Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

STUDI SIMULASI DAN EKSPERIMEN PADA KARAKTERISTIK LISTRIK SEL SURYA YANG TERHUBUNG SECARA SERI Haris Isyanto; Fadliondi Fadliondi; Budiyanto Budiyanto
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rangkaian seri hanya memiliki sebuah lintasan untuk arus untuk mengalir. Oleh karena itu, semua arus pada rangkaian pasti mengalir melewati semua beban. Pemutusan rangkaian pada sebuah titik akan menyebabkan seluruh rangkaian beroperasi. Ketika menghubungkan sel surya secara seri, tegangannya bertambah, tetapi arusnya tetap sama. Keuntungan dari menghubungkan sel surya secara parallel adalah bisa menghasilkan efisiensi yang lebih tinggi dan biaya lebih rendah. Tujuan penelitian ini adalah mensimulasikan karakteristik listrik sel surya dan mengujinya secara eksperimen. Pada penelitian ini, hasil eksperimen dan simulasi pada sel surya tunggal menghasilkan tegangan sirkuit terbuka sebesar kurang lebih 0,5 volt dan arus sirkuit pendek sebesar 0,4 ampere. Sementara, 5 buah sel surya tunggal yang dihubungkan secara seri menghasilkan tegangan sirkuit terbuka kurang lebih 2,5 volt dan arus sirkuit pendek kurang lebih 0,4 ampere.
STUDI EKSPERIMEN TERHADAP PANEL SURYA DAN INVERTER Prian Gagani Chamdareno; Budiyanto Budiyanto; Fadliondi Fadliondi; Haris Isyanto
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2017
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Energi surya telah menjadi objek populer penelitian dalam bidang energi terbarukan. Latar belakang dari penelitian ini adalah bahwa ketersediaan bahan bakar fosil  yang semakin sedikit mengakibatkan kebutuhan terhadap sumber energi baru meningkat. Salah satu sumber energi baru adalah sinar matahari yang ketersediaannya sangat melimpah terutama pada daerah yang terletak di garis khatulistiwa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengubah energi matahari menjadi energi listrik tegangan arus searah yang kemudian dikonversikan ke tegangan arus bolak balik. Sebuah eksperimen panel surya telah dilakukan. Metode yang dilakukan adalah dengan memaparkan panel surya terhadap sinar matahari lalu luaran dari panel surya dimasukkan ke converter. Ketika iradiasi meningkat dari 198 W/m2 ke 990 W/m2, arus shor circuit dan arus saat daya mencapai maksimum, masing-masing meningkat ke 0,7 A dan 0,6 A. sementara itu, tegangan open circuit meningkat sangat sedikit sekali ke 20 V. Daya maksimum meningkat ke 11 W saat iradiasi naik ke 990 W/m2. Tegangan baterai meningkat, sementara itu arus berkurang selama pengisian. Tegangan bermula dari 12,6 V dan meningkat secara drastis ke 12,8 V dalam 30 menit sebelum menjadi hampir konstan selama 2 jam. Lalu, ia meningkat secara cepat ke nilai maksimum sekitar 13, 6 V dalam 1,5 jam. Di sisi lain, arus bermula di sekitar 0,45 A dan berkurang secara perlahan ke 0,3 A dalam 3 jam sebelum ia jatuh secara drastis ke 0,1 A dalam waktu 1 jam. Kesimpulan yang didapat adalah bahwa energi sinar matahari berhasil dikonversikan ke energi listrik arus searah yang kemudian disimpan dalam baterai lalu diubah ke arus bolak balik dengan memakai converter.
SIMULASI KARAKTERISTIK LISTRIK DARI SEL SURYA YANG TERHUBUNG SECARA PARALEL DAN PENGUJIANNYA SECARA EKSPERIMEN Fadliondi Fadliondi; Budiyanto Budiyanto; Haris Isyanto
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sumber energi terbarukan sangat diperlukan saat ini karena energi fosil suatu saat akan habis. Sumber energi terbarukan bisa merupakan energi angin, energi air, energi panas bumi atau energi surya. Energi surya memiliki banyak keuntungan dibandingkan energi terbarukan lainnya seperti keberlimpahannya dan kebersihannya. Sel surya adalah divais elektronik yang mengubah energi surya menjadi energi listrik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mensimulasikan karakteristik listrik sel surya yang terhubung parallel dan mengujinya secara eksperimen. Hasil menunjukkan bahwa sebuah sel surya tunggal bisa menghasilkan tegangan sirkuit terbuka sebesar 0,45 volt dan arus sirkuit tertutup sebesar 0,35 ampere. Ketika 4 buah sel surya tunggal dihubungkan secara parallel, tegangan sirkuit terbukanya tidak mengalami perubahan dan arus sirkuit tertutupnya meningkat menjadi sekitar 1,4 ampere.
Simulasi dan Pembuatan Rangkaian Sample dan Hold dengan JFET dan Software LTSPICE Fadliondi Fadliondi; Nur Hasanah; Asriyadi Asriyadi
RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer) Vol 2, No 2 (2019): RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (472.323 KB) | DOI: 10.24853/resistor.2.2.89-94

