyawan. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah total sampling yaitu teknik pengambilan sampel dengan jumlah seluruh populasi yaitu 30 karyawan LKMS BTM Surya Amanah Temanggung menjadi responden. Pengambilan data menggunakan observasi dan kuesioner. Data yang didapatkan kemudian dianalisis menggunakan Teknik analisis Structure Equation Modelling (SEM) dengan pendekatan Partial Least Square (PLS) melalui software SmartPLS 4.0. Hasil - Hasil penelitian menunjukkan bahwa stres kerja berpengaruh positif terhadap keinginan berpindah kerja, kepuasan kerja tidak berpengaruh terhadap keinginan berpindah kerja, stress kerja tidak berpengaruh terhadap komiten organisasi, kepuasan kerja berpengaruh positif terhadap komitmen organisasi, komitmen organisasi tidak berpengaruh terhadap keinginan berpindah kerja, dan komitmen organisasi tidak mampu memediasi stres kerja dan kepuasan kerja terhadap keinginan berpindah kerja karyawan LKMS BTM Surya Amanah Temanggung. Implikasi - Penelitian ini menggunakan data karyawan LKMS BTM Surya Amanah Temanggung. Orisinalitas - Makalah ini melihat hubungan beberapa faktor yang mempengaruhi keinginan berpindah (turnover intention) karyawan di LKMS BTM Surya Amanah Temanggung. Jumlah karyawan yang melakukan turover retention tersebut menggambarkan komitmen organisasi karyawan LKMS BTM Surya Amanah di Temanggung.
Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Melalui Optimalisasi Pengembangan Bisnis Bubuk Jahe Instan Ummisa Di Depok Bawang Banjarnegara Musfiroh, Mila Fursiana Salma; Romandhon, Romandhon; Hinawati, Titik
JEPEmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat (Bidang Ekonomi) Vol 3 No 1 (2024): April 2024
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM menjadi salah satu pilar terpenting dalam pertumbungan ekonomi di Indonesia karena berperan dalam memperbaiki perekonomian ditinjau dari jumlah usaha, menciptakan lapangan pekerjaan, dan Produk Domestik Bruto (PDB). UMKM Bubuk Jahe Instan UMMISA merupakan salah satu usaha kecil yang telah dikelola oleh KWT Umi Salam Sari di Desa Depok, Kecamatan Bawang, Kabupaten Banjarnegara. Pengelolaan produksi telah berjalan cukup baik sejak tahun 2015 hanya saja masih ada beberapa hambatan dalam proses pemasarannya karena kurang maksimal dalam promosi sehingga produk tidak banyak dikenal masyarakat dalam lingkup lingkungan luas. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode pelaksanaan kegiatan yang mencakup tahap awal, tahap perencanaan, dan tahap pelaksanaan. Kegiatan dimulai dengan kegiatan survey dan wawancara langsung, sosialisasi, dan aksi berupa pembuatan akun platform digital serta pemberdayaan lahan jahe. Dengan adanya teknologi yang semakin canggih seperti platform digital marketing yang dapat memudahkan strategi pemasaran secara online. Mahasiswa KPM UNSIQ berinisiatif untuk mengadakan sosialisasi terkait pemanfaatan teknologi digital dan membuatkan platform digital marketing berupa akun shopee, Instagram, dan website, serta melakukan pemberdayaan lahan jahe untuk menunjang ketersediaan bahan baku produksi.
Pendampingan Pembuatan NIB Dan IUMK Untuk Usaha Mikro Kecil Di Dusun Karanglo 2 Desa Glagahombo Hinawati, Titik; Musfiroh, Mila Fursiana Salma; Sabrina, Laila; Khabib, Ainun; Ay-yaasin, Dwi Setiawantoro
JEPEmas: Jurnal Pengabdian Masyarakat (Bidang Ekonomi) Vol 3 No 2 (2024): Oktober 2024
Publisher : UP2MF Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perijinan dan legalitas merupakan hal penting bagi pelaku usaha untuk memperlancar bisnisnya. Legalitas usaha yang dipersyaratkan di Indonesia diantaranya adalah NIB (Nomor Induk berusaha) dan IUMK. Dengan NIB dan IUMK ini para pelaku dapat akan mendapatkan berbagai macam manfaat. Namun saat ini masih banyak pelaku usaha yang belum memiliki legalitas usaha termasuk pelaku usaha di Dusun karanglo 2. Adapun kendala yang mereka hadapi adalah ketidakfahaman mereka dalam mendaftarkan usahanya yang dilakukan secara online melalui OSS. Hal tersebut menjadi latar belakang untuk mengadakan program pendampingan pembuatan NIB dan IUMK untuk para pelaku usaha yang di Desa Karanglo 2. Program ini bertujuan membantu para pelaku usaha untuk mendapatkan legalitas usaha . Dengan demikian program pendampingan ini cukup efektif untuk membantu para pelaku usaha untuk mendapatkan NIB dan IUMk di Dusun Karanglo.