Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search
Journal : Pelangi: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Pendidikan Islam Anak Usia Dini

ANALISIS KEMAMPUAN DESAIN PEMBELAJARAN GURU NON-LINIER DI PAUD/TK SE-KOTA BIMA Lukman Lukman; Muslim Muslim
PELANGI: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Vol 1 No 2 (2019): September
Publisher : Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Tarbiyah IAI Muhammadiyah Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/pelangi.v1i2.344

Abstract

Penelitian ini berjudul: “Analisis kemampuan desain pembelajaran guru non- linier di PUAD/TK Se-Kota Bima”. Tujuan adalah untuk mengalisis dan melihat bagaimana kemampuan guru non-linier dalam mendesain pembelajaran di dalam kelas maupun di luar kelas, terutama di PAUD/TK yang ada di kota Bima. Metode penelitian yakni kualitatif dengan Jenis penelitian field research, yaitu peneliti mengadakan penelitian langsung terhadap objek yang diteliti dan dilakukan pengumpulan data yang ditemukan di lapangan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pengamatan partisipasi pasif, melalui observasi, wawancara dan dokumentasi, serta triangulasi.
PERAN ORANG TUA DALAM PENDIDIKAN SEKS PADA ANAK USIA DINI Muslim Muslim; Ichwan Ichwan
PELANGI: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Vol 2 No 1 (2020): Maret
Publisher : Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Tarbiyah IAI Muhammadiyah Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/pelangi.v2i1.576

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan peran orangtua dalam pendidikan seks pada anak usia dini serta pemahaman orangtua terhadap istilah seks. Penelitian ini adalah penelitian fenomenologis dengan pendekatan kualitatif. Pemilihan informan penelitian dilakukan dengan purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara dimaksudkan untuk mengungkap peran orang tua dalam pendidikan seks bagi anak usia dini. Wawancara yang dilakukan adalah wawancara semi terstruktur. Hasil penelitian: (1) Pemahaman orangtua tentang istilah seks adalah hubungan badan antara laki-laki dan perempuan (2) Peran orangtua dalam pendidikan seks pada anak usia dini yaitu (a) menjelaskan perbedaan jenis kelamin antara laki-laki dan perempuan (b) pembiasaan menutup aurat serta menjelaskan batasan aurat (c) pembiasaan menggunakan toilet serta mengajarkan cara membersihkan diri.
UPAYA GURU DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGENAL ANGKA MELALUI MEDIA GAMBAR (FLASHCARDS) PADA TAMAN KANAK-KANAK ANSYAL DESA TOLOWATA KECAMATAN AMBALAWI Lis Sukartin; Muslim Muslim
PELANGI: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Vol 2 No 2 (2020): September
Publisher : Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Tarbiyah IAI Muhammadiyah Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/pelangi.v2i2.584

Abstract

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Dengan menggunakan metode deskriptif. Penelitian ini membahas tentang peningkatan kemampuanMengenal Angka Melalui Media Gambar (Flashcards) Pada TK. Ansyal Desa Tolowata Kecamatan Ambalawi. Penelitian ini dilatar belakangi oleh: kemampuan anak dalam mengenal angka bahwa guru sering menggunakan media gambar dalam mengembangkan berbagai kemampuan anak terutama dalam mengenal angka, dan anak juga senang menggunakan media gambar. Dari hal-hal demikian maka penulis tertarik untuk mengkaji secara mendalam mengenai peningkatan kemampuan mengenal angka melalui media gambar (flashcards) pada TK. Ansyal Desa Tolowata Kecamatan Ambalawi. Permasalahan yang ingin dikaji dalam penelitian ini adalah: 1) Upaya guru dalam meningkatkan kemampuan mengenal angka melalui media gambar (flashcards). 2) Faktor penghambat dan faktor pendukung dalam meningkatkan kemampuan mengenal angka melalui media gambar (Flashcards) pada Taman Kanak-Kanak Ansyal Desa Tolowata Kecamatan Ambalawi. Adapun hasil dari penelitian ini; guru dapat memperkenalkan angka dengan menggunakan media gambar kepada anak-anak, mampumemberikan semangat dan motivasi belajar kepada anak-anak, sehingga anak-anak merasa senang dan bahagia ketika di ajarkan.
MAGICAL GAMES UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS ANAK USIA DINI Neng Wifa Miladia; Muslim Muslim
PELANGI: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Vol 4 No 2 (2022): September
Publisher : Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Tarbiyah IAI Muhammadiyah Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/pelangi.v4i2.993

Abstract

Pendidikan sains untuk pendidikan anak usia dini telah mendapat perhatian yang cukup besar dari banyak peneliti. Meskipun kurikulum PAUD Indonesia belum memberikan tujuan kurikulum khusus untuk mata pelajaran IPA, namun IPA telah diintegrasikan melalui kegiatan Bermain. Tidak banyak artikel jurnal yang membahas topik ini. Beberapa jurnal menyebutkan pentingnya pendekatan ini, beberapa jurnal lain mencoba mencari model terbaik untuk menerapkan pendekatan tersebut. Namun, sangat sedikit jurnal yang membahas secara mendalam tentang penerapan pendekatan tersebut. Oleh karena itu, penelitian ini akan membahas hasil dari percobaan melalui kegiatan bermain yang dilakukan bersama 5 orang Anak di suatu lembaga PAUD yang berada di Tasikmalaya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat kondisi awal keterampilan proses sains anak usia dini sebelum penerapan aktivitas bermain, gambaran pelaksanaan aktivitas bermain di RA NURUL ANWAR, Tasikmalaya, serta peningkatan keterampilan proses sains anak setelah penerapan aktivitas bermain. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan di RA Nurul Anwar. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif dengan teknik thematic analysis. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas bermain mampu memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan keterampilan proses sains di RA Nurul Anwar, Bermain juga memberikan kontribusi terhadap perkembangan fisik-motorik, bahasa, kognitif, sosial-emosi dan juga moral-keagamaan anak, sehingga dapat disimpulkan bahwa kegiatan bermain mampu memberikan hasil positif terhadap berbagai aspek perkembangan anak secara terpadu.
PEMBELAJARAN DALAM MENUNJANG KETERCAPAIAN KOMPETENSI INDIVIDUAL ANAK USIA DINI Agus Salam; Muslim Muslim; Siti Natri
PELANGI: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Vol 3 No 1 (2021): Maret
Publisher : Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Tarbiyah IAI Muhammadiyah Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/pelangi.v3i1.645