Abstract

Simulasi dan eksperimen pada rangkaian penyearah sample dan hold telah dilaksanakan dengan memakai transistor BF245 A dan software LTSPICE. Dari hasil percobaan dapat dilihat bahwa pada rangkaiansample dan hold adalah sebuah sirkuit elektronika yang membuat sampel tegangan yang diberikan kepadanya sebagai informasi dan dari sana, ia menghold sample sampel tersebut untuk waktu positif.
Eksperimen dan Simulasi Rangkaian Band Pass Filter (BPF) dengan Resistor dan Kapasitor Fadliondi Fadliondi; Asriyadi Asriyadi
RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer) Vol 1, No 2 (2018): RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (654.216 KB) | DOI: 10.24853/resistor.1.2.69-78

Abstract

Eksperimen dan simulasi pada rangkaian band pass filter dengan resistor dan kapasitor telah dilakukan. Hasilnya menunjukkan bahwa ketika frekuensi dinaikkan sampai nilai tertentu, amplitudo juga meningkat, tetapi setelah itu, amplitudo kembali menurun. Hasil simulasi dan hasil eksperimen menunjukkan hasil yang hampir sama.
Sistem Monitoring dan Perancangan Alat Pendeteksi Kerusakan Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) Otomatis Berbasis Internet of Thing (Iot) Riza Samsinar; Fadliondi Fadliondi; Didi Cahyadi
RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer) Vol 4, No 2 (2021): RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/resistor.4.2.169-172

Abstract

Selain harus di rancang ON dan OFF secara otomatis dan menghemat energi listrik dan tenaga manusia, sistem penerangan jalan juga harus di pantau secara berkala, baik terkait dengan perawatan maupun kualitas pelayanan. Untuk memastikan perlu tidak nya lampu di hidupkan,di perlukan sensor cahaya, dalam hal ini LDR (Light Dependent resistor).[2] Sedangkan informasi yang terkait dengan keadaan sistem penerangan dikirimkan via Telegram untuk system monitoring menggunakan thingspeak. Sistem otomatis ini di kendalikan menggunakan microcontroler. Setelah di lakukan beberapa pengujian, sistem ini terbukti efektif mendeteksi cahaya, dan otomatis mengaktifkan lampu jika keadaan cukup gelap. Terkait dengan perawatan, sistem ini terbukti dapat mengirimkan notifikasi ke Telegram sesuai dengan keadaan saat itu.In addition to having to be designed ON and OFF automatically and save electrical energy and human labor, the street lighting system must also be monitored regularly, both related to maintenance and service quality. To ensure whether or not the lights are turned on, a light sensor is needed, in this case an LDR (Light Dependent Resistor).[2] Meanwhile, information related to the state of the lighting system is sent via Telegram for a monitoring system using thingspeak. This automatic system is controlled using a microcontroller. After several tests were carried out, this system was proven to be effective in detecting light, and automatically turning on the lights if it was dark enough. Regarding maintenance, this system is proven to be able to send notifications to Telegram according to the current situation
Alat Monitoring Suhu Kelembapan dan Kecepatan Angin dengan Akuisisi Database Berbasis Raspberry Pi Riza Samsinar; Rifan Septian; Fadliondi Fadliondi
RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer) Vol 3, No 1 (2020): RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (258.199 KB) | DOI: 10.24853/resistor.3.1.29-36

