Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : MOTIVASI

GAMBARAN POLA ASUH ORANG TUA PADA REMAJA PEROKOK DITINJAU DARI TEORI DIANA BAUMRIND Noor, Rinalia VM; Mariskha, Silvia Eka; Umaroh, Siti Khumaidatul
MOTIVASI Vol 7, No 1 (2019)
Publisher : MOTIVASI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui gambaran pola asuh pada remaja perokok di tinjau dari teori Diana Baumrind. pola asuh orang tua adalah suatu keseluruhan interaksi orangtua dan anak, dimana orangtua yang memberikan dorongan bagi anak dengan mengubah tingkah laku, pengetahuan, dan nilai–nilai yang dianggap paling tepat bagi orangtua agar anak bisa mandiri, tumbuh serta berkembang secara sehat dan optimal, memiliki rasa percaya diri, memiliki sifat rasa ingin tahu, bersahabat, dan berorientasi untuk sukses. Penelitian dilakukan terhadap 100 subyek penelitian pada siswa sekolah menengah atas yang memiliki umur 16 sampai 18 tahun dengan menggunakan terknik quota sampling dengan cara menyebarkan skala pola asuh otang tua di Cafe Oishi Pujasera Samarinda Kalimantan Timur. Analisis data menggunakan Statistik deskriptif dengan bantuan program statistik menggunakan statistical product and service solution (SPSS) 23.00.Hasil penelitian yang dilakukan diketahui bahwa mayoritas pola asuh yang paling banyak di dapatkan oleh 25 responden laki – laki (31%) adalah pola asuh authoritative dan di susul pola asuh Memanjakan sebanyak 20 responden laki - laki (28%) kemudian pola asuh Authoritarian memiliki 19 responden laki – laki (21%) yang terakhir pola asuh Melalaikan memiliki 14 responden laki – laki (16%) dan untuk mayoritas pola asuh yang paling banyak di dapat oleh responden perempuan adalah pola asuh Memanjakan sebanyak 8 responden (28%) di susul oleh pola asuh authoritative memiliki 6 responden (31%) kemudian pola asuh Authoritarian memiliki 5 responden (21%) dan yang terakhir pola asuh melalaikan yang hanya memiliki 2 responden (16%).
PERBEDAAN TINGKAT STRES AKADEMIK PADA SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS UMUM (SMAN 1) DENGAN SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS BERBASIS AGAMA (MAN 1) DI SENDAWAR Wardhani, Ghea Yosita; Imawati, Diana; Mariskha, silvia Eka
MOTIVASI Vol 7, No 1 (2019)
Publisher : MOTIVASI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini meneliti tentang pengaruh perbedaan tingkat stres akademik pada siswaSekolah Menengah Atas Umum (SMAN1) dengan siswa Sekolah Menengah Atas berbasisAgama. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Sampeldalam penelitian ini sebanyak 120 siswa yang berasal dari 2sekolah di kota Sendawar . Sampeldalam penelitian ini diambil dari seluruh populasi sesuai dengan kriteria penelitian. Teknikanalisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Hasil penelitianmenunjukkan bahwa tidak ada perbedaan tingkat stres akademik antara siswa SekolahMenengah Atas Umum (SMAN 1) dengan Siswa Sekolah Menengah Atas Berbasis Agama(MAN 1). Hal ini dapat dilihat dari hasil uji t test memperoleh nilai signifikan .216 (p > .0,5)yang berarti H0 diterima dan Ha ditolak
PENGARUH WORK LIFE BALANCE TERHADAP LOYALITAS KARYAWAN DI CV. BANJAR SARI CATERING SAMARINDA ., Rince Nirmala; Mariskha, Silvia Eka; Sari, Meyritha Trifina
MOTIVASI Vol 7, No 1 (2019)
Publisher : MOTIVASI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini meneliti tentang Pengaruh Work life balance Terhadap Loyalitas Karyawan di CV. Banjar Sari Catering Samarinda. Loyalitas Karyawan terhadap pekerjaan maupun perusahaan di tunjukkan dengan tekad dan kesanggupan karyawan untuk taat pada peraturan yang telah ditentukan, dimana didalamnya terdapat rasa cinta dan tanggung jawabuntuk berusaha memberikan perlakuan yang baik dengan penuh kesadaran. Work life balance adalah kemampuan individu dalam menjalankan fungsi yang baik sehingga meminimalkan konflik antara peran individu tersebut di dalam pekerjaan dan keluarga, serta individu tersebut mendapatkan kepuasan dan keuntungan ketika menjalan kan perannya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Teknik penggambilan sampel dalam penelitian inimenggunakan purvosive sampling dipilih berdasarkan karakteristik penelitian dengan subjek berjumlah 100 orang. Instrument penelitian terdiri dari dua skala yaitu Skala Loyalitas Karyawan skala work life balance. Analisis data dengan menggunakan analisis Regresi linear sederhana menunjukkan bahwa ada hubungan positif antara work life balance terhadap loyalitas Karyawan Pada CV. Banjar Catering Samarinda.