Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Pelatihan Penulisan Karya Ilmiah Menggunakan Software Mendeley Dalam Upaya Meningkatkan Kualitas Artikel Ilmiah Bagi Dosen Akuntansi Leriza Desitama Anggraini; Andini Utari Putri
Dinamisia : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 7 No. 2 (2023): Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/dinamisia.v7i2.13492

Abstract

Karya ilmiah sebagai sarana pengembangan pengetahuan dan teknologi merupakan unsur penting pada perguruan tinggi. Civitas akademika memiliki kewajiban menulis karya ilmiah termasuk dosen. Dosen dituntut memiliki kemampuan dan keterampilan dalam menulis karya ilmiah. Kemampuan dosen dalam menulis harus dikembangkan melalui berbagai pelatihan, salah satunya pelatihan penulisan karya ilmiah dengan menggunakan mendeley. Mendeley merupakan software manajemen referensi yang dapat membantu peneliti untuk melakukan sitasi pada publikasi lainnya. Pengabdian pada masyarakat bertujuan untuk memberi pengetahuan tentang aplikasi Mendeley dan manfaatnya dalam menulis karya ilmiah bagi dosen – dosen akuntansi. Pelaksanaan kegiatan dengan beberapa tahapan mulai dari perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Evaluasi dilakukan melalui pengisian kuesioner melalui google form. Kegiatan pelatihan terlaksana dengan baik dan lancar. Peserta dengan antusias mengikuti serangkaian kegiatan pelatihan. Peserta dapat menginstall, sitasi serta membuat daftar pustaka pada karya ilmiah. Peserta dapat menggunakan aplikasi Mendeley dengan baik dan dapat memanfaatkan aplikasi tersebut untuk membantu mengatur referensi pada karya ilmiahnya. Peserta merupakan dosen – dosen akuntansi hadir dari berbagai perguruan tinggi seluruh Indonesia. Namun kegiatan pelatihan penulisan karya Ilmiah menggunakan aplikasi Mendeley memiliki keterbatasan waktu sehingga diperlukan pelatihan lanjutan secara luring.
Pelatihan Pembuatan citrus Dishwash Sebagai Peluang Wirausaha Rumah Tangga di Desa Alai Selatan, Kecamatan Lembak Shafiera Lazuarni; Andini Utari Putri; Asmawati Asharie
Dinamisia : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 7 No. 3 (2023): Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/dinamisia.v7i3.13506

Abstract

Pengembangan potensi desa melalui kewirausahaan merupakan salah satu bentuk upaya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. Kegiatan pelatihan melalui Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan memberikan pemahaman dan meningkatkan kemampuan menciptakan wirausaha rumah tangga hingga wirausaha desa. Kegiatan ini dilaksanakan dengan mengintegrasikan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa. Kegiatan ini memberikan keterampilan baru kepada peserta untuk membuat sabun cuci piring dengan menggunakan potensi alam yang banyak dijumpai di Desa Alai Selatan yaitu daun binahong, selain pembuatan sabun cuci piring peserta juga mendapatkan pemahaman mengenai pengemasan sabun cuci piring agar dapat meningkatkan nilai jual dari produk tersebut. Berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan peserta menganggap pelatihan ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat desa mengingat akses dan pengetahuan untuk meningkatkan soft skill mereka selama ini sangat terbatas. Kedepannya diharapkan program pelatihan lainnya khususnya pelatihan desain grafis dapat dilaksanakan untuk menunjang keterampilan yang sudah dimiliki saat ini.