Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

ANALISA DAMPAK SUMUR BOR DALAM TERHADAP MUKA AIR TANAH DAN EKONOMI SOSIAL MASYARAKAT Sony Adiya Putra
Jurnal Teknik Sipil dan Arsitektur Vol. 27 No. 1 (2022): JURNAL TEKNIK SIPIL DAN ARSITEKTUR
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tunas Pembangunan Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jtsa.v27i1.1638

Abstract

Kota Dumai merupakan salah satu kota yang memanfaatkan sumur bor dalam. Kebutuhan utama masyarakat terhadap air yang semakin meningkat mendorong pemerintah memanfaatkan sumur bor untuk ketersediaan air bersih. Air tanah tidak mempunyai potensi merusak namun daya rusak air tanah dapat muncul apabila kondisi dan lingkungan air tanah terganggu. Kerusakan yg terjadi pada air tanah tidak terlihat secara langsung dan apabila dieksploitasi tidak terkendali mengakibatkan dampak negatif sehingga rehabilitasi sangat sulit dilakukan. Berbagai konservasi sumber daya air tanah dilakukan agar bisa memberikan manfaat sosial ekonomi serta berguna bagi kehidupan di masa yang akan datang. Metode yang digunakan untuk mengetahui besarnya penurunan muka air tanah dengan menganalisis kedalaman muka air tanah semula dengan kedalaman muka air tanah sesudahnya serta menganalisis kapasitas debit air yang dimanfaatkan masyarakat. Metode yang digunakan untuk mengetahui dampak sosial ekonomi ditinjau dari dua aspek yaitu aspek finansial (kemampuan dan kemauan masyarakat dalam pembiayaan penyediaan air bersih) dan aspek teknis (tingkat kepuasan masyarakat). Berdasarkan hasil penelitian, penurunan muka air tanah sumur bor dalam sebesar 2,75 meter dalam kurun waktu 1 tahun. Dampak ekonomi yang ditimbulkan yaitu adanya penghematan biaya air bersih semenjak masyarakat menggunakan sumur bor dalam yaitu sebesar 57,81%. Serta dampak sosial yang ditimbulkan yaitu hubungan antar masyarakat yang semakin erat dan toleransi masyarakat menjadi semakin baik.
ANALISA DAMPAK SUMUR BOR DALAM TERHADAP MUKA AIR TANAH DAN EKONOMI SOSIAL MASYARAKAT Sony Adiya Putra
Jurnal Teknik Sipil dan Arsitektur Vol. 27 No. 1 (2022): JURNAL TEKNIK SIPIL DAN ARSITEKTUR
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tunas Pembangunan Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jtsa.v27i1.1638

Abstract

Kota Dumai merupakan salah satu kota yang memanfaatkan sumur bor dalam. Kebutuhan utama masyarakat terhadap air yang semakin meningkat mendorong pemerintah memanfaatkan sumur bor untuk ketersediaan air bersih. Air tanah tidak mempunyai potensi merusak namun daya rusak air tanah dapat muncul apabila kondisi dan lingkungan air tanah terganggu. Kerusakan yg terjadi pada air tanah tidak terlihat secara langsung dan apabila dieksploitasi tidak terkendali mengakibatkan dampak negatif sehingga rehabilitasi sangat sulit dilakukan. Berbagai konservasi sumber daya air tanah dilakukan agar bisa memberikan manfaat sosial ekonomi serta berguna bagi kehidupan di masa yang akan datang. Metode yang digunakan untuk mengetahui besarnya penurunan muka air tanah dengan menganalisis kedalaman muka air tanah semula dengan kedalaman muka air tanah sesudahnya serta menganalisis kapasitas debit air yang dimanfaatkan masyarakat. Metode yang digunakan untuk mengetahui dampak sosial ekonomi ditinjau dari dua aspek yaitu aspek finansial (kemampuan dan kemauan masyarakat dalam pembiayaan penyediaan air bersih) dan aspek teknis (tingkat kepuasan masyarakat). Berdasarkan hasil penelitian, penurunan muka air tanah sumur bor dalam sebesar 2,75 meter dalam kurun waktu 1 tahun. Dampak ekonomi yang ditimbulkan yaitu adanya penghematan biaya air bersih semenjak masyarakat menggunakan sumur bor dalam yaitu sebesar 57,81%. Serta dampak sosial yang ditimbulkan yaitu hubungan antar masyarakat yang semakin erat dan toleransi masyarakat menjadi semakin baik.
Tingkat Perubahan Garis Pantai Menggunakan Metode Analisis Regresi Linier (Studi kasus di Tanjung Leban) Sony Adiya Putra
JURNAL UNITEK Vol. 12 No. 2 (2019): edisi Juli-Desember
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52072/unitek.v12i2.52

