Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Edukasi Bahaya Pinjaman Online bagi Mahasiswa: Strategi Pencegahan dan Solusi Alternatif Yulasmana, Yoga; Suryaningsih, Suryaningsih; Asri, Yoana Nurul
Jurnal Pengabdian Masyarakat: Pemberdayaan, Inovasi dan Perubahan Vol 5, No 2 (2025): JPM: Pemberdayaan, Inovasi dan Perubahan
Publisher : Penerbit Widina, Widina Media Utama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59818/jpm.v5i2.1518

Abstract

This program aims to provide education on the dangers of online lending (pinjol) and preventive strategies to university students, who are part of Generation Z and considered vulnerable to this phenomenon. The activity was carried out through a Community Service Program (PKM) at a private university in West Java, involving around 40 students. The implementation methods included material presentations, ice-breaking sessions, interactive discussions, and the introduction of alternative solutions such as saving, building emergency funds, and avoiding a consumptive lifestyle triggered by social media and superficial trends. In addition, the concept of cooperatives was introduced as a safer and more sustainable financial solution within the campus environment. The results showed high enthusiasm and active participation from the students in each session, along with increased awareness of the importance of financial literacy. This program is concluded to be an effective initial step in shaping a wiser and financially resilient young generation.ABSTRAKProgram ini bertujuan untuk memberikan edukasi mengenai bahaya pinjaman online (pinjol) serta strategi pencegahan kepada mahasiswa sebagai bagian dari generasi Z yang rentan terhadap fenomena ini. Kegiatan dilakukan melalui Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) di salah satu universitas swasta di Jawa Barat, dengan melibatkan sekitar 40 mahasiswa. Metode pelaksanaan mencakup sesi pemaparan materi, ice breaking, diskusi interaktif, serta pengenalan solusi alternatif seperti menabung, membentuk dana darurat, dan menghindari gaya hidup konsumtif. Selain itu, diperkenalkan pula konsep koperasi sebagai solusi keuangan yang aman dan berkelanjutan di lingkungan kampus. Hasil menunjukkan bahwa peserta menunjukkan antusiasme tinggi dan keterlibatan aktif dalam setiap sesi, serta meningkatnya kesadaran akan pentingnya literasi keuangan. Kegiatan ini disimpulkan sebagai langkah awal yang efektif dalam membentuk generasi muda yang lebih bijak dan tangguh secara finansial.
Analisis Deskriptif Branding dan Kemasan Produk Sarapan Sehat Bagi Pelaku UMKM Rusmanto, Wieky; Nurochman, R Maman; Permatasari, Arini; Yulasmana, Yoga; Ikasari, Anna Christina
Jurnal Manajemen, Akuntansi, Ekonomi Vol. 4 No. 2 (2025): Jurnal Manajemen, Akuntansi, Ekonomi (September)
Publisher : CV. Era Digital Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59066/jmae.v4i2.1694

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kondisi branding dan kemasan produk sarapan sehat berharga terjangkau yang ditawarkan oleh pelaku UMKM di Kelurahan Baros, Cimahi Tengah. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif melalui observasi langsung dan dokumentasi visual untuk menilai logo, kemasan, warna, dan daya tarik visual produk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk kemasan menjadi faktor dominan yang memengaruhi persepsi konsumen sebesar 75%, diikuti kesesuaian rasa 65%, warna kemasan 60%, logo 50%, dan aspek visual keseluruhan 40%. Produk yang memiliki kemasan rapi, warna menarik, dan simbol visual jelas lebih cepat dilirik dan dipilih oleh konsumen. Namun sebagian UMKM masih menggunakan kemasan sederhana, logo minim identitas visual, dan belum memanfaatkan branding digital secara optimal. Keterbatasan pengetahuan desain, psikologi warna, dan konsistensi visual menjadi hambatan dalam meningkatkan daya tarik produk. Penelitian ini menegaskan bahwa inovasi logo, desain kemasan menarik, serta pemanfaatan media digital dapat meningkatkan minat beli, persepsi kualitas, dan daya saing produk sarapan sehat, sekaligus memperluas jangkauan pasar bagi UMKM.