Abstract

Pemaknaan pembelajaran, belajar, mengajar serta seluruh komponensistem pembelajaran yang tepat dapat mengarahkan guru dalammelaksanakan kegiatan pembelajaran anak usia dini yang efektif danefesien. Kejelasan tujuan akhir pembelajaran merupakan arah segalapelaksanaan pembelajaran yang dilakukan. Tujuan akhir pembelajaranadalah terbentuknya kompentensi tertentu pada individu sebagai sasaranpembelajaran, maknanya pembelajaran berhasil bukan karena prosespembelajaran telah berlangsung akan tetapi ada aspek ranah belajar yangmuncul pada perilaku siswa sebagai wujud belajar.
INTERNALISASI NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER ANAK USIA DINI DI TAMAN KANAK-KANAK AISYIYAH III KOTA BIMA Sri Jamilah; Nova Puspitasari; Muslim Muslim
PELANGI: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Vol 5 No 1 (2023): Maret
Publisher : Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Tarbiyah IAI Muhammadiyah Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/pelangi.v5i1.1237

Abstract

Pendidikan karakter disekolah biasanya dilakukan oleh guru melalui contoh secara langsung dan melalui desain pembelajaran disekolah. Disekolah desain pembelajaran pendidikan karakater sengaja disusun untuk membantu proses belajar peserta didik dengan tahapan serta tujuan baik jangka pendek, menengah maupun jangka panjang. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini; (1) Bagaimanakah proses internalisasi nilai-nilai pendidikan karakter pada anak usia dini di taman kanak-kanak ; (2) apasajakah Kendala internalisasi nilai-nilai pendidikan karakter pada anak usia dini di taman kanak-kanak Aisyiyah III Kota Bima. Tujuan penelitian ini adalah; (1) Untuk mengetahui proses internalisasi nilai-nilai pendidikan karakter pada anak usia dini, (2) Untuk mengetahui kendala internalisasi nilai-nilai pendidikan karakter pada anak usia dini di taman kanak-kanak Aisyiyah III Kota Bima. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif adalah metode penelitian yang bertujuan untuk menggambarkan fenomena-fenomena yang ada tanpa adanya rekayasa. Hasil penelitian ini mennukan bahwa; (1) proses internalisasi nilai-nilai pendidikan karakter pada anak usia dini dilaksanakan dengan menggunakan metode pembiasaan, metode keteladanan dan metode cerita, sedangkan (2) kendala internalisasi nilai-nilai pendidikan karakter pada anak usia yaitu dipengaruhi faktor internal dan faktor eksternal.
PERAN GURU DALAM MENANGANI ASUPAN GIZI SEIMBANG PADA ANAK MELALUI KREASI MAKANAN DI TK AISYIYAH 1 RANGGO KOTA BIMA Retnoningsih Retnoningsih; Hendra Hendra; Ihlas Ihlas; Muslim Muslim
PELANGI: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Vol 5 No 2 (2023): September
Publisher : Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Tarbiyah IAI Muhammadiyah Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52266/pelangi.v5i2.1901

Abstract

Permasalahan yang terjadi di dalam pendidikan Anak Usia Dini tempatnya di TK Aisyiyah 1 Ranggo Kota Bima dapat didefinisikan bahwa anak-anak menyukai makanan siap saji. Anak-anak lebih cenderung mengkonsumsi jajanan ringan yang mengandung pengawet seperti chiki dan snack-snack sejenisnya. Selaian itu juga anak-anak sangat menyukai mengkonsumsi minuman yang bersoda.Berdasarkan masalah tersebut, maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang Peran Guru Dalam Menangani Asupan Gizi Seimbang pada Anak Melalaui Kreasi Makanan di TK Aisyiyah 1 Ranggo Kota Bima, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran guru dalam menangani asupan gizi seimbang pada anak melalui kreasi makanan di TK Aisyiyah 1 Ranggo Kota Bima dan faktor internal dan eksternal yang dihadapi guru dalam menangani asupan gizi seimbang pada anak melalui kreasi makanan di TK Aisyiyah 1 Ranggo Kota Bima.Hasil dari penelitian diperoleh kesimpulan bahwa peran guru dalam menangani asupan gizi seimbang pada anak melalui kreasi makanan di TK Aisyiyah 1 Ranggo Kota Bima adalah guru memberikan makanan tambahan kepada peserta didik berupa bubur kacang hijau dan makanan tambahan lainnya sesuai dengan krasi ibu guru di lembaga tersebut. Adapun faktor internal yang dihadapi guru dalam menangani asupan gizi seimbang pada anak melalui kreasi makanan adalah menghadapi anak yang susah makan dan faktor eksternal yaitu minimnya anggaran dana sekolah tersebut.