Abstract

Daerah pesisir adalah daerah yang dinamis, di mana daerah pesisir mengalami proses perubahan terus-menerus dan dapat terjadi setiap saat. Oleh karena itu, dengan kemajuan teknologi dapat diamati melalui tingkat abrasi dan perubahan garis pantai terjadi di Tanjung Leban dengan menggunakan data gambar Landsat 17 tahun terakhir. Tingkat perubahan garis pantai dianalisis dengan regresi linier digital Shoreline Analysis System (DSAS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar pantai di desa Tanjung Leban terjadi abrasi dengan berbagai tingkat abrasi. Dalam 17 tahun terakhir telah terjadi abrasi terbesar dengan 11,2 m yang terletak di jalan desa Tanjung Leban di Sungai Gayo yang posisinya jauh di ujung yang juga dekat dengan pantai Jl. Imam barokah. Hal ini mengindikasikan bahwa Tanjung Leban mengalami pengurangan luas lahan. Oleh karena itu disarankan bahwa di pantai kritis mengalami tingkat abrasi maksimum ditangani segera sehingga peristiwa abrasi tidak terus di tahun-tahun berikutnya.
Analisa Kerusakan Jalan Beton (Studi Kasus Jalan Arifin Ahmad Kota Dumai) Sony Adiya Putra; Nuryasin Abdillah
JURNAL UNITEK Vol. 13 No. 1 (2020): Januari -Juni
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebutuhan akan infrastruktur yang sangat penting dalam rangka mendukung proses implementasi pembangunan perkotaan adalah sarana transportasi. Jalan Arifin Ahmad merupakan jalan nasional yang menghubungkan kota-kota yang melewati Jalan Arifin Ahmad, salah satu Kota Dumai-nya dengan Kabupaten Bengkalis. selain itu wilayah sekitarnya sebagai pusat industri dan pariwisata. Metode yang digunakan dalam perhitungan kerusakan adalah metode kaku Pavement Condition Index (PCI) adalah salah satu sistem penilaian kondisi perkerasan berdasarkan jenis, luas kerusakan yang terjadi dan dapat dijadikan referensi dalam upaya pemeliharaan. Penelitian ini dilakukan di Jalan Arifin Ahmad di kota Dumai. Dari perhitungan hubungan antara jenis kendaraan tinggi dengan nilai kerusakan jalan. Kemudian hasil survey didapatkan kerusakannya adalah kerusakan plat dibagi, kerusakan tepi retak, kerusakan memanjang dan melintang, kerusakan tekuk, kerusakan patah dan ketahanan retak kerusakan. Untuk mengurangi kerusakan jalan di sekitar Jalan Arifin Ahmad dilakukan perawatan rutin secara berkala dari instansi terkait.
SOSIALISASI PERENCANAAN BANGUNAN SEDERHANA TAHAN GEMPA Soni Fajar Mahmud; Nuryasin Abdillah; Sony Adiya Putra
ABDIKARYA: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 4 No 1 (2022): ABDIKARYA: Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat
Publisher : Lembaga Pengembangan, Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Banten Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (389.914 KB) | DOI: 10.47080/abdikarya.v4i1.1435

Abstract

Indonesia is located in an area with a high level of earthquake activity. Damage to buildings caused by the earthquake was caused by low quality materials and construction techniques that were not in accordance with construction rules. Lack of knowledge and understanding of construction workers on building techniques will lead to low building quality. The method used is lectures and discussions through socialization and direct field observations carried out together with training participants. This service aims to increase the competence of construction workers, which can be carried out through a socialization program on earthquake-resistant building planning. The socialization of increasing the competence of construction workers on building techniques according to the rules of earthquake-resistant building construction is one of the strategies for reducing (mitigation) disaster risk. The result of this service is an increase in technical understanding, especially in understanding the philosophy of earthquake-resistant building construction and technical implementation in accordance with the rules of construction science and established standards, especially regarding knowledge of iron circuits and connections/meetings, technical specifications, and concrete mixes.
Pengenalan Penggunaan Alat Uji Daya Dukung Tanah DCP untuk Perencanaan Konstruksi Jalan (Jurusan Bisnis Konstruksi dan Properti SMKN 2 Dumai) Halimatusadiyah -; Susy Srihandayani; Sony Adiya Putra
ABDINE: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): ABDINE : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52072/abdine.v2i1.286

