Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search
Journal : Journal of Knowledge Management

Electronic Word Of Mouth dan Persepsi Risiko terhadap Minat Beli pada Situs Online Shopee.ID Hadi Muis Maulana Putra; Budiman Budiman; Fitrin Rawati Suganda
Journal of Knowledge Management Vol 13, No 1 (2019): Journal Of Knowledge Management
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkm.v13i1.2173

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh electronic word of mouth dan persepsi risiko terhadap minat beli pada situs online Shopee.ID. Responden dalam penelitian ini terdiri dari 96 konsumen Shopee di Universitas Garut. Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah nonprobability sampling. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian deskriptif dan asosiatif. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda dengan menggunakan bantuan SPSS 20. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh signifikan electronic word of mouth terhadap minat beli pada situs online Shopee.ID dan terdapat pengaruh signifikan persepsi risiko terhadap minat beli pada situs online Shopee.ID. Sehingga semakin tinggi electronic word of mouth dan semakin rendah persepsi risiko, maka akan mendorong minat pembelian konsumen.
Analisis Wilayah Manajemen Operasional pada UMKM Bintang Langit Fitrin Rawati Suganda; Imas Purnamasari
Journal of Knowledge Management Vol 16, No 1 (2022): Journal Of Knowledge Management
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkm.v16i1.2123

Abstract

Salah satu UMKM di Kabupaten Garut adalah UMKM Bintang Langit yang memproduksi benang gelasan. Produk ini terbilang produk yang unik, karena digunakan secara musiman yaitu pada saat main layangan, yang biasanya pada musim  kemarau. Produk benang gelasan merupakan salah satu produk UMKM Kabupaten Garut yang sudah tembus pasar Ekspor. Salah satu fenomena yang terjadi, disaat pesaing-pesaingnya sudah dapat mengekspor produknya, berbeda dengan UMKM Bintang Langit yang baru bisa memenuhi kebutuhan pasar domestik namun pada wilayah manajemen rantai pasokan sudah mampu melakukan distribusi secara digital. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan metode deskriftif. Dengan teknik pengambilan data melalui observasi, wawancara, dan studi pustaka. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis: 1) Manajemen operasional UMKM Bintang Langit, dan 2) Lima keputusan pada Wilayah Manejemen Operasional, yaitu Desain Produk, Manajemen Kualitas, Desain Proses dan Kapasitas, Lokasi, dan Tata letak pada UMKM Bintang Langit. Hasil penelitian menyatakan bahwa kegiatan manajemen operasional UMKM Bintang Langit dari mulai perencanaan, pengorganisasian, pergerakan, dan kontroling pada wilayah manajemen operasional perusahaan dilakukan oleh pemilik seorang diri, sehingga belum sepenuh nya optimal terutama pada wilayah Desain proses dan Kapasitas. Namun demikian secara keseluruhan keputusan pada wilayah manajemen operasional yaitu pada wilayah Desain Produk, Manajemen Kualitas, Desain proses dan Kapasitas, Lokasi, dan tata letak, pada kelima wilayah tersebut telah memiliki indikator yang mendukung pada kegiatan yang efektif dan efisien.  Kata kunci: Desain Produk, Desain Proses dan Kapasitas, Lokasi, Manajemen Operasional, Manajemen Kualitas, Tata Letak, UMKM.
Pengaruh Komitmen Organisasi dan Locus Of Control terhadap Kinerja Aparatur Kecamatan Garut Kota Imas Purnamasari; Fitrin Rawati Suganda
Journal of Knowledge Management Vol 15, No 2 (2021): Journal Of Knowledge Management
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkm.v15i2.2135

Abstract

Wilayah penelitian ini berfokus pada dampak locus of control internal dan eksternal dan komitmen organisasi terhadap kinerja aparatur dengan fokus pada aparatur Kecamatan. Untuk memahami pengaruh locus of control dan komitmen organisasi terhadap kinerja aparatur dilakukan studi kuantitatif-deskriptif dalam bentuk survei. Kuesioner tertutup diisi oleh responden berdasarkan skala Likert dan instruksi tertulis dalam kuesioner untuk responden untuk mempermudah pengisian. Responden penelitian yang dilibatkan adalah seluruh aparatur yang berjumlah 40 orang sehingga menggunakan sampel jenuh. Data dalam penelitian ini diperoleh dengan studi lapangan dan studi kepustakaan. Data yang telah terkumpul dianalisis dengan analisis regresi linier berganda. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa kuatnya korelasi antara komitmen organisasi dan locus of control terhadap kinerja aparatur. Aparatur yang memiliki locus of control internal, percaya bahwa komitmen organisasi diperlukan untuk kinerja aparatur sedangkan, aparatur yang memiliki locus of control eksternal percaya bahwa komitmen organisasi tidak memainkan peran utama dalam kinerja aparatur. Oleh karena itu, tanggung jawab utama pemimpin untuk membantu aparatur memahami dan membentuk locus of control karena locus of control dapat diubah dengan pelatihan yang tepat dan komunikasi yang efektif.
Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pasien di Puskesmas Cipanas Garut Adela Amanda Putri; Tinneke Hermina; Fitrin Rawati Suganda
Journal of Knowledge Management Vol 17, No 1 (2023): Journal Of Knowledge Management
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkm.v17i1.3141

