Andi Kusumayanti
Scopus ID: 57205058556, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

META-ANALISIS PEMBELAJARAN REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION (RME) TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA Muh. Farid Wajdih; Andi Kusumayanti; Nur Khalisah Latuconsina; Nursalam Nursalam
Al Asma: Journal of Islamic Education Vol 2 No 2 (2020): NOVEMBER
Publisher : Faculty of Tarbiyah and Teacher Training

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/asma.v2i2.17340

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kembali tentang pembelajaran Realistic Mathematics Education (RME) terhadap hasil belajar matematika siswa kemudian hasil analisis masing-masing digabungkan dan didapatkan kesimpulan secara keseluruhan. Jenis penelitian ini adalah meta analisis. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan non tes yaitu dengan menelusuri jurnal-jurnal elektronik melalui google cendekia. Dari hasil penelusuran diperoleh 12 artikel dari jurnal dengan beberapa kriteria dari peneliti seperti semua sampel merupakan penelitian tindakan kelas, sampel berdasarkan kata kunci, objek penelitian merupakan Sekolah Dasar. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan metode pembanding untuk menentukan dampak penerapan model pembelajaran Realistic Mathematics Education (RME). Selanjutnya digunakan uji paired sample t test untuk melihat rata-rata peningkatan sebelum dan sesudah tindakan kelas, serta untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan rata-rata dua kelompok yang saling berpasangan atau berhubungan. Secara keseluruhan hasil penelitian ini menemukan bahwa RME memberikan efek yang positif terhadap peningkatan hasil belajar matematika siswa. Terlihat bahwa keunggulan dari RME adalah memberikan pengertian yang jelas dan operasional kepada siswa tentang keterkaitan antara matematika dengan kehidupan sehari-hari dan tentang kegunaan matematika pada umumnya kepada manusia sehingga siswa akan lebih termotivasi dan akan lebih mengerti apabila pembelajaran dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari meskipun hasil belajar dari masing-masing sampel yang berbeda-beda.AbstractThis study aims to reanalyse realistic mathematics education (RME) learning to students' mathematics learning outcomes and then the results of each analysis are combined and come to an overall conclusion. This type of research is meta-analysis. Data collection techniques using non-tests by searching electronic journals through google scholar. From the search results obtained 12 articles from the journal with some criteria from researchers such as all samples are class action research, samples based on keywords, the object of the study is elementary school. Data analysis techniques in this study use comparative methods to determine the impact of the implementation of Realistic Mathematic Education (RME) learning models. Furthermore, paired sample t test is used to see the average increase before and after class action, and to find out if there is an average difference between two groups that are paired or related. Overall, the results of this study found that RME has a positive effect in improving students' mathematics learning outcomes. It seems that the advantage of RME is to give students a clear and operational understanding of the relationship between mathematics and daily life and about the usefulness of mathematics in general to humans so that students will be more motivated and will be more understood if learning is associated with daily life even though the results of learning from each sample are different.
PENGEMBANGAN INSTRUMEN TES HIGHER ORDER THINKING SKILL (HOTS) PADA POKOK BAHASAN SISTEM PERSAMAAN LINEAR DUA VARIABEL DAN TEOREMA PYTHAGORAS Martina Martina; Misykat Malik Ibrahim; Andi Kusumayanti; Nursalam Nursalam
Al Asma: Journal of Islamic Education Vol 3 No 1 (2021): MAY
Publisher : Faculty of Tarbiyah and Teacher Training

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/asma.v3i1.21183

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengembangkan instrumen tes berstandar HOTS dalam bentuk uraian sesuai kriteria validitas, daya pembeda, tingkat kesukaran, serta reliabilitas. Penelitian ini masuk dalam jenis penelitian dan pengembangan. Prosedur yang digunakan ialah desain formatif dari tessmer yang terdiri dari preliminary, self evaluation, prototyping, and field test. Subyek yang dipilih ialah siswa dari kelas VIII SMP Citra Samata. Data-data dikumpulkan melalui tes, sedangkan instrumen yang digunakan berupa lembar tes dan validasi. Instrumen yang digunakan masuk ke kategori valid yaitu Va 4,13. Reliabilitas yang didapatkan yaitu 0,69 dengan ketegori tinggi. Berdasarkan kriteria kualitas instrumen tes diketahui bahwa terdapat 10 soal mempunyai daya pembeda yang memenuhi kriteria sedangkan 5 soal tidak memenuhi daya pembeda. AbstractThis study aims to develop a HOTS standardized test instrument in the form of a description according to the criteria for validity, differentiation, difficulty level, and reliability. This research is included in the type of research and development. The procedure used is a Tessmer formative design consisting of preliminary, self-evaluation, prototyping, and field tests. The subjects chosen were students from class VIII SMP Citra Samata. The data were collected through tests, while the instruments used were test and validation sheets. The instrument used was included in the valid category, namely Va 4.13. The reliability obtained is 0.69 with high category. Based on the quality criteria of the test instrument, it is known that there are 10 questions that have discriminatory power that meet the criteria while 5 questions do not meet the discriminatory power.
BLENDED LEARNING BERBASIS PLATFORM: STRATEGI PEMBELAJARAN EFEKTIF UNTUK PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA MASA PANDEMI COVID-19 Andi Kusumayanti
Al Asma: Journal of Islamic Education Vol 3 No 2 (2021): NOVEMBER
Publisher : Faculty of Tarbiyah and Teacher Training