Abstract

Abstrak SMK Negeri 2 Dumai memiliki empat belas (14) jurusan, salah satunya Teknik Bisnis Konstruksi dan Properti. Jurusan ini memiliki mata pelajaran mengenai konstruksi bangunan dan furniture perkayuan, pengukuran tanah, Rancangan Anggaran Biaya (RAB) konstruksi bangunan, laporan pelaksanaan konstruksi bangunan, perencanaan bisnis konstruksi dan properti, pelaksanaan dan pengawasan konstruksi, dan yang berhubungan dengan Teknik Sipil. Selama proses pembelajaran di sekolah selama tiga tahun, ilmu yang di dapat oleh siswa jurusan Teknik Bisnis Konstruksi dan Properti hanya sebatas pengetahuan dasar mengenai perencanaan struktur bangunan khususnya gedung. Sedangkan pengetahuan tentang konstruksi lainnya seperti perencanaan konstruksi jalan lingkungan maupun jalan raya, juga perlu diketahui siswa walaupun secara umum. Salah satunya mengenai penggunaan alat uji daya dukung tanah yaitu Dynamic Cone Penetrometer (DCP) untuk perencanaan konstruksi jalan. Penelitian ini melakukan beberapa kegiatan yaitu memberikan materi, menjelaskan penggunaan alat uji, dan memprakteknya langsung dilapangan. Dari kegiatan yang telah dilaksanakan diperoleh hasil kegiatan yaitu para siswa/i aktif bertanya dan mendengarkan materi dan melaksanakan praktek penggunaan alat uji alat uji Dynamic Cone Penetrometer (DCP) dengan sangat rasa keingintahuan yang tinggi.
Efektifitas Jalan Tol bagi Moda Transportasi Kota Dumai (Studi Kasus: Angkutan Travel PT.Karya Maju Express) Donny Zulman; Sony Adiya Putra; Aidil Abrar
SLUMP TeS : Jurnal Teknik Sipil Vol. 1 No. 1 (2022): SLUMP TeS : Jurnal Teknik Sipil
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (229.406 KB) | DOI: 10.52072/slumptes.v1i1.279

Abstract

Jalan Tol atau jalan bebas hambatan adalah suatu jalan yang dikhususkan untuk kendaraan bersumbu lebih dari dua (mobil, bus, truk) dan bertujuan untuk mempersingkat jarak dan waktu tempuh dari satu tempat ke tempat lain serta mengurangi kemacetan. Jalan tol merupakan jalan umum dimana pemakainya dikenakan kewajiban membayar retribusi. Diharapkan dengan adayanya jalan tol Dumai-Pekanbaru memberikan kemudahan akses pengguna jalan dan mengefesienkan waktu perjalanan. Adapun tujuan penelitian ini yaitu mengetahui bagaimanakah pengaruh efektifitas jalan tol bagi moda transportasi kota Dumai, dengan studi kasus pada angkutan travel PT. Karya Maju Express, dengan cara melakukan survei langsung untuk mengetahui volume kendaraan, waktu tempuh, headway, tingkat pelayanan kendaraan travel yang menggunakan jalan tol. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil bahwa jalan tol  memiliki pengaruh efektifitas penggunaan bagi moda transportasi kota Dumai, terjadi penurunan volume lalu lintas sebesar 23,27 persen jika dibandingkan data kendaraan tahun lalu di angkutan travel PT. Karya Maju Express, kendaraan menuju Pekanbaru beserta menuju Dumai pada bulan Agustus – September 2020 sebelum menggunakan jalan tol sebesar 702 Kendaraan, dan kendaraan menuju Pekanbaru beserta menuju Dumai pada bulan Juni – Juli 2021 setelah menggunakan jalan tol sebesar 437 Kendaraan. Waktu tempuh perjalanan sesudah adanya jalan tol menjadi 2-3 jam.
Analisis Intrusi Air Laut Dengan Pengukuran Total Dissolved Solid (TDS) dan Turbidity Air Sumur Gali di Kecamatan Dumai Selatan Nurdian Ratna Sari; Sony Adiya Putra; Aidil Abrar
SLUMP TeS : Jurnal Teknik Sipil Vol. 1 No. 2 (2023): SLUMP TeS : Jurnal Teknik Sipil
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (383.777 KB) | DOI: 10.52072/slumptes.v1i2.384

