Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

PELATIHAN BISNIS PENJUALAN ONLINE BAGI ORANG MUDA KATOLIK PAROKI ST. MARIA TUGUMULYO MUSIRAWAS Setiawan, Antonius Singgih; Chen, Ming; Gunawan, Andrew; Ratnasari, Agatha Septiana Sri; Wijaya, Antonny
Reswara: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 2, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/rjpkm.v2i2.1093

Abstract

Digitalisasi bisnis penjualan ini merupakan sebuah transformasi bisnis yang signifikan dari yang awalnya bersifat konvensional menjadi virtual. Tujuan besar dari digitalisasi bisnis penjualan ini adalah untuk memberikan kinerja penjualan yang lebih cepat, semakin mendekatkan jarak antara penjual dan pembeli secara virtual dan dapat diakses secara global karena basis utama dalam implementasi digitalisasi bisnis penjualan adalah dengan memanfaatkan teknologi internet. Revolusi industri 4.0 telah membawa dampak pada munculnya praktik digitalisasi ekonomi dan mendorong  berkembangnya praktik bisnis penjualan secara online. Namun demikian, belum semua orang tahu dan paham bagaimana menekuni bisnis penjualan secara online. Oleh karena itu, perlu adanya kegiatan yang mampu memfasilitasi masyarakat guna mendapatkan literasi mengenai usaha bisnis penjualan secara online. Kegiatan ini bertujuan memberikan peningkatan wawasan dan keterampilan Orang Muda Katolik (OMK) St. Maria Tugumulyo mengenai potensi penjualan secara online. Dengan memiliki literasi yang baik tentang bisnis penjualan online, anggota OMK St. Maria Tugumulyo bisa meningkatkan jiwa kewirausahaan mereka dengan memanfaatkan bisnis penjualan secara online.  Metode kegiatan pengabdian dilakukan dengan memberikan pelatihan dan simulasi dalam membuat online shop melalui platform Tokopedia, cara mempromosikan produk, dan cara mengidentifikasi pemasok. Hasil pengabdian menunjukkan dampak positif atas pikiran dan pandangan para peserta dalam hal pilihan bisnis pada masa kini. Peserta mulai memiliki pikiran terbuka untuk memanfaatkan teknolgi internet dalam membuat bisnis yang dapat memberikan tambahan penghasilan
ANALISIS PENGARUH INDEKS HARGA KONSUMEN, JUMLAH UANG BEREDAR (M1), KURS RUPIAH, DAN INDEKS S&P 500 TERHADAP INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN: STUDI EMPIRIS PADA BURSA EFEK INDONESIA Heriyanto, Heriyanto; Chen, Ming
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 3 No. 2 (2014): Nominal September 2014
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (441.307 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v3i2.2694

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan keseimbangan jangka panjang antara variabel makroekonomi (yang diproksi dengan variabel indeks harga konsumen, jumlah uang beredar, kurs rupiah terhadap dollar, dan Indeks S&P 500) dengan indeks harga saham gabungan (IHSG). Data bulanan variabel makroekonomi dan IHSG selama periode Januari 2005 – Desember 2013 digunakan untuk pengujian hubungan keseimbangan jangka panjang. Data penelitian dikumpulkan dengan metode dokumentasi yang terdiri dari variabel indeks harga konsumen, jumlah uang beredar, kurs rupiah terhadap dollar, Indeks S&P 500, dan IHSG. Setelah data dikumpulkan, data selanjutnya akan dianalisis dengan menggunakan analisis regresi berganda. Analisis pengujian residual (dari model regresi berganda) dengan pendekatan Granger Residual Test digunakan untuk memastikan tidak terjadi spurious regression (regresi palsu). Selanjutnya, analisis data dengan pengujian Johannsen Cointegration Test digunakan untuk menguji keberadaan hubungan keseimbangan jangka panjang antara variabel makroekonomi dan IHSG. Tahap akhir analisis data dilakukan dengan pengujian vector error correction model (VECM) dan Granger Causality Test yang bertujuan untuk menguji kemungkinan adanya hubungan biderectional (dua arah) antara variabel makroekonomi dan IHSG. Hasil pengujian menggunakan analisis regresi berganda menunjukkan bahwa variabel kurs rupiah terhadap dollar dan Indeks S&P 500 berpengaruh signifikan terhadap pergerakan indeks harga saham gabungan, sedangkan variabel indeks harga konsumen dan jumlah uang beredar tidak berpengaruh signifikan. Hasil pengujian dengan menggunakan Granger Residual Test menunjukkan bahwa tidak terdapat spurious regression. Sementara itu, hasil pengujian dengan menggunakan Johannsen Cointegration Test menunjukkan bahwa terdapat hubungan keseimbangan jangka panjang antara variabel makroekonomi dan IHSG. Terkait dengan kemungkinan adanya hubungan biderectional antara variabel makroekonomi dan IHSG, hasil pengujian dengan menggunakan Vector Error Correction Model (VECM) dan Granger Causality Test menunjukkan bahwa hubungan antara variabel makroekonomi dan IHSG adalah hubungan satu arah. Kata Kunci: spurious regression, granger residual test, granger causality test, vector error correction model.
ANALISIS PENGARUH PEREKONOMIAN MAKRO DAN MIKRO YANG BERPENGARUH PADA RISIKO SISTEMATIS SAHAM Chen, Ming
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 3 No. 2 (2014): Nominal September 2014
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (567.653 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v3i2.2696

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh perekonomian makro (kurs, inflasi, suku bunga SBI dan jumlah uang beredar) dan mikro (Asset Growth dan Debt to Equity) terhadap risiko sistematis pada perusahaan LQ-45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI).  Data tahunan untuk variabel makroekonomi selama tahun 2006-2012 dan data bulanan yang akan diolah menjadi data tahunan untuk variabel mikro dan risiko sistematis selama periode januari 2006 sampai Desember 2012. Data dianalisis dengan menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa tingkat inflasi, kurs, jumlah uang beredar, tingkat suku bunga SBI, DER dan Aset Growth berpengerahu secara simultan terhadap risiko sistematis saham. Tingkat inflasi, kurs, dan jumlah uang beredar tidak berpengaruh secara parsial terhadap risiko sistematis saham sedangkan DER dan asset growth berpengaruh secara parsial terhadap risiko sistematis saham.   Kata Kunci : Makro, Mikro, Risiko Sistematis Saham
PENGARUH STRATEGI DIVERSIFIKASI TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGES Sri, Dewi; Chen, Ming
Jurnal Akuntansi Kompetif Vol. 2 No. 3 (2019): Akuntansi, Etika, dan Kinerja: Perspektif Modern dalam Praktik Bisnis dan Sekto
Publisher : Komunitas Manajemen Kompetitif

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35446/akuntansikompetif.v2i3.397

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris apakah strategi diversifikasi berpengaruh terhadap kinerja perusahaan pada perusahaan Food And Beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014 - 2017. Dalam penelitian ini variabel strategi diversifikasi diproksikan dengan Hierschman Herfindah Index (HHI). Kinerja perusahaan diukur dengan Economic Value Added (EVA). Sampel penelitian ini adalah perusahaan Food And Beverages yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2014 sampai dengan 2017. Penelitian ini menggunakan model regresi sederhana dan menggunakan SPSS sebagai alat penguji. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hipotesis ditolak sehingga ini menunjukkan bahwa pada variabel strategi diversifikasi tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan Food and Beverages.