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/asma.v3i2.25400

Abstract

AbstrakPandemi Covid-19 menuntut para pendidik menerapkan pembelajaran dengan inovasi teknologi untuk mendukung pembelajaran jarak jauh yang efektif sebagai satu-satunya metode terbaik dari yang terburuk saat ini salah satunya adalah Blended learning berbasis platform. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan konsep dan faktor pendukung pembelajaran Blended learning berbasis platform yang efektif pada masa pandemi covid-19 khususnya pada pembelajaran matematika. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kepustakaan (library research). Dalam penelitian kepustakaan yang dilakukan ini data diperoleh dari berbagai buku-buku online, jurnal, majalah, dokumen, artikel online ataupun buku yang ada diperpustakaan yang berkaitan dengan strategi pembelajaran blended learning dan pembelajaran matematika pada masa pandemi covid-19. Instrumen pada penelitian kepustakaan ini adalah peneliti sendiri (human instrument). Adapun sumber datanya terdiri dari data primer dan sekunder. Selanjutnya, data-data baik primer maupun sekunder yang dikumpulkan diperoleh dengan cara membaca, mengkaji, memahami, dan mencatat literatur berkaitan dengan fokus penelitian ini. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara 1) mengumpulkan data-data berbasis pustaka artinya menggunakan buku-buku online, jurnal, majalah, dokumen, dan artikel online, 2) menganalisis sampai mendapatkan suatu kesimpulan. Teknik analisis data dalam penelitian kepustakaan ini terdiri dari analisis konten, deduktif, induktif, interpretatif, komparatif, dan historis. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa blended learning sebagai strategi pembelajaran akan menjadi pembelajaran yang efektif atau tepat guna pada pembelajaran matematika jika didukung dengan platform yang tepat disertai instruksi-instruksi yang berbasis pembelajaran jarak jauh. Adapun komponen yang akan menjadi faktor penting yang dapat mendukung pembelajaran blended learning yang efektif selama pandemi covid-19 adalah a) jaringan yang stabil, b) literasi digital yang mumpuni mahasiswa maupun dosen, c) bahan ajar yang relevan dengan pembelajaran blended learning pada masa pandemi, d) perpaduan platform untuk mengatasi kendala-kendala yang mungkin terjadi dan menutupi setiap kelemahan yang dimiliki platform lainnya, e) rancangan proses belajar yang terstruktur. AbstractThe Covid-19 pandemic requires educators to implement learning with technological innovation to support effective distance learning as the single best method of the worst today, one of which is platform-based Blended learning. The purpose of this study is to describe the concepts and factors supporting effective platform-based Blended learning during the covid-19 pandemic, especially in math learning. The type of research used in this study is literature (library research). In this literature research conducted data is obtained from various online books, journals, magazines, documents, online articles or books that exist in the library related to blended learning strategies and mathematical learning during the covid-19 pandemic. The instrument in this literature research is the researcher himself (human instrument). The data source consists of primary and secondary data. Furthermore, both primary and secondary data collected are obtained by reading, reviewing, understanding, and recording the literature related to the focus of this research. The data collection technique in this study is done by 1) collecting library-based data means using online books, journals, magazines, documents, and online articles, 2) analyzing until you get a conclusion. Data analysis techniques in this literature research consist of content analysis, deductive, inductive, interpretive, comparative, and historical. The results of this study concluded that blended learning as a learning strategy will be an effective or appropriate learning in mathematics learning if supported by the right platform accompanied by instructions based on learning. The components that will be an important factor that can support effective blended learning during the covid-19 pandemic are a) a) stable networks, b) qualified digital literacy of students and lecturers, c) teaching materials relevant to blended learning in the pandemic period, d) the combination of platforms to overcome possible obstacles and cover every weakness that other platforms have, e) a structured learning process design.
Pengembangan Modul Matematika Berbasis Model Pembelajaran Reciprocal Teaching Materi Bangun Datar SMP Andi Kusumayanti; Hendra Hendra
Alauddin Journal of Mathematics Education Vol 3 No 2 (2021): NOVEMBER
Publisher : Department of Mathematics Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/ajme.v3i2.25350

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui proses pengembangan Modul Matematika Berbasis Model Pembelajaran Reciprocal Teaching Materi Bangun datar Siswa Kelas VII SMPN 3 Sungguminasa. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian dan pengembangan (Research & Development) dengan model 4D. Penelitian ini dibatasi hanya sampai pada tahap valid dan praktis yang hanya mengukur tingkat kevalidan modul dengan hasil validasi dari validator, mengukur tingkat kepraktisan modul berdasarkan angket respons guru. Tahapannya hanya sampai tahap validasi dan praktis karena selanjutnya akan dilakukan perbaikan desain, uji coba produk, revisi produk, uji coba pemakaian, revisi produk lanjut, dan yang terakhir pembuatan produk secara massal. Namun, tahap selanjutnya tidak dapat dilaksanakan dikarenakan keadaan sekarang adanya Pandemi Covid-19. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah lembar validasi dan angket respons guru. Berdasarkan hasil Validasi, diperoleh bahwa (1) hasil kevalidan terkait modul dan RPP yaitu 3,4 di mana 3,4 yang berada pada interval 2.5 ≤ M ≤ 3.5 sehingga dikategorikan valid. (2)  kriteria kepraktisan hanya berdasarkan angket respons guru untuk keseluruhan aspeknya berada pada kategori sangat positif dengan persentase 85%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa modul matematika berbasis model pembelajaran Reciprocal Teaching Materi Bangun datar Siswa Kelas VII SMPN 3 Sungguminasa memenuhi kriteria kevalidan dan kepraktisan.