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menentukan bagaimana kepuasan pasien dan kualitas pelayanan berkorelasi di Puskesmas Cipanas di Garut. Penelitian kuantitatif ini melibatkan pendekatan asosiatif. Populasi Penelitian kuantitatif ini melihat pasien yang datang ke Puskesmas Cipanas Garut. Dalam penelitian ini jumlah sampel ialah 97 responden. Penelitian kuantitatif ini mempelajari pasien yang datang ke Puskesmas. Dalam penelitian ini digunakan regresi linier sederhana program SPSS 25. Variabel dependen dari Variabel bebas Kualitas pelayanan dan penelitian ini variabel bebasnya ialah kepuasan pasien. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Pasien tidak terpengaruh oleh kualitas pelayanan.
Pengaruh Insentif dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Petugas Perbaikan Teknik di Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Intan Kabupaten Garut Rahmi Zachra Oktavia; Hilmi Aulawi; Fitrin Rawati Suganda
Journal of Knowledge Management Vol 15, No 2 (2021): Journal Of Knowledge Management
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkm.v15i2.3132

Abstract

Air merupakan kebutuhan dasar bagi mahluk hidup. Seiring waktu, keberadaan air bersih semakin sulit dan hal ini nampaknya mendapat perhatian khusus dari pemerintah setempat. tujuan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Insentif, Disiplin Kerja terhadap Kinerja Petugas Perbaikan Teknik di Perusahaaan Daerah Air Minum Tirta Intan Garut. Dengan metode asosiatif dan hubungan kausal, penelitian ini dilakukan secara sensus terhadap 32 petugas perbaikan teknik. Analisis data menggunakan Regresi Berganda dan hipotesis dengan menggunakan uji signifikansi. Hasil penelitian secara simultan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel Insentif  dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Petugas Perbaikan Teknik di Perusahaaan Daerah Air Minum Tirta Intan Garut dan secara parsial pun kedua variabel memiliki pengaruh positif dan signifikan.
Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pasien di Puskesmas Cipanas Garut Putri, Adela Amanda; Hermina, Tinneke; Suganda, Fitrin Rawati
Journal of Knowledge Management Vol 17 No 1 (2023): Journal Of Knowledge Management
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkm.v17i1.3141

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menentukan bagaimana kepuasan pasien dan kualitas pelayanan berkorelasi di Puskesmas Cipanas di Garut. Penelitian kuantitatif ini melibatkan pendekatan asosiatif. Populasi Penelitian kuantitatif ini melihat pasien yang datang ke Puskesmas Cipanas Garut. Dalam penelitian ini jumlah sampel ialah 97 responden. Penelitian kuantitatif ini mempelajari pasien yang datang ke Puskesmas. Dalam penelitian ini digunakan regresi linier sederhana program SPSS 25. Variabel dependen dari Variabel bebas Kualitas pelayanan dan penelitian ini variabel bebasnya ialah kepuasan pasien. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Pasien tidak terpengaruh oleh kualitas pelayanan.
Pengaruh Insentif dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Petugas Perbaikan Teknik di Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Intan Kabupaten Garut Oktavia, Rahmi Zachra; Aulawi, Hilmi; Suganda, Fitrin Rawati
Journal of Knowledge Management Vol 15 No 2 (2021): Journal Of Knowledge Management
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jkm.v15i2.3132

Abstract

Air merupakan kebutuhan dasar bagi mahluk hidup. Seiring waktu, keberadaan air bersih semakin sulit dan hal ini nampaknya mendapat perhatian khusus dari pemerintah setempat. tujuan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Insentif, Disiplin Kerja terhadap Kinerja Petugas Perbaikan Teknik di Perusahaaan Daerah Air Minum Tirta Intan Garut. Dengan metode asosiatif dan hubungan kausal, penelitian ini dilakukan secara sensus terhadap 32 petugas perbaikan teknik. Analisis data menggunakan Regresi Berganda dan hipotesis dengan menggunakan uji signifikansi. Hasil penelitian secara simultan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel Insentif  dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Petugas Perbaikan Teknik di Perusahaaan Daerah Air Minum Tirta Intan Garut dan secara parsial pun kedua variabel memiliki pengaruh positif dan signifikan.