Abstract

Analisis Intrusi Air Laut Dengan Pengukuran Total Dissolved Solid (TDS) dan Turbidity Air Sumur Gali di Kecamatan Dumai Selatan Nurdian Ratna Sari1, Sony Adiya Putra2, Aidil Abrar3 1)Program Studi Teknik Sipil, Sekolah Tinggi Teknologi Dumai Jl. Utama Karya Bukit Batrem II Email: nurdyanratnasari@mail.com ABSTRAK Dalam memenuhi kebutuhan air bersih di Kecamatan Dumai Selatan penduduk sekitar memanfaatkan air tanah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari (domestic use) dan kebutuhan lainnya. Hal itu menyebabkan kebutuhan dasar akan air bersih di Kecamatan Dumai Selatan menjadi semakin besar, sehingga air tanah di kawasan tersebut dimungkinkan dimasuki oleh air laut ke dalam air tanah.Berdasarkan dari permasalahan tersebut, penulis melakukan penelitian dengan Metode Purposive Sampling untuk pengambilan sampel air sumur gali. Metode yang digunakan untuk mengetahui intrusi air laut dengan analisis kandungan Total Dissolved Solid (TDS) dan Turbidity sampel air sumur gali. Metode yang digunakan untuk mengetahui kondisi kualitas air sumur gali dengan analisis perbandingan antara nilai baku mutu menurut Standar Peraturan Menteri Kesehatan No. 479/Menkes/Per/IV/2010. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh intrusi air laut dengan pengukuran TDS dan Turbidity pada air sumur gali di Kecamatan Dumai Selatan. Pengukuran dilakukan di lima Kelurahan Kecamatan Dumai Selatan dengan frekuensi pengambilan sampel sebanyak dua kali yaitu pada bulan Januari 2022 dan bulan Mei 2022. Rata-rata konsentrasi TDS dan Turbidity pada bulan Januari 2022 sebesar 84,15 mg/L dan 1,48 NTU, sedangkan rata-rata konsentrasi TDS dan Turbidity pada bulan Mei 2022 sebesar 171,7 mg/L dan 5,80 NTU. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak satupun sumur terindikasi mengalami intrusi air laut di Kecamatan Dumai Selatan.
Pengaruh Penggunaan Pasir Pantai Ketapang Sebagai Agregat Halus dengan Penambahan Filler Semen Pada Campuran Aspal Terhadap Karakteristik Marshall Fandi Yoga Pratama; Aidil Abrar; Sony Adiya Putra
SLUMP TeS : Jurnal Teknik Sipil Vol. 1 No. 2 (2023): SLUMP TeS : Jurnal Teknik Sipil
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (622.481 KB) | DOI: 10.52072/slumptes.v1i2.399

Abstract

Pada masa sekarang pembangunan prasarana transportasi jalan meningkat karena banyaknya kendaraan bermotor yang digunakan oleh masyarakat di Indonesia. semakin meningkatnya pembangunan maka bahan material yang digunakan semakin menipis terutama penggunaan pasir. Salah satunya adalah menggunakan pasir pantai sebagai alternatif bahan agregat halus. Penelitian ini menggunakan pasir pantai Ketapang sebagai agregat halus dengan filler semen. Dimana masing - masing persentase dibuat 3 benda uji dengan persentase pasir pantai 0%, 25%, 50%, 75%, dan 100% pasir pantai. Pembuatan benda uji menggunakan campuran aspal AC-WC kemudian diuji dengan menggunakan metode marshall untuk mendapatkan karakteristik marshall yaitu stabilitas, kepadatan, flow, VIM, VMA, VFA, dan MQ. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semua sampel memiliki nilai VFA, VIM, stabilitas, dan flow yang memenuhi persyaratan karakteristik Marshall sedangkan nilai VMA hanya sampel persentase 75% pasir pantai yang tidak memenuhi syarat. Semakin banyak pasir pantai maka nilai stabilitas cenderung mengalami penurunan. Nilai flow tertinggi adalah persentase 75% pasir pantai, nilai yang di dapat adalah 3,25% yang mana dari nilai tersebut persentase 75% pasir pantai mengalami pelelehan yang lebih tinggi dibandingkan dengan persentase 0%, 25%, 50%, dan 100%.
Efektifitas Pembangunan Pintu Air (Studi Kasus: Kelurahan Rimba Sekampung) Tengku Viny Elvinka; Sony Adiya Putra; Susy Srihandayani
SLUMP TeS : Jurnal Teknik Sipil Vol. 1 No. 2 (2023): SLUMP TeS : Jurnal Teknik Sipil
Publisher : Sekolah Tinggi Teknologi Dumai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (977.376 KB) | DOI: 10.52072/slumptes.v1i2.403

Abstract

Banjir di Kota Dumai sering disebabkan oleh curah hujan yang tinggi dan pasang surut air laut. Daerah Kota Dumai yang sering terendam oleh banjir adalah Kelurahan Rimba Sekampung. Karena Sungai dumai dipenuhi oleh sampah, hal ini memudahkan air untuk meluap ke pemukiman masyarakat. Dan pintu air yang dapat meminimalisir banjir tidak berfungsi sebagaimana harusnya. Berdasarkan dari permasalahan tersebut, penulis melakukan penelitian dengan meninjau langsung lokasi penelitian, mewawancarai narasumber terkait dan mengambil data pasang air laut dengan aplikasi Nautide. Berdasarkan hasil tinjauan dan wawancara, didapati bahwa sistem pintu air yang dibangun masih kurang efektif fungsinya dan tidak dapat meminimalisir banjir dan perlu diubah menjadi sistem hidrolik serta diubah konstruksinya.