Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pengaruh Penggunaan Variasi Bahan Bakar dan Beban Kelistrikan Terhadap Kinerja Engine Diesel Gunawan, Safri; Mulia, Mulia; Doni, Rahma; Gulo, Yanuardi; Pratama, Muhammad Reza; Sitohang, Yodi; Zan'nah, Sofiya Vari; Affandi, Dery
IRA Jurnal Teknik Mesin dan Aplikasinya (IRAJTMA) Vol 4 No 1 (2025): April
Publisher : CV. IRA PUBLISHING

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56862/irajtma.v4i1.196

Abstract

The global energy crisis has driven efforts to find alternative fuels that are efficient and environmentally friendly. One focus is testing the performance of diesel engines against variations in fuel. This study aims to analyse the effect of diesel fuel types, including Bio Solar, Dexlite, and Pertamina Dex, with cetane numbers of 48, 51, and 53, respectively, on diesel engine performance in terms of power, torque and specific fuel consumption parameters at various levels of electrical load. The method used is an experiment involving a graded electrical load test ranging from 300 to 1500 Watts. Data were collected under stationary conditions at 1500 rpm using instruments such as voltmeters, ammeters, tachometers, and fuel burettes. The results show that Pertamina Dex produces the highest power at peak load due to its high cetane number, while Bio Solar provides the highest torque due to a longer combustion delay. The highest specific fuel consumption occurs in Pertamina Dex at low loads, while Bio Solar is more efficient at low load conditions.
KELAYAKAN MULTIMEDIA INTERAKTIF TEKNIK PENGELASAN BERBANTUAN LECTORA INSPIRE Yulia, Erma; Siahaan, Tigor Maringan; Silitonga, Cristopher; Pardede, Chrisvian; Parhusip, Johan Pelik; Pratama, Muhammad Reza
JURNAL TEKNOLOGI INFORMASI & KOMUNIKASI DALAM PENDIDIKAN Vol. 12 No. 1 (2025): Juni - Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Pendidikan
Publisher : Pascasarjana Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/jtikp.v12i1.67291

Abstract

Media pembelajaran untuk mata kuliah pengelasan yang saat ini tersedia di Program Studi Pendidikan Otomotif umumnya berupa buku tercetak dan presentasi PowerPoint, namun media tersebut memiliki keterbatasan dalam penyajian materi karena langkah-langkah kerja pengelasan hanya ditampilkan dalam bentuk gambar. Pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) memberikan potensi untuk merancang multimedia interaktif bagi mata kuliah teknik pengelasan, karena hingga kini media pembelajaran semacam itu masih belum tersedia. Penelitian ini bertujuan mengkaji kelayakan penggunaan multimedia interaktif berbasis Lectora Inspire pada mata kuliah teknik pengelasan, dengan pendekatan Research and Development (R&D) menggunakan model Four-D yang meliputi tahap Define, Design, Development, dan Disseminate. Kelayakan multimedia interaktif melibatkan penilaian dari ahli materi, ahli desain pembelajaran, serta ahli media, dengan teknik pengumpulan data berupa penyebaran angket untuk mengukur tingkat kelayakan. Penilaian kelayakan oleh para ahli terhadap multimedia dilakukan menggunakan skala Likert, dengan kategori nilai sebagai berikut: 5 (sangat baik), 4 (baik), 3 (cukup), 2 (kurang), dan 1 (sangat kurang), yang kemudian dianalisis secara deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian, tingkat kelayakan yang diberikan oleh ahli materi mencapai 90,637%, ahli desain pembelajaran sebesar 95,14%, dan ahli media pembelajaran sebesar 94,69%. Temuan ini menunjukkan bahwa multimedia interaktif untuk mata kuliah teknik pengelasan yang dikembangkan dinilai sangat layak untuk disebarluaskan.