Rustiana Widaryati
Program Studi Budidaya Perairan Universitas Darwan Ali Kampus Kuala Pembuang

Published : 26 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 26 Documents
Search

PERTUMBUHAN DAN KONVERSI PAKAN IKAN NILA (Oreochromis niloticus) YANG DIBERI PAKAN BUATAN BERBASIS ECENG GONDOK (Eichornia crassipes) PADA KOLAM TANAH POLITEKNIK SERUYAN Widaryati, Rustiana
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 3, No 2 (2023): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Politeknik Seruyan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v3i2.154

Abstract

Peningkatan Daya Tahan Tubuh Benih Ikan Nila Yang Dibudidayakan Di Karamba Jaring Apung (KJA) Melalui Pemberian Fitoparmaka Pada Pakan Komersial Desa Pematang Limau Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan Widaryati, Rustiana; Herlina, Sri; Narti, Sri
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Belida Indonesia Vol 3 No 2 (2023): Pengabdian Kepada Masyarakat Belida Indonesia
Publisher : Politeknik Seruyan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pkmbelida.v3i2.175

Abstract

Program Pengabdian Pada Masyarakat yang dilakukan di Desa Pematang Limau Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah, bertujuan untuk memperkenalkan bahan fitofarmaka untuk meningkatkan ketahanan tubuh ikan nila (Oreochromis niloticus) guna kelangsungan hidup benih ikan nila yang dipelihara di Karamba Jaring Apung lebih baik agar permasalahan mengenai tingginya tingkat kematian ikan di Karamba Jaring Apung (KJA) Desa Pematang Limau dapat teratasi sehingga usaha budidaya ikan Masyarakat dapat berjalan lancar dan lebih menguntungkan. Metode yang dipakai pada program ini ada dua tahap yaitu Survey lapangan dan kunjungan ke pembudidaya ikan Nila (Oreochromis niloticus), serta penyampaian materi dan praktek pembuatan Fitofarmaka Pada tahap pertama dilakukan survey mengenai cara pembudidaya dalam menjalankan usaha budidaya di KJA terkait cara pemberian pakan, dan sistem pasang surut sungai di Desa Pematang Limau, dilanjutkan tahap kedua yaitu melakukan kegiatan pelatihan dengan metode ceramah, diskusi dan tanya jawab secara langsung. Seluruh peserta dapat mengajukan berbagai pertanyaan menyangkut cara pembuatan Fitofarmaka dan pengaplikasiannya pada pakan komersial. Harapan dari kegiatan ini agar masyarakat pembudidaya dapat mengaplikasikan fitofarmaka ini pada ikan budidaya sehingga dapat meminimalisasi tingkat kematian benih ikan Nila (Oreochromis niloticus). Hasil akhirnya usaha budidaya ikan nila tersebut akan dapat meningkatkan pendapatan Masyarakat Desa Pematang Limau.
Edukasi Manfaat Bahan Herbal Untuk Meningkatkan Kesehatan Ikan Patin Di Desa Sungai Undang Herlina, Sri; Widaryati, Rustiana
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Belida Indonesia Vol 3, No 1 (2023): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Belida Indonesia
Publisher : Politeknik Seruyan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pkmbelida.v3i1.140

Abstract

Pengabdian pada masyarakat ini bertujuan umtuk mengedukasi para pembudidaya ikan di Desa Sungai Undang tentang manfaat bahan herbal Temulawak (Curcuma zanthorrhiza) untuk meningkatkan kesehatan ikan. Metode yang di gunakan adalalah survey dan kunjungan langsung ke pembudidaya ikan di lanjukan dengan penyuluhan dan memberikan kuesioner. Hasil dari kegiatan yang dilakukan menunjukkan 85% peserta memahami materi yang diberikan, hal ini tampak dari respon pertanyaan dan keinginan dari pembudidaya ikan untuk mempraktekan pengetahuan tersebut.
Peningkatan Produktivitas Usaha Budidaya Ikan Nila Di Kolam Melalui Perbaikan Pengelolaan Kualitas Air Herlina, Sri; Widaryati, Rustiana; Agus, Emilina
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Belida Indonesia Vol 3 No 2 (2023): Pengabdian Kepada Masyarakat Belida Indonesia
Publisher : Politeknik Seruyan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pkmbelida.v3i2.176

