Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Kreatif Cemerlang Indonesia

Pelatihan Optimalisasi Konten Sosial Media Untuk Penjualan produk UMKM secara Online Pada Koperasi Wanita ATSIRI Bogor Tuslaela Tuslaela; Abdul Rahman Khadafi; Cahyani Budihartanti; Indah Purnamasari
Jurnal Pengabdian Kreatif Cemerlang Indonesia Vol 1 No 1 (2022): Periode Mei
Publisher : Yayasan Kreatif Cemerlang Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (731.494 KB)

Abstract

Koperasi merupakan salah satu bentuk lembaga formal pemberdayaan masyarakat dalam bidang ekonomi. Dalam rangka pemberdayaan usaha kecil dan menengah di kalangan wanita dan ibu rumah tangga, masyarakat di perumahan Perumahan Atsiri Permai yang beranggotakan wanita khususnya ibu rumah tangga mendirikan koperasi. Koperasi ini didirikan bertujuan untuk menjembatani antara anggota koperasi itu sendiri dengan koperasi yang di kelola oleh ibu-ibu perumahan Atsiri. Pesatnya perkembangan teknologi dan informasi dalam beberapa tahun terkahir, menjadikan internet sebagai alat komunikasi yang banyak diminati oleh masyarakat. Media sosial sebagai sarana pemasaran digital, saat ini menjadi sangat penting kehadirannya bagi para pelaku bisnis dalam mempromosikan produknya agar penjualan tetap tercapai meski dalam pembatasan sosial. Sehubungan dengan masih adanya pandemi Covid19, maka program pengabdian masyarakat tentang “Pelatihan Optimalisasi Konten Sosial Media Untuk Penjualan produk UMKM secara Online Pada Koperasi Wanita ATSIRI Bogor”. Adapun metode yang digunakan dalam bentuk ceramah, diskusi dan tanya jawab dan praktikum dilakukan menggunakan media online. Dari pelaksanaan pelatihan ini diharapkan dapat meningakatkan kemampuan para peserta tentang cara mengoptimalkan media online dalam pemasaran dan penjualan produk. Sehingga pemasaran yang dilakukan mendapatkan keuntungan yang maksimal.
Pelatihan Desain Grafis Sebagai Media Publikasi Kegiatan Pada Yayasan Pendidikan Islam Arrohmah Nur Cahyani Budihartanti; Laila Septiana; Mohammad Badrul; Yumi Novita Dewi
Jurnal Pengabdian Kreatif Cemerlang Indonesia Vol 2 No 1 (2023): Periode Mei
Publisher : Yayasan Kreatif Cemerlang Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Madrasah Tsanawiyah Arrohmah adalah salah satu Madrasah tingkat SLTP yang ada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Islam Arrohmah Nur dan di bawah bimbingan KKMTs.Wilayah Kota Bogor yang mengkhususkan diri dalam spesialisasi kependidikan agama islam dan keilmuan sosial. Selain kegiatan pengajaran yang dilakukan, banyak kegiatan selain kegiatan akademik yang dilakukan seperti mengadakan Tabligh Akbar serta kegiatan kuliah subuh. Dalam setiap kegiatan yang akan dilaksanakan, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui eksistensi dari kegiatan yang diadakan oleh Yayasan AR ROHMAH NUR, hal ini disebabkan karena minimnya dalam memanfaatkan media publikasi dalam mempromosikan kegiatan yang akan dilaksanakan. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka diadakan pelatihan untuk mengatasi permasalahan yang ada yaitu, dengan memberikan pelatihan desain grafis, dimana para peserta yang awalnya belum dapat menentukan media serta desain software yang tepat dalam membuat media publikasi, setelah mengikuti pelatihan bertambah wawasan dan pengetahuannya dalam menentukan media serta software yang tepat dalam membuat media publikasi yang tepat. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan secara hybrid yaitu secara online dan offline. Aplikasi yang digunakan dalam membuat desain yaitu Canva. Berdasarkan hasil kuesioner yang, diperoleh data bahwa dengan adanya pelatihan ini, peserta dapat menentukan media serta software yang tepat dalam membuat mendia publikasi. Peserta juga merasa puas dengan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang telah dilakukan, dan sangat berminat jika kegiatan pelatihan seperti ini akan diadakan Kembali.