Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENDEKATAN VIRTUAL REALITY HYPNOSIS DALAM MENURUNKAN TINGKAT KECEMASAN BERBICARA DI DEPAN UMUM PADA MAHASISWA BARU Ardhanaputra, Norhendra; Kahija, Yohanis Franz La
Jurnal EMPATI Jurnal Empati: Volume 8, Nomor 3, Tahun 2019 (Agustus 2019)
Publisher : Faculty of Psychology, Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (245.609 KB) | DOI: 10.14710/empati.2019.26495

Abstract

ABSTRAKUntuk menjawab permasalahan kecemasan berbicara di depan umum (public speaking anxiety) dengan modern dan praktis di era industri 4.0. ini, peneliti mengajukan alternatif metode intervensi virtual reality hypnosis (VRH). Intervensi ini bertujuan mengantarkan seseorang pada keadaan hipnosis dengan bantuan lingkungan virtual tiga dimensi yang diciptakan peneliti untuk menghadapi berbagai pengalaman yang menimbulkan kecemasan berbicara di depan umum. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen single subjects AB design dan dilakukan pengukuran sebanyak tiga kali untuk kondisi baseline dan dua kali untuk kondisi pasca intervensi. Pengukuran tersebut menggunakan personal report of public speaking anxiety (PRPSA) yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia dan telah diuji coba (N=30, α=0,98). Subjek penelitian berasal dari mahasiswa baru Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro program S1 angkatan 2019 yang memiliki tingkat kecemasan berbicara di depan umum yang tinggi (N=4). Hasil analisis statistik deskriptif menunjukan tampilan menurunnya skor tingkat kecemasan berbicara di depan umum pada seluruh subjek. Sedangkan pada analisis statistik inferensial menggunakan Uji Friedman menunjukan nilai Chi-Square 13,128 (Chi-Square > 9,488) dan Asymp. Sig0,011 (Asymp. Sig< 0,05). Berdasarkan kondisi tersebut maka intervensi virtual reality hypnosis dapat menurunkan tingkat kecemasan berbicara di depan umum pada mahasiswa baru.Kata kunci: virtual reality hypnosis, public speaking anxiety, single subjects design
PERAN GURU DALAM UPAYA PENANGANAN KECEMASAN AKADEMIK SISWA Kristiyanti, Bertha; Ardhanaputra, Norhendra
Jurnal Education and Development Vol 13 No 3 (2025): Vol 13 No 3 September 2025
Publisher : Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37081/ed.v13i3.7103

Abstract

Reaksi gugup, tegang ataupun reaksi kecemasan lainnya yang terjadi secara intens akan memunculkan terjadinya gangguan kesehatan mental berbasis kecemasan atau gangguan kecemasan. Ketika siswa merasa tertekan, akan memicu rasa takut, putus asa, dan situasi yang tidak dapat dikendalikan. Penelitian dilaksanakan dalam rangka untuk mengetahui dan menjelaskan peran guru dalam upaya menangani kecemasan akademik yang dialami oleh para siswa. Metode penelitian yang digunakan berupa scoping review. Penerapan situasi didaktis, discovery learning, layanan bimbingan konseling kelompok, dan teknik disensitiasi sistematis dapat membantu siswa dalam mengurangi kecemasan yang dialaminya. Lingkungan kondusif yang diciptakan oleh guru dapat meningkatkan kepercayaan diri siswa, mengurangi kecemasan, dan meningkatkan kesehatan mental siswa.