Abstract

PKM ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan pengelolaan kualitas air kepada kelompok mitra, serta mengukur kualitas air media ikan nila. Metode yang diterapkan terdiri dari (1) Penyuluhan dan diskusi materi teoritis, (2) Pelatihan dan pembimbingan, dan (3) Evaluasi kegiatan. Hasil pelaksanaan PKM menunjukkan bahwa terjadi Perubahan pengetahuan yang tertinggi adalah pada pengetahuan akan tujuan pengelolaan kolam dan kualitas air (80,5%), selanjutnya pengetahuan terhadap tahapan pengelolaan air kolam, tujuan pengeringan, cara pengeringan, dan cara pengisian air media/kolam pemeliharaan mengalami kenaikan dengan nilai berkisar 78,9%-80,5%. Sementara, pengetahuan pengapuran, pengetahuan pemupukan, praktik pengapuran, praktik pengeringan, dan praktik pemupukan kolam mengalami kenaikan masih di bawah rata-rata yaitu berkisar 20%-25%. Kualitas air kolam pemeliharaan ikan gurame di Pokdakan nila masih dalam batas layak untuk budidaya ikan dengan pH air 5,0 dan kandungan ammonia 0,2 mg/l. Karenanya diperlukan perlakuan terhadap kualitas air kolam pemeliharaan ikan gurame, antara lain penggunaan probiotik, penerapan pergantian air agar kualitas air tetap terjaga dan mendukung pertumbuhan ikan nila.
PERTUMBUHAN KEPITING BAKAU DENGAN MENGGUNAKAN METODE BUDIDAYA YANG BERBEDA Widaryati, Rustiana
Jurnal Penelitian Belida Indonesia Vol 4 No 2 (2024): Jurnal Penelitian Belida Indonesia
Publisher : Politeknik Seruyan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59900/pbelida.v4i2.218

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan kepiting bakau menggunakan system budidaya yang berbeda.  Permintaan pasar yang terus meningkat membuat budidaya kepiting perlu lebih mendapat perhatian. Kepiting bakau yang  mengalami molting disebut dengan nama kepiting soka. Lunaknya cangkang yang dimiliki oleh kepiting ini bukan karena jenis kepitingnya, namun karena kepiting baru melewati tahap ganti kulit (molting). Jadi cangkang keras kepiting ditanggalkan dan muncul cangkang baru yang masih lunak. Cangkang baru yang lunak ini akan mengeras beberapa saat akan molting. Kepiting cangkang lunak menjadi populer karena cita rasanya yang luar biasa pembudidaya kepiting soka di Kuala Pembuang umumnya melakukan budidaya lepiting bakau secara tradisional langsung dilokasi tambak udang. Alternatif lain yang bisa diberikan yaitu melalui system Apartemen dengan system air secara resirkulasi. Metode Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 2 Perlakuan yaitu A pemeliharaan kepiting system apartemen dan perlakuan B metode kurungan dasar.  Selama penelitian dikumpulkan data pertumbuhan, serta data kualitas air sebagai data penunjang. parameter kualitas air yang diukur adalah suhu, DO dan ph.  Hasil Penelitian menunjukkan bahwa pemeliharaan kepiting bakau dengan menggunakan metode pemeliharaan yang berbeda yaitu metode apartemen sebesar 12,65% dan metode kurungan dasar sebesar 13,91%.
Penyuluhan Penggunaan Daun Silih (Piper betle Linn) pada Pakan untuk Penanganan Penyakit Ikan di Desa Baung Herlina, Sri; Widaryati, Rustiana
Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6 No 1 (2022): Februari
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/aks.v6i1.5308

Abstract

Pengabdian  pada Masyarakat ini bertujuan   meningkatkan pegetahuan petani ikan Di Desa Baung dalam pembuatan dan pengunaan bahan herbal (daun sirih) untuk penangan penyakit ikan. Metode pengabdian masyarakat, survey  lapangan dan kunjungan pada petani ikan, penyuluhan ke petani ikan mengenai dampak negatif dari pemakaian antibiotik dan bahan kimia,  cara pembuatan ekstrak daun sirih yang di campurkan pada pakan ikan kepada petani ikan nila. Kegiatan penyuluhan telah berhasil dan berjalan dengan baik, yaitu memberikan informasi kepada petani ikan nila di Desa Baung mengenai penangan penyakit ikan menggunakan bahan herbal. Hasil kegaiatan menujukan 90% peserta memahami materi yang di berikan keberhasilan di tunjukan dengan adanya respon positif dari peserta, dengan mengajukan berbagai pertannyaan dan tanggapan yang di berikan selama sesi tanya jawab dan adanya keingianan untuk mempraktekan penetahuan tersebut. Kata Kunci: daun sirih; penyaki ikan; pakan; penyuluhan