Abstract

Indonesia merupakan negara dengan panjang garis pantai kedua terpanjang didunia setelah Kanada. Hal tersebut dapat dimanfaatkan dengan membangun teknologi listrik terbarukan seperti pembangkit listrik tenaga angin.  Namun, masih banyak ditemukan kendala dalam pelaksanaannya seperti penentuan lokasi pantai yang memiliki banyak tenaga angin untuk menggerakan turbin secara maksimal. Oleh karena itu dibutuhkan alat yang dapat memantau kecepatan angin serta kondisi disekitar pantai agar dapat dilakukan pemasangan turbin listrik bertenaga angin ditempat tersebut. Alat pembaca kecepatan angin biasa disebut sebagai Anemometer dan alat pembaca arah angin disebut Windvane, penggabungan alat tersebut dapat menjadi salah satu solusi agar dapat mengetahui lokasi pantai yang memiliki banyak angin secara tepat dan maksimal. Penambahan sensor suhu dan kelembapan akan menambah parameter kondisi lingkungan pantai untuk penelitian lebih lanjut.  Hasil yang didapatkan pada perancangan alat ini adalah pembacaan kecepatan angin (m/s) arah angin serta temperatur dan humiditas(%)  keadaan lokasi pantai tersebut dan datanya  akan disimpan pada database yang terdapat pada Raspberry Pi dengan menggunakan Sqlite.
Perancangan dan Implementasi Alat Pengukur Tingkat Polusi Udara Karbon Monoksida dan Debu Berbasis Website Menggunakan Raspberry Pi Riza Samsinar; Ichsanul Fikri; Fadliondi Fadliondi
RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer) Vol 4, No 1 (2021): RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/resistor.4.1.69-76

Abstract

Udara merupakan unsur terpenting  dalam kehidupan manusia. polusi udara      muncul menjadi masalah yang serius di kota-kota besar, polutan yang ada di udara   tersebut berbahaya bagi kesehatan manusia dan lingkungan. Udara yang berada disekeliling bumi yang fungsinya sangat penting bagi kehidupan di dunia ini. Dalam udara terdapat unsur oksigen (O2) untuk bernafas, karbon dioksida (CO2) untuk proses fotosintesis oleh klorofil pada daun dan ozon (O3) untuk menahan sinar ultra violet. Susunan (komposisi) udara bersih dan kering, tersusun oleh: Nitrogen (N2) 78,09%, Oksigen (O2) 21,94%, Argon (Ar) 0,93%, Karbon dioksida 0,032%. Untuk menyelesaikan masalah tersebut membuat perancangan dan implementasi alat pengukur tingkat polusi udara karbon monoksida dan debu berbasis website menggunakan raspberry pi. Bertujuan untuk mengetahui kadar polusi udara karbon monoksida dan debu. Supaya dapat dimonitoring melalui handphone dan laptop. Hasil dari alat perancangan dan implementasi alat pengukur tingkat polusi udara karbon monoksida dan debu. Untuk mengukur sebuah karbon monoksida dan mengukur debu pada polutan di luar ruangan seperti jalan raya yang dapat dimonitoring melalui handphone dan laptop. Dengan pengujian pada waktu berangkat kerja, waktu makan siang, dan waktu pulang kerja.Air is the most important element in human life. Air pollution appears to be a serious problem in big cities, the pollutants in the air are harmful to human health and the environment. The air that surrounds the earth whose function is very important for life in this world. In the air there are elements of oxygen (O2) for breathing, carbon dioxide (CO2) for photosynthesis by chlorophyll in leaves and ozone (O3) to withstand ultraviolet rays. Composition (composition) of clean and dry air, composed of: Nitrogen (N2) 78.09%, Oxygen (O2) 21.94%, Argon (Ar) 0.93%, Carbon dioxide 0.032%. To solve this problem, we designed and implemented a website-based carbon monoxide and dust level measuring device using raspberry pi. Aims to determine air pollution levels of carbon monoxide and dust. So that it can be monitored via cellphones and laptops. The results of the tool design and implementation of measuring devices for air pollution levels of carbon monoxide and dust. To measure a carbon monoxide and measure dust in outdoor pollutants such as roads that can be monitored via cellphones and laptops. By testing on the time to go to work, lunch time, and time to come home from work.
Rancang Bangun Sistem Keamanan Portable Menggunakan GPS dan RFID Berbasis NodeMCU Asriyadi Asriyadi; Fadliondi Fadliondi; Ciksadan Ciksadan
RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer) Vol 5, No 1 (2022): RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24853/resistor.5.1.7-14

