Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

PENGARUH LITERASI KEUANGAN FINANCIAL TECHNOLOGY, DAN TINGKAT PENDAPATAN, TERHADAP INKLUSIF KEUANGAN PADA KARYAWAN INDOMARET CABANG KELURAHAN BANGKA JAKARTA SELATAN Tego Sugianto; Yunita Kurnia Shanti
Journal of Research and Publication Innovation Vol 3 No 1 (2025): JANUARI
Publisher : Journal of Research and Publication Innovation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research aims to determine the influence of Financial Literacy, Financial Technology and Income Level on Financial Inclusion. The methodology used is quantitative. Where the sampling technique used a purposive sample totaling 47 employees. Data analysis uses descriptive analysis, validity and reliability testing, classical assumption testing, and hypothesis testing. 42 sample data were obtained. The type of data in this research is primary data with quantitative research methods. The analysis technique used is panel data regression analysis with a significance level of 5%. This research was processed using IBM SPSS V.24.00 software and shows that (1) financial literacy has no significant effect on financial inclusion, which means the hypothesis is accepted, and (2) financial technology has a significant effect on financial inclusion, which means the hypothesis is accepted, and (3) the level of income has a significant effect on financial inclusion, which means the hypothesis is accepted.
Pengaruh Pertumbuhan Perusahaan, Kondisi Keuangan, Dan Audit Tenure Terhadap Opini Audit Going Concern Syifa Luthfiyyah Amanda; Yunita Kurnia Shanti
Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis Vol. 3 No. 2 (2025): Juli - September
Publisher : CV. ITTC INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh pertumbuhan perusahaan, kondisi keuangan, dan audit tenure terhadap opini audit going concern. Metode yang digunakan adalah kuantitatif, dengan memanfaatkan data sekunder berupa laporan keuangan dan laporan audit independen dari perusahaan yang bergerak di sektor infrastruktur dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2019 hingga 2023. Hasil analisis menunjukkan bahwa pertumbuhan perusahaan memiliki pengaruh negatif terhadap opini audit going concern, yang berarti semakin tinggi pertumbuhan perusahaan, semakin kecil kemungkinan untuk mendapatkan opini going concern. Di sisi lain, audit tenure tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan, sementara kondisi keuangan terbukti berpengaruh terhadap opini audit going concern. Selain itu, ketika diuji secara bersamaan, ketiga variabel tersebut memiliki pengaruh signifikan terhadap opini audit going concern..
Pengaruh Solvabilitas, Audit Tenure, Reputasi Kap Dan Umur Perusahaan Terhadap Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan Amanda Farisa; Yunita Kurnia Shanti
Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis Vol. 3 No. 2 (2025): Juli - September
Publisher : CV. ITTC INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to analyze and prove the effect of solvency, audit tenure, KAP reputation and company age on the timeliness of financial report submission. This type of research is quantitative research. The population in this study are non cyclical consumer sector companies listed on the Indonesia Stock Exchange in the 2019-2023 period. The sampling technique used in this study uses the purposive sampling method. The population in the study was 129 companies and 65 companies met the sample criteria, after 41 outliers were taken. The analysis method used in this study is panel data regression analysis processed using the Eviews 12 application. The results of the study prove that partially: (1) Solvency does not affect the timeliness of financial report submission. (2) Audit tenure does not affect the timeliness of financial report submission. (3) KAP Reputation affect the timeliness of financial report submission. (4) Company Age does not affect the timeliness of financial report submission. While simultaneously Solvency, Audit tenure, KAP Reputation and Company Age affect the timeliness of financial report submission.
Pengaruh Komite Audit, Komisaris Independen, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Manajemen Laba Clinton, I Gusti Bagus Bryan; Yunita Kurnia Shanti
Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis Vol. 3 No. 2 (2025): Juli - September
Publisher : CV. ITTC INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis Komite Audit, Komisaris Independen dan Ukuran Perusahaan Terhadap Manajemen Laba. Penelitian dilakukan pada perusahaan sektor Infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2019-2023. Metodologi yang digunakan adalah regresi data panel. Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling sehingga diperoleh 27 perusahaan yang dijadikan sampel penelitian dan periode yang diteliti adalah 5 tahun yaitu dari tahun 2019 sampai tahun 2023 sehingga terdapat 135 sampel. Data yang digunakan diambil dari laporan keuangan yang telah diaudit dan laporan tahunan yang diterbitkan oleh masing-masing perusahaan yang diteliti. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan aplikasi Eviews series 12. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial Komite Audit tidak berpengaruh terhadap Manajemen Laba, Komisaris Independen tidak berpengaruh terhadap Manajemen Laba dan Ukuran Perusahaan berpengaruh negatif terhadap Manajemen Laba. Secara Komite Audit, Komisaris Independen dan Ukuran Perusahaan berpengaruh terhadap Manajemen Laba.
Pengaruh Kepemilikan Institusional, Komite Audit, Audit Tenure Dan Ukuran Kap Terhadap Integritas Laporan Keuangan Fitria Desiyanti; Yunita Kurnia Shanti
Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis Vol. 3 No. 2 (2025): Juli - September
Publisher : CV. ITTC INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis Pengaruh Kepemilikan Institusional, Komite Audit, Audit Tenure dan Ukuran KAP Terhadap Integritas Laporan Keuangan. Penelitian dilakukan pada perusahaan sektor Infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2019-2023. Metodologi yang digunakan adalah regresi data panel. Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling sehingga diperoleh 31 perusahaan yang dijadikan sampel penelitian dan periode yang diteliti adalah 5 tahun yaitu dari tahun 2019 sampai tahun 2023 sehingga terdapat 155 sampel. Data yang digunakan diambil dari annual report yang telah diaudit dan laporan tahunan yang diterbitkan oleh masing-masing perusahaan yang diteliti. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan aplikasi Eviews series 12. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial Kepemilikan Institusional berpengaruh terhadap Integritas Laporan Keuangan, Komite Audit tidak berpengaruh terhadap Integritas Laporan Keuangan, Audit Tenure tidak berpengaruh terhadap Integritas Laporan Keuangan dan Ukuran KAP tidak berpengaruh terhadap Integritas Laporan Keuangan. Secara simultan Kepemilikan Institusional, Komite Audit, Audit Tenure dan Ukuran KAP berpengaruh terhadap Integritas Laporan Keuangan.
Pengaruh Komite Audit, Audit Fee, Ukuran Perusahaan Dan Kinerja Keuangan Terhadap Audit Delay Azmi Nurmaulana; Yunita Kurnia Shanti
Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis Vol. 3 No. 2 (2025): Juli - September
Publisher : CV. ITTC INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh komite audit, audit fee, ukuran perusahaan, dan kinerja keuangan terhadap audit delay pada perusahaan sektor energi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019–2023. Sampel diperoleh melalui purposive sampling sebanyak 7 perusahaan selama 5 tahun pengamatan, dengan total 35 observasi. Data dianalisis menggunakan regresi data panel dengan model Random Effect, yang dipilih melalui uji Chow, Hausman, dan Lagrange Multiplier. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan keempat variabel berpengaruh terhadap audit delay. Secara parsial, audit fee dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan, sedangkan komite audit dan ROA tidak berpengaruh signifikan terhadap audit delay..
PERAN DIGITAL MARKETING SEBAGAI STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN CV.LARRAZ MODERATION JAYA COSMETICS DI PAMULANG TANGERANG SELATAN Susi Sih Kusumawardhany; Yunita Kurnia Shanti; Sudarmadi
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2024): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem pemasaran digital atau yang lebih dikenal dengan digital marketing sudah tidak asing lagi bagi para pelaku bisnis. Sejak beberapa tahun belakangan ini, digital marketing menjadi pilihan banyak pebisnis dalam memasarkan produk mereka. Digital marketing adalah kegiatan promosi dan pencarian pasar melalui media digital secara online dengan memanfaatkan berbagai sarana misalnya jejaring sosial. Dunia maya kini tak lagi hanya mampu menghubungkan orang dengan perangkat, namun juga orang dengan orang lain di seluruh penjuru dunia. Digital marketing biasanya terdiri atas pemasaran interaktif dan terpadu untuk memudahkan interaksi antara produsen, perantara pasar dan calon konsumen salah satu keunggulan pemasaran digital adalah biaya yang digunakan jauh lebih rendah daripada pemasaran konvensional. Rendahnya biaya pemasaran digital ini diharapkan dapat berpengaruh pada harga jual yang kompetitif guna menarik perhatian lebih banyak pelanggan. Selain itu, pemasaran digital memanfaatkan teknologi internet yang membuat nyaman konsumen dilihat dari segi kemudahan akses dan kepraktisan. Pelanggan bisa membeli produk kapan dan dimana cukup dengan memakai gawai. Pemanfaatan digital marketing dalam bentuk pemanfaatan teknologi sangatlah penting karena dapat memberi pengetahuan kepada para pelaku UMKM mengenai cara maupun tahapan dalam memperluas jaringan konsumen melalui pemanfaatan media sosial dalam memasarkan produknya sehingga dapat meningkatkan keunggulan bersaing bagi UMKM. Pemasaran digital mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap pemasaran produk karena dapat meningkatkan volume penjualan dan juga meningkatkan keuntungan bagi pengusaha UMKM. Kata Kunci : Digital Marketi; Strategi Pemasaran; Pendapatan