Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

TINGKAT KONTROL SOSIAL INTERNAL MAHASISWA TERHADAP PERILAKU CYBERBULLYING DI MEDIA SOSIAL Ainul Zulqoifah Asmawati; Dadang Hikmah Purnama; Waspodo Waspodo
Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial Vol 6, No 2 (2019): Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31571/sosial.v6i2.1245

Abstract

Penggunaan media sosial yang semakin populer saat ini memperbesar terjadinya perilaku cyberbullying dikalangan mahasiswa sebagai pengguna aktif media sosial, oleh karena itu untuk melakukan pencegahan sedini mungkin perlu dilakukan kajian ilmiah untuk menganalisis perilaku cyberbullying dengan melihat kemungkinan faktor penyebabnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kontrol sosial internal mahasiswa dan menganalisis pengaruhnya terhadap perilaku cyberbullying mahasiswa di Kota Palembang. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan ex-post facto. Hasil penelitian menemukan bahwa tingkat kontrol sosial internal mahasiswa tergolong tinggi atau kuat. Kontrol sosial melalui ikatan sosial yang  terjalin antara mahasiswa dengan keluarga dan universitas berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap perilaku cyberbullying dengan nilai t-hitung -3,664dan nilai signifikasi 0,000.
Pemodelan Aliran Bahang Trimatra Untuk Meramalkan Lokasi Cacat Penyusutan Pada Benda Cor Dengan Metode Beda Hingga Waspodo Waspodo; Dani Ramdani; Zulfan Mirza
Jurnal Metal Indonesia Vol 26 (2004): METAL INDONESIA
Publisher : Balai Besar Logam dan Mesin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32423/jmi.2004.v26.64-73

Abstract

Pemodelan aliran bahang tri matra di dalam benda cor digunakan sebagai alat bantu untuk meramalkan lokasi terbentuknya cacat penyusutan. Dasar perhitungan dari permodelan ini adalah persamaan perpindahan (model makro), dengan meninjau mekanisme perpindahan bahang secara konduksi. konveksi, dan radiasi. Metode Beda Hingga digunakan untuk mencacah persamaan perpindahan bahang yang kontinyu. Untuk menentukan batas-batas pengintegralan di dalam jala-jala pencacahan, digunakan Metode Titik Simpul Dalam Metode Ekspltsit Langsung dipakai untuk menyelesaikan persamaan beda hingga. Data hasil perhitungan akan membentuk daerah yang memiliki suhu yang sama (garis isotermal) yang menunjukkan lokasi unit set membeku paling akhir (hot spot). Terbentuknya cacat penyusutan diramalkan terbentuk pada daerah ini apabila tidak ada lelehan logam di sekitarnya yang mengimbangi penyusutan. Selanjutnya juga diperlihatkan lokasi cacat secara tri matra dimana seolah-olah daerah cacat berbentuk seperti bola. Daerah cacat terdapat pada lempeng kelima hingga lempeng ketujuh dengan daerah terbesar pada lempeng keenam. Sedangkan model fisik yang digunakan adalah bahan aluminium murni dan cetakan pasir basah (green sand mold) dengan pasir silika sebagai bahan cetakannya.
PENGARUH INTENSITAS INTERAKSI SOSIAL PESERTA DIDIK TERHADAP TINGKAT RELIGIUSITAS PESERTA DIDIK DI SMP IT Salmun Kaulan; Yunindyawati Yunindyawati; Waspodo Waspodo
Jurnal Muara Pendidikan Vol 8 No 1 (2023): Jurnal Muara Pendidikan, Vol 8 No 1, Juni 2023
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/mp.v8i1.1018

Abstract

This study aims to determine the effect of the intensity of social interaction of students on the level of religiosity of students at the Harapan Mulia Integrated Islamic Junior High School Palembang and to determine the influence of the intensity of social interaction of students on the level of religiosity of students at the Harapan Mulia Integrated Islamic Junior High School Palembang. This type of research is quantitative. The instrument used in collecting data is a Likert scale model questionnaire. The population of the study, namely the students of Harapan Mulia Palembang Integrated Islamic Middle School as many as 299 people with a sample of 70 people through a proportionate stratified random sampling technique. The results of the study found that there was a significant influence between the intensity of social interaction on the level of religiosity of SMP IT Harapan Mulia Palembang students. This can be proven by the results of hypothesis testing using Linear Regression Analysis. This test obtained a sig value of 0.000 and an α value (0.000 <0.05), then Hₒ was rejected and Hₐ was accepted. By accepting Hₐ as a result of the analysis, it means that there is a significant effect of the intensity of social interaction on the level of religiosity of SMP IT Harapan Mulia Palembang students. The test results for the coefficient of determination R Square is 0.874, indicating that the variable intensity of social interaction is able to explain the variable level of religiosity of 87.4% in other words, 87.4% of the level of religiosity is determined by the intensity of social interaction carried out by students, while the rest is 12. 6% is influenced by other factors not examined in this study
INVESTIGATION STUDY JARINGAN PERPIPAAN TRANSMISI SARANA AIR BERSIH DI KABUPATEN LANDAK Eko Sarwono; Waspodo Waspodo
Suara Teknik : Jurnal Ilmiah Vol 8, No 1 (2017): Suara Teknik: Jurnal Ilmiah
Publisher : Fakultas Teknik UM Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29406/stek.v8i1.533