Abstract

Kebutuhan keamanan diberbagai bidang kehidupan menjadi hal yang utama dalam menjamin perlindungan dan kenyamaan individu di masyarakat. Persoalan yang muncul dalam beberapa tahun ini yaitu keamanan barang di transportasi umum seperti pesawat udara, kereta api, bus dan lain-lain. Penggunaan GPS yang diintegrasikan dengan teknologi RFID dan NodeMCU berpeluang untuk menjadi salah satu perangkat keamanan portable berbasis Internet of Things(IoT). Perangkat keamanan portable ini bertujuan untuk mendeteksi keberadaan travel bag dan menjamin keamanan barang-barang di dalamnya dengan memanfaatkan jaringan internet. Perancangan perangkat ini menggunakan NodeMCU yang memiliki fitur storage data dan wifi yang dikoneksikan dengan GPS untuk melacak keberadaan travel bag. Setelah percobaan dilakukan, Hasil percobaan didapatkan bahwa pembacaan titik koordinat menggunakan GPS module dan aplikasi pada 5 lokasi berbeda didapatkan hasil rata-rata selisih jarak sebenarnya sebesar 1,408 meter. Untuk pembacaan data barang pada RFID reader dengan menggunakan 5 buah jenis RFID tag mendapatkan keberhasilan (100%) yang hasilnya terkoneksi pada database dan website. Jarak maksimum pembacaan terjauh adalah dengan RFID sejauh 5,5 cm dan jarak maksimum terdekat adalah RFID 1 dan 5 sejauh 2,5 cmThe need for security in various fields of life is the main thing in ensuring the protection and comfort of individuals in society. The problem that has emerged in recent years is the safety of goods in public transportation such as airplanes, trains, buses and others. The use of GPS which is integrated with RFID technology and NodeMCU has the opportunity to become one of the portable security devices based on the Internet of Things (IoT). This portable security device aims to detect the presence of a travel bag and ensure the safety of the items in it by utilizing the internet network. The design of this device uses NodeMCU which has data storage and wifi features that are connected to GPS to track the whereabouts of travel bags. After the experiment was carried out, the experimental results showed that the reading of the coordinates using the GPS module and the application at 5 different locations resulted in the average difference between the actual distance being 1.408 meters. For reading goods data on an RFID reader using 5 types of RFID tags, the results are connected to the database and website. The maximum distance of the farthest reading is with RFID as far as 5.5 cm and the closest maximum distance is RFID 1 and 5 as far as 2.5 cm.
Simulasi dan Pembuatan Rangkaian Penyearah Gelombang Penuh dengan Trafo Center Tapped dengan Memakai Perangkat Lunak LT SPICE Fadliondi Fadliondi; Nur Hasanah; Asriyadi Asriyadi
RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer) Vol 2, No 1 (2019): RESISTOR (Elektronika Kendali Telekomunikasi Tenaga Listrik Komputer)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (533.692 KB) | DOI: 10.24853/resistor.2.1.23-28

Abstract

Rangkaian penyearah gelombang penuh adalah penyearah yang mengonversikan kedua siklus positif dan negative dari sinyal AC menjadi sinyal DC yang berdenyut. Rangkaian penyearah gelombang penuh juga bisa dibuat dengan memakai trafo centre tapped.