Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PERENCANAAN ULANG TATA LETAK FASILITAS MENGGUNAKAN METODE ACTIVITY RELATIONSHIP CHART (ARC) Septiani, Tria; Syaichu, Achmad
SISTEM Jurnal Ilmu Ilmu Teknik Vol 16 No 2 (2020)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Wisnuwardhana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37303/sistem.v16i2.184

Abstract

Tata letak fasilitas dapat didefinisikan sebagai kumpulan unsur-unsur fisik yang diatur mengikuti aturan atau logika tertentu. Tata letak fasilitas merupakan bagian perancangan fasilitas yang lebih fokus pada pengaturan unsur-unsur fisik berupa mesin, peralatan, meja, bangunan dan sebagainya. Pengaturan dan Penyusunan Tata Letak Fasilitas dalam suatu industri/tempat/area sangat diperlukan dalam rangka peningkatan dan perbaikan fasilitas guna menunjang kegiatan usaha, kelayakan pelayanan dan pemanfaatan area yang efektif dan efisien. Penelitian yang dilakukan ini bertujuan untuk meningkatkan perbaikan pelayanan, selain itu untuk meminimasi jarak tempuh pemindahan bahan produksi pada dapur putri POMOSDA.Perancangan ulang tata letak pada penelitian ini menggunakan metode Activity Relationship Chart (ARC) yaitu konsep perancangan dengan melakukan pertukaran area/ruang yang memiliki kedekatan dalam hal aktivitas atau berdasarkan luas keseluruhan bangunan, sehingga akan didapatkan solusi yang optimal berdasarkan tingkat efisiensi jarak.Hasil analisis terhadap layout usulan dengan menggunakan metode ARC lebih efisien dibandingkan layout awal. Perbandingan antara jarak layout awal sebesar 82.98 m dengan layout usulan sebesar 50.997 m, yaitu terjadinya pengurangan jarak sebesar 31.983 m dengan layout usulan menggunkan metode UA-FLP.
PENERAPAN PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION DALAM MENGOPTIMALKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN MATEMATIS SISWA KELAS 3 SD Septiani, Tria; Nisa, Silmi Awalyatun; Irianto, Dede Margo; Yuniarti, Yeni
COLLASE (Creative of Learning Students Elementary Education) Vol 5, No 1 (2022)
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendah pemahaman matematis siswa sekolah dasar pada pembelajaran matematika. Selain itu diketahui bahwa terdapat banyak permasalahan yang terjadi pada pembelajaran matematika di sekolah dasar. Tujuan dari penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman matematis siswa dengan penerapan pendekatan Realistic Mathematics Education. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan metode kasus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas III SDN di kota Cimahi dengan jumlah siswa sebanyak 28 orang yang terdiri  17 orang siswa perempuan dan 11 orang siswa laki-laki. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian menunjukan implementasi pendekatan RME sudah memenuhi 5 kriteria yang ditentukan, respon respon siswa memperoleh 79% yang termasuk kedalam kategori baik.
Effect of Leuhang Therapy on Lung Histopathology, Leukocytes, and Bronchoalveolar Lavage Fluid (BALF) in Asthma Rat Model Imanulhaq, Hasbi; Septiani, Tria; Parwoko, Nasywa Asy Syaffa'; Ramadhan, Harry Rachman; Laksono, Bambang Tri
Journal of Experimental and Clinical Pharmacy (JECP) Vol 5, No 2 (2025): August 2025
Publisher : Poltekkes Kemenkes Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52365/jecp.v5i2.1419

Abstract

The prevalence of asthma is increasing, especially in developing countries due to lifestyle and air pollution. In addition, asthma medications can cause serious side effects, such as the use of the asthma medication LABA, which causes the side effects of tachycardia, tremor, and epicardial elevation, which is considered quite dangerous for the elderly. Sundanese people from West Java have a traditional therapy called Leuhang therapy. This therapy is believed to have various properties, including anti-asthma. In addition, this therapy is also safer and has minimal side effects. This study aims to obtain an optimal Leuhang therapy formula for preventing asthma recurrence and determine the relationship between plant extract vapor in Leuhang and its effects on the organs of asthma-induced mice. The study was conducted by dividing the mice into several groups, namely normal control, positive control, comparison, test I, and test II. Each mouse was given treatment according to its respective group. Based on the results obtained from this study, leuhang therapy with a combination of formulas focusing on anti-asthmatic properties showed anti-asthmatic activity against OVA-induced allergic asthma. The combination treatment decreased the total and differential cell counts in blood and BALF and affected the thickness of mouse lung mucosa and muscle, thus demonstrating its anti-inflammatory properties. Leuhang therapy also reduced the infiltration of neutrophils, lymphocytes, and plasma, showing its immunomodulatory properties. Statistical tests using One-Way ANOVA showed a p-value of <0.05, meaning that the four groups' mean lung histopathology scores were significantly different. Thus, Leuhang therapy has been shown to have promising potential in the alternative treatment of asthma.