Abstract

Kebutuhan manusia terhadap air pada saat ini sangatlah besar baik untuk dikonsumsi maupun untuk menunjang kehidupan manusia. Pemerintah telah melakukan perencanaan dan melaksanakan pembangunan sarana dan prasarana jaringan transmisi pipa Sarana Air Bersih (SAB) dua kali di Desa Sala Tiga Kecamatan Mandor. Melalui Program Penyedian Air Minum dan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (PAMSTBM) di tahun anggaran 2012 sampai tahun anggaran 2013 pembangunan jaringan perpipaan dilaksanakan kembali. Sejak selesainya kontruksi, muncul beberapa masalah seperti, tingkat kebocoran-kebocoran air yang dialami pipa, oleh karena itu jaringan pipa yang ada di Desa Sala Tiga Kecamatan Mandor Kabupaten Landak yang berfungsi mentransmisikan air bersih yang memenuhi kebutuhan masyarakat perlu untuk di studi investigasi kembali terhadap jaringan pipa sehingga dapat ditemukan solusi yang tepat dalam menyelesaikan masalah tersebut. Penelitian ini dilakukan dengan pengukuran langsung dilapangan dan analisa dalam menentukan tekanan pada jaringan transmisi pipa Sarana Air Bersih (SAB) telah dilakukan dengan cara pengukuran  elevasi akhir pipa dari segmen Intake I / P0,I ke P1,A (pipa GIP f 100 mm) di elevasi 76 meter dengan panjang pipa 54 meter, akhir pipa segmen Intake II / P1,B ke P2,B (pipa GIP f 100 mm) di elevasi 68 meter dengan panjang pipa 60 meter, akhir pipa segmen P1,A ke P2,A (pipa PVC SNI f 90 mm) di elevasi 51 meter dengan panjang pipa 250 meter,  akhir pipa segmen P1,B ke P2,B (pipa PVC SNI f 90 mm) di elevasi 51 meter dengan panjang pipa 265 meter, akhir pipa segmen P2 ke P3 (pipa PVC SNI f 90 mm) di elevasi 43 meter dengan panjang pipa 100 meter,  akhir pipa segmen P3 ke P4 (pipa PVC SNI f 90 mm) di elevasi 39 meter dengan panjang pipa 150 meter dan akhir pipa segmen P42 ke P5 (pipa PVC SNI f 90 mm) di elevasi 39 meter dengan panjang pipa 400 meter. Jaringan transmisi pipa Sarana Air Bersih (SAB) di Desa Sala Tiga Kecamatan Mandor Kabupaten Landak menunjukkan bahwa secara analisis perhitungan penyetingan pada gate valve, tekanan pada perpipaan yang sudah terpasang masih dalam keadaan aman dari tekanan yang diakibatkan dari beda tinggi. Untuk memperoleh aliran air dalam pipa supaya penuh dianjurkan untuk membuka Gate Valve dalam keadaan penuh, hal ini untuk menghindari kerugian tenaga yang hilang lebih besar akibat aliran air dalam pipa dalam keadaan masih tidak penuh (ada rongga) untuk udara dalam pipa. Kata Kunci : Intake, Jaringan perpipaan transmisi, elevasi, tekanan, pipa bercabang, air bersih
RANCANG BANGUN MODIFIKASI GROUNDING TEMPORER 20KV DIKOMBINASIKAN DENGAN TELESKOPIC HOT STICK Waspodo Waspodo; Kadeni Mulhardi Bowo; Doddy Irawan; Fuazen Fuazen
Suara Teknik : Jurnal Ilmiah Vol 10, No 1 (2019): Suara Teknik: Jurnal Ilmiah
Publisher : Fakultas Teknik UM Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29406/stek.v10i1.1542

Abstract

Perancangan ini meliputi kepedulian dengan keselamatan kerja khususnya di lingkungan kerja kelisrikan secara padam pada sisi 20kv. Salah satu penyebab kecelakaan kerja dari kelalaian pemasangan grounding temporer , perancangan ini bertujuan untuk mempersingkat, mempermudah dan mengefisiankan pekerjaan dengan cara memodifikasi alat grounding temporer yang sudah ada agar dapat dimaksimalkan sebagai sarana pendudukung pekerjaan demi terlaksanaya keselamatan kerja. Langkah awal diambil dengan memodifikasi desain alat sebelumnya yang kemudian diaplikasikan agar dapat dikombinasikan dengan teleskopic hot stick.