Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KETAHANAN KELUARGA PASANGAN SUAMI ISTRI YANG TIDAK MEMPUNYAI ANAK Siti Zulaichah; Muchamad Coirun Nizar
Jurnal Ilmiah Penelitian Mahasiswa Vol 2, No 1 (2023): Maret 2023
Publisher : Jurnal Ilmiah Sultan Agung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (131.632 KB)

Abstract

Keharmonisan dan ketahanan dalam rumah tangga merupakan dambaan setiap pasangan termasuk pasangan yang belum mempunyai keturunan, beberapa pasangan yang belum memiliki keturunan mampu menjaga ketahanan keluarganya. Ketahanan keluarga sangat diperlukan oleh keluarga dalam upaya menghadapi permasalahan-permasalahan sosial di masyarakat. Ketahanan keluarga merupakan merupakan gambaran kemampuan keluarga dalam memenuhi segala kebutuhan keluarga yang berkaitan dengan kebutuhan dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji faktor dan analisis ketahanan keluarga di Kecamatan Pedurungan.Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian kualitatif berupa penelitian di lapangan. Dalam pengambilan data menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptip dengan cara memilih hal-hal yang pokok kemudian dijelaskan melalui uraian, tabel dan penarikan kesimpulan.Dari hasil survey diketahui bahwa latar belakang ketahanan keluarga yang sudah menikah bertahun-tahun namun belum mempunyai keturunan menjadi konflik dalam pasangan. Namun pasangan ingin tetap mempertahankan keluarganya dan bersyukur atas nikmat Allah berikan. Kata Kunci: Ketahanan, suami istri, keluarga